cover
Contact Name
Sri Ningsih
Contact Email
pustipadaktabe@gmail.com
Phone
+62811444934
Journal Mail Official
aktabebulukumba@gmail.com
Editorial Address
http://e-journal.aktabe.ac.id/index.php/jmns/about/editorialTeam
Location
Kab. bulukumba,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Journal Of Midwifery And Nursing Studies
ISSN : 27970507     EISSN : 27974073     DOI : -
Core Subject : Health,
Journal of Midwifery and Nursing Studies published by aktabe.ac.id. Aktabe is Akademi Kebidanan Tahirah Al Baeti Bulukumba (Midwifery Academy of Tahirah Al Baeti Bulukumba) cited in South Sulawesi, Indonesia. this Journal of Midwifery and Nursing Studies is a peer reviewed free open access journal. This professional journal provides a venue for the publication of research relevant to midwifery and nursing practiced by specialist and researchers in various disciplines including: Midwifery science Nursing informatics Reproductive health Maternal and child health Obsetetrics and gynecology Sexual health promotion Women’s health Public health Psychosocial and ethical aspects of women’s health Educational and counceling interventions in midwifery and nursing
Articles 53 Documents
EDUKASI KESEHATAN BERBASIS FAMILY SUPPORT PADA ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK DENGAN PENDEKATAN TEORI OREM DI RUANG RAWAT INAP RSUD KABUPATEN CURUP TAHUN 2022 Meylani Fitriani Meylani Fitriani; Emi Pebriani Emi Pebriani; Meri Meri
Journal Of Midwifery And Nursing Studies Vol. 5 No. 1 (2023): Edisi Mei 2023
Publisher : Akademi Kebidanan Tahirah Al Baeti Bulukumba

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57170/jmns.v5i1.105

Abstract

Gagal ginjal kronik merupakan kerusakan ginjal progresif ditandai dengan uremia, Bila ginjal tidak mampu bekerja sebagaimana mestinya maka akan timbul masalah kesehatan yang berkaitan dengan penyakit gagal ginjal seperti Kelebihan volume cairan. Hemodialisis merupakan salah satu terapi dialisis yang digunakan untuk mengeluarkan cairan dan mengeluarkan produk limbah dari dalam tubuh secara akut maupun kronis, Kepatuhan terhadap pengontrol diet dan pembatasan cairan merupakan faktor yang sangat penting dalam menentukan tingkat Kesehatan dan kesejahteraan pasien dengan hemodialisis kronis. Intervensi yang dilakukan dalam meningkatkan kepatuhan pada penderita gagal ginjal kronik, diantaranya edukasi Kesehatan. peneliti ingin melakukan intervensi lebih intensif terhadap pasien dengan GGK dalam pembatasan cairan dengan pendekatan edukasi Kesehatan yang melibatkan keluarga di Ruang Rawat Inap RSUD Kabupaten Curup. Tujuan umum studi kasus ini adalah untuk menerapkan teori keperawatan Dorothea E Orem pada Pasien Gagal ginjal Kronik dengan edukasi Kesehatan berbasis keluarga, agar dapat diketahui apakah teori Orem dapat di Aplikasikan pada pasien gagal ginjal kronik yang mengalami kelebihan volume cairan tubuh. Metode studi kasus ini adalah metode kualitatif dengan strategi penelitian Case study reseach. Jenis studi kasus saat melakukan asuhan keperawatan adalah Case study reseach dengan mengaplikasikan teori model keperawatan Dorithea Orem pada pasien yang menderita gagal ginjal kronis. Hasil asuhan keperawatan pada pasien pasca sacbies menggunakan teori Orem antara lain: Diagnosa dan resep, tahapan ini mencakup pengkajian, analisa, menetapkan diagnosa keperawatan dan menyusun intervensi keperawatan. Diagnosa yang ditetapkan adalah ketidakmampuan pasien dalam mengatur diet cairan. Sedangkan intervensi keperawatan yang disusun diarahkan untuk meningkatkan kepatuhan pasien dan keluarga dalam pengaturan atau diet cairan dengan pendekatan supportive edicative. Teori Orem ini dapat diterapkan dan diaplikasikan dengan baik dalam perawatan berfokus pada kasus Gagal ginjal kronik. Saran untuk pasien dan keluarga agar tetap menjaga kesehatan baik kesehatan fisik, psikologis maupun lingkungan untuk menjaga Kesehatan pasien.
LATIHAN BATUK EFEKTIF PADA PASIEN TB PARU SEBAGAI UPAYA BERSIHAN JALAN NAFAS DENGAN PENDEKATAN MODEL TEORI KEPERAWATAN OREM DI RUANG RAWAT INAP RSUD KABUPATEN CURUP TAHUN 2022 Widya Siska Widya Siska; Emi Pebriani Emi Pebriani; Meri Meri
Journal Of Midwifery And Nursing Studies Vol. 5 No. 1 (2023): Edisi Mei 2023
Publisher : Akademi Kebidanan Tahirah Al Baeti Bulukumba

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57170/jmns.v5i1.106

Abstract

TB tetap menjadi salah satu penyakit menular paling mematikan di dunia. Setiap hari, lebih dari 4100 orang kehilangan nyawa mereka karena TB dan hampir 28.000 orang jatuh sakit dengan penyakit yang dapat dicegah dan disembuhkan ini. Upaya global untuk memerangi TB telah menyelamatkan sekitar 66 juta jiwa sejak tahun 2000. Pasien TB paru biasanya mengalami gangguan pola nafas karena adanya penumpukan secret di jalan nafas, perawat berperan pada pasien TB paru yakni melakukan tindakan keperawatan untuk membantu memenuhi kebutuhan dasar pada pasien dan membantu mengurangi keluhan yang dirasakan, batuk efektif bisa menjadi alternatif untuk mengurangi gejala nyeri dengan pendekatan teori keperawatan Orem. Tujuan umum studi kasus ini adalah untuk menerapkan teori keperawatan Dorothea E Orem pada Pasien TB Paru dengan melakukan dan mengajarkan batuk efektif untuk mengurangi penumpukan secret di jalan nafas dan memberikan rasa nyaman pada pasien saat jalan nafas efektif, penelitian ini juga dilakukan untuk mengetahui apakah teori Orem dapat di Aplikasikan pada pasien TB paru dengan pemberian yang diberi tindakan batuk efektif. Metode studi kasus ini adalah metode kualitatif dengan strategi penelitian Case study reseach. Jenis studi kasus saat melakukan asuhan keperawatan adalah Case study reseach dengan mengaplikasikan teori model keperawatan Dorithea Orem pada pasien yang menderita TB Paru. Hasil asuhan keperawatan pada pasien TB Paru menggunakan teori Orem antara lain: Diagnosa dan resep, tahapan ini mencakup pengkajian, analisa, menetapkan diagnosa keperawatan dan menyusun intervensi keperawatan. Diagnosa yang ditetapkan adalah ketidakmampuan pasien melakukan bersihan jalan nafas. Sedangkan intervensi keperawatan yang disusun diarahkan pada bantuan untuk mengurangi penumpukan secret dijalan nafas dengan batuk efektif melalui pendekatan supportive edicative. Teori Orem ini dapat diterapkan dan diaplikasikan dengan baik dalam perawatan berfokus pada kasus TB Paru. Saran untuk pasien dan keluarga agar tetap menjaga kesehatan baik kesehatan fisik, psikologis maupun lingkungan untuk menjaga penularan kearea lain atau personal lain.
INTERVENSI EDUKASI MANAJEMEN NYERI PADA PASIEN HYPERTENSI MELALUI PENDEKATAN TEORI KEPERAWATAN OREM Sri Haryati Sri Haryati; Meri Meri; Emi Pebriani Emi Pebriani
Journal Of Midwifery And Nursing Studies Vol. 5 No. 1 (2023): Edisi Mei 2023
Publisher : Akademi Kebidanan Tahirah Al Baeti Bulukumba

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57170/jmns.v5i1.107

Abstract

Gaya hidup sehat merupakan kebutuhan fisiologis yang hierarki, kebutuhan manusia paling dasar untuk dapat mempertahankan hidup termasuk juga menjaga agar tubuh tetap bugar dan sehat serta terbebas dari segala macam penyakit. Hipertensi adalah suatu keadaan dimana seseorang mengalami peningkatan tekanan darah diatas normal yang dapat mengakibatkan angka kesakitan (morbiditas) dan angka kematian (mortalitas). Hipertensi berarti tekanan darah didalam pembuluh-pembuluh darah sangat tinggi yang merupakan pengangkut darah dari jantung yang memompa darah keseluruh jaringan dan organ-organ tubuh (Dwi Sapta Aryantiningsih & Silaen, 2018). Data yang diperoleh penulis di Puskesmas Pasar Kepahiang, penyakit hipertensi pada Lansia yang mendapat pelayanan di Puskesmas Pasar Kepahiang tahun 2020 sebesar 3002 Kasus tahun 2021sebayak 2548 Kasus dan tahun 2022 januari s/d juli terdapat 880 Kasus. Salah satu gejala hypertensi adalah nyeri kepala, Nyeri secara umum, diartikan sebagai suatu keadaan yang tidak menyenangkan akibat terjadinya rangsangan fisik atau mental yang terjadi secara alami yang bersifat subjektif dan personal, Nyeri kepala merupakan gejala yang paling sering dikeluhkan penderita hipertensi karena peningkatan tekanan intra kranial (Potter & Perry, 2009). Tujuan umum studi kasus ini adalah untuk Memahami dan menerapkan asuhan keperawatan pada pasien Hypertensi dengan intervensi edukasi manajemen nyeri melalui pendekatan teori model self-care Orem. Metode penelitian studi kasus ini adalah metode kualitatif dengan strategi penelitian Case study research, dimana peneliti melakukan asuhan keperawatan pada dua pasien hypertensi melalui pendekatan teori model self-care Orem dengan pendekatan teori Orem antara lain: Diagnosa dan resep, tahapan ini mencakup pengkajian, analisa, menetapkan diagnosa keperawatan dan menyusun intervensi keperawatan.