cover
Contact Name
Achmad Afandi
Contact Email
Triwikrama325@gmail.com
Phone
+628123230129
Journal Mail Official
triwikrama325@gmail.com
Editorial Address
Jl. Tutut Arjowinangun No 5 Malang
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Published by CV. SW Anugerah
ISSN : 29881986     EISSN : 29881986     DOI : -
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Triwikrama Journal uses a license CC-BY-SA or an equivalent license as the optimal license for the publication, distribution, use, and reuse of scholarly works. This license permits anyone to compose, repair, and make derivative creation even for commercial purposes, as long as appropriate credit and proper acknowledgment to the original publication from Journal Sospol is made to allow users to trace back to the original manuscript and author. Readers are also granted full access to read and download the published manuscripts, reprint, and distribute the manuscript in any medium or format
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 5 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial" : 15 Documents clear
PENGARUH HARGA, KUALITAS PELAYANAN DAN KELENGKAPAN PRODUK TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA TOKO ISTANA BUAH KEDIRI Siska Larasati Seventina Basoni; Bambang Suwarsono; Brahma Wahyu Kurniawan
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 5 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjis.v1i4.206

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Harga, Kualitas Pelayanan dan Kelengkapam Produk Terhadap Kepuasan Konsumen Pada Toko Istana Buah Kediri, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil pengaruh dari harga, kualitas pelayanan dan kelengkapan produk terhadap kepuasan konsumen pada Toko Istana Buah Kediri. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kuantitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan Teknik Purposive Sampling. Jumlah sampel pada penelitian ini berjumlah 80 orang. Pengolahan data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, regresi linier berganda, uji t, uji F, dan koefisien determinan (R2). Ada pengaruh parsial antara Harga terhadap Kepuasan Konsumen hasil uji t didapatkan nilai signifikan 0,035 < 0,05. Ada pengaruh parsial antara Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Konsumen hasil uji t didapatkan nilai signifikasi 0,005 < 0,05. Ada pengaruh parsial antara Kelengkapan Produk terhadap Kepuasan Konsumen hasil uji t didapatkan nilai signifikasi 0,025 < 0,05. Ada pengaruh simultan Fasilitas, Harga dan Lokasi terhadap Kepuasan Pelanggan hasil uji F nilai signifikasi 0,000 < 0,05.
ANALISIS PENGELOLAAN DESTINASI WISATA DANAU RANAU DI KABUPATEN OGAN KOMERING ULU SELATAN Aji Pangestu; Lili Erina; Dwi Mirani
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 5 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjis.v1i5.207

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan pengelolaan destinasi wisata Danau Ranau di Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan. Permasalahan yang ada dilatarbelakangi oleh kurangnya pemeliharaan lingkungan disekitar Danau Ranau, sulitnya aksesibilitas bagi wisatawan, dan minimnya promosi di era digitalisasi. Teori yang digunakan ialah teori pengelolaan menurut George R. Terry yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan. Metode Penelitian yang digunakan ialah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini ditemukan bahwa pengelolaan destinasi wisata Danau Ranau dilihat dari aspek perencanaan sudah direncanakan, yakni: perencanaan pedoman/SOP, perencanaan program promosi wisata, perencanaan penyediaan sarana dan prasarana, serta perencanaan sosialisasi masyarakat sadar wisata dan sapta pesona wisata. Aspek pengorganisasian sudah terorganisir, namun masih terkendalanya petugas dalam pemeliharaan sarana dan prasarana. Aspek pelaksanaan sebagian besar telah direalisasikan, namun masih terdapat kekurangan berupa sulitnya aksesibilitas bagi wisatawan. Aspek pengawasan sebagian besar telah dilakukan, namun terdapat pengawasan yang belum dilaksanakan berupa himbauan dalam sosialisasi sapta pesona wisata. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa pengelolaan destinasi wisata Danau Ranau sebagian besar telah direalisasikan, namun masih terdapat beberapa sub aspek yang belum dilakukan. Upaya yang harus dilakukan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten OKU Selatan yaitu: agar meningkatkan perencanaan secara berkala, berkoordinasi dengan OPD terkait dalam memelihara lingkungan maupun perawatan fasilitas, melakukan sosialisasi dan penerapan aspek sapta pesona wisata, serta dapat melibatkan influencer untuk memperluas jangkauan promosi di era digitalisasi.
ANALISA ANGGARAN BIAYA PRODUKSI PADA UD. SERAGAM MONALISA KEDIRI TAHUN 2023 Mechicha Mei Sulistyo Rini; Trisnia Widuri; Umi Nadhiroh
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 5 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjis.v1i5.208

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk “Untuk menganalisa anggaran biaya produksi pada UD. Seragam Monalisa Kediri” menggunakan metode deskriptif kuantitatif yaitu metode yang menekankan pada pengujian teori yang melalui pengukuran variabel-variabel penelitian dengan angka dan melakukan analisis data dengan prosedur sesuai statistik. Sumber data penelitian ini data primer dan data sekunder.Metode pengumpulan data penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data anggaran bahan baku, anggaran biaya tenaga kerja langsung dan anggara biaya overhead pabrik. Hasil penelitian bahwa (1).Anggaran bahan baku UD. Seragam Monalisa tahun 2023 menganggarkan dalam bahan baku baku merek Oxford sebesar Rp 231.900.000,00. Bahan baku merek Farmatex sebesar Rp 179.080.000,00. Bahan baku merek Nagatadril sebesar Rp 211.048.000,00. Bahan baku kain batik sebesar Rp 97.075.000,00.(2)Anggaran tenaga kerja langsung tahun 2023 menganggarkan sebesar Rp 24.594.000,00 selama setahun mengeluarkan biaya anggaran sebesar Rp 295.128.000,00. (3) Anggaran BOP pada UD.Seragam Monalisa tahun 2023 bahwa sebagai peneliti terdapat perbedaan metode penelitian pada UD. Seragam Monalisa. Pada full costing sebesar Rp.217.954.400,00 dengan persentase 30% dan penggunaan bahan baku, sedangkan dengan metode BOP UD.Seragama Monalisa sebesar Rp 199.476.000,00 atau setara dengan 28% apabila dibandingkan dengan anggaran penggunaan bahan baku yang terpakai. Perbedaan ini dikarenakan pada UD.Seragam Monalisa tidak menganggarkan penyusutan.
PENGARUH RASIO PASAR, LEVERAGE, PROFITABILITAS TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR MINYAK DAN GAS BUMI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2017-2021 Deffa Cantika Nur Annisa; Eko Widodo; Trisnia Widuri
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 5 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjis.v1i5.209

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh rasio pasar, leverage, profitabilitas terhadap return saham pada perusahan sub sektor minyak dan gas bumi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2021. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Metode sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Adapun jumlah sampel yang memenuhi syarat sebanyak 9 perusahaan. Berdasarkan analisis hasil penelitian bahwa EPS berpengaruh positif dan signifikan terhadap return saham, DER berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap return saham, dan ROE berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap return saham. Hasil koefisien determinasi dari keempat variabel adalah 22,70% sedangkan sisanya 77,30% dipengaruhi oleh variabel lain.
PENGARUH KINERJA KEUANGAN DAN KEPUTUSAN INVESTASI TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN KEBIJAKAN HUTANG SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR KIMIA PERIODE 2019-2021 Farika Amalia; Trisnia Widuri; Kukuh Harianto
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 5 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjis.v1i5.210

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1.) Pengaruh kinerja keuangan terhadap nilai perusahaan. (2.) Pengaruh kinerja keuangan terhadap kebijakan hutang (3.) Pengaruh keputusan investasi terhadap nilai perusahaan. (4.) Pengaruh keputusan investasi terhadap kebijakan hutang. (5.) Pengaruh kebijakan hutang terhadap nilai perusahaaan. (6.) Pengaruh kinerja keuangan yang dimediasi kebijakan hutang terhadap nilai perusahaan. (7.) Pengaruh keputusan investasi yang dimediasi kebijakan hutang terhadap nilai perusahaan. Menggunakan metode kuantitatif dengan data panel dari laporan keuangan pada perusahaan manufaktur sub sektor kimia periode 2019-2021. Penelitian ini menggunakan aplikasi E-views 9 untuk teknik: Metode Estimasi Data Panel (CEM, FEM, REM), Pemilihan Model Regresi (Uji Chow, Uji Housman, dan Uji LM), Analisis Regresi Berganda, Uji Asumsi Klasik ( Uji Normalitas, Uji Multikolinearitas, Uji Autokorelasi dan Uji Heteroskedastisitas), Uji Hipotesisi (Uji t), Uji Sobel. Sehingga disimpulkan bahwa: Kinerja keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Kinerja keuangan berpengaruh positif dan signifikan tehadap kebiajkan hutang. Keputusan invetasi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Keputusan investasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kebijakan hutang. Kebijakan hutang berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Kinerja keuangan yang dimediasi kebijakan hutang tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Keputusan investasi yang dimediasi kebijakan hutang tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan.
PENGARUH NON PERFORMING LOAN (NPL), DAN LOAN TO DEPOSIT RATIO (LDR) TERHADAP RETURN ON ASSET (ROA) PADA BANK KONVENSIONAL YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2020-2022 Berliana Mia Sari; Indah Listyani; Edi Murdiyanto
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 5 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjis.v1i5.211

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganilis variabel bebas yaitu Non Performing Loan, Loan to Deposit Ratio terhadap variabel terikat yaitu Return On Asset pada Bank Konvensional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2020-2022. Populasi pada penelitian ini adalah sebanyak 42 bank dan sampel sebanyak 22 bank yang memenuhi kriteria pada purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi data panel yang sebelumnya melalui uji asumsi klasik. Hasil penelitian ini yaitu variabel terikat Non Performing Loan tidak berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap variabel terikat Return Oon Asset. Sedangkan variabel bebas Loan to Deposit Ratio berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap variabel terikat Return On Asset. Pada hasil penelitian menujukan bahwa hasil variabel bebas Non Performing Loan, Loan to Deposit berpengaruh secara simultan terhadap variabel terikat Return On Asset.
PENGARUH TINGKAT PERPUTARAN MODAL KERJA,STRUKTUR MODAL,DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP PROFITABILITAS PADA PT.UNILEVER INDONESIA TBK YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2014-2021 Renti Etika Yuliyati; Ec.Eko Widodo; Ahmad Idris
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 5 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjis.v1i5.215

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh variabel bebas yaitu tingkat perputaran modal, struktur modal , dan ukuran perusahaan terhadap variabel terikat profitabilitas yang diproksi dengan retrun on asset pada PT.Unilever Indonesia Tbk yang terdaftar di BEI tahun 2014-2021. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi linier berganda data sekunder dengan bantuan SPSS 17. Populasi dalam penelitian ini adalah Tingkat Perputaran Modal ( WCT ), Struktur Modal ( DER ) , Ukuran perusahaan ( Size=ln total asset ) , dan Profitabilitas ( ROA ) yang diperoleh dari laporan keuangan perusahaan PT.Unilever Indonesia Tbk tahun 2014-2021. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan purposive sampling. Berdasarkan dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa (1) Tingkat perputaran modal ( WCT ) secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap ROA.(2) Struktur Modal (DER) secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap ROA .(3) Ukuran perusahaan ( Size=ln (total asset) ) secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap ROA. (4) WCT,DER,Size=ln (total asset ) secara simultan tidak berpengaruh terhadap ROA .
PENGARUH KOMPENSASI FINANSIAL, GAYA KEPEMIMPINAN, MOTIVASI KERJA DAN SEMANGAT KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PABRIK PODO SENENG Eny Mustika Wati; Edi Murdiyanto; Kukuh Harianto
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 5 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjis.v1i5.219

Abstract

Dalam era globalisasi dan modernisasi dengan persaingan usaha yang semakin masif dan berkembang pesat. Seiringnya zaman mekonstruksi untuk dapat beadaptasi dan bersaing dengan beragam kebutuhan konsumen atau masyarakat. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan meningkatkan kinerja karyawan, sebagai salah satu unsur penggerak dalam sebuah pabrik. Peneliti memilih Pabrik Podo Seneng karena berdasarkan pertimbangan-pertimbangan yang ada. Tujuan penelitian adalah untuk menjelaskan pengaruh kompensasi finansial, gaya kepemimpinan, motivasi kerja dan semangat kerja terhadap kinerja karyawan pada pabrik podo seneng. Teknik analisis pada penelitian ini menggunakan smart PLS. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukan bahwa (1) Kompensasi Finansial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (2) Gaya Kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (3) Motivasi Kerja tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan (4) Semangat Kerja berpengaruh tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan.
PENGARUH CURRENT RATIO, DEBT TO EQUITY RATIO DAN NET PROFIT MARGIN TERHADAP HARGA SAHAM (STUDI KASUS PERUSAHAAN HOLDING PADA SUB SEKTOR SEMEN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2014-2022) Mira Widya Yuliani; Trisnia Widuri; Heru Sutapa
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 5 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjis.v1i5.221

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh current ratio, debt to equity ratio dan net profit margin terhadap harga saham. Jenis penelitian ini adalah metode kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan sub sektor semen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Pengambilan sampel metode purposive sampling, sampel penelitian ini menggunakan 4 perusahaan dengan laporan tahunan 2014-2022 sehingga data ini berjumlah 36. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis regresi data panel.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Current Ratio berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Harga Saham pada perusahaan holding sub sektor semen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014 – 2022; (2) Debt to Equity Ratio berpengaruh positif dan signifikan terhadap Harga Saham pada perusahaan holding sub sektor semen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014 – 2022; (3) Net Profit Margin berpengaruh positif dan signifikan terhadap Harga Saham pada perusahaan holding sub sektor semen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014 – 2022; (4) Current Ratio, Debt to Equity Ratio dan Net Profit Margin secara simultan berpengaruh dan signifikan terhadap Harga Saham pada perusahaan holding sub sektor semen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014 – 2022.
PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN SEGMENTASI PASAR TERHADAP TINGKAT PENJUALAN PADA UD. NGREMBOKO KENCONO PS Arri Syadah
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 5 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjis.v1i5.224

Abstract

Marketing is a series of processes ranging from planning to implementation, from promotion to distribution of goods or services in order to achieve the company's goal, namely the sale and purchase contract so as to generate profit or profit. Companies that have a good marketing concept will never escape the existence of consumer behavior that affects their sales level. The level of sales in the company is influenced by several factors to attract customers. For distributor companies or poultryshops, increasing sales has an important meaning to study. By knowing the level of sales, companies can examine and then determine what factors to strategies that can affect the level of sales. Based on these background, the following problems can be formulated: 1) How does the product quality variable partially and significantly affect the sales level at UD. Ngremboko Kencono PS; 2) How does market segmentation partially and significantly affect the sales level at UD. Ngremboko Kencono PS; 3) How does the effect of product quality and market segmentation simultaneously and significantly on the level of sales at UD. Ngremboko Kencono PS. By taking a sample, namely UD regular customers. Ngremboko Kencono as many as 50 people using correlation and regression analysis techniques. The results of the analysis can be concluded: 1) Product quality has a partial and significant effect on the level of sales at UD. Ngremboko Kencono PS; 2) Market segmentation partially and significantly affects the sales level at UD. Ngremboko Kencono PS; 3) Product quality and market segmentation simultaneously and significantly affect the sales level at UD. Ngremboko Kencono PS.

Page 1 of 2 | Total Record : 15