cover
Contact Name
Rusliadi
Contact Email
lpkdgeneration2022@gmail.com
Phone
+6282239186868
Journal Mail Official
rusliadi@polinef.id
Editorial Address
Jl. Imam Bonjol, Tanama, Kec. Fakfak, Kabupaten Fakfak, Papua Barat.
Location
Kab. fak fak,
Papua barat
INDONESIA
Jurnal Informasi Sains dan Teknologi (ISAINTEK)
ISSN : 26210940     EISSN : 28292758     DOI : https://doi.org/10.55606/isaintek.v4i2
Core Subject : Science, Education,
Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi adalah jurnal yang ditujukan untuk publikasi artikel ilmiah yang diterbitkan oleh P3M Politeknik Negeri FakFak. Jurnal ini adalah Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi yang bersifat peer-review dan terbuka. Bidang kajian dalam jurnal ini termasuk sub rumpun Ilmu Teknik Sipil dan Perencanaan Tata Ruang, Keteknikkan Industri, Teknik Elektrinika dan Komputer, Teknik Kebumian dan Perkapalan. Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi menerima artikel dalam bahasa Inggris dan bahasa Indonesia dan diterbitkan 2 kali setahun: Juni dan Desember
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol. 3 No. 1 (2020): Juni : Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi" : 5 Documents clear
Penambahan Limbah Mortar dan Additive Bestmittel Terhadap Kuat Tekan Beton Budiman Budiman; Syilviana Dwi Adhistie
Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi Vol. 3 No. 1 (2020): Juni : Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi
Publisher : Politeknik Negeri FakFak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (267.46 KB) | DOI: 10.55606/isaintek.v3i1.27

Abstract

Seiring dengan kemajuan zaman, teknologi dibidang konstruksi bangunan mengalami perkembangan pesat, Sehingga diperlukan suatu teknologi konstruksi yang dapat mengurangi eksploitasi alam. Dengan memanfaatan limbah mortar sebagai alternatif material baru. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi karakteristik agregat sebagai bahan penyusun beton dan menetukan nilai kuat tekan beton. Metode yang digunakan yaitu metode DOE (Departement Of Environment) dengan jenis penelitian eksperimen laboratorium dengan variasi sampel limbah mortar 50% dan 60% terhadap pasir dengan 0.6% additive bestmittell. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan subsitusi limbah mortar  pada campuran beton mempengaruhi nilai kuat tekan karakteristik beton. Dimana nilai kuat tekan karakteristik pada umur 28 hari diperoleh 196,04 kg/cm² untuk beton normal, sedangkan nilai kuat tekan beton setelah dilakukan  subsitusi limbah Mortar 50% dan 60% dengan additive bestmittel 0.6% diperoleh 105.11 kg/m³ dan 167.56 kg/cm². Nilai tersebut jika dibandingkan dengan mix design rencana yaitu 175 kg/m³ atau K-175, hanya  beton normal yang memenuhi sedangkan beton dengan llimbah mortar dengan additive tidak memenuhi. Penurunan nilai kuat tekan sebesar 90.93 kg/cm² dan 28.48 kg/cm² atau 46.38% dan 14.53% terhadap beton normal.
Rancang Bangun Aplikasi Penjualan Dengan Barcode Berbasis Java Andi Roy; Riyadh Arridha
Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi Vol. 3 No. 1 (2020): Juni : Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi
Publisher : Politeknik Negeri FakFak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (404.207 KB) | DOI: 10.55606/isaintek.v3i1.28

Abstract

Tujuan dilaksanakannya penelitian ini untuk mengetahui sistem yang berjalan, membuat perancangan aplikasi penjualan dengan barcode.  Adapun sistem yang digunakan di Toko Multazam masih manual, sehingga perlu dikembangkan menjadi sistem yang terkomputerisasi yang mampu meningkatkan kinerja petugas atau kasir dalam meningkatkan pelayanan. Aplikasi ini dibangun menggunakan Bahasa pemrograman  Java dengan database XAMPP 1.7.3, serta l Report untuk pembuatan laporan. Dimana dalam pengolahan data penulis menggunakan sistem barcode. Adapun hasil dari penelitian ini yaitu dengan adanya sistem tersebut, maka proses pengolahan data dapat diproses dengan mudah dan waktu yang relatif singkat.    
Simulasi Kontrol Motor Y-Δ Menggunakan Lampu Berbasis PLC Yulianto La Elo
Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi Vol. 3 No. 1 (2020): Juni : Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi
Publisher : Politeknik Negeri FakFak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (194.651 KB) | DOI: 10.55606/isaintek.v3i1.29

Abstract

Motor induksi sangat banyak digunakan di dalam kehidupan sehari-hari baik di industri maupun di rumah tangga. Motor induksi yang umum digunakan adalah motor induksi 3 fasadan 1 fasa. Motor induski 3 fasa dioperasikan pada sistem tegangan 3 fasa dan banyak digunakan diberbagai bidang industri,kebanyakan digunakan merupakan motor listrik arus bolak-balik (ac) yang paling banyak digunakan di industri. Kendali motor induksi terdiri dari pengasutan tegangan penuh dan pengasutan tegangan dikurangi.Pengasutan tegangan penuh artinya bahwa tegangan jala-jala dihubungkan secara langsung ke terminal motor listrik.Sedangkan pengasutan tegangan dikurangi artinya bahwa motor diatur pada tegangan di bawah tegangan nominal dengan tujuan untuk membatasi arus yang masuk ke motor atau dengan tujuan untuk mencegah terjadinya panas yang berlebih pada motor tersebut, khususnya motor listrik yang berkapasitas daya outputnya besar. Beberapa metoda yang digunakan pada pengasutan tegangan  dikurangi dapat berupa pengasutan dengan menggunakan komponen impedansi (Z) di sisi kumparan stator, pengasutan dengan menggunakan auto-transformator, pengasutan bintang-segitiga (Y- Δ) pada sisi kumparan stator. Penelitian ini merancang simulasi kontrol motor Y-Δ menggunakan lampu berbasis PLC, membuat program diagram ladder, program cimon SCADA yang diberikan untuk dapat membaca masukan serta menjalankan motor induksi 3 phase dengan simulasi lampu dan memprogram PLC  sebagai kontrol motor Y-Δ dengan simulasi lampu, made a ladder diagram program, the cimon SCADA program was given to be able to read input and run a 3-phase induction motor with lamp simulation and program the PLC as a Y-Δ motor control with lamp simulation.  
Sistem Monitoring Asap Berbasis Internet Of Things Untuk Pencegahan Kebakaran Pada Pasar di Kabupaten Fakfak Muhammad Aksa Hidayat Yani; Riyadh Arridha; Yusrifan; Yana Saman; Syaiful Syam
Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi Vol. 3 No. 1 (2020): Juni : Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi
Publisher : Politeknik Negeri FakFak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (955.407 KB) | DOI: 10.55606/isaintek.v3i1.30

Abstract

Bahaya kebakaran dapat berdampak fatal seperti kehilangan harta benda bahkan korban jiwa. Pasar merupakan salah satu tempat yang sering terjadi kebakaran, seperti pada pasar Torea, Tumburuni, dan Sebrang di Kabupaten Fakfak. Tindakan preventif merupakan hal yang diperlukan guna menghindari, mencegah dan meminimalisir terjadinya bencana kebakaran. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem monitoring asap berbasis IoT yang dapat digunakan untuk mendeteksi adanya potensi bahaya kebakaran di pasar. Metode penelitian dalam perancangan sistem ini mengacu pada model SDLC waterfall. Komponen yang digunakan berupa sensor asap MQ-2, raspberry pi, buzzer/alarm, yang dapat dijalankan pada perangkat mobile dengan platform website dengan server IoT thing speak. Hasil penelitian berupa sistem deteksi asap berbasis IoT, yang berfungsi untuk memberikan peringatan dini mengenai adanya potensi kebakaran melalui alarm. Sistem ini dapat digunakan untuk membantu mendeteksi dan menghindari potensi terjadinya bahaya kebakaran.
Sistem Informasi Administrasi Pegawai Sub Bagian Umum Pada Dinas Pendidikan, Pemuda, Dan Olahraga Kabupaten Fakfak Deisya Maulida Al Hamid; Syukron Anas; Riska Anggreni
Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi Vol. 3 No. 1 (2020): Juni : Jurnal Informasi, Sains dan Teknologi
Publisher : Politeknik Negeri FakFak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (291.904 KB) | DOI: 10.55606/isaintek.v3i1.31

Abstract

Dinas Pendidikan Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Fakfak Merupakan salah satu dinas yang bertanggung jawab melaksanakan seluruh kebijakan dan aturan yang berkaitan dengan sistem administrasi pendidikan di Kabupaten Fakfak. Sistem tata kelola administrasi di dinaspendidikan Pemuda Dan Olahraga perlu dipandang penting dengan pengembangan teknologi. Sistem administrasi yang digunakan di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah raga belum menggunakan sistem yang sesuai dengan peruntukannya, misalnya sistem administrasi pegawai di dinas pendidikan pemuda dan olah raga masih bersifat manual.Oleh karena itu penelitian ini dilaksanakan untuk merancang dan membangun Sistem Informasi Administrasi Pegawai Pada Dinas Pendidikan Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Fakfak yang berbasis website.Proses perancangan Aplikasi Sistem Informasi menggunakan metode System Development Life Cycle, dengan tahapan analisis kebutuhan, desain, pembuatan aplikasi, pengujian dan Implementasi.Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini diharapkan memudahkan pegawai Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah raga Kabupaten Fakfak dalam mengelola data administrasi seperti surat masuk dan surat keluar dalam bentuk aplikasi

Page 1 of 1 | Total Record : 5