cover
Contact Name
Rochmat
Contact Email
jurnaltechnoump17@gmail.com
Phone
+62281636751
Journal Mail Official
jurnaltechnoump17@gmail.com
Editorial Address
Jl. KH. Ahmad Dahlan, PO BOX 202 Purwokerto 53182 Kembaran Banyumas Telp : (0281) 636751
Location
Kab. banyumas,
Jawa tengah
INDONESIA
Techno
ISSN : 14108607     EISSN : 25799096     DOI : 10.30595/techno
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) adalah jurnal ilmu teknik yang terbit dua kali dalam satu tahun yaitu April dan Oktober. Tujuan penerbitan jurnal techno adalah mempublikasikan hasil penelitian, ide dan karya terbaru ilmu teknik. Scope ruang lingkup jurnal techno meliputi: Clean Energy Technology, Catalyst and Reaction Engineering, Environmental and Safety Technology, Food and Bioprocess Engineering, Fundamental of Chemical Engineering and Applied Chemistry, Industrial Chemical Engineering, Material Science and Engineering, Process and Control Engineering, Separation and Purification Technology, Structural Engineering, Construction Engineering, Material Engineering, Water Resources Engineering, Environmental Engineering, Municipal or Urban Engineering, Transportation Engineering, Forensic Engineering, Geotechnical Engineering, Design Research considers the processes of shaping and making of places, Power System and Information Technolog, Industrial electronics, Sensors, Micro-machines and Robotics, Biomedical Electronics, Electronics and Electrical Engineering, Photonics and Optoelectronics, Wireless/Mobile Communication and Computing, Industrial electronics, Mechatronica, Signal processing, Image Processing, Network Security and Cryptography, Parallel and Distributing Computing, High-Performance Computing, Autonomic and Trusted Computing, Software Engineering and Knowledge Engineering, Artificial Intelligence and Machine Learning, Knowledge Discovery and Data Mining, Virtual Reality and Visualization, Biomedical Informatics and Computation, Information and Its Technical Education, Mobile and Ubiquitous Computing, Analytical smart big data.
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 24, No 2 (2023): Techno Volume 24 NO.2 Oktober 2023" : 8 Documents clear
Rancang Bangun Mesin Pengupas Biji Kopi Basah dengan Material Baja Astm A.36 muhammad muryanto; Eqwar Saputra; Trio Nur Wibowo
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 24, No 2 (2023): Techno Volume 24 NO.2 Oktober 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v24i2.19293

Abstract

Kopi merupakan minuman terlaris di kalangan komunitas teratas dan merupakan minuman yang banyak di gemari kalangan orang,baik remaja maupun orang dewasa. Perkebunan kopi idealnya ditanam di daerah pegunungan dengan ketinggian antara 900-1.500 mdpl, namun tidak menutup kemungkinan beberapa jenis kopi dapat tumbuh dengan baik dibawah ketinggian 900 mdpl. Biji buah kopi terdiri dari kulit ari, endosperm dan embrio, dari tiga unsur yang ada pada biji kopi maka dalam perancangan mesin yaitu memisahkan antara kulit endosperm dengan kulit ari atau di sebut kulit basah. Perancangan mesin pengupas kulit kopi basah, dengan metode simulasi menggunakan software solidwork sebagai langakah awal mendisain dan eksperimen merubah sistem pengelolahan pengupasan kulit kopi dari metode manual sampai bergerak menggunakan alat penggerak. Sehingga dapat memenuhi kebutuhan pasar. Perancangan pengupasan kulit kopi dengan mesin penggerak dinamo motor listrik 1 phase spesifikasi ukuran 2HP/1.5KW, kecepatan 1420 rpm, kekuatan arus 220 volt, daya listrik 180 watt Nilai gaya pengupas 144,207 N. mammpu menghasilkan mesin pengupas kopi dengan kapastas produksi sebesar 38,4 kg/jam dengan tingkat keberhasilan rata-rata sebesar 66,86%. Perancangan dengan material baja ASTM A.36 dengan sisi sambungan menggunakan las dan baut, mata potong menggunakan plat alumanium , transmisi dengan menggunakan rantai dan v-belt dan untuk pemisah antara biji dan kulit adalah plat datar yang di bentuk
Evaluasi Kinerja Operasional Bus Trans Banyumas pada Koridor 1 Pasar Pon – Terminal Ajibarang dwi nanda; Juanita Juanita
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 24, No 2 (2023): Techno Volume 24 NO.2 Oktober 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v24i2.16095

Abstract

The Trans Banyumas Bus is a mode of mass transportation owned by the Banyumas Regency Transportation Agency which is managed by PT. Banyumas Raya Transportation with the Buy The Service (BTS) system.. It is hoped that this mode of transportation can reduce the use of private vehicles so as to reduce the level of traffic density. The purpose of this study was to determine the level of operational performance of Trans Banyumas corridor 1 buses in terms of load factor, headway, circulation time, travel speed, downtime and availability of transport and then compared with the minimum service standards contained in the Decree of the Director General of Land Transportation Number 687 year 2002, Regulation of the Minister of Transportation of the Republic of Indonesia No. 10. Year 2012, and Regulation of the Minister of Transportation of the Republic of Indonesia No. 98. Year 2013. This research was conducted using dynamic survey methods and static surveys which were carried out on Sunday, 17 July 2022 and Wednesday, 20 July 2022 starting at 05.00 am until 09.00 pm. From the research results on the two survey days, the operational performance results for each indicator reviewed and which met the minimum service standards were circulation time, travel speed, downtime and transportation availability. Meanwhile, the operational performance indicators that have not met the minimum service standards are load factor and headway. So of the six indicators reviewed, two of them have not met the minimum service standards based on the Decree of the Director General of Land Transportation No. 687 of 2002, Regulation of the Minister of Transportation of the Republic of Indonesia No. 10. Year 2012, and Regulation of the Minister of Transportation of the Republic of Indonesia No. 98. Year 2013.
Deteksi Suhu Tubuh dan Masker untuk Kendali Portal Otomatis Menggunakan Machine Learning Arif Johar Taufiq; Tito Pinandita; Susiyadi Susiyadi; Juanita Juanita
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 24, No 2 (2023): Techno Volume 24 NO.2 Oktober 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v24i2.19267

Abstract

Pendemi Covid-19 pernah terjadi di akhir tahun 2019, walau pandemi sudah berlalu untuk usaha pencegahan kasus yang sama maka pengecekan suhu tubuh dan masker masih diberlakukan terutama ditempat publik misalnya di kantor perbankan dan sebagainya dan kenyataanya virus dapat bermutasi dan pernah ditemukan variannya. Penelitian ini merupakan penelitian lanjutan dari penulis tentang deteksi masker  dengan menambahkan fitur pengecekan suhu tubuh untuk kontrol otomatis sistem buka tutup portal. Implementasi sistem dilakukan di mesin android model hasil pelatihan deteksi masker dilatih menggunakan machine learning dan deteksi suhu menggunakan sensor non kontak MLX90614. Berdasarkan pengujian sistem telah bekerja dengan baik, portal akan membuka secara otomatis jika pengunjung menggunakan masker dan suhu tubuh dibawah 37,5 oC.
Karakteristik Batako Self Compacting Concrete (SCC) Limbah Ban Bekas untuk Material Dinding Bangunan Ramah Lingkungan Nastain Nastain; Yanuar Haryanto
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 24, No 2 (2023): Techno Volume 24 NO.2 Oktober 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v24i2.18252

Abstract

Batako merupakan salah satu material alternatif dinding yang murah, kuat, dan mudah dalam pengerjaannya. Tetapi mempunyai kelemahan antara lain berat dan mudah pecah. Penggunaan potongan limbah ban bekas dalam campuran batako diharapkan dapat meningkatkan ketahanan batako, sehingga ringan dan tidak mudah pecah. Metode penelitian dilakukan menggunakan benda uji dinding dengan ukuran batako 34,5 x 12 x 9 cm. Campuran batako antara semen : agregat adalah 1 : 6 dengan mengunakan fas 0,6.  Sedangkan kadar % volume ban bekas divariasi sebesar 50%, 55%, 60%, 65%, 70% dan 75% tehadap volume agregat. Kelecakan campuran ditingkatkan dengan penambahan superplasticizer sebesar 0,5% terhadap berat semen sehingga didapatkan campuan beton SCC. Karakteristik fisik dan mekanik dinding batako diketahui dengan melakukan pengujian berat satuan, kuat tekan, kuat lentur dan kuat geser terhadap benda uji berdasarkan SNI 03-0348-1989, SNI 03-4165-1996 dan SNI 03-4166-1996. Hasil penelitian menunjukan bahwa berat satuan batako SCC adalah sebesar 913,02 kg/m3 sehingga termasuk kategori batako ringan atau menurun 52,9% dibandingkan batako tanpa ban bekas. Sedangkan nilai kuat tekan, kuat lentur dan kuat geser dinding batako akan menurun dengan meningkatnya penambahan kadar ban bekas.
Aplikasi ESP32 Untuk Monitoring dan Perawatan Aquascape Rahmad Fajar Sugianto; Misbah Misbah
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 24, No 2 (2023): Techno Volume 24 NO.2 Oktober 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v24i2.19418

Abstract

Aquascape adalah seni menyusun tanaman dalam air seperti pasir, batu, ranting dan komponen lainnya dalam suatu aquarium yang terkesan menghasilkan ekosistem buatan mirip dengan aslinya. Faktor penting dalam aquascape adalah kualitas kekeruhan air, proses fotosintesis, pemberian pupuk dan pemberian pakan ikan. Dari faktor diatas menjadi sebuah kesulitan untuk  para penghobi agar dapat menjaga keberlangsungan kehidupan ekosistem, namun karena keterbatasan waktu dan kesibukan, para penghobi menemukan banyak kesulitan. Maka perlu adanya inovasi alat agar perawatan aquascape dapat berjalan secara otomatis, seperti mendeteksi kekeruhan dengan sensor turbidity, proses fotosintesis buatan dengan lampu LED, proses pemberian pupuk dengan minipump dan pakan ikan menggunakan motor DC. Semua alat dirancang menggunakan ESP32 yang dihubungkan dengan telegram sebagai monitoring perawatan. Pada umumnya ramgka awal yang dilakukan mencari studi literatur untuk membuat rancangan sistem dan desain sesuai kebutuhan sebelum dilakukan pengujian dan analisa hasil. Tahap kedua yang dilakukan antara lain pengujian sensor dan pengujian waktu. Tahap yang terakhir yaitu evaluasi analisa pada sistem untuk mengetahui selisih sistem yang diprogram dengan realisasi alat yang diterapkan.
Sistem Pemantau Detak Jantung dan Saturasi Oksigen dalam Darah (SpO2) Berbasis IoT Muhammad Taufiq Tamam; Itmi Hidayat Kurniawan; Anis Kusumawati
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 24, No 2 (2023): Techno Volume 24 NO.2 Oktober 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v24i2.19137

Abstract

Heart rate and blood oxygen saturation (SpO2) are the two main parameters needed to determine the condition of a patient being treated in the intensive care unit (ICU) at a hospital. These two parameters must not be left unattended from monitoring because they can be fatal for the patient.This study aims to create an IoT-based heart rate monitoring and blood oxygen saturation (SpO2) application so that it can be accessed online in real time anytime and anywhere. The observation process is in the form of analog signal changes which are processed with fast fourier transform arithmetic as digital signal processing. The final process of processing displays the measured heart rate and blood oxygen saturation (SpO2).Based on the trial results, the use of the thingspeak platform can work well. Parameters of heart rate and blood oxygen saturation (SpO2) can be accessed online in real time anytime and anywhere so as to assist medical personnel in monitoring patients in hospitals.
Analisis Penggunaan Ruang Henti Khusus (RHK) Sepeda Motor pada Simpang Bersinyal ( Studi Kasus : Simpang Bersinyal Tlogosari Kota Semarang) Surya Dewanto; Agus Muldiyanto; Galih Widyarini
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 24, No 2 (2023): Techno Volume 24 NO.2 Oktober 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v24i2.19348

Abstract

Ruang henti khusus sepeda motor merupakan suatu teknologi manajemen lalu lintas yang kini sudah diterapkan di Kota Indonesia. Ruang henti khusus sepeda motor diadopsi dari model Advanced Stop Lines (ASLs) yang merupakan suatu fasilitas untuk pengguna sepeda motor di persimpangan bersinyal. Ruang henti khusus sepeda motor sebuah solusi alternatif dalam menekan aktivisme sepeda motor yang tidak beraturan pada mulut persimpangan bersinyal selama fase merah, Tujuan penelitian ini untuk menganalisis desain Ruang henti khusus untuk sepeda motor pada simpang bersinyal Tlogosari jalan Supriyadi Kota Semarang dan mengetahui Panjang antrian. Kendaraan henti, dan Derajat kejenuhannya. Metode yang digunakan untuk menganalisis desain RHK adalah (KEMENPUPR NO 52/SE/M 2015), untuk menganalisis Panjang antrian, Kendaraan berhenti, dan Derajat kejenuhan menggunakan MKJI 1997. Hasil Penelitian, desain Ruang henti khusus Sepeda motor pilihan desain tipe kotak dengan dimensi 12 x 7 m2 dengan rata-rata memadatkan sepeda motor pada simpang pendekat 50%. Untuk analisis perilaku lalu lintas, Panjang antrian dengan hasil paling tinggi pada hari sabtu yaitu 2,1 smp, Kendaraan berhenti dengan hasil paling tinggi pada hari sabtu yaitu 150 smp/jam, dan Derajat kejenuhan dengan hasil paling tinggi pada hari sabtu yaitu 0,437 smp/ selai
Pemanfaatan Energi Inersia Fly Wheel untuk Menstabilkan Tegangan Keluaran Generator DC Shunt Winarso dsl; Gema Romadhona; Itmi Hidayat Kurniawan
Techno (Jurnal Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Purwokerto) Vol 24, No 2 (2023): Techno Volume 24 NO.2 Oktober 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/techno.v24i2.14496

Abstract

Energi terbarukan adalah sumber energi alam  yang dapat dengan cepat pulih kembali melalui proses yang alami. Energi terbarukan seperti  energi potensial air dapat dikonversi  menjadi energi gerak dan dalam prosesnya terjadi fluktuatif energi sehingga untuk menstabilkan energi gerak dibutuhkan fly wheel. Fly wheel yang berputar menyimpan energi inersia dan dapat diubah  menjadi energi listrik. Pada penelitian ini energi yang tersimpan pada fly wheel dimanfaatkan untuk menstabilkan tegangan keluaran generator dc. Hasil pengujian dengan masa fly wheel 45.7 kg, diameter 50 cm, tegangan output generator   sebesar  11.09 volt  menjadi 10.22 volt  atau  mengalami penurunan tegangan  0.87 volt atau sebesar  7.84 %.., sedangkan pengujian pada kondisi generator tidak menggunakan fly wheel tegangan keluaran mengalami penurunan dari  21.55 volt menjadi 13.25 volt atau sebesar  38.51 %. Pengujian  kestabilan tegangan generator juga mempengaruhi daya keluaran generator yaitu saat tidak menggunakan fly wheel cenderung tidak stabil, pada saat pencuplikan   dari 0 -10 detik  kondisi off  time prime mover  daya keluaran generator menurun  dari 13,36  menjadi  3,81 watt ,sedangkan pada saat menggunakan fly wheel cenderung stabil, misalnya pada pengujian masa fly wheel 45,7 kg daya keluaran generator antara  6.25 sampai 6.87 watt .

Page 1 of 1 | Total Record : 8