cover
Contact Name
Dian Rachma
Contact Email
dianrachma@binawan.ac.id
Phone
+6285310929765
Journal Mail Official
jpmparahita@binawan.ac.id
Editorial Address
Jalan Kalibata Raya - Dewi Sartika, No 25-30, Jakarta Timur, DKI Jakarta 13630
Location
Kota adm. jakarta timur,
Dki jakarta
INDONESIA
JPMB Parahita
Published by Universitas Binawan
ISSN : 27472094     EISSN : 2963637X     DOI : https://doi.org/10.54771/jpmbp.v3i02
Journal of Community Service Bakti Parahita (JPM Bakti Parahita) publishes manuscripts from the results of community service activities. JPM Bakti Parahita publishes community service manuscripts in the fields of health, science and technology and social humanities. Bakti Parahita is published twice in a year on June and December.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol. 4 No. 01 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita" : 7 Documents clear
Pelatihan Mubalighah Dalam Meningkatkan Kosa Kata Bahasa Bagi Pengurus Wilayah Aisyiyah DKI Jakarta Nurmawati; Siti Ithriyah
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita Vol. 4 No. 01 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita
Publisher : Universitas Binawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54771/jpmbp.v4i01.513

Abstract

Aisyiyah adalah organisasi perempuan persyarikatan Muhammadiyah yang merupakan gerakan Islam dan dakwah menegakkan amar ma’ruf nahi munkar yang berasaskan Islam serta bersumber pada Al Qur’an dan As Sunnah. Tabligh adalah upaya transmisi dan komunikasi risalah islamiyah dengan menggunakan media komunikasi yang meliputi komunikasi lisan (ceramah, khithabah ta’syiriah, dan khthabah diniyah). Tabligh merupakan salah satu bagian dari dimensi dakwah, orang yang melakukan tabligh disebut mubaligh atau mubalighah. Obyek tabligh adalah umat manusia disebut muballagh dan media tabligh disebut washilah at-tablig dan pesan tabligh sering disebut maudhu at-tabligh. Al-qur’an sebagai sumber ilmu tabligh mengandung petunjuk dan penjelasan tentang bagaimana hukum tabligh, materi tabligh, pelaku tabligh, dan kondisi objek tabligh. Hukum tabligh menurut Al-quran adalah wajib, sebagaimana firman Allah dalam al-quran QS.Al-Ma’idah: 67 yang berbunyi. “ Hai rasul.! Sampaikanlah apa yang di wahyukan kepada engkau dari tuhanmu, Dan kalau itu tidak engkau kerjakan, maka berarti engkau tidak menyampaikan tugas perutusan dari tuhan, Allah memelihara engkau dari manusia sesungguhnya Allah tidak memberi petunjuk kepada kaum yang kafir “Tim penulis masalah pada pihak mitra yaitu kurangnya pemahaman dalam berdakwah diklangan masyarakat karena ketidaktahuannya terhadap langkah-langkah dalam berdahwah sebagai mubalighah. Oleh karena itu, Tim pengabdian masyarakat kepada masyarakat melakukan pelatihan Mubaghah bagi pengurus Aisyiyah Wilayah DKI Jakarta. Dalam kegitan tersebut peserta sangat antusias dengan materi yang disampaikan karena pada dasarnya pengurus Aisyiyah membutuhkan langkah-langkah tersebut dan dapat diaplikasikan pada kegiatan-kegiatan Aisyiyah.
Peningkatan Pengetahuan Tentang Anemia Pada Santriwati Pondok Pesantren Awwaliyah Al-Asiyah Adhila Fayasari; Isti Istianah
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita Vol. 4 No. 01 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita
Publisher : Universitas Binawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54771/jpmbp.v4i01.656

Abstract

Anemia is caused by a deficiency of micronutrients, also known as hidden hunger. Adolescents have a risk of anemia, especially from the frequency of eating, choosing the type of food and the occurrence of puberty. Lack of intake and wrong food choices related to the prevention of anemia in adolescents can be caused by the low knowledge of students regarding this matter. Lack of knowledge about anemia causes the need for iron in the body of adolescents is less and not fulfilled so that anemia can occur in adolescents. Adolescent girls are one of the age groups that are prone to iron deficiency, where their nutritional needs increase because they are still in their infancy. No exception for students in the scope of the boarding school. Boarding schools will provide meals to meet the needs of students and teachers. The provision of dormitory food is generally limited due to financial problems, so there is a possibility that it will not be able to meet the nutritional needs of students. This service aims to increase the knowledge of female students about anemia. The method used is conducting nutrition education, measuring hemoglobin levels, and conducting evaluation analysis to increase the knowledge of female students. This service activity was carried out at the Pesantren Mosque which was attended by 40 female students. The service begins with games to increase enthusiasm and then a pre-test is given. Then the material is given with 3 topics, question and answer, and closed with a post-test and evaluation of activities. The response of the female students was very enthusiastic by asking interesting questions about nutrition and health. The conclusion of the pre-test and post-test results is that there is a significant difference between the level of knowledge before and after nutrition education
Upaya Peningkatan Pengetahuan Masyarakat Tentang Dagusibu (Dapatkan, Gunakan, Simpan, Buang) Obat Di Cawang RT/RW 05/05 Dina Fitriana; Diren Handayani; Frida Octavia; Kartika Rahma
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita Vol. 4 No. 01 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita
Publisher : Universitas Binawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54771/jpmbp.v4i01.701

Abstract

Pengetahuan tentang obat menjadi sangat penting untuk diketahui, mengingat beberapa tahun terakhir terjadi wabah yang dapat menyerang banyak orang dari semua kalangan. Salah satu yang harus diketahui adalah tentang DAGUSIBU, yaitu cara mendapatkan, menggunakan, menyimpan, dan membuang obat dengan benar sesuai jenisnya. Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran terhadap peningkatan pengetahuan dan perilaku masyarakat Desa Cawang tentang DAGUSIBU penggunaan obat. Pengabdian masyarakat ini menggunakan metode eksperimen semu dengan perlakukan pretest dan posttest. Sampel pengabdian masyarakat yaitu warga desa Cawang RT.05/05. Sampel yang digunakan dalam proses pengabdian masyarakat ini sebanyak 30 warga desa Cawang. Hasil pengabdian ini diukur dengan nilai P. Value<0,05 yang berarti pemberian edukasi tentang DAGUSIBU memiliki pengaruh yang signifikan untuk meningkatkan pengetahuan dan perilaku masyarakat Desa Cawang RT.05/05.
Promosi Kesehatan Dengan Penerapan Program Kesehatan Paru Post Pandemi Di RW 02 Sumur Batu DKI Jakarta Ulfa Nur Rohmah; Nia Rosliany; Apriliana Pipin; Azelitha Zahra; Cahya Barca; Yully Yanti Fadhillah
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita Vol. 4 No. 01 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita
Publisher : Universitas Binawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54771/jpmbp.v4i01.755

Abstract

Masalah setelah pandemi tidak terbatas hanya pemulihan namun beberapa aspek khususnya penyakit paru masih ada. STIKes RS Husada turut berkontribusi dalam pemberian edukasi sebagai pengabdian dan memajukan Gerakan masyarakat sehat.PKM ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan warga yang ada di daerah mitra terkait Kesehatan paru di era post pandemi. Metode yang digunakan adalah kegiatan yang meliputi dari persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi dengan penyuluhan, diskusi dan tanya jawab. Hasil kegiatan PKM ini adalah adanya peningkatan pengetahuan sebelum dan sesudah dalam memberikan kegiatan pengabdian kepada masyrakat terkait promosi kesehatan paru.Simpulan, Signifikasi, Implikasi dari PKM Promosi Kesehatan dengan Penerapan Program Kesehatan Paru Post Pandemi Di RW02 Sumur Batu DKI Jakarta terbukti efektif dalam memberikan pengetahuan pada masyarakat.
Penyuluhan Daring Higiene Sanitasi, Gizi Seimbang Dan Kesehatan Pada Penjamah Makanan Di Al Jazeerah Hospitality Management Marina Indriasari; Angga Rizqiawan; Isti Istianah
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita Vol. 4 No. 01 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita
Publisher : Universitas Binawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54771/jpmbp.v4i01.823

Abstract

Pengabdian masyarakat ini memiliki tujuan untuk meningkatkan pengetahuan mengenai penjamah makanan agar kualitas makanan yang dihasilkan baik, serta mencegah terjadinya kerusakan dan pencemaran pada makanan. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan pada Tenaga Penjamah Makan di Al Jazeerah Signature Restaurant & Lounge Kota Jakarta Pusat, DKI Jakarta. Kegiatan Penyuluhan dengan tema Higiene Sanitasi, Gizi Seimbang dan Kesehatan pada Penjamah Makanan di Al Jazeerah Hospitality Management akan dilaksanakan 2 tahap dengan kegiatan berupa pemaparan materi oleh 4 narasumber sehingga diharapkan pada Tahap II, peserta dapat mengimplementasikan materi yang telah dijelaskan dan dapat meningkatkan pengetahuan peserta. Tahap I dilaksanakan pada tanggal 11 Januari 2022 dan tahap II dilaksanakan pada tanggal 13 Januari 2022 dengan waktu pelaksanaan selama 2 jam sejak pukul 15.00-17.00. Peningkatan pengetahuan ini dilakukan melalui penyuluhan menggunakan beberapa media edukasi. Dengan dilaksanakannya pre test, penyuluhan dan post test. Hasil dari pelaksanaan pretest dan juga post test kepada peserta didapatlkan kesimpulan berupa pengetahuan peserta mengenai hygiene dan sanitasi serta gizi seimbang untuk produktivitas kerja setelah mendapatkan penyampaian materi masih tergolong sedang pada hari pertama. Sedangkan pada hari kedua, pengetahuan peserta mengenai keamanan pangan serta is terkini mengenai menjaga pola hidup yang sehat setelah mendapatkan penyampaian materi tergolong baik. Secara keseluruhan peserta penyuluhan yang mengikuti merespon secara baik, meskipun terdapat kendala saat menentukan waktu penyuluhan yang tepat.
Sosialisasi Pentingnya Implementasi Manajemen Risiko, ISO 14001 dan ISO 45001 Lulus Suci Hendrawati; Agung Cahyono; Yunita Sari Purba
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita Vol. 4 No. 01 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita
Publisher : Universitas Binawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54771/jpmbp.v4i01.826

Abstract

Risk management (risk management) is a process of planning, organizing, leading, and controlling the activities of an organization to minimize the risk of the company's income. One of the implementations of the occupational health and safety management system are about the implementation of ISO 14001 and ISO 45001. The socialization of the implementation of risk management, ISO 18001 and ISO 45001 is expected to increase awareness of worker behavior in implementing OHSMS at PT. APJ. This increase in knowledge about OHSMS is already in accordance with several research result. One of the results of the study shows, that there is an effect of knowledge on worker behavior. Worker behavior also influences the incidence of work accidents. This is a strong reason for creating a OHS knowledge improvement program. Good knowledge about OHS will also be able to increase good safety behavior. Counseling is one of the knowledge improvement programs carried out by PT. APJ. The results of the counseling obtained an increase in good knowledge of HSE staff and Supervisors of PT. APJ from 27.2% to 56.8%.
Edukasi Penanganan Limbah Infeksius Covid-19 Di Masyarakat RT 4 Perumahan Grand Depok City, Depok Aidha Zulaika; Sari Sekar Ningrum; Nadia Paramita
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita Vol. 4 No. 01 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Bakti Parahita
Publisher : Universitas Binawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54771/jpmbp.v4i01.836

Abstract

Salah satu upaya pencegahan penularan virus Covid 19 adalah dengan menggunaan masker, faceshield, dan handsanitiser saat beraktivitas. Kondisi ini meimbulkan permasalahan limbah infeksius yang harus ditangani dengan perlakuan khusus untuk mengurangi resiko penularan. Pembuangan limbah infeksius secara sembarangan dapat menyebarkan virus ke masyarakat luas. Prosedur penanganan sampah atau limbah B3 infeksius memiliki beberapa kebijakan yang meliputi prosedur pemisahan, pengumpulan, pengangkutan, dan pemusnahan sampah atau limbah B3 infeksius. PKM ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat cara penanganan limbah infeksius covid 19 sesuai dengan kebijakan yang berlaku. Metode yang digunakan adalah Penyuluhan dengan metode ceramah yang dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab dengan menggunakan media power point. Analisis dilakukan untuk menentukan tingkat pengetahuan dan perilaku masyarakat yang didapat melalui kuesioner dan dianalisis dengan metode skala likert. Hasil kegiatan PKM ini merupakan pengetahuan masyarakat akan cara penanganan limbah infeksius covid 19 yang baik sesuai dengan kebijakan yang berlaku. Simpulan yang dapat diperoleh dari kegiatan ini adalah peningkatan pengetahuan pengetahuan masyarakat akan cara penanganan limbah infeksius covid 19 yang baik sesuai dengan kebijakan yang berlaku untuk mencegah penularan covid 19 di rumah.

Page 1 of 1 | Total Record : 7