cover
Contact Name
Hendrik Donal
Contact Email
jurbisman@gmail.com
Phone
+6281315545733
Journal Mail Official
jurnal.jurbisman@lapad.id
Editorial Address
Jl. Tj. Barangan, Jl. Tj.Majid, Bukit Baru, Kec. Ilir Barat. I, Palembang, Provinsi Sumatera Selatan
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
ISSN : 29866766     EISSN : 29866235     DOI : https://doi.org/10.00000/jurbisman
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) adalah kumpulan jurnal, artikel, ide, konsep, teori dan hasil penelitian dari berbagai bidang yang berkaitan dengan lingkup Manajemen Pemasaran, Manajemen Keuangan, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Bisnis, Manajemen Strategi dan Kewirausahaan. Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) diterbitkan oleh Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv dengan periode penerbitan 4 (empat) kali dalam setahun yaitu Bulan Maret, Juni, September dan Desember. Jurbisman (Jurnal Bisnis Manajemen) berfokus pada berbagai tema, topik, dan aspek bisnis dan manajemen, termasuk (namun tidak terbatas) pada topik berikut: •Manajemen Pemasaran •Manajemen keuangan •Manajemen Sumber Daya Manusia •Manajemen operasi •Manajemen Strategis •Manajemen Agribisnis •Manajemen Pengetahuan dan Inovasi •Pariwisata dan Ekonomi Kreatif •Kewiraswastaan •Ekonomi
Articles 20 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)" : 20 Documents clear
Pengaruh Kepuasan Kerja Terhadap Turnover Intention (Studi Pada Karyawan CV. Berkat Ibu di Banjarmasin) Erika Suhroh; Farida Yulianti; Abdul Kadir
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.0000/jurbisman.v1i3.223

Abstract

Turnover Intention masih menjadi salah satu masalah yang krusial bagi manajemen sumber daya manusia di suatu perusahaan, tidak terlepas dengan CV. Berkat Ibu di Banjarmasin yang dapat dilihat pada data turnover periode Oktober 2022 sampai dengan Maret 2023 yang berada pada angka 19%. Pada penelitian ini digunakan Traditional Turnover Theory untuk mengetahui salah satu penyebab terjadinya turnover intention yaitu kepuasan kerja karyawan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh kepuasan kerja terhadap turnover intention pada karyawan CV. Berkat Ibu di Banjarmasin. Populasi dan sampel yang berjumlah 30 orang yang ditentukan menggunakan teknik sampling total atau sensus. Instrumen penelitian berupa kuesioner dengan skala likert 5 poin. Teknik pengumpulan data dengan wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dengan bantuan sofware SmartPLS versi 3.0. Hasil penelitian menunjukkan Original Sample (O) bernilai sebesar -0,821 dengan nilai T-Statistics 14,098 > 1,64 yang memiliki arti bahwa variabel kepuasan kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap variabel turnover intention pada karyawan CV. Berkat Ibu di Banjarmasin.
Peran Lingkungan Kerja Dalam Upaya Meningkatkan Kinerja Karyawan Pada PT. Borneo Arta Mandiri Banjarmasin Winda Aulia; Husnurrofiq; Abdul Kadir
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.0000/jurbisman.v1i3.224

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji : (1) keadaan lingkungan kerja pada PT. Borneo Arta Mandiri Banjarmasin dalam upaya meningkatkan Kinerja Karyawan, (2) upaya yang dilakukan oleh PT. Borneo Arta Mandiri Banjarmasin terhadap lingkungan kerja agar kinerja karyawan meningkat. Rancangan penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif yang merupakan data yang tidak memunculkan data – data berupa angka statistik. Teknik pengambilan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, kuesioner, dan dokumentasi dengan informan karyawan PT. Borneo Arta Mandiri Banjarmasin dengan Populasi penelitian kousioner sebanyak 10 orang responden. Hasil penelitian menunjukkan 1) lingkungan kerja fisik dan non fisik memiliki peran penting dalam meningkatkan kinerja karyawan pada PT. Borneo Arta Mandiri Banjarmasin. Keadaan lingkungan kerja PT. Borneo Arta Mandiri Banjarmasin dalam upaya meningkatkan kinerja karyawan seperti memberikan fasilitas – fasilitas yang mendukung dan menjalan hubungan baik antara karyawan dengan karyawan lainnya, 2) upaya yang dilakukan oleh PT. Borneo Arta Mandiri Banjarmasin yaitu dengan memelihara fasilitas – fasilitas kerja, menyediakan tempat yang nyaman dan cukup untuk mendukung kerja para karyawan supaya tidak terjadi kecelakan kerja, menjaga keamaan barang – barang customer dan yang pastinya selalu menjaga kebersihan di dalam perusahaan untuk membuat rasa aman dan nyaman agar kinerja karyawan selalu meningkat.
Analisis Penerapan Prinsip Pembiayaan Syariah (Murabahah) Pada BMT Bina Ummat Madani di Desa Cintamanis Baru Kecamatan Air Kumbang Widiyanti; Choirunnisak; Moh. Faizal
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.0000/jurbisman.v1i3.234

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai Analisis Penerapan Prinsip Pembiayaan Syariah (Murabahah) Pada BMT Bina Ummat Madani Di Desa Cintamanis Baru Kecamatan Air Kumbang. Adapun rumusan masalah pada penelitian ini ialah (1) Bagaimana penerapan pembiayaan murabahah pada BMT Bina Ummat Madani di Desa Cintamanis Baru Kecamatan Air Kumbang (2) Bagaimana penerapan prinsip syariah pada pembiayaan murabahah pada BMT Bina Ummat Madani di desa Cintamanis Baru Kecamatan Air Kumbang. Pada penelitian ini peneliti menggunakan metode kualitatif deskriptif kualitatif yang bertujuan menjelaskan penerapan prinsip pembiayaan syariah (murabahah). Hasil dari penelitian ini akan dideskripsikan dengan perhitungan metode kualitatif dari hasil data lapangan dengan menggunanakan metode pengumpulan data wawancara, dokumentasi, observasi dan menggunakan teknik pengumpulan data triangulasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) penerapan pembiayaan murabahah pada BMT Bina Ummat Madani telah diterapkan dengan baik sesuai dengan peraturan yang dijalankan dan berlandaskan pada Fatwa DSN-MUI No.04/DSN-MUI/IV/2000 (2) penerapan prinsip pembiayaan syariah (murabahah) pada BMT Bina Ummat Madani telah diterapkan sesuai dengan prinsip pembiayaan syariah yaitu prinsip keadilan, prinsip, kemaslahatan, prinsip kejujuran dan kebenaran yang sesuai syariat islam dan berlandaskan pada Al-Qur’an & Hadits, Fatwa DSN-MUI, AD/ART, dan PERSUS.
Pengaruh Promo Flash Sale 3.3 4.4 Pada Aplikasi Shopee Terhadap Minat Pembelian Mahasiswa Aktif Prodi Perbankan Syariah STEBIS IGM Palembang Ayu Anggraini; Havis Aravik; Meriyati
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.0000/jurbisman.v1i3.236

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai Pengaruh Promo Flash Sale 3.3 4.4 Pada Aplikasi Shopee Terhadap Minat Pembelian Mahasiswa Aktif Prodi Perbankan Syariah STEBIS IGM Palembag. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana Pengaruh Promo Shopee Flash Sale Pada Aplikasi Shopee Terhadap Minat Pembelian Mahasiswa Aktif Prodi Perbankan Syariah STEBIS IGM. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis Pengaruh Promo Flash Sale 3.3 4.4 Pada Aplikasi Shopee Terhadap Minat Pembelian Mahasiswa Aktif Prodi Perbankan Syariah STEBIS IGM Palembang. Pada Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif yaitu metode analisis yang berdasarkan perhitungan yang dilakukan oleh peneliti. Data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh langsung dari responden yaitu mahasiswa aktif prodi perbankan syariah STEBIS IGM Palembang dengan menjawab kuisoner. Metode yang digunakan untuk menguji penelitian ini menggunakan uji regresi linear sederhana, uji parsial (t) dan uji determinasi (R²) yang di bantu program komputer SPSS ( Statistical Package For Social Science) versi 25. Hasil penelitian ini bahwa ada pengaruh yang positif dan signifikan pada Promo Flash Sale 3.3 4.4 Shopee Terhadap Minat Pembelian Mahasiswa Aktif Prodi Perbankan Syariah STEBIS IGM Palembang.
Analisis Kualitas Pelayanan Terhadap Loyalitas Konsumen (Studi Pada Farida Salon Di Kabupaten Kotawaringin Timur) Ayu Widiya; Husnurrofiq; Abdul Kadir
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.0000/jurbisman.v1i3.237

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan kualitas pelayanan oleh Farida Salon untuk meningkatkan loyalitas konsumen dan mengetahui bagaimana konsep kualitas pelayanan yang sebaiknya dilakukan oleh Farida Salon untuk meningkatkan loyalitas konsumen. Rancangan penelitian ini adalah penelitian kualitatif (deskriptif). Populasi penelitian terhadap seluruh responden yang berjumlah 30 responden dengan analisis data wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan memiliki pengaruh positif terhadap loyalitas konsumen. Namun perusahaan ini mengalami penurunan pada tingkat loyalitas konsumen, hal ini disebabkan kurang maksimalnya kualitas yang diberikan perusahaan terhadap konsumen. Dari hasil penelitian, perusahaan mengalami kekurangan terutama pada variabel tangiable dan reliability.
Analisis Kerjasama Pengelolaan Lahan Pertanian Dalam Perspektif Ekonomi Islam Pada Desa Mekar Jaya Eko Wahyudi; Meriyati; Havis Aravik
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.0000/jurbisman.v1i3.252

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Analisis Kerjasama Pengelolaan Lahan Pertanian Dalam Perspektif Ekonomi Islam Di Desa Mekar Jaya Kecamatan Lalan. Permasalahan yang diajukan penelitian ini adalah bagaimana sistem kerjasama Pengelolaan lahan pertani dalam perspektif Ekonomi Islam. Tujuannya adalah untuk mengetahui bagaimana sistem kerjasama pengelolaan lahan pertani di lihat dari perspektif Ekonomi Islam. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif berbasis pada data lapangan (field research). Hasil penelitian ini memperlihatkan kerjasama Pengelolaan Lahan yang ada di Desa Mekar Jaya menggunakan mekanisme Perjanjian Muzara’ah dimana sebelum terjadinya akad kerja sama antara pemilik lahan dan petani terlebih dahulu terjadi pertemuan antara pemilik tanah dan petani penggarap baik secara langsung maupun pertemuan tidak langsung menggunakan tranksaksi secara lisan tanpa ada tulisan hitam di atas putih. Kesemuanya itu berasaskan atas dasar kejujuran, tanggung jawab, dan bagi hasil serta keadilan, baik sebagai pemilik lahan maupun petani penggarap.
Pengaruh Promosi Onlineshop Melalui Whatsapp Bisnis Terhadap Pendapatan Perbulan Pada Olshop Lifah Collection Desa Tanjung Tambak Kabupaten Ogan Ilir Dea Roma Dona; Fadilla; Meriyati
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.0000/jurbisman.v1i3.253

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai Pengaruh Promosi Onlineshop Melalui Whatsapp Bisnis Terhadap Pendapatan Perbulan Olshop Lifah Collection Desa Tanjung Tambak. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana Pengaruh Promosi Onlineshop Melalui Whatsapp Bisnis Terhadap Pendapatan Perbulan Olshop Lifah Collection Desa Tanjung Tambak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh promosi onlineshop melalui whatsapp bisnis terhadap pendapatan perbulan olshop lifah collection desa tanjung tambak kabupaten ogan ilir, Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Sampel penelitian mengunakan random sampling dengan 50 responden. Teknik pengumpulan data yang dilakukan oleh peneliti adalah dengan kuesioner. Metode analisa data yang di gunakan yaitu regresi sederhana dengan menggunakan program SPSS. Hasil penelitian membuktikan bahwa variable promosi onlineshop berpengaruh terhadap variabel pendapatan di online shop lifah collection desa tanjung tambak, pada nilai variabel promosi sebesar 9,862 dan nilai signifikasi dari uji regeresi sederhana sebesar 0,000 dengan taraf signifikasi 0,050.
Strategi Pembelajaran Teknologi Informatika Dalam Pemanfaatan Materi Coding Rekam Medis Yuliza Aryani
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.0000/jurbisman.v1i3.260

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mendapatkan pengetahuan atau penemuan yang baru mengenai digitalisasi pembelajaran untuk para pengajar baik dalam cara berpikir dan berorientasi perilaku serta sikap dan sistem nilai yang mendukung pelestarian, pemeliharaan, serta pengembangan seni budaya sebagai identitas diri dan kekayaan intelektual bangsa indonesia pertunjukan dan untuk membuktikan, menguji, atau memverifikasi kebenaran serta pengetahuan dari pemanfaatan materi coding digital dalam strategi pembelajaran teknologi informatika, Untuk mengembangkan pengetahuan dalam dunia pendidikan kreatif yang sebenarnya mesti berhadapan dengan perkembangan ini, karena justru sebaliknya akan mendapatkan peluang dalam kemeriahan ciptaan yang ditimbulkan oleh industri digital era ini. Perkembangan teknologi ini merupakan keberkahan dan bukan menjadi hambatan yang justru peluang baru untuk menciptakan berbagai model seni pembelajaran coding dengan pemanfaatan teknologi pembelajaran seperti media audiovisual difokuskan pada . Seperti pada media video yang menjadi media visual gerak dapat diatur percepatan gerakannya dapat dipercepat atau diperlambat. Hal ini memungkinkan media video sangat efektif bila digunakan untuk membelajarkan pengetahuan yang berhubungan dengan unsur gerak (motion) seperti pada mata pelajaran seni budaya (seni pertunjukan). Kemajuan teknologi yang baru membawa pada bagian kreatifitas fisik, digital dan biologis telah mempengaruhi semua disiplin ilmu, ekonomi, industri, dan kesehatan. Penelitian ini dilakukan dengan metode kajian literatur dengan menambahkan contoh konkretnya adalah pengembangan serta pemanfaatan media pada video pembelajaran bidang kesehatan terutama coding rekam medis. Hasil dari kajian ini adalah menemukan pengembangan serta pemanfaatan bentuk teknologi pembelajaran digitalisasi dalam perkembangan seni pertunjukan sangat penting dikembangkan mengarah pada terwujudnya sistem pendidikan terpadu yang dapat membangun bangsa yang mandiri, dinamis, dan maju. Tentunya semua perkembangan ini harus diikuti untuk kesiapan pada seluruh komponen sumber daya manusia terutama.
Online Dispute Resolution Sebagai Solusi Sengketa E-Commerce Laelatus Syahna F.A; Soesi Idayanti; Erwin Aditya Pratama
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.0000/jurbisman.v1i3.262

Abstract

Intensitas masyarakat Indonesia dalam bertransaksi melalui internet mengalami kenaikan sejak pandemi Covid-19. Timbulnya sengketa elektronik diharapkan mampu diselesaikan secara online juga dengan itu ditawarkannya alternatif penyelesaian sengketa melalui Online Dispute Resolution (ODR). Penyelesaian sengketa melalui ODR sangat memiliki peluang yang besar untuk dapat dilaksanakan di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji mekanisme pengaturan online dispute resolution dalam penyelesaian sengketa e-commerce, dan untuk mengkaji solusi penerapan online dispute resolution dalam penyelesaian sengketa e-commerce. Jenis penelitian menggunakan penelitian kepustakaan dengan pendekatan penelitian hukum normatif. Analisis data yang digunakan adalah analisa data kualitatif. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa mekanisme pengaturan ODR harus mengadopsi regulasi yang ada pada UU AAPS, PP E-Commerce, UU ITE, dan adapun UU Perdagangan, Perlu adanya perubahan dari UU AAPS dengan menambahkan pengaturan yang berkaitan serta relevan dengan penerapan ODR adapun Lembaga alternatif penyelesaian sengketa yaitu BANI seharusnya dimanfaatkan agar ODR dapat terakomodasi. ODR dapat memberikan solusi dalam sengketa perdagangan e-commerce, ODR ini merupakan hasil interaksi antara teknologi informasi, komunikasi, mekanisme sengketa alternatif, yang sering digunakan oleh konsumen dan pelaku bisnis untuk menyelesaikan sengketa akibat transaksi perdagangan komersial.
Analisis Manajemen Karakter Siswa SMK Telkom 2 Medan Roy Dedi Ansarika
Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN) Vol. 1 No. 3 (2023): Jurnal Bisnis dan Manajemen (JURBISMAN)
Publisher : Penerbit dan Percetakan CV. Picmotiv

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.0000/jurbisman.v1i3.265

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi penerapan konsep Manajemen Pendidikan Karakter melalui pendekatan Planning, Organizing, dan Actuating pada siswa. Pendidikan karakter menjadi semakin penting dalam mengembangkan individu yang berintegritas dan beretika dalam masyarakat. Dalam upaya memastikan efektivitas penerapan pendidikan karakter, teori manajemen klasik seperti Planning (perencanaan), Organizing (pengorganisasian), dan Actuating (pelaksanaan) dapat menjadi kerangka kerja yang relevan.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Objek penelitian adalag siswa-siswi SMK Telkom 2 Medan

Page 1 of 2 | Total Record : 20