cover
Contact Name
Ainy Khairun Nisa
Contact Email
ainykhairunnisa@iainkendari.ac.id
Phone
+6285145737168
Journal Mail Official
insaniyahftik@gmail.com
Editorial Address
Jl. Sulta Qaimuddin, No. 17, Baruga, Kendari, Sulawesi Tenggara
Location
Kota kendari,
Sulawesi tenggara
INDONESIA
Insaniyah : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 29872464     DOI : https://doi.org/10.31332/insaniyah
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Insaniyah ISSN 2987-2464 (Online) adalah jurnal yang memuat artikel-artikel hasil dari kegiatan Pengabdian Masyarakat yang telah dilakukan oleh dosen dan mahasiswa terkait : Pengabdian berbasis pendidikan kepada masyarakat, Pengabdian berbasis pendidikan islami kepada masyarakat, Pengabdian dosen dan mahasiswa kepada masyarakat, Pengembangan ilmu bidang layanan masyarakat, Pendidikan untuk pembangunan berkelanjutan, pelatihan kepada masyarakat dan Peningkatan pemberdayaan masyarakat. Jurnal ini menerbitkan artikel dua kali dalam setahun yaitu pada bulan Juli dan Desember.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 15 Documents
Pengembangan Motivasi Belajar Peserta Didik Dalam Menciptakan Wilayah Pesisir Tanpa Buta Baca dan Tulis Siti Hayatun Nufus; Melati Ode; Asmaul Hasanah Dwi Adianti; Liswato Liswanto
INSANIYAH Vol 2, No 1 (2023): Juli 2023
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/insaniyah.v2i1.6842

Abstract

Latar belakang dari penelitian ini di dasarkan pada fenomena yang ada di desa Waturambaha, dimana terdapat banyak anak-anak yang putus sekolah dikarenakan tidak adanya dukungan dari lingkungan hingga keluarga mereka sendiri padahal di desa ini fasilitas bangunan sekolah lengkap untuk semua jenjang. Padahal para siswa ini dapat menjadi aset yang sanat berharga dan berkesinambungan bagi desa sehingga perlu memperoleh perhatian dari orang-orang di sekitar mereka. Hadirnya mahasiswa dari IAIN Kendari yang melakukan kegiatan kuliah kerja nyata atau yang biasa di singkat KKN membawa sedikit petunjuk bagi masalah tersebut. dengan merancang sejumlah program kerja yang berfokus pada pengembangan motivasi belajar anak melalui metode pendekatan ABCD penulis-penulis menemui bahwa program kerja yang diusulkan membuahkan hasil yang sesuai ekspektasi penulis. dari data yang di kumpulkan melalui observasi di kelas serta pemantauan absensi setiap minggunya terdapat peningkatan jumlah siswa yang hadir di kelas.
UPAYA DALAM MENINGKATKAN PENDIDIKAN ANAK DI DESA TANGGETADA Gusmin Gusmin; Nur Rahman; Asmirawati Asmirawati; Rahmi Sulastri; Hardianti Hardianti; Annisa Salsabila; Waode Sri Ayustina; Halistin Halistin
INSANIYAH Vol 1, No 1 (2022): Juli 2022
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/insaniyah.v1i1.4585

Abstract

Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan anak Melalui kegiatan dalam pembelajaran melalui pembimbingan dan pendampingan selama KKN (Kuliah Kerja Nyata) dilaksanakan di desa Tanggetada kecamatan Tanggetada kabupaten Kolaka. Pembimbingan yang dilakukan adalah pembimbingan materi sekolah dan pengetahuan agama. Kegiatan pembimbingan dilaksanakan selama 12 kali pertemuan pada anak usia sekolah di dusun satu dan dusun dua desa Tanggetada. Partisipan berjumlah 50 anak. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa 92% anak usia sekolah puas atas kegiatan yang telah dilaksanakan
Pemberdayaan Masyarakat Dan Meningkatkan Kualitas Pendidikan Keagamaan Desa Palewai Yebnu Sarira Tommo; Muh Akmal Nur; Kismawati Kismawati; Jumriana Jumriana; Astrid Astrid
INSANIYAH Vol 1, No 2 (2022): Desember 2022
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/insaniyah.v1i2.5811

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN dari Institut agama islam Negeri ( IAIN ) Kendari yang dilaksanakan pada awal juli pada tanggal  5-18  Agustus  tahun  2021,  bertempat  di  desa  Palewai  Kec.  Tanggetada Kabupaten Kolaka telah memberikan kepada masyarakat yang sangat berarti bagi warga masyarakat  khususnya di wilayah desa palewai kec. Tanggetada Kabupaten Kolaka mendapat sambutan yang sangat baik dan antusiasme yang tinggi sosialisasi mengenai program kerja  yang  akan kami laksanakan selama  berada di sesa palewai program pertama  yaitu pembuatan nama lorong , program kedua yaitu mendekorasi pantai  ayu Lestari yang  ada di desa palewai,  program ketiga  yaitu  rutinitas  mengajar  mengaji sekaligus les privat yang di laksanakan di masjid Nurul Hasanah di desa Palewai kec. Tanggetada Kabupaten Kolaka, Program keempat yaitu bakti sosial yang di laksanakan setiap  hari    sabtu.  Adapun  pemberdayaan  masyarakat  adalah  proses  pembangunan dimana   masyarakat   berinisiatif   untuk   memulai   proses   kegiatan   sosial   untuk memperbaiki situasi dan kondisi didesa tersebut sehingga desa tersebut dapat berkembang dengan baik. Dengan adanya belajar mengaji sekaligus les privat tersebut akan  meningkatkan  kualitas  keagamaan  dan  pendidikan  pada  anak-anak  di  desa Palewai.   Adapun  faktor  pendukung  dalam  kegiatan  tersebut   anatara  lain:  Para masyarakat memiliki kemauan yang besar untuk mendapatkan informasi dan pengetahuam mengenai Pemberdayaan Masyarajat dan Meningkatkan kualitas Pendidikan Keagamaan Desa Palewai. Kata   Kunci:       Pemberdayaan   Masyarakat,   meningkatkan   kualitas   pendidikan keagamaan
PENERAPAN METODE STORY-TELLING DALAM PEMBINAAN TAMAN PENGAJIAN QUR’AN Abd Yasir Afdal Karim; Sarah Raudhatul Aulia; Ismawati Ismawati; Nian Endrian; Icha Kristin
INSANIYAH Vol 2, No 1 (2023): Juli 2023
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/insaniyah.v2i1.6843

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk mengimplementasikan ilmu-ilmu pengetahuan yang telah didapatkan selama di bangku perkuliahan dan melatih mahasiswa sebagai solusi ketika terjun langsung di lapangan atau masyarakat. Pengabdian masyarakat   dilakukan oleh mahasiswa  bukan   berarti mengajar masyarakat tentang sesuatu yang paling terbaik untuk masyarakat, tetapi yang dilakukan adalah pemberdayaan sebagai  dasar dari sebuah proses  pencarian (Research) yang bersama-sama dilakukan untuk mencari jalan terbaik dalam penyelesaian persoalan yang dihadapi. Penggunaan metode story-telling sebagai pendekatan dalam pengajaran Al-Qur’an kepada  anak-anak  di  desa  ini  karena melihat  usia  mereka  yang masih  terbilang  muda yaitu  7- 12 tahun  yang  dimana pada  usia  ini  anak-anak  anya menyukai   mendengarkan  cerita-cerita. Dalam kegiatan PKM ini, digunakan metode Participatory Action Research (PAR) sebagai metode yang berguna untuk membantu peneliti untuk mendorong terjadinya aksi-aksi transformatif pada anak- anak yang kami didik di masjid desa Waelumu. Hasilnya setelah dilakukan kegiatan pengajaran selama 45 hari, anak-anak di desa ini memiliki banyak perubahan yang mana bukan hanya  dari pikiran tapi dengan cara bersikap  kepada orang lain dan membuat masyarakat di desa Waelumu merasa bahagia atas kehadiran kami dalam melaksanakan kegiatan pengabdian. Selama  kegiatan juga, pelaksana PKM mendapatkan  respon  positif  dan bantuan  di  masyarakat  dalam  melaksanakan  program-program  kerja  kami  mulai dari   saran   atau   masukkan   dari   pihak   pemerintah   dan   masyarakat   sehingga keduanya dapat merasakan manfaatnya. 
MENINGKATKAN KUALITAS BACA TULIS QUR'AN (BTQ) PADA ANAK-ANAK DI KELURAHAN RANTEANGIN KABUPATEN KOLAKA UTARA Andi Nurcahyati; Nurul Hikmah; Awaluddin Awaluddin; Desi Kumalasari; Adam Ardiansyah; Kiki Mutaharah; Siti Sarliana
INSANIYAH Vol 1, No 1 (2022): Juli 2022
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/insaniyah.v1i1.5283

Abstract

Tujuan  KKN  Tahun  2021  sebagai  salah  satu  tri dharma perguruan tinggi adalah: Meningkatkan peran dan kontribusi IAIN Kendari terhadap stakeholder sebagai bagian dari simbiosis mutualisme, Melatih kemampuan mahasiswa dalam menerapkan teori dan informasi ilmu pengetahuan yang telah diperoleh selama perkuliahan kepada masyarakat, Mengembangkan pemikiran dan wawasan mahasiswa dalam memahami dan memecahkan permasalahan yang berkembang di masyarakat secara transdisipliner dan lintas sektoral. Menumbuhkan jiwa pengabdian dan tanggung jawab mahasiswa serta ikut serta berkontribusi pada proses pembangunan bangsa dan agama, Memberikan keleluasaan kepada mahasiswa untuk melakukan KKN dengan berbagai macam model12 KKN sesuai dengan perkembangan akademik dan kondisi masyarakat, sehingga tercipta akselerasi dan fleksibilitas dalam penyelesaian perkuliahan. Kegiatan KKN di bagi menjadi tiga tahap kegiatan yaitu pembekalan, pelaksanaan kegiatan di lokasi, dan penyusunan buku dan artikel. Pelaksanaan KKN ini di mulai tanggal 5 Juli sampai dengan 18 Agustus  2021.  Di  Kelurahan  Rante  Angin,  Kecamatan  Rante  Angin,  Kabupaten Kolaka Utara. Program kerja di kelurahan Rante Angin yaitu lebih menekankan kepada tema Moderasi Beragama yang di dalamnya terdapat pengajaran baca tulis Al-Qur'an, tata cara sholat   untuk anak-anak di kelurahan Rante Angin. Tidak hanya itu program kerja fisik kelompok KKN 45 di kelurahan Rante Angin ini yaitu : perawatan mesjid, sisir jalan,  senam sehat, membuat tapak desa, membuat kegiatan di HUT RI ke 76. Nonfisik yang dilakukan yaitu pelaksanaan kegiatan bimbel bahasa Arab dan bahasa Inggris, pengajian Yasinan setiap malam ju'mat, pelatihan Pengurusan Jenazah. 
Pengembangan Potensi Dakwah Islam Desa Puubunga Dalam Upaya Peningkatan Pendidikan Yang Religius Nourma Yulita; Rinal Hamsa; Feby Anasyah Rusdi; Satriani Aziz
INSANIYAH Vol 1, No 2 (2022): Desember 2022
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/insaniyah.v1i2.5812

Abstract

Peningkatan pendidikan masyarakat adalah merupakan tanggung jawab bersama. Setiap individu, kelompok, institusi pemerintah maupun swasta dapat saling antusias untuk menjalankan tanggung jawab pendidikan tersebut. Oleh sebab itu, peningkatan pendidikan masyarakat yang religius harus dilakukan secara kontinu dengan perencanaan program yang terstruktur dan melibatkan banyak pihak sesuai dengan fungsi dan kompetensinya. Guna memanifestasikan tangggung jawab pembangunan dan giroh ingin mengabdi kepada masyarakat, Institut Agama Islam Negeri Kendari  (IAIN  KENDARI)  melaksanakan  program  pengabdian  kepada masyarakat yang dikemas dalam Kuliah Kerja Nyata (KKN) bersemangat dengan  pemerintahan  desa  Puubunga kecamatan  Baula   kabupaten Kolaka.    Kegiatan     KKN   IAIN    Tahun    2021    ini   mengusung   tema “  pengembangan potensi dakw ah islamiah desa Puubunga kecamatan Baula dalam upaya  peningkatan pendidikan yang riligius. Pengembanan potensidakw ah islamiah desa Puubunga Kecamatan Baula  inidituangkan dalam 5 program, yaitu; mengadakan pelatihan pengurusan   jenazah, peningkatan pembelajaran ilmu agama melalui Ponpes Al-Falah Desa Puubunga,  peningkatan kegiatan keagamaan di Masjid atau di Mushollah, peningkatan gotong royong di perkebunan sawah,   pendayagunaan anggaran  desa untuk pembuatan papan nama desa, nama lorong, nama dusun dan sebagainya. Berdasarkan hasil evaluasi yang diselenggarakan oleh Mahasiswa KKN kepada masyarakat, masyarakat Desa Puubunga Kecamatan Baula Kabupaten Kolaka merasakan banyak  sekali manfaat dari pengabdian ini. Kata  Kunci: Potensi,  dakwah  islamiyah,  peningkatan,  pendidikan,  desa Puubunga
Pemanfaatan Sabut Kelapa Media Tanam di Desa Waha Kec. Wangi-wangi. Kab. wakatobi Sumardona Sumardona; Nurjannah Nurjannah; Sarlinda Sarlinda; Epiyana Epiyana; Sarnianti Sarnianti
INSANIYAH Vol 2, No 1 (2023): Juli 2023
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/insaniyah.v2i1.6844

Abstract

Menghasilkan tanaman yang baik di daerah yang minim akan tanah yang subur, haruslah menggunakan media tanam yang baik. Pemanfaatan media tanam sabut kelapa merupakan salah satu alternatif dalam meningkatkan kehidupan ekonomi masyarakat yang ada di desa Waha, Kecamatan Wangi-wangi, Kabupaten Wakatobi dengan melatar belakangi pengabdian masyarakat. Kegiatan pengabdian masyarakat ini memiliki tujuan dalam meningkatkan kemampuan dan keterampilan masyarakat desa Waha. Kegiatan ini dilakukan dengan observasi, penyuluhan dan pemanfaatan sabut kelapa  sebagai  media  tanam yang  baik,  yang  bisa  dilakukan  dengan  cara sederhana menggunakan alat dan bahan yang mudah dijangkau oleh seluruh kalangan masyarakat. Berdasarkan kegiatan pengabdian masyarakat ini yang dilakukan didesa Waha, Kecamatan Wangi-wangi, Kabupaten Wakatobi bahwa masyarakat didesa tersebut memperoleh pengetahuan dan keterampilan tambahan dalam memanfaatkan sabut  kelapa  menjadi  media  tanam dan  dapat  menambah penghasilan dalam rumah tangga.
PEMBERDAYAAN PEMUDA DALAM PENGEMBANGAN EKOWISATA KULINER DALAM BINGKAI MODERASI BERAGAMA (STUDI KASUS DI DESA SINDANGKASIH) Miranti Junia Da'wanti Putri; Minan Nur Rahman; Abdul Gaffar
INSANIYAH Vol 1, No 1 (2022): Juli 2022
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/insaniyah.v1i1.3358

Abstract

Banyaknya para pedagang di desa Sindangkasih yang bingung dan munculnya ketidaktahuan mereka dalam memilih tempat untuk menjual dagangan mereka khususnya para pedagang keliling. Pedagang di desa Sindangkasih berharap akan adanya lokasi penjualan yang menarik perhatian masyarakat baik dari desa Sindangkasih maupun dari luar wilayah desa Sindangkasih. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan konsep pengembangan ekowisata kuliner melalui pemberdayaan pemuda desa Sindangkasih. Jenis penelitian ini adalah studi kasus. Partisipan dalam penelitian ini adalah para pemuda desa Sindangkasih. Lokasi penelitian ini berada di desa Sindangkasih, Kecamatan Ranomeeto Barat, Kabupaten Konawe Selatan, Provinsi Sulawesi Tenggara. Metode penelitian ini adalah Community Based Participatory Research (CBPR) melalui lima tahapan yaitu Inkulturasi, Laying the Foundation, Research planning, Gathering and analysis information, Acting on findings. Analisis data penelitian ini adalah deskriptif dengan teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah dengan dilakukannya pemberdayaan pemuda yang mampu menghasilkan konsep pengembangan ekowisata kuliner desa Sindangkasih.
Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran Dan Soal Berbasis Komputer Di SMA Negeri 1 Samaturu Halistin Halistin; Tandri Patih; Muhammad Syarwa Sangila; Firman Riansyah; Dyah Kumala Nastiti
INSANIYAH Vol 1, No 2 (2022): Desember 2022
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/insaniyah.v1i2.5813

Abstract

Sebagai seorang pendidik, guru berkewajiban untuk meningkatkan kualitas dari proses pembelajaran demi tercapainya tujuan pembelajaran secara maksimal, sehingga guru dituntut untuk terus meningkatkan kemampuan dan kompetensi yang dimilikinya. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam pemanfaatan teknologi informasi (IT) yang dapat diterapkan oleh guru dalam mewujudkan pembelajaran yang optimal. Untuk mewujudkan hal tersebut, terdapat beberapa hal yang dapat dilakukan oleh guru diantaranya membuat media pembelajaran berbasis IT. Kegiatan PKM ini dilaksanakan dalam tiga tahapan, yaitu perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Metode yang Metode yang digunakan dalam kegiatan PKM ini yaitu pelatihan, pendampingan, dan diskusi. Pelatihan dilaksanakan dengan memberikan materi, diskusi dan praktek pembuatan media pembelajaran berbasis IT. Materi yang disampaikan mencakup hakikat media pembelajaran dan soal berbasis IT serta jenis dan cara pembuatan media dan soal berbasis IT. Hasil yang dicapai dalam kegiatan PKM ini yaitu : 1) Kegiatan PKM terkait pelatihan pembuatan media pembelajaran dan soal berbasis komputer di SMA Negeri 1 Samaturu mampu meningkatkan kompetensi guru dalam memanfaatkan teknologi informasi dalam pembelajaran dalam bentuk pembuatan media pembelajaran dan soal berbasis komputer; 2) Kegiatan ini perlu dilanjutkan dengan waktu yang lebih lama demi memaksimalkan kemampuan guru dalam membuat media pembelajaran dan soal berbasi komputer sehingga dapat meminimalisir kendala dalam pembuatannya oleh guru kedepannya. Kata Kunci: PKM, Pembuatan Media Pembelajaran, Soal Berbasis Komputer
BUDAYA GOTONG ROYONG SEBAGAI MODAL SOSIAL POTRET MODERASI BERAGAMA DALAM KEGIATAN PEMBUATAN PUPUK ORGANIK Mohammad Jauharul Arifin; Risa Nikmatus Saodah; Mahfud Anan; Bima Sakti; Irawan Irawan; Yusril Habir; Putriana Khusnul Khatimah; Sitti Nurul Maghfirah Kaso; Olivia Trizkimilenia; Laode Musaldin; Imelda Wahyuni
INSANIYAH Vol 1, No 1 (2022): Juli 2022
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/insaniyah.v1i1.4582

Abstract

Permasalahan utama yang dihadapi petani di Indonesia selain permasalahan lahan adalah permasalahan mengenai kelangkaan pupuk. Selama ini petani hanya mengandalkan pupuk subsidi dari pemerintah, sehingga seringkali terjadi keterlambatan, bahkan kekurangan pupuk yang dibutuhkan. Melalui kegiatan KKN Kolaborasi Nusantara Tahun 2021 dengan menggunakan pendekatan Community Based Participatory Resarch (CBPR) kami melakukan pendampingan masyarakat khususnya petani dengan mengadakan kegiatan Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik. CBPR (community-based participatory research) adalah model penelitian yang memanfaatkan stakeholder internal atau eksternal sebagai upaya pendekatan kemitraan, dimana semua pihak bertanggung jawab dalam proses pendekatan penelitian. Semua mitra secara keseluruhan atau parsial telah berpartisipasi sesuai kemampuan. Sebab itu, tingkat partisipasi mitra dinilai dari proses akulturasi, FGD sampai simulasi. Hasil kegiatan pelatihan menunjukkan bahwa selain menciptakan kemandirian petani dalam memenuhi kebutuhan pupuk juga menjadi wadah dalam memupuk dan memperkuat kembali modal sosial masyarakat Mulyasari dalam bentuk budaya gotong royong yang telah lama terjalin.

Page 1 of 2 | Total Record : 15