cover
Contact Name
Fahmi Hanifa
Contact Email
cvnaskahaceh@gmail.com
Phone
+6285260386296
Journal Mail Official
cvnaskahaceh@gmail.com
Editorial Address
Desa Cot Cut, Kecamatan Kuta Baro Kabupaten Aceh Besar – Kode Pos 23372
Location
Kab. aceh besar,
Aceh
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Bangsa
Published by CV NASKAH ACEH
ISSN : 29641772     EISSN : -     DOI : -
Kewajiban perkembangan ilmu pengetahuan yang harus dimanfaatkan langsung baik secara teoritis maupun empiris terbukti telah memberikan dampak positif dari berbagai aspek kehidupan masyarakat. Perkembangan ilmu di berbagai bidang banyak memberikan manfaat bagi peningkatan efektifitas dan efisiensi dalam kegiatan masyarakat sehingga memberikan kontribusi nyata bagi efektifitas pelaksanaan tugas-tugas administasi baik di lembaga pemerintah maupun swasta. Namun, hingga saat ini banyak dari aktifitas kegiatan pengabdian terkait dengan berbagai disiplin ilmu yang banyak dilakukan oleh akademisi, praktisi maupun peneliti belum terpublikasi secara luas sehingga banyak informasi berguna di dalamnya tidak dapat diakses secara langsung oleh masyarakat. Oleh karena itu, Jurnal Pengabdian Bangsa [JPB] ini hadir menjadi mitra peneliti untuk menampung inspirasi dalam mempublikasikan hasil penelitiannya.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 16 Documents
PELATIHAN MAHIR BERBICARA BAHASA INGGRIS HARIAN Riyan Maulana; Rahmad Junaidi; Nurrizqa
Jurnal Pengabdian Bangsa Vol 1 No 1 (2022): Jurnal Pengabdian Bangsa (JPB)
Publisher : CV. Naskah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelatihan Mahir Berbicara bahasa Inggris Harian ini merupakan salah satu program pengabdian masyarakat yang bertujuan untuk memberikan pembelajaran Bahasa Inggris bagi mahasiswa. Kegiatan ini dilakukan oleh dosen STMIK Indonesia Banda Aceh. Kegiatan yang dilakukan selama pelatihan tersebut adalah pemaparan materi Bahasa Inggris dasar menggunakan media presentasi Prezi. Program pengabdian ini didesain untuk melatih mahasiswa STMIK Indonesia Banda Aceh mampu untuk berkomunikasi bahsa bahasa inggris harian. Dengan teknik pelatihan model ceramah dan praktik langsung membuat kegiatan pengabdian kepada masyarakat berjaalan dengan baik yang menerangkan bagian- bagian penting dalam belajar bahasa Inggris dan mengetahui cara mengatasi kendala-kendala yang dihadapi saat belajar bahasa Inggris.
PEMBERDAYAAN KELUARGA PETERNAK UNGGAS DESA MELALUI PELATIHAN PEMBUATAN MESIN PENETAS BERBASIS MESIN JAM Tarmizi; Maimun
Jurnal Pengabdian Bangsa Vol 1 No 1 (2022): Jurnal Pengabdian Bangsa (JPB)
Publisher : CV. Naskah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan program PKM yaitu pemberdayaan keluarga peternak unggas desa melalui pelatihan pembuatan mesin penetas berbasis mesin jam, diharapakan mampu membuka pola fikir masyarakat untuk pembuatan breeding poultry. Memudahkan masyarakat melakukan penetasan telur ayam dan itik segingga menjadi lebih efesien, efektif dan ekonomis. Pengabdian Kepada Masyarakat dilaksanakan 9 s.d 11 Juni 2022 di Desa Kajhu Kecamatan Baitussalam Kabupaten Aceh Besar. Metode pelaksaan program PKM yang dilaksanakan yaitu dalam bentuk penyuluhan, pelatihan teknik pembuatan mesin tetas yang dirancang outomatis, efektif dan efesien. Mesin tetas dirancang dirakit sendiri sehingga peternak dapat menentukan berapa jumlah telur yang akan ditetaskan dalam satu kali periode. Mesin tetas dapat menetaskan telur 100 butir dengan keberhasilan 75 %. 25% yang tidak menetas kemungkinan karena tidak semua telur yang dimasukan dalam mesin tetas fertile. Desa Kajhu berpotensi besar untuk mengembangkan pembibitan itik. Antusias kelompok dapat dilihat dari semangat gotong royong dalam pembuatan mesin tetas dan banyaknya peserta yang hadir pada kegiatan PKM. Banyaknya limbah pertanian seperti dedak dapat menunjang sebagai sumber pakan ternak. Lahan kosong tidak berdaya guna dapat ditanami tanaman pendamping untuk dijadikan sebagai bahan pakan ternak.
PENGEMBANGAN POTENSI DESA DAN PERLUASAN JARINGAN PEMASARAN MELALUI E-COMMERCE LOKAL BAGI PELAKU INDUSTRI RUMAHAN Maimun; Tarmizi
Jurnal Pengabdian Bangsa Vol 1 No 1 (2022): Jurnal Pengabdian Bangsa (JPB)
Publisher : CV. Naskah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dewasa ini perkembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) didukung dengan perkembangan teknologi. Adanya revolusi industri 4.0 memberikan dampak positif terhadap perkembangan dunia usaha. Pemanfaatan teknologi mutakhir tepat guna dalam pengembangan usaha yang berdasarkan pada jiwa entrepreneur yang mapan akan dapat mengoptimalkan proses sekaligus hasil dari unit usaha yang dikembangkan. Pelatihan E-commerce pada industri rumah tangga memberikan manfaat pada pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah di Desa Sukajaya Muara Tiga untuk meningkatkan omset penjualan serta dapat mengembangkan usaha yang dijalaninya agar berkembang menjadi lebih besar lagi. Adanya website e- Commerce ini pelanggan yang didapat bukan hanya dari lingkup Sukajaya Muara Tiga Pidie Aceh saja, akan tetapi pelanggan bisa dari Sukajaya Muara Tiga bahkan bisa di luar Aceh, tentunya dapat membantu pemerintah dalam meningkatkan perekonomian terutama didaerah desa, sehingga daerah desa menjadi terbuka peluang untuk bisa bersaing dikancah nasional maupun dikancah internasional. Proses pemesanan, proses penjualan dan stok barang bisa dilakukan dengan cepat dan akurat sehingga dapat membantu memonitoring usaha dan juga tentunya dapat meningkatkan omset penjualan bagi pelaku UMKM yang ada di Desa Sukajaya Muara Tiga .
PELATIHAN PEMANFAATKAN SISTEM IOT BERBASIS BLENDED LEARNING DI SEKOLAH Munandar; Lidiana; Riyan Maulana
Jurnal Pengabdian Bangsa Vol 1 No 1 (2022): Jurnal Pengabdian Bangsa (JPB)
Publisher : CV. Naskah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di zaman yang sudah modern ini, perkembangan teknologi tentunya sudah banyak menunjukan kemajuan yang luar biasa. Manusia juga dituntut untuk terus mengembangkan dan meningkatkan kemampuan dan kualitasnya, dapat menguasai teknologi dan komunikasi yang berkembang di dunia internasional, sehingga mampu menghadapi persaingan global yang semakin ketat. Untuk mewujudkan manusia yang unggul, cerdas dan berkualitas tersebut dapat dihasilkan melalui penyelenggaraan pendidikan yang bermutu. Oleh karena itu, dalam hal ini guru mempunyai tugas, fungsi, peran, dan kedudukan yang sangat penting, karena pendidikan yang bermutu berasal dari guru yang bermutu, berkualitas, berpengalaman dan profesional. Itulah sebabnya, guru harus senantiasa mengembangkan dan meningkatkan kemampuan dirinya agar menjadi pendidik yang profesional. Guru perlu memiliki standar profesi dengan menguasai materi serta model pembelajaran yang dapat mendorong siswanya untuk mau belajar. Guru yang Profesional harus memiliki keterampilan mengajar yang baik, memiliki wawasan yang luas, menguasai kurikulum, menguasai model pembelajaran, menguasai teknologi, selalu up to date, memiliki kepribadian yang baik dan menjadi teladan yang baik. Berbicara tentang model pembelajaran, Sudah saatnya kita menciptakan kembali bagaimana model pembelajaran yang sesuai dengan perkembangan zaman saat ini agar mampu menciptakan manusia yang unggul, cerdas, berkualitas, berpengalaman dan tidak ketinggalan zaman. Salah satu isu pendidikan terbaru dalam perkembangan globalisasi dan teknologi saat ini adalah model pembelajaran Blended Learning yang memadukan pembelajaran tatap muka dan pembelajaran online. Oleh karena itu, Blended Learning merupakan salah satu model pembelajaran yang dapat digunakan dan dimanfaatkan dalam mewujudkan tuntutan era digital pendidikan saat ini. Dan untuk mengembangkan dan meningkatkan keprofesionalan pendidik di era revolusi industri 4.0 model pembelajaran blended learning adalah salah satu cara untuk mengembangkan dan meningkatkan keprofesionalan pendidik yang sesuai dengan keadaan zaman.
PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN DIGITALISASI MATERI AJAR BAGI GURU UNTUK PEMBELAJARAN DARING DI SEKOLAH 3T DI SMAN 1 MUARA TIGA KAB. PIDIE Rahmad Junaidi; Riyan Maulana; Ulfa Irani Z
Jurnal Pengabdian Bangsa Vol 1 No 1 (2022): Jurnal Pengabdian Bangsa (JPB)
Publisher : CV. Naskah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Persoalan yang mendasari pengabdian kepada masyarakat ini ialah keterbatasan keterampilan guru di sman 1 muara tiga kab. Pidie dalam menyelenggarakan proses pembelajaran secara daring menggunakan fitur-fitur online. Tujuan pengabdian ini adalah memberikan pemahaman serta keterampilan dalam memanfaatkan fitur-fitur online sebagai media pembelajaran daring. Metode pelatihan dilakukan dengan ceramah, diskusi, dan latihan. Hasil kegiatan pengabdian ini yaitu; guru-guru memahami fitur-fitur yang digunakan dalammelaksanakan pembelajaran daring, memiliki keterampilan dalam mengugunakan fitur-fitur online seperti zoom meeting, dan google classroom. Manfaat lain dari pelatihan ini yang diperoleh selain dapat melakukan pembelajaran secara daring, peserta juga dibekali dengan keterampilan membuat video pembelajaran menggunakan fitur zoom meeting dengan cara mereka pemeparan materi yang disertai dengan tampilan materi pembelajarannya. Hal ini merupakan salah satu strategi untuk melaksanakan pembelajaran berbasis luring, sehingga para peserta didik tidak bergantung pada jaringan internet.
PELATIHAN SENAM KEBUGARAN JASMANI (SKJ) PELAJAR PADA ANAK DI SD NEGERI TITI PANJANG Melfa Br Nababan; Afrizal; Fakhrur Rizal
Jurnal Pengabdian Bangsa Vol 2 No 1 (2023): Jurnal Pengabdian Bangsa (JPB)
Publisher : CV. Naskah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari pengabdian kepada masyarakat ini adalan untuk memasyarakatkan Senam Kebugaran Jasmani (SKJ) Pelajar dan menghasilkan instruktur SKJ Pelajar yang memiliki bakat dalam bidang senam. Selain itu pengabdian masyarakat ini juga dilakukan untuk memberdayaan masyarakat khususnya pada pelajar anak SD Negeri Titi Panjang Kecamatan Leuser dengan membuat rutinitas pelaksanaan SKJ Pelajar secara berkelanjutan yang bertujuan untuk peningkatan kebugaran pada pelajar khususnya di SD Negeri Titi Panjang Kecamatan Leuser. Sasaran dari kegiatan ini adalah SD Negeri Titi Panjang Kecamatan Leuser. Metode yang digunakan adalah pelatihan terdiri dari teori, diskusi, pelatihan yang dilanjutkan dengan latihan/praktik baik secara perorangan, kelompok dan secara keseluruhan. Waktu yang diperlukan untuk kegiatan ini adalah 24 kali pertemuan selama 2 Bulan. Hasil pelatihan Senam SKJ Pelajar adalah Siswa/i SD Negeri Titi Panjang Kecamatan Leuser yang mengikuti kegiatan pelatihan ini mampu mempraktekkan gerakan SKJ Pelajar dan cara membuat tubuh sehat dan bugar dengan melakukan keseluruhan gerakan SKJ Pelajar dan mereka mampu melakukan kembali senam yang diajarkan. Hasil yang diperoleh setelah melakukan pelatihan ini 82 % Siswa/i SD Negeri Titi Panjang Kecamatan Leuser khusus kelas 4, 5, dan 6 mampu dan mau menerapkan SKJ Pelajar menjadi kegiatan rutin setiap 2 kali seminggu di Sekolah. Dari Aktivitas fisik SKJ Pelajar tersebut memperlihatkan terjadinya peningkatan pengetahuan terkait aktivitas fisik gerak Senam SKJ Pelajar. Pelatihan terkait berdampak kepada sehingga memperbaiki pola hidup sehat dan bugar.
SOSIALISASI PEMBERDAYAAN IBU RUMAH TANGGA BERWIRAUSAHA SENI MENJAHIT DI DESA KUMBANG INDAH, KECAMATAN BADAR KABUPATEN ACEH TENGGARA Muhammad Yassir; Riyan Maulana; Habibul Akram; Ladipin; Muhammad Tahir
Jurnal Pengabdian Bangsa Vol 2 No 1 (2023): Jurnal Pengabdian Bangsa (JPB)
Publisher : CV. Naskah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelaksaaan Sosialisasi Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Berwirausaha Seni Menjahit Di Desa Kumbang Indah. Tujuan agar ibu rumah tangga memperoleh wawasan, pengetahuan tentang program pelatihan, keterampilan dan pendidikan kecakapan wirausaha . Adanya peningkatan kapasitas dan kecakapan dalam keterampilan khususnya menjahit hingga peningkatan pendapatan dari ibu rumah tangga yang mengikuti program pelatihan. Di Desa Kumbang Indah, Kecamatan Badar Kabupaten Aceh Tenggara.
SOSIALISASI JARINGAN NIRKABEL DILINGKUNGAN MADRASAH IBTIDAIYAH NEGERI 2 BANDA ACEH Munandar; Zikrul Khalid
Jurnal Pengabdian Bangsa Vol 2 No 1 (2023): Jurnal Pengabdian Bangsa (JPB)
Publisher : CV. Naskah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Banda Aceh kedudukannya dibawah Kementerian Agama negara republik Indonesia melalul kantor wilayah provinsi aceh. Teknologi yang bersumber dari telepon pintar dan laptop menjadi suatu hal yang sudah biasa digunakan untuk memudahkan poses pelaksanaan ujian semester pada sekolah tersebut. Keberlangsungan ujian semester merupakan suatu evaluasi yang diterapkan oleh pihak sekolah dalam menilai kemampuan setiap siswa terhadap serapan mata pelajaran selama 6 bulan. Pada tahun 2022 Siswa atau siswi mulai kelas 4 sampai kelas 6 diharapkan memakai smartphone atau laptop untuk mengikuti ujian semester lengkap dengan paket data kouta internet masing-masing jika menggunakan smartphone. Hal ini disetujui oleh pihak sekolah dalam pelaksanaannya setelah mengeluarkan beberapa kebijakan yang sudah disepakati oleh wali murid. Kouta paket data Smartphone setiap siswa berbeda-beda, sehingga throughput yang dihasilkan pada masing-masing smartphone memiliki kecepatan yang berbeda juga. Penggunaan metode dalam penelitian ini bersifat paparan oleh pemateri dimana penjelasannya lebih kepada pelatihan untuk menjawab soal ujian semester dengan sistem jaringan komputer yang terhubung dengan hostpot dari pihak sekolah. Hasil dari kegiatan pengabdian masyarakat ini merupakan solusi untuk menanggulangi jika terjadi kendala dengan jaringan internet pada saat ujian semester. Sehingga semua siswa atau siswi dapat menjawab soal-soal yang diberika oleh guru kelas masing-masing.
SOSIALISASI HASIL TANGKAPAN IKAN CAKALANG PADA KAPAL 20-60 GT di PANGKALAN PENDARATAN IKAN (PPI) MEUREDU, KABUPATEN PIDIE JAYA Wulan Agustria; Thaib Rizwan; Ilham Zulfahmi; Ichsan Setiawan; Sayyid Afdhal El Rahimi; Yulizar; Razali Thaib; Muhammad Arief; Syarifah Meurah Yuni; Husaini; Ratna Mutia Aprilla
Jurnal Pengabdian Bangsa Vol 2 No 1 (2023): Jurnal Pengabdian Bangsa (JPB)
Publisher : CV. Naskah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

pengabdian ini bertujuan untuk mesosialisasi hasil tangkapan ikan cakalang (Katsuwonus pelamis) pada pangkalan pendaratan ikan (PPI) Mereudu, Kabupaten Pidie Jaya yang menggunakan alat tangkap Purse seine. Pengambilan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode observasi lapangan dengan melakukan pengamatan langsung kegiatan di Pangkalan Pendaratan Ikan ( PPI) Mereudu Pidie Jaya serta melakukan wawancara kepada pihak yang terlibat di dalam nya . Trip penagkapan yang dilakukan oleh para nelayan pidie jaya berkisar antara 5 hari menurut hasil tangkapan yang sudah di dapatkan apabila hasil tangkapan sudah sampai dengan target maka para nelayan langsung kembali meskipun belum sampai 5 hari. Selama penelitian jumlah hasil tangkapan ikan cakalang terbanyak terdapat pada tanggal 27 juli 2022 dengan hasil tangkapan sebanyak 5.000 kg dan untuk hasil tangkapan terendah pada tanggal 29 juli 2022 dengan hasil tangkapannya sebanyak 1,500 kg
PEMBERDAYAAN MASYARAKAT PESISIR ACEH BESAR MELALUI DIVERSIFIKASI PRODUK DENDENG IKAN SEBAGAI NILAI TAMBAH KEBERMANFAATAN IKAN RUCAH Muhammad; Ichsan Rusydi; Syamsul Rizal; Thaib Rizwan; Zulkarnain Jalil; Zulfan; Imelda Agustina
Jurnal Pengabdian Bangsa Vol 2 No 1 (2023): Jurnal Pengabdian Bangsa (JPB)
Publisher : CV. Naskah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan Pengabdian ini direncanakan di lakukan di Kabupaten Aceh dengan mempunyai tujuan: (1) Mengetahui peningkatan nilai ekonomis ikan rucah dari proses diversifikasi kerupuk; (2) Mengetahui peningkatan nilai gizi pada kerupuk dengan penambahan bahan ikan rucah; (3) Mengetahui pengurangan limbah ikan ada di daerah Lhok Sedu Leupung Aceh Besar dari proses diversifikasi produk ikan rucah (4) Dapat memanfaatkan transfer teknologi bagi masyarakat untuk dapat mengoptimalkan potensi laut yang ada. Dengan demikian terciptanya lapangan pekerjaan bagi masyarakat setempat sehingga terwujudnya kesejahteraan dan kemakmuran.Beberapa faktor yang menjadi pendukung keberlanjutan pemanfaatan sumberdaya perairan bagi usaha pengolahan antara lain teknologi produksi pengolahan, kondisi sosial dan budaya masyarakat, ketersediaan infrastruktur dan permodalan. Penguatan ketahanan pangan merupakan hal yang harus dilakukan untuk menghadapi pasar bebas.

Page 1 of 2 | Total Record : 16