cover
Contact Name
Roby Sambung
Contact Email
roby.sambung6612@gmail.com
Phone
+6281349117799
Journal Mail Official
jmso@upr.ac.id
Editorial Address
Kampus Universitas Tanjung Pura, Jl. Tunjung Nyaho Jalan H. Timang Palangka Raya 73111 Kalimantan Tengah
Location
Kota palangkaraya,
Kalimantan tengah
INDONESIA
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi (JMSO)
ISSN : 26854724     EISSN : 27989577     DOI : 10.52300
Core Subject : Economy,
JMSO: Journal of Science and Organization Management is a scientific medium for exchanging information and scientific papers between teaching staff, alumni, students, practitioners and observers of science in fields such as: human Resource Management, marketing Management, financial management, operational management, strategic management, organizational behavior, leadership, business strategy entrepreneurship and innovation Knowledge management
Articles 115 Documents
Analisis Pengaruh Sikap Rasional Dan Irasional Terhadap Keputusan Investasi Investor Individu di BEI Kota Palangka Raya. Simangunsong, Agnes Rumata
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 2 No. 2 (2021): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v2i2.3054

Abstract

Tujuan, Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh literasi keuangan, risk tolerance,dan motivasi terhadap keputusan investasi investor individu. Desain/Methodologi/Pendekatan -  Metode penelitian yang digunakan metode deskriptif kuantitatif. Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif dan regresi linear berganda dengan menggunakan IBM SPSS satistics 24. Temuan penelitian – Hasil analisis regresi berganda menunjukan bahwa variabel motivasi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan investasi sedangkan variabel Literasi Keuangan, dan risk tolerance secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan investasi. Secara simultan literasi keuangan, risk tolerance, dan motivasi berpengaruh signifikan teradap keputusan investasi.
Analisis Kinerja Keuangan Menggunakan Metode EVA dan MVA Pada Perusahaan Semen Yang Terdaftar Di BEI Sari, Citra Dewi Wulantika Manda
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 2 No. 2 (2021): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v2i2.3151

Abstract

Tujuan, - Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kinerja keuangan perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama tahun penelitian 2015 sampai dengan tahun 2020. Desain/Methodologi/Pendekatan -  Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan penelitian deskriptif-kuantitatif. Teknik analisis data penelitian ini adalah metode EVA dan MVA. Teknik analisis Trend juga digunakan untuk mengetahui perkembangan kinerja keuangan perusahaan. Temuan penelitian - Nilai EVA pada perusahaan PT. Indocement Tunggal Prakarsa Tbk, PT. Semen Indonesia (persero) Tbk, dan PT. Semen Baturaja (persero) Tbk bernilai positif (EVA>0) disetiap tahun penelitian yang berarti perusahaan mampu menciptakan nilai tambah ekonomi bagi perusahaan. Sementara kinerja keuangan menggunakan metode MVA, umumnya masing-masing perusahaan memberikan kekayaan yang substansial bagi pemegang saham. Hal ini ditunjukan dengan nilai MVA yang positif
Analisis Tingkat Kesehatan Bank Dengan Metode CAMEL (Capital, Assets Quality, Management, Earnings, Liquidity) Pada PT Bank Kalteng Akbar, Muhammad Alief; Sarlawa , Rita
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 2 No. 2 (2021): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v2i2.3179

Abstract

Tujuan, - Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui tingkat kesehatan PT Bank Kalteng ditinjau  dengan metode CAMEL Desain/Methodologi/Pendekatan - Analisis data yang digunakan adalah analisis CAMEL. Sumber data dalam penelitian ini adalah pada laporan publikasi keuangan yang dapat di akses melalui website resmi bank kalteng. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dokumentasi yakni pengumpulan data dengan cara mengumpulkan data sekunder  yang telah didokumentasikan yang berupa laporan keuangan tahunan. Temuan penelitian - Hasil penelitian menunjukan bahwa, aspek permodalan (Capital) hasil rasio CAR terkategorikan sehat. Kualitas aset (Assets Quality) hasil rasio KAP terkategorikan sehat. Manajemen hasil rasio NPM (Net Profit Margin) terkategorikan sehat. Rentabilitas (Earnings) hasil rasio ROA dan BOPO terkategorikan sehat. Likuiditas (Liquidity) hasil rasio LDR terkategorikan sehat. Ini menunjukan bahwa penilaian tingkat kesehatan dengan metode CAMEL pada PT Bank Kalteng tergolong sehat.
Kepemimpinan Transformasional dalam Meningkatkan Motivasi Intrinsik dan Kinerja Pegawai; Analisis Model Mediasi Natalia, Desi
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 2 No. 2 (2021): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v2i2.3408

Abstract

Tujuan, - Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis lebih besar mana pengaruh dari peran kepemimpinan transformational terhadap motivasi intrinsik dan kinerja pegawai. Desain/Methodologi/Pendekatan -  Dengan menggunakan 54 Pegawai Negeri Sipil di Bappedalitbang Provinsi Kalimantan Tengah. Pengujian Analisis data menggunakan SmartPLS untuk menguji pengaruh langsung maupun pengaruh tidak langsung, Temuan penelitian - Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi intrinsic memediasi hubungan antara kepimpinan transformasional dan kinerja pegawai. Jenis mediasi dalam penelitian ini adalah komplementari mediasi parsial. Sedangkan pengaruh langsung antara kepemimpinan transformasional dan motivasi intrinsic terhadap kinerja terbukti berpengaruh positif signifikan. Orisinalitas/nilai – Nilai tambah dari hasil penelitian ini berkontribusi untuk menjelaskan lebih dominan mana pengaruh kepemimpinan transformasional dalam meningkatkan pegaruh langsung terhada motivasi intrinsk dan kinerja pegawai
Cover Volume 2 Nomor 2 JMSO, Admin
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 2 No. 2 (2021): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Analisis pengaruh volume perdagangan, frekuensi perdagangan, order imbalance terhadap volatilitas harga saham pada sektor transportasi darat yang terdaftar di bursa efek indonesia saryati
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 2 No. 3 (2021): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v2i3.3299

Abstract

Tujuan, - Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh volume perdagangan, frekuensi perdagangan, dan order imbalance baik secara parsial maupun simultan terhadap volatilitas harga saham pada sektor transportasi darat yang terdaftar di BEI. Desain/Methodologi/Pendekatan, -Penelitian ini menggunakan teknik analisis data panel dengan menggunakan bantuan Microsoft Excel, dan Eviews 9.Sampel dalam penelitian ini adalah 4 perusahaan dari sektor transportasi darat yang telah terpilih berdasarkan kriteria dengan menggunakan teknik purposive sampling. Temuan penelitian, - Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) volume perdagangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap volatilitas harga saham, frekuensi perdagangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap volatilitas harga saham, order imbalance tidak berpengaruh terhadap volatilitas harga; 2) volume perdagangan, frekuensi perdagangan, dan order imbalance secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap volatilitas harga
Pengaruh pendapatan asli desa, dana desa, dan alokasi dana perimbangan desa terhadap belanja desa Hasan, Khojanah; Tanesab , Maria Erlinda
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 2 No. 3 (2021): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v2i3.3632

Abstract

Tujuan, - Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis bagaimana pengaruh pendapatan asli desa, dana desa dan alokasi dana perimbangan desa terhadap belanja desa pada desa di Kabupaten Sidoarjo. Desain/Methodologi/Pendekatan - Menggunakan 78 Desa di Kabupaten Sidoarjo. Pengujian analisis data menggunakan SPSS dalam menentukan adanya pengaruh ataupun tidak pengaruh dari variabel independen terhadap variabel dependen. Temuan penelitian - Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pendapatan Asli Desa, Dana Desa, dan Aloksi Dana Perimbangan Desa di Desa-desa Kabupaten Sidoarjo Provinsi Jawa Timur tahun 2017-2019 berpengaruh positif terhadap Belanja Desa. Orisinalitas/nilai - Hasil penelitian ini memiliki nilai tambah yang berkontribusi dalam memperkuat konsep pengaruh pendapatan asli desa, dana desa, dan alokasi dana perimbangan desa terhadap belanja desa, baik secara parsial maupun simultan.
Pengaruh kesadaran wajib pajak, sanksi pajak dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan wajib pajak bumi dan bangunan Fatoni, Irfan; Nurhayati, Indah Dewi
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 2 No. 3 (2021): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v2i3.3633

Abstract

Tujuan, -Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efek dari kesadaran wajib pajak, denda pajak dan kualitas layanan otoritas pajak terhadap kepuasan wajib pajak Bumi dan Bangunan di Kota Malang. Desain/Metodologi/Pendekatan, -Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan Populasi dalam penelitian ini di batasi wajib pajak Bumi Dan Bangunan di Kelurahan Tulusrejo Kota Malang dengan sampel sebanyak 98 orang wajib pajak bumi dan bangunan. Teknik pengambilan sampelnya dengan menggunakan simple random sampling. Temuan Penelitian, -Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kesadaran wajib pajak dan kualitas pelayanan otoritas pajak berpengaruh terhadap kepuasan wajib pajak Bumi dan Bangunan di Kelurahan Tulusrejo. Orisinalitas/Nilai, - Hasil penelitian memiliki nilai tambah karena kesadaran wajib pajak dan kualitas pelayanan otoritas pajak berpengaruh terhadap kepuasan wajib pajak Bumi dan Bangunan di Kelurahan Tulusrejo secara parsial dan simultan. Tapi, denda pajak tidak berpengaruh pada kepuasan wajib pajak Bumi dan Bangunan di Malang
Pengaruh faktor pendidikan terhadap kinerja karyawan dengan pengalaman kerja sebagai moderasi: studi pada pt. isa kabupaten barito timur Gratia, Herlin Sola
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 2 No. 3 (2021): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v2i3.3634

Abstract

Tujuan, -Penelitian ini bertujuan untuk memberikan penjelasan secara empiris tentang Pengaruh factor pendidikan terhadap kinerja karyawan melalui pengalaman kerja sebagai moderasi. Desain/Methodologi/Pendekatan -Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan penelitian deskriptif-kuantitatif. Unit analisa penelitian ini adalah karyawan supervisor PT. ISA Kabupaten Barito Timur yang berjumlah 62 orang. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan pendekatan Structural Equation Modelling (SEM) dengan pendekatan Partial Least Square (PLS), software yang digunakan adalah SmartPLS 3.3.2. Temuan penelitian - Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya pendidikan berpengaruh postif terhadap kinerja karyawan, pengalaman kerja mampu memoderasi hubungan antara pendidikan terhadap kinerja karyawan.
Pengaruh Motivasi dan Semangat Kerja terhadap Kinerja Pegawai pada Kantor Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah Kabupaten Kapuas Adelia
Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi Vol. 2 No. 3 (2021): Jurnal Manajemen Sains dan Organisasi
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52300/jmso.v2i3.3652

Abstract

Tujuan, - Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan penjelasan tentang pengaruh Motivasi dan Semangat Kerja terhadap kinerja pegawai pada kantor Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah Kabupaten Kapuas. Desain/Methodologi/Pendekatan – Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan penelitian kuantitatif, data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan pendekatan eksplanotory dengan teknik sampling jenuh, software yang digunakan adalah SPSS 20. Temuan penelitian - Hasil ini menunjukkan bahwa Motivasi dan Semangat Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai.

Page 4 of 12 | Total Record : 115