cover
Contact Name
Sutamaji
Contact Email
sutamaji@iaipd-nganjuk.ac.id
Phone
+6285731584781
Journal Mail Official
j-kis@iaipd-nganjuk.ac.id
Editorial Address
Jalan Wilis, Kramat, Nganjuk, Jawa timur
Location
Kab. nganjuk,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Komunikasi Islam (J-KIs)
ISSN : 27234703     EISSN : 27971619     DOI : -
Core Subject : Religion, Education,
Jurnal Komunikasi Islam (J-KIs) merupakan jurnal unggulan Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam IAI Pangeran diponegoro Nganjuk. J-KIs berisi artikel hasil penelitian empiris & analisis-reflektif bagi para praktisi dan akademisi baik di bidang komunikasi penyiaran Islam dalam perspektif yang luas; Retorika & Homiletika Islam, Jurnalistik Islam, Media Dakwah, Film Religi, dan Komunikasi Dakwah. Jurnal Komunikasi Islam (J-KIs) terbit dua kali dalam setahun pada bulan Juni dan Desember serta diharapkan mampu berkontribusi dalam pengembangan ilmu pengetahuan. Jurnal ini di dedikasikan kepada akademisi, peneliti, pemerhati lintas ilmu.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 3 No 1 (2022): J-Kis: Jurnal Komunikasi Islam Juni 2022" : 6 Documents clear
Fungsi Komunikasi Massa dalam Pemberitaan Pengamen Badut Cilik Cantik Oleh Akun Instagram @say.viideo Terhadap Perilaku Warganet Muhamad Bisri Mustofa; Jeanika Elma Putri; Kristi Sabela; Luthfia Nur Maharani; Maytufi Az-Zahra Yasha
Bahasa Indonesia Vol 3 No 1 (2022): J-Kis: Jurnal Komunikasi Islam Juni 2022
Publisher : Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam IAI Pangeran Diponegoro Nganjuk

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53429/j-kis.v3i1.417

Abstract

Teknologi di era smart society 5.0, telah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari semua aspek kehidupan manusia. Komunikasi massa berfungsi sebagai informasi yang melengkapi kebutuhan masyarakat. Selain itu, informasi yang disampaikan memberikan dampak terhadap perilaku khalayak. Informasi yang beredar dapat menimbulkan pro dan kontra di masyarakat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji fungsi komunikasi massa sebagai informasi dalam memberitakan Pengamen Badut Cilik Cantik pada Akun media sosial Instagram serta untuk mengetahui respon atau dampak dari pemberitaan tersebut terhadap perilaku warganet. Dalam penelitian ini peneliti mengumpulkan data dengan menggunakan metode kualitatif, teknik yang digunakan sebagai teknik observasi non-partisipan. Hasil dan pembahasan yaitu media social menginformasikan berita yang aktual dan terpercaya. Selain itu, berita yang disajikan oleh media social (instagram) berhasil menuai banyak respon dari warganet. Hasilnya pemberitaan pengamen badut cilik cantik menjadi pro dan kontra di kalangan warganet. Warganet merespon secara reflektif pemberitaan tersebut.
Komunikator Utama dalam Politik, Komunikator Politik dan Kepemimpinan Politik Winda Kustiawan; Tifani Liusnimun; Nurul Hidayat; Jaman Wahidin
Bahasa Indonesia Vol 3 No 1 (2022): J-Kis: Jurnal Komunikasi Islam Juni 2022
Publisher : Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam IAI Pangeran Diponegoro Nganjuk

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53429/j-kis.v3i1.421

Abstract

Komunikator utama dalam politik, komunikator politik dan kepemimpinan politik merupakan satu kesatuan yang saling berkaitan dalam komunikasi politik. Untuk menyampaikan suatu informasi atau pesan didalam komunikasi politik tentu memerlukan komunikator politik. Komunikator politik tidak disandang hanya pada mereka yang memiliki nama besar, namun semua orang termasuk komunikator hanya saja masing-masing punya wilayahnya sendiri. Dengan menggunakan analisis kualitatif deskriptif, peneliti ingin mengakses data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang terkumpul yang terkait dengan komunikator politik dan kepemimpinan politik. Peneliti menemukan bahwa sekalipun kita semua merupakan komunikator politik, namun ada porsi dan wilayahnya masing-masing untuk berkomunikasi politik. Oleh sebab itu, sekalipun semua termasuk komunikator politik yang melakukan secara tetap relatif sedikit.
Komunikasi Interpersonal dan Pendekatan Asesmen Portofolio Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Marlina
Bahasa Indonesia Vol 3 No 1 (2022): J-Kis: Jurnal Komunikasi Islam Juni 2022
Publisher : Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam IAI Pangeran Diponegoro Nganjuk

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53429/j-kis.v3i1.422

Abstract

Penelitian bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas VII pada mata pelajaran Agama di MTsN 2 Mandailing Natal ini menggunakan pendekatan komunikasi interpersonal dan asesmen portofolio. Penelitian ini adalah merupakan penelitian tindakan kelas dengan menggunakan 2 siklus. Dimana masing masing siklus akan menlalui 4 tahapan yaitu: perencanaa, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Penelitian yang melibatkan 33 siswa sebagai subjek dalam penelitian. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode tes dan observasi. Data hasil belajar pada mata pelajaran agama dikumpulkan untuk dilakukan tindakan analisis dengan deskriptif kualitatif, kemudian nilai akhir yang diperoleh akan dijumlahkan pada setiap pertemuan, nilai tes akhir pada setiap siklus sudah diberi nlai bobot. Adapun hasil yang didapatkan pertama: Komunikasi interpersonal yang dilakukan oleh guru khususnya guru agama memiliki dampak positif dalam peningkatan hasil belajar siswa kelas VII. Kedua; dari 33 siswa yang menjadi pasrtisipan adalah meningkatnya efektifitas pembelajaran pada mata pelajaran agama dengan hasil dari siklus I hingga siklus II adanya peningkatan, rincian hasilnya adalah pada awal ada 10 siswa yang tuntas dengan persentase 26%, anak yang belum tuntas dengan persentase 74% yaitu 23 siswa. Pada siklus I siswa yang tuntas sebanyak 20 orang dengan persentase 48% kemudian sebanyak 13 anak dengan persentase 52%. Pada siklus II ada 28 anak yang tuntas dengan persentase 90% dan 5 anak yang belum tuntas dengan persentase 10%, hasil siklus I rata-rata nilai 6,50; sedang pada siklus II rata- rata nilai 7,72.
Strategi Komunikasi Organisasi Dalam Meningkatkan Motivasi Kerja Karyawan Rri Palembang Muhammad Randicha Hamandia
Bahasa Indonesia Vol 3 No 1 (2022): J-Kis: Jurnal Komunikasi Islam Juni 2022
Publisher : Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam IAI Pangeran Diponegoro Nganjuk

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53429/j-kis.v3i1.423

Abstract

Latar belakang pada penelitian ini adalah ketertarikan peneliti melihat adanya masalah di RRI Palembang Terlihat dari masih ada karyawan tidak betanggung jawab pada pekerjaan yaitu keluar dan masuk pada saat jam kantor. Hal ini dapat mempengaruhi produktivitas kantor sehingga membuat peneliti tertarik untuk mengetahui strategi komunikasi organisasi RRI Palembang dalam meningkatkan motivasi kerja.Teori yang digunakan pada skripsi ini adalah teori perencanaan strategi komunikasi Wilson dan Ogden dan Teori X dan Y dari Douglas McGregor.Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualiatif. Sumber data peneliti ini berjumlah 6 orang. Data didapatkan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi.Teknik analisis data yang digunakan teknik analisis data yang dikemukanan oleh Miles dan Huberman. Hasil penelitian ini menunjukkan strategi komunikasi organisasi yang digunakan oleh pimpinan dalam memotivasi karyawan RRI Palembang dengan teori perenancaan strategi komunikasi yang dikemukan oleh Wilson dan Ogden di antaranya yaitu Risert (Research) pimpinan memahami situasi yang terjadi dengan mengontrol laporan rapat kinerja karyawan. Kedua, Perencanaan Aksi yaitu memahami karakter karyawan dengan pendekatan komunikasi. Untuk memotivasi karyawan maka pimpinan RRI Palembang melakukan pendekatan komunikasi dengan karyawan untuk melihat karakter karyawannya. Sebagaimana dalam teori X dan Y yang dikemukan oleh Douglas Mc Gregor bahwa karyawan RRI Palembang memiliki sifat dasar teori Y yaitu bertanggung jawab, memiliki prestasi kerja, peluang untuk maju, pengakuan atas kinerja, dan menyukai perkerjaannya. Ketiga, Komunikasi yaitu memberikan penghargaan (reward) kepada karyawan dengan menggunakan komunikasi ke bawah (dawnward communication). Keempat, melakukan evaluasi strategi yang digunakan setiap bulannya. Pimpinan RRI Palembang melakukan evaluasi untuk melihat ke efektifan strategi komunikasi dalam memotivasi karyawan menggunakan komunikasi keatas (upward communnication) .
Pengemasan Konten Ceramah Kiai di New Media Mansur Hidayat
Bahasa Indonesia Vol 3 No 1 (2022): J-Kis: Jurnal Komunikasi Islam Juni 2022
Publisher : Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam IAI Pangeran Diponegoro Nganjuk

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53429/j-kis.v3i1.427

Abstract

Kajian ini menjelaskan mengenai pengemasan konten ceramah kiai di new media: Studi Kasus pada Youtuber Milenial Gus Baha pada channel El-Yeka Kudus. Adapun tujuan daripada penelitian yakni untuk mengetahui bagaimana pengemasan konten ceramah kiai di new media: studi kasus pada youtuber milenial Gus Baha di Kudus. Selain itu, studi juga berguna dalam memahami peranan media sosial dalam kegiatan dakwah kiai. Hasil menunjukkan bahwa pengemasan konten ceramah kiai di new media: studi kasus pada youtuber milenial Gus Baha pada channel El-Yeka Kudus bertumpu pada: pertama, pengemasan judul yang dibuat menarik dan penyertaan thumbnail yang relevan pada video ceramah yang diunggah sebelum ditayangkan. Kedua, setelah video ditayangkan, hal-hal yang dilakukan antara lain: admin secara teratur dan aktif menyematkan respon dari para audiens yang berkomentar. Selanjutnya, penyebaran konten dilakukan melalui fanspage, grup-grup Facebook dan status WhatsApp dengan menyertakan rujukannya.
Pendekatan Balance Score Card dalam Menciptakan Keunggulan Bersaing Perguruan Tinggi Islam Meylina Hima Fauziati; Agus Wahju Yudiarso
Bahasa Indonesia Vol 3 No 1 (2022): J-Kis: Jurnal Komunikasi Islam Juni 2022
Publisher : Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam IAI Pangeran Diponegoro Nganjuk

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53429/j-kis.v3i1.428

Abstract

Menciptakan keunggulan bersaing perguruan adalah penting dalam persaingan antar perguruan tinggi Islam.. Diinspirasi oleh Kaplan dan Norton, konsep ini dikembangkan dalam empat perspektif yaitu keuangan, pelanggan, proses internal serta pembelajaran dan pertumbuhan. Tulisan ini membahas bagaimana balanced scorecard menciptakankeunggulan bersaing pada perguruan tinggi dan mengimplementasikan balanced scorecard pada organisasi perguruan tinggi. Pembahasan keunggulan bersaing meluputi: a) perspektif finansial yaitu kemampuan untuk mendapatkan dana dan efisiensi biaya, b) perspektif pelanggan yaitu kepuasan mahasiswa sebagai konsumen, c) perspektif proses internal, d) perspektif pembelajaran & pertumbuhan meningkatkan profesionalisme sumber daya manusia, meningkatkan kualitas dan fasilitas infrastruktur.

Page 1 of 1 | Total Record : 6