cover
Contact Name
Lukman Cahyadi
Contact Email
lukman.cahyadi@esaunggul.ac.id
Phone
+625674223
Journal Mail Official
publikasi@esaunggul.ac.id
Editorial Address
Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul Jalan Arjuna Utara No 9 Kebon Jeruk Jakarta 11510
Location
Kota adm. jakarta barat,
Dki jakarta
INDONESIA
Health Publica : Jurnal Kesehatan Masyarakat
Published by Universitas Esa Unggul
ISSN : -     EISSN : 27976424     DOI : https://doi.org/10.47007/healthpublica.v2i01
Core Subject : Health,
Health Publica bertujuan untuk memberikan wadah artikel-artikel yang menarik di bidang Kesehatan Masyarakat. Health Publica diterbitkan sebanyak 2 kali per tahun (Mei dan November). Selain menerbitkan artikel-artikel yang ditulis oleh dosen Universitas Esa Unggul sendiri, kami juga menerima submission artikel artikel yang ditulis oleh dosen di luar Universitas Esa Unggul.
Articles 42 Documents
LITERATURE REVIEW : GAMBARAN STATUS GIZI PADA PENDERITA HIPERTENSI
Health Publica Vol 4, No 01 (2023): Health Publica Jurnal Kesehatan Masyarakat
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/hp.v4i01.6441

Abstract

Hipertensi adalah umum di seluruh dunia dan sekarang dianggap sebagai masalah kesehatan utama masyarakat di banyak negara. Baru-baru ini, penyelidikan telah menunjukkan bahwa lebih dari 26,4% populasi orang dewasa dunia menderita hipertensi. Penelitian telah menunjukkan bahwa penambahan berat badan yang berlebihan, asupan garam, merokok dan minum alkohol adalah faktor predisposisi utama untuk hipertensi. Terbukti bahwa modifikasi diet seperti status gizi yang ditingkatkan, seperti pengurangan energi, garam, alkohol dan peningkatan asupan buah dan sayuran, mencegah hipertensi. Manfaat mikronutrien yang ditemukan dalam makanan yang kaya produk susu, buah dan sayuran (seperti kentang, alpukat, pisang, jeruk), pada tekanan darah telah ditetapkan oleh beberapa penelitian.
PROFIL STATUS GIZI DAN KELELAHAN KERJA PEGAWAI PUSKESMAS KECAMATAN PALMERAH JAKARTA BARAT SAAT PANDEMI COVID-19
Health Publica Vol 4, No 01 (2023): Health Publica Jurnal Kesehatan Masyarakat
Publisher : Universitas Esa Unggul

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47007/hp.v4i01.6189

Abstract

Kesehatan kerja merupakan bagian dari kesehatan masyarakat. Kesehatan kerja bertujuan untuk memperoleh derajat kesehatan yang setinggi-tingginya, baik fisik, mental dan sosial bagi masyarakat. Kelelahan biasanya ditandai dengan berkurangnya kemauan untuk bekerja yang disebabkan oleh monoton, intensitas, lamanya kerja fisik, keadaan lingkungan, sebab-sebab mental, status kesehatan dan keadaan status gizi. Kondisi Pandemi Covid-19, menyebabkan perubahan ritme bekerja petugas kesehatan salah satunya petugas kesehatan pada Puskesmas. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur status gizi dan kelelahan kerja pegawai Puskesmas kecamatan Palmerah Jakarta Barat saat Pandemi Covid-19. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus 2021, penelitian ini merupakan jenis penelitian observasional analitik dengan desain Cross Sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah petugas kesehatan di Puskesmas yang berjumlah 53 orang yang diambil dengan cara purposive sampling. Rata-rata tingkat pendidikan petugas Kesehatan di Puskesmas Palmerah yaitu D3 sebanyak 56.6%, dengan status gizi overweight 47.2%, dan kelelahan kerja tinggi 56.6%.  Saat Pandemi Covid-19, status gizi dan kelelahan kerja pada pegawai Puskesmas tetap harus diperhatikan, agar dapat menunjang pekerjaan dengan baik. Pemeriksaan status gizi secara rutin dan kelelahan kerja perlu dilakukan agar petugas kesehatan memiliki kesehatan yang prima.