cover
Contact Name
sulistiyanto
Contact Email
jcosys@dharmawacana.ac.id
Phone
+6281366363944
Journal Mail Official
jcosys@dharmawacana.ac.id
Editorial Address
STMIK Dharmawacana JL.Kenanga No.3 Mulyojati 16c, Metro Barat, Kota Metro, Lampung Telp: (0725) 7850671, 0828-80001114
Location
Kota metro,
Lampung
INDONESIA
Journal Computer Science and Informatic Systems : J-Cosys
Published by STMIK Dharma Wacana
ISSN : -     EISSN : 27769690     DOI : https://doi.org/10.53514/jc.v1i2.53
Core Subject : Science,
Decision Support System Data mining Artificial Intelligence Networking Database Systems Multimedia Information Systems System Analyst Enterprice Resource Planning Management System, Knowledge Discovery in Data Expert System Networking Computer Neural networks Machine Learning
Articles 30 Documents
APLIKASI SELEKSI PENERIMAAN CALON TENAGA KONTRAK SATPOL PP Rizka Aprilia
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 2, No 2 (2022): J-Cosys - September 2022
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53514/jco.v2i2.310

Abstract

Satuan Polisi Pamong Praja merupakan salah satu perangkat yang dimiliki oleh Pemerintah Daerah dalam memelihara ketentraman dan ketertiban umum serta menegakkan Peraturan Daerah. Organisasi dan tata kerja Satuan Polisi Pamong Praja ditetapkan dengan Peraturan Daerah Satpol PP dapat berkedudukan di Daerah Provinsi dan Daerah/Kota. Definisi lain mengenai Polisi Pamong Praja adalah sebagai salah satu Badan Pemerintah yang bertugas memelihara keamanan dan ketertiban umum atau Pegawai Negara yang bertugas menjaga keamanan. Calon tenaga kontrak harus mengikuti dan lulus pemeriksaan dengan sistem gugur yang meliputi materi dan urutan kegiatan yaitu seleksi administrasi, seleksi kesehatan, seleksi kesamaptaan atau jasmani, seleksi akademik dan seleksi wawancara.Kegiatan Seleksi tenaga kontrak merupakan kegiatan yang sering dilaksanakan oleh Kantor Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Lampung Timur. Adapun beberapa proses seleksi yang dilakukan dan di rasa kurang memuaskan atau kurang siap yaitu seleksi pengetahuan umum, menjawab soal-soal pilihan ganda. Proses penilaian hingga didapatkan hasil akhir tersebut dilakukan kurang lebih membutuhkan waktu beberapa hari. Maka dibuat lah sebuah sistem Computer Based Test (CBT) untuk mempermudah dalam proses mengerjaan dan juga menilaian dalam proses seleksi calon tenanga kerja Satpol PP. CBT (Computer Based Text) yaitu sebuah pelaksanaan tes dengan menggunakan komputer yang dilengkapi dengan perangkat khusus yang dikembangkan untuk tes dengan tingkat kesulitan yang sama dengan tes tertulis. Kenapa pelaksanaan CBT ini sangatlah dibutuhkan dalam kegiatan tes, karena dengan pelaksanaan tes ini sangat mempermudah dalam tahap koresi dan dapat meminimalisir tindak kecurangan yang diantarnya adalah kebocoran soal, mencotek pada saat tes dan bahkan perubahan nilai ujian.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN DALAM MEREKOMENDASIKAN MOTOR TRAIL UNTUK KALANGAN PEMUDA DENGAN METODE TOPSIS Guna Yanti Kumala Siregar; Ika Arthalia Wulandari
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 2, No 2 (2022): J-Cosys - September 2022
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53514/jco.v2i2.341

Abstract

Kendaraan bermotor saat ini sudah sangat mudah sekali di jumpai dalam beberapa keadaan yang digunakan untuk kebutuhan sehari-hari. Karena semua aktifitas sangat membutuhkan kendaraan untuk menunjang mobilitas manusia saat ini. Jadi untuk kendaraan roda 2 saat ini bukan barang mewah lagi namun menjadi kebutuhan pokok yang dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk merekomendasikan jenis Kendaraan Roda 2 bermotor jenis Trail sesuai dengan tingkat kebutuhan kalangan pemuda saat ini. Motor trail sangat berguna ketika digunakan di area seperti Jalan Tanah, Bebatuan dan medan yang sulit dan terjal di lalui oleh kendaraan lain pada umumnya. Pemilihan metode ini didasarkan pada konsep bahwa alternatif yang terbaik tidak hanya memiliki klasifikasi kendaraan roda 2 trail. Dari penelitian ini didapatkan hasil bahwa dari 4 alternatif yang ada maka akan diklasifikasikan menjadi kendaraan roda 2 yang layak digunakan sesuai dengan kebutuhan
SISTEM PAKAR DIAGNOSA KERUSAKAN PRINTER BERBASIS ANDROID MENGGUNAKAN METODE BACKWARD CHAINING Yosi Ardianto; Budi Sutomo; Tri Aristi Saputri
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 2, No 2 (2022): J-Cosys - September 2022
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53514/jco.v2i2.299

Abstract

Sistem pakar merupakan salah satu cabang kecerdasan buatan yang mempelajari bagaimana mengadopsi cara seorang pakar berpikir dan bernalar dalam menyelesaikan suatu permasalahan, dan membuat suatu keputusan maupun mengambil kesimpulan dari sejumlah fakta yang ada. Sampai saat ini sudah ada beberapa hasil perkembangan sistem pakar dalam berbagai bidang sesuai dengan kepakaran seseorang. pada penelitian ini penulis ingin membuat sistem pakar tentang diagnosa kerusakan printer yang berbasis android dengan metode backward chaining agar masyarakat bisa menangani kerusakan pada printer mereka. Dengan begitu masyarakat bisa mendiagnosa kerusakan pada printernya dengan smartphone mereka tanpa harus membawa ke tempat service terdahulu. Penalaran aplikasi   sistem   pakar ini menggunakan metode inferensi Backward chaining. Dimana pada Backward chaining ini digambarkan dalam hal tujuan yang dapat di penuhi dengan pemenuhan sub tujuan. Menggunakan pendekatan goal-driven di mulai dari harapan apa yang akan terjadi (hipotesis) dan kemudian mencari bukti yang mendukung (atau berlawanan) dengan harapan kita.
Penerapan Metode Simple Additive Weighting Untuk Penerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Khoirudin Khoirudin; Sulistiyanto Sulistiyanto
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 3, No 1 (2023): J-Cosys - Maret
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53514/jco.v3i1.307

Abstract

Untuk melindungi masyarakat miskin dan rentan dari dampak pandemi pemerintah telah merancang beberapa program jaminan perlindungan sosial. Salah satunya adalah Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-Dana Desa), yaitu bantuan keuangan yang bersumber dari Dana Desa dan ditujukan bagi masyarakat miskin dan rentan yang kesulitan dalam memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari terutama akibat wabah. Metode simple additive weighting dipilih karena metode ini menentukan penilaian kriteria keluarga penerima manfaat berdasarkan kriteria dari pihak desa, kemudian dilanjutkan dengan proses seleksi sehingga menghasilkan perangkingan. Perancangan sistem pendukung keputusan ini menggunakan pendekatan berorientasi kepada objek yaitu dengan menggunakan Unified Modelling Language (use case diagram, activity diagram, class diagram dan sequence diagram).Dengan metode simple additive weighting yang terkomputerisasi bisa menjadi solusi bagi aparat desa untuk menentukan penerima bantuan langsung tunai dana desa.
Analisis Klastering pada Karakteristik Karakter Pahlawan Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) Menggunakan Algoritma Simple K-Means Marco Alfan Sumarto; Muhammad Zulfikri Firya
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 3, No 1 (2023): J-Cosys - Maret
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53514/jco.v3i1.381

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melakukan klastering karakter pahlawan pada permainan Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) menggunakan metode Simple K-Means pada aplikasi Weka. Data karakter pahlawan diperoleh dari 103 karakter pahlawan MLBB dengan 19 atribut, di antaranya nama karakter pahlawan, role, overall defense, overall offense, overall skill effect, overall difficulty, movement speed, magic defense, mana, hp regen, physical attack, physical defense, health point, attack speed, mana regen, win rate, pick rate, ban rate, dan tahun rilis. Metode Simple K-Means digunakan untuk membagi karakter pahlawan MLBB menjadi dua klaster berdasarkan atribut yang dimiliki. Hasil klastering menunjukkan bahwa karakter pahlawan MLBB pada klaster 0 memiliki nilai pertahanan, serangan, efek skill dan tingkat kesulitan yang lebih tinggi dibandingkan dengan hero pada klaster 1. Selain itu, hero pada klaster 0 juga memiliki pick rate yang lebih rendah dibandingkan dengan karakter pahlawan pada klaster 1. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai referensi bagi pemain MLBB untuk memilih karakter pahlawan yang sesuai dengan kebutuhan dan strategi permainan mereka
Sistem Pendukung Keputusan Kenaikan Jabatan Struktural Pada Badan Kepegawaian Dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Metro Dengan Metode Weight Product Bernardinus Yonaldy; Muhammad Nur Ikhsanto; Sita Muharni
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 3, No 1 (2023): J-Cosys - Maret
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53514/jco.v3i1.309

Abstract

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Metro yang dulunya adalah BKD adalah salah satu badan pemerintah Daerah Kota Metro yang mempunyai tugas menyelenggarakan sebagian kewenangan daerah di bidang manajemen kepegawaian. Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia memiliki beberapa bidang diantaranya Bidang Mutasi dan Pengembangan Pegawai yang mempunyai tugas, melaksanakan kenaikan jabatan. Proses kegiatan kenaikan jabatan struktural dilakukan dalam 2 periode dalam satu tahun yaitu untuk periode pertama pada bulan april dan oktober. Seorang pegawai negeri sipil yang akan diangkat dalam jabatan struktural harus memenuhi semua persyaratan yang ditentukan dan sesuai dengan bidang tugasnya. Pegawai negri sipil yang sudah memenuhi semua persyaratan dapat melakukan penilaian sendiri untuk mengetahui gambaran apakah sudah layak untuk mendapatkan kenaikan jabatan struktural tersebut, maka dibutuhkan suatu sistem pendukung keputusan dengan menggunakan metode weight product yang diharapkan dapat memberikan solusi yang tepat sesuai dengan kriteria yang sudah ditentukan
Analisis Hashtag UTBK-SNBT di Twitter Menggunakan Netlytic Tools Kurniati Kurniati; Herlinda Kusmiati; Nurlaili Rahmi
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 3, No 1 (2023): J-Cosys - Maret
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53514/jco.v3i1.383

Abstract

Media Sosial Twitter paling aktif digunakan di Indonesia. Pengguna sering terlibat dalam topik yang sedang hangat dibicarakan di dunia maya. Apalagi saat ini sedang ramai perbincangan di media sosial tentang seleksi mahasiswa baru PTN jalur SNBT 2023 yang diumumkan pada 20 Juni 2023. Tak heran jika trending topik di Twitter didominasi oleh tema percakapan tersebut. Penelitian ini menggunakan metode Social Network Analysis (SNA) dengan teknik analisis jaringan sosial, visualisasi jaringan dilakukan dalam bentuk grafik. Data berasal dari akun netlytic.com gratis dengan hasil crawling data yang dibatasi hingga 10.000 tweet dan pengumpulan data selama seminggu terakhir. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa banyak netizen yang memiliki pendapat tentang pendaftaran tes UTBK-SNBT 2023 sebagai persiapan tes masuk UTBK-SNBT. 
Aplikasi E-Marketplace Perdagangan Skala Usaha Mikro Kota Metro Galang Pangestu; Muhammad Reza Redo Islami; Sulistiyanto Sulistiyanto
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 3, No 1 (2023): J-Cosys - Maret
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53514/jco.v3i1.308

Abstract

Kota Metro memiliki banyak usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) khususnya di sektor Perdagangan. Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di kota Metro yang sudah terdata tahun 2020 dari Dinas Koperasi , UMK, Usaha Menengah dan Perindustrian Kota Metro sektor Perdagangan untuk kecamatan Metro Barat sebanyak 1.660 usaha, Kecamatan Metro Pusat sebanyak 3.568 usaha, Kecamatan Metro Selatan sebanyak 849 usaha, Kecamatan Metro Utara berjumlah 1.833 usaha, dan Kecamatan Metro Timur berjumlah 1.779 usaha, jumlah keseluruhan Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Kota Metro sektor perdagangan berjumlah 9.689 usaha. Data Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Tahun 2020 dikirim melalui email oleh bapak Herijon Ketua Bidang UMK Dinas Koperasi , UMK, Usaha Menengah dan Perindustrian Kota Metro dilakukan pada tanggal 15 Juni 2021.Berdasarkan penjelasan sebelumnya oleh bapak Presiden Republik Indonesia Joko Widodo pada Peluncuran Literasi Digital, bahwasannya perbanyak UMKM On Boarding ke Platform E-Commerce, mengingat di Kota Metro terdapat banyak UMKM khususnya di skala mikro. Untuk merealisasikannya, saat ini belum adanya aplikasi yang dapat mengintegrasikan para pedagang usaha skala mikro dapat dilihat pada di Dinas Koperasi , UMK, Usaha Menengah dan Perindustrian Kota Metro.
Aplikasi Penjualan Glassware PT. Surya Makmur Inti Gelas Palembang Diah Novita Sari; Mardiana Mardiana
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 3, No 1 (2023): J-Cosys - Maret
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53514/jco.v3i1.378

Abstract

PT Surya Makmur Inti Gelas adalah perusahaan yang bergerak di bidang distribusi barang pecah belah (glassware). Permasalahan yang dihadapi PT Surya Makmur Inti Gelas saat ini adalah proses pengolahan data penjualan yang meliputi ketersediaan stok barang, pembuatan data transaksi penjualan, dan laporan penjualan masih dilakukan secara manual sehingga menyebabkan kinerja perusahaan menjadi kurang efektif dan efisien, dan terjadi kesalahan dalam pencatatan data. Tujuan penelitian adalah membuat aplikasi penjualan glassware untuk meminimalisir kesalahan pencatatan data dan membuat kinerja perusahaan menjadi lebih efektif dan efisien. Metode pengembangan aplikasi menggunakan Rappid Application Development (RAD) yang menekankan pada proses pembuatan aplikasi berdasarkan prototyping, iterative, dan iterative feedback. Aplikasi yang dihasilkan dapat mengolah hasil input data berupa data barang, data pelanggan, data supplier, data transaksi penjualan dan pembelian, serta menghasilkan output berupa laporan data barang, laporan data pelanggan, laporan data supplier, laporan penjualan, laporan pembelian, nota penjualan, dan surat jalan.
Aplikasi Monitoring Berbasis Web Barang Masuk dan Keluar pada Perusahaan X Muhammad Afdhaluddin; Egga Asoka; Lailatur Rahmi
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 3, No 1 (2023): J-Cosys - Maret
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53514/jco.v3i1.376

Abstract

Perusahaan X, adalah salah satu penyuplai alat kesehatan ke setiap rumah sakit atau klinik yang ada di Kota Palembang. Untuk meningkatkan layanan dan kepercayaan kepada customer dari perusahaan x ini. Karena berkaitan dengan barang yang banyak terkadang staff terjadi kesalahan penginputan atau pun komunikasi antar staff dan customer oleh karena itu dilakukan lah pengembangan berupa app untuk memonitoring barang masuk dan keluar pada perusahaan X tersebut. Penerapan teknologi ini dilakukan untuk membuat datawarehouse barang bisa dipantau dan bisa ditinjau. Applikasi ini berbasis web dan monitoring dapat dilakukan secara real time

Page 3 of 3 | Total Record : 30