cover
Contact Name
Safitri Juanita
Contact Email
Safitri.juanita@budiluhur.ac.id
Phone
+62215869225
Journal Mail Official
telematika.mkom@budiluhur.ac.id
Editorial Address
Sekretariat TELEMATIKA MKOM Jl. Ciledug Raya No.99, RT.1/RW.2, Petukangan Utara, Jakarta Selatan, 12260. Unit 7, Lantai 2. Fakultas Teknologi Informasi - Universitas Budi Luhur Telp. (021) 5869225, 5853753 ext 227, 228
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Telematika MKOM
ISSN : 2085725X     EISSN : 25279033     DOI : 10.36080
Core Subject : Science,
Jurnal ini memuat hasil-hasil penelitian dengan topik-topik penelitian yang berasal dalam cakupan rumpun ilmu Komputer khususnya studi penelitian dasar dan terapan dalam Rekayasa Komputasi Terapan dan Teknologi Sistem Informasi, seperti: 1. Network Computer and Security 2. Data Mining 3. Sistem pakar (Expert System) 4. Jaringan syaraf tiruan (Artificial Neural Network) 5. Natural Language Processing (NLP) 6. Game Development 7. Visi Komputer 8. Temu balik Informasi 9. Artificial Intelligent 10 Internet of Things 11. E-Learning 12. IT Governance serta topik lainnya yang masuk ke dalam rumpun ilmu tersebut
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 2 (2013): Jurnal Telematika MKOM Vol. 5 No. 2 September 2013" : 9 Documents clear
PENGEMBANGAN APLIKASI TEXT RECOGNITION DENGAN KLASIFIKASI NEURAL NETWORK PADA HURUF AKSARA JAWA Safitri Juanita; Yurimika Sudira
Telematika MKOM Vol 5, No 2 (2013): Jurnal Telematika MKOM Vol. 5 No. 2 September 2013
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (6097.304 KB)

Abstract

Negara Indonesia merupakan negara yang memiliki keanekaragaman budaya. Salah satunya adalah keanekaragaman bahasa daerah.Aksara Jawa merupakan salah satu peninggalan budaya yang tak ternilai harganya. Karena pengaruh modernisasi, penggunaan aksara Jawa sudah mulai jarang digunakan. Hal ini dikarenakan pengenalan karakter aksara Jawa memiliki tingkat kesulitan yang lebih tinggi dibandingkan dengan pengenalan karakter lainnya. Dalam upaya ikut menjaga peninggalan budaya, suatu media pembelajaran tentang aksara Jawa dapat dihadirkan dengan memanfaatkan teknologi komputer. Pengenalan karakter atau OCR (Optical Character Recognition) saat ini memang sudah berkembang dan banyak dimanfaatkan. Dalam penelitian ini, akan dikembangkan sebuah perangkat lunak untuk aplikasi pengenalan karakter tulisan yang bisa mengenal huruf-huruf khususnya huruf vokal aksara Jawa dan angka bilangan aksara Jawa. Tujuan dari pengembangan untuk mempelajari dan dapat memberikan kontribusi dalam upaya pelestarian dan pembelajaran aksara Jawa dengan media komputer. Pengguna memberikan masukan berupa image yang terbentuk dari format .gif yang nantinya akan di kenali menjadi bentuk teks. Text recognition ini berdasarkan Artificial Neural Network (ANN) sebagai algoritma klasifikasi karakter yang secara efektif  digambarkan dalam penelitian ini. Algoritma yang dipresentasikan sebagai contoh nyata dalam program OCR (optical character recognition) yang mana diimplementasikan dalam bahasa pemograman java. Dengan tingkat keakurasian tertentu (nilai galat) dalam pengoperasiannya, bisa didapatkan hasil (output) karakter yang tepat sesuai learning brain yang dibentuk melalui menu “latih OCR”. Setelah selesai dikembangkan, aplikasi kemudian diuji dengan cara membentuk karakter huruf vokal aksara Jawa atau angka bilangan aksara Jawa yang disimpan sebagai gambar (image). Lalu dengan membuka file syaraf buatan sesui jenis tulisan tersebut diharapkan bisa mengenali karakter teks dalam gambar(image) yang diuji. Pada penelitian ini akan dikembangkan aplikasi pengenalan karakter yang mampu mengenal karakter aksara Jawa khususnya huruf vokal aksara Jawa (aksara swara) dan angka bilangan aksara Jawa. Algoritma yang dipresentasikan sebagai contoh nyata dalam program OCR (Optical Character Recognition) yang akan diimplementasikan dalam bahasa pemograman java (Java Language Programming). Dengan tingkat keakurasian tertentu dalam pengoperasiannya, bisa didapatkan hasil (output) karakter yang tepat sesuai learning class yang dibentuk.
PEMODELAN SISTEM UNTUK APLIKASI PENGELOLAAN BANK SAMPAH MATAHARI RW 08 KELURAHAN PEDURENAN Titin Fatimah; Pipin Farida Ariyani; Ita Novita
Telematika MKOM Vol 5, No 2 (2013): Jurnal Telematika MKOM Vol. 5 No. 2 September 2013
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (5189.471 KB)

Abstract

Sebagai upaya untuk memaksimalkan nilai sampah maka dibentuklah bank sampah dengan tujuan untuk menciptakan lingkungan yang sehat, hijau dan asri. Belum adanya aplikasi yang mendukung pengelolaan bank sampah pada Bank Sampah Matahari RW 08 Kelurahan Pedurenan dalam hal penyimpanan setoran sampah warga, pencetakan bukti penjualan sampah, pencetakan bukti penarikan tabungan sampai dengan pembuatan laporan, sehingga perlu diusulkan adanya aplikasi yang mendukung semua hal tersebut. Untuk menghindari kesalahan dalam pembuatan aplikasi tersebut maka diperlukan pemodelan sistem yang baik sebagai suatu langkah awal yang sangat penting dalam menghasilkan aplikasi yang terintegrasi. Pemodelan sistem ini menggunakan pendekatan berorientasi obyek dengan menggunakan Unified Modelling Language (UML). Bagaimana teknik pemodelan sistem tersebut dilakukan, akan dituangkan dalam bentuk studi kasus yaitu pemodelan sistem untuk aplikasi pengelolaan bank sampah pada Bank Sampah Matahari RW 08 Kelurahan Pedurenan. Hasil dari pemodelan sistem ini hanya sampai mendapatkan tabel basis data yang selanjutnya dapat digunakan dalam pembuatan software aplikasi. Software yang digunakan untuk pemodelan sistem aplikasi ini adalah Rational Rose Enterprise 2000.
MONITORING SUHU PADA RUANG SERVER SWADHARMA DUTA DATA DENGAN MENGGUNAKAN MIKROKONTROLER ARDUINO UNO R3 DAN SENSOR LM35DZ Dewi Kusumaningsih; Wahyu Dwi Widodo
Telematika MKOM Vol 5, No 2 (2013): Jurnal Telematika MKOM Vol. 5 No. 2 September 2013
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (4614.223 KB)

Abstract

Teknologi yang semakin berkembang sangat pesat saat ini di segala bidang, terlebih di bidang teknologi informasi. Dengan adanya bantuan teknologi informasi sangat memungkinkan bagi pengguna untuk mendapatkan informasi yang tepat dan cepat. Suatu jaringan komputer yang menjadi kendali dan pusat dari semua jalur komunikasi dinamakan server. Untuk menjaga kinerja server agar dapat bertahan lama, sangat dibutuhkan keadaan suhu yang sesuai. Suhu pada ruangan suatu server membutuhkan suatu teknologi yang dapat menjaganya dari keadaan yang dapat membuat kinerja server turun, salah satu cara untuk menjaga kestabilan suhu pada ruangan server adalah dengan memantau dan mencatat perubahan suhu yang terjadi dalam ruangan. Untuk itu dibutuhkan suatu aplikasi yang dapat memantau dan mencatat perubahan suhu yang terjadi dalam ruangan, karena tidaklah mungkin untuk seorang petugas memantau dan mencatat suhu pada ruangan server selama 24 jam. Maka dengan mengembangkan sistem monitoring suhu dengan memanfaatkan mikrokontroler Arduino UNO sebagai pengendali alat serta sensor LM35DZ sebagai pengukur suhu serta dapat memberikan informasi pada pihak yang bersangkutan dengan ruangan jika suhu melewati batas yang telah ditentukan melalui SMS. Aplikasi monitoring suhu ini juga dilengkapi dengan sensor PIR(Passive Infrared Receiver) yang dapat mendeteksi gerakan manusia ketika seseorang selain petugas ruangan memasuki ruangan tanpa sepengetahuan dari petugas ruangan server,  maka aplikasi akan memberikan suatu peringatan kepada petugas berupa alarm karena keamanan pada ruang server merupakan salah satu hal yang utama bagi suatu perusahaaan, jika ada penyusup atau orang selain petugas memasuki ruangan.
PEMANFAATAN PHONEGAP UNTUK MEMBANGUN APLIKASI DI ANDROID DAN IOS DALAM MENENTUKAN ARAH KIBLAT DAN WAKTU SHOLAT DENGAN MENGGUNAKAN GPS Asep Wahyudi Zein; Nazori AZ; Mardi Hardjianto
Telematika MKOM Vol 5, No 2 (2013): Jurnal Telematika MKOM Vol. 5 No. 2 September 2013
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (10339.389 KB)

Abstract

Melaksanakan ibadah sholat lima waktu sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan dan menghadap kiblat adalah keutamaan dalam ibadah wajib ini. Pemanfaatan smartphone dalam kehidupan sehari-hari sudah sangat lumrah bagi sebagian orang. Perkembangan smartphone dewasa ini sangat pesat diiringi dengan semakin banyaknya platform. Hal ini dapat menyulitkan para programmer smartphone karena perbedaan lingkungan dan bahasa pemograman untuk setiap platform. Dengan adanya masalah tersebut lalu bermunculan tools cross platform. Dengan tools ini, pengembang aplikasi tidak perlu mempelajari satu persatu platform yang ada. Mereka hanya butuh menguasai sebuah tools, yang nantinya dapat membantu aplikasi mereka berjalan di banyak platform (sekali coding jalan di banyak platform). Phonegap atau Cordova adalah salah satu tools cross platform yang banyak digunakan. Dalam penilitian ini akan dibuat aplikasi multiplatform yaitu pembuatan aplikasi jadwal sholat, arah kiblat dan lokasi masjid terdekat, yang memanfaatkan GPS, Kompas dan Google API. Penelitian ini merupakan jenis Penelitian Terapan (Applied Research). Metode pengembangan sistem menggunakan model Waterfall. Metode pengumpulan data dilakukan dengan observasi, studi pustaka dengan menggunakan metode convenience sampling. Metode yang digunakan dalam menganalisis dan merancang sistem adalah metode Analisis dan Perancangan Berorientasi Obyek (Object Oriented Analysis and Design) menggunakan Unified Modelling Language (UML). Teknik pengujian sistem dengan pendekatan white-box dan black-box testing. Aplikasi ini dapat berjalan di semua platform yang di dukung oleh phonegap, tetapi karena keterbatasan device aplikasi ini hanya akan dicoba di platform android dan iOs.
IMPLEMENTASI PENGENALAN DAN PENDETEKSIAN WAJAH UNTUK PRESENSI PEGAWAI PADA PT. SUMBEREVA INDONUSA MENGGUNAKAN METODE EIGENFACE Noni Juliasari; Wahyu Suci Anggoro
Telematika MKOM Vol 5, No 2 (2013): Jurnal Telematika MKOM Vol. 5 No. 2 September 2013
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3911.884 KB)

Abstract

Absensi adalah salah satu transaksi repetitif yang sangat penting, karena berkaitan dengan produktifitas dari karyawan dan merupakan salah satu indikator pengontrol Sumber daya manusia (SDM) yang bertujuan meningkatkan potensi sumber daya manusia serta digunakan dalam rangka efisiensi. Pada penelitian ini akan dirancang sistem identifikasi wajah yang digunakan untuk tujuan pencatatan presensi kehadiran. Sistem ini terdiri dari perangkat lunak dengan sebuah webcam sebagai input untuk menghasilkan citra masukan. Metode yang digunakan adalah metode Eigenface. Secara garis besar sistem ini akan melakukan pendeteksian wajah, kemudian citra wajah yang didapat akan dilakukan normalisasi. Citra hasil normalisasi akan dihitung nilai eigen. Nilai eigen citra masukan akan dibandingkan dengan nilai eigen dalam eigenvector pada semua citra yang di database. Nilai yang paling mendekati akan dikenali sebagai wajah yang mirip dengan citra masukan. Dengan memanfaatkan pengenalan pola diharapkan sistem presensi ini menghasilkan data presensi yang akurat dan menutupi kekurangan yang terjadi pada sistem presensi manual di PT. Sumbereva Indonusa.
APLIKASI FUZZY INFERENCE SYSTEM (FIS) METODE MAMDANI DALAM DIAGNOSA PENYAKIT LIVER (HATI) : STUDI KASUS PASIEN LIVER INDIAN Za’imatun Niswati; Nazori AZ
Telematika MKOM Vol 5, No 2 (2013): Jurnal Telematika MKOM Vol. 5 No. 2 September 2013
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (6040.428 KB)

Abstract

Penderita Liver (hati) meningkat dari tahun ke tahun. Hal ini dikarenakan keterlambatan diagnosa penyakit dan juga karena gaya hidup yang tidak sehat. Penelitian ini bertujuan membuat rancang bangun sebuah aplikasi dari sistem pendukung keputusan dalam bidang kesehatan yaitu diagnosa penyakit Liver (Hati) dengan Fuzzy Inference System (FIS) metode Mamdani, sehingga orang awam dapat melakukan diagnosa secara dini dan dapat segera melakukan pengobatan. Teknik Sistem Pendukung Keputusan dikembangkan untuk meningkatkan efektivitas dari pengambil keputusan. Sampel pada penelitian ini adalah data sekunder dari UCI Data Set penyakit Liver yang disediakan oleh Center for Machine Learning and Intelligent Systems at the University of California, Irvine. Data yang diperoleh akan diolah menggunakan pendekatan logika fuzzy dengan toolbox matlab dan dibuat Graphical User Interface (GUI). Aplikasi yang dirancang akan diuji dengan melibatkan data diagnosa dari dokter yang terdapat pada UCI Data Set. Hasil yang diharapkan adalah suatu aplikasi untuk diagnosa penyakit liver (hati). Sistem ini menggunakan delapan variabel sebagai input dan dua variabel sebagai output. Hasil dari penelitian ini adalah diagnosa penyakit liver (hati) dengan menggunakan Fuzzy Inference System (FIS) metode Mamdani, diperoleh tingkat akurasi sebesar 95%.
PENGEMBANGAN DATA WAREHOUSE DENGAN KONSEP SLOWLY CHANGING DIMENSION UNTUK MENUNJANG PENGAMBILAN KEPUTUSAN DALAM BIDANG DISTRIBUSI BBM: STUDI KASUS PT. SINAR PEDOMAN ABADI (SPA) Yesi Puspita Dewi; Dana Indra Sensuse
Telematika MKOM Vol 5, No 2 (2013): Jurnal Telematika MKOM Vol. 5 No. 2 September 2013
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (11100.972 KB)

Abstract

Dalam transaksi suatu perusahaan yang berjalan, sudah sewajarnya jika terjadi perubahan parameter yang berpengaruh pada dengan kapasitas data yang besar. Kondisi tersebut terjadi pada PT. SINAR PEDOMAN ABADI (SPA) yang bergerak dibidang distribusi Bahan Bakar Minyak (BBM). SPA juga mengalami data yang tidak terintegrasi sehingga sulit mengorganisasi data dan proses pembuatan laporan yang dikerjakan secara manual. Jumlah data yang besar dengan parameter yang mengalami perubahan dapat diatasi dengan pengembangan model data warehouse menggunakan konsep Slowly Changing Dimension (SCD). Data warehouse adalah koleksi data yang berjumlah banyak dan berorientasi subjek yang sesuai untuk kondisi SPA. Penelitian pengembangan model data warehouse ini dibuat menggunakan konsep Slowly Changing Dimension (SCD) tipe 2 yang baik dalam mengorganisasi histori data parameter sehingga terbentuk sebuah pengembangan model data warehouse yang dapat mengatasi masalah pada SPA dan dapat membantu pihak pimpinan perusahaan untuk mengambil keputusan.
RANCANG BANGUN APLIKASI PENGAMANAN DATA DENGAN STEGANOGRAFI PADA GAMBAR DENGAN METODE END OF FILE (EOF) Painem Painem
Telematika MKOM Vol 5, No 2 (2013): Jurnal Telematika MKOM Vol. 5 No. 2 September 2013
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (4182.458 KB)

Abstract

Perkembangan berbagai layanan berbasis internet seperti surat elektronik, toko online, berita online dan sebagainya mengakibatkan peningkatan lalu lintas data melalui jaringan internet. Maraknya pencurian data dan informasi yang terjadi di internet menuntut adanya suatu teknik yang dapat mengamankan proses bertukar data dan informasi melalui internet. Teknik steganografi merupakan salah satu teknik yang digunakan untuk menyembunyikan informasi pada suatu media seperti gambar, suara atau video. Teknik tersebut banyak digunakan untuk melindungi informasi dari pihak-pihak tertentu yang tidak berhak untuk mengetahui informasi. Pada penelitian ini dirancang suatu aplikasi steganografi yang bertujuan untuk menyembunyikan informasi berupa teks maupun file ke dalam media gambar. Penyembunyian informasi menggunakan teknik EOF (End Of File) dan algoritma enkripsi DES (Data Encryption Strandard). Teknik EOF (End Of File) merupakan teknik steganografi untuk menyisipkan pesan diakhir file. Melalui aplikasi yang dihasilkan, diharapkan data dan informasi yang akan dipertukarkan melalui media internet dapat terlindungi dengan aman.
PROTITIPE M-LIBRARY BERBASIS SMARTPHONE ANDROID STUDI KASUS: PERPUSTAKAAN UTAMA UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA Nurmansyah Nurmansyah
Telematika MKOM Vol 5, No 2 (2013): Jurnal Telematika MKOM Vol. 5 No. 2 September 2013
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7991.332 KB)

Abstract

Perkembangan mobile technology membawa dampak signifikan bagi layanan perpustakaan berbasis elektronik dan mobile. Statistik menunjukkan bahwa penggunaan mobile internet juga semakin meningkat. Beberapa perpustakaan, terutama perpustakaan perguruan tinggi yang menyadari potensi dari pengguna mobile technology ini mulai mengembangkan berbagai pelayanan berbasis M-Libraries. M-Library adalah generasi berikutnya dari E-library pada sistem Perpustakaan. M-library merupakan pembelajaran dengan melibatkan device bergerak, salah satunya adalah handphone. Sistem operasi pada handphone juga semakin beragam, salah satunya adalah Android yang berbasis Open Source. Di Perpustakaan UIN Syarif Hidayatullah sendiri masih belum tersedianya fasilitas layanan mobile  berbasis smartphone Android untuk mencari bahan koleksi perpustakaan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian eksperimen yang  juga digabungkan dengan model prototyping untuk membangun prototipe aplikasi ini. Hasil yang diharapkan dari sistem ini Mahasiswa dapat mencari bahan koleksi perpustakaan dengan menggunakan mobile berbasis Smartphone Android.

Page 1 of 1 | Total Record : 9


Filter by Year

2013 2013