cover
Contact Name
M. Trihudiyatmanto
Contact Email
up2mffebunsiq@gmail.com
Phone
+62286-321873
Journal Mail Official
up2mffebunsiq@gmail.com
Editorial Address
Kantor Unit Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Fakultas (UP2MF) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sains Al-Qur’an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo, Jln. K.H. Hasyim Asy’ari Km. 3, Kalibeber, Mojotengah Wonosobo 56351
Location
Kab. wonosobo,
Jawa tengah
INDONESIA
JEPEmas: Jurnal Pengabdian Masyarakat (Bidang Ekonomi)
ISSN : 29618393     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Economy,
JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT BIDANG EKONOMI diterbitkan sejak 1 April 2022 oleh Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Fakultas (UP2MF) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sains Al-Qur’an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo. Terbit dua kali setahun pada bulan April dan Oktober; dalam satu jilid ada dua nomor. Berisi tulisan yang diangkat dari hasil pemikiran dan pengabdian masyarakat pada Bidang Ekonomi dan Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 2 (2022): Oktober 2022" : 6 Documents clear
Penyuluhan Dapur Sehat Untuk Pencegahan Stunting Di Dusun Cabe Lor Desa Srumbung Kecamatan Srumbung Kabupaten Magelang M. Trihudiyatmanto; Anisa Putri Juliani; Ayu Septia Ninda; Rizki Andrian Syah; Rian Nur Arifin; Teguh Cahyono; Muhammad Fikri; Kholil Khudlori; Fitriyan Fitriyan; Mochammad Khafidul Furqon; Najib Alwi Alfarizi; Heri Purwanto; M. Elfan Kaukab
JEPEmas: Jurnal Pengabdian Masyarakat (Bidang Ekonomi) Vol 1 No 2 (2022): Oktober 2022
Publisher : UP2MF Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Stunting merupakan masalah kesehatan masyarakat yang berhubungan dengan meningkatnya resiko kesakitan, kematian dan hambatan pada pertumbuhan baik motoric maupun mental. Prevalensi stunting di Indonesia tahun 2013 sebesar 37,2% dan tahun 2018 sebesar 30,8% dengan target RPJM (Rencana Pembangunan Jangka Menengah) tahun 2018 sebesar 28%. Data yang diperoleh dari Puskesmas Srumbung Kabupaten Magelang tahun 2017 jumlah balita yang mengalami stunting sebanyak 105 balita sebesar 35%. Tujuan penyuluhan dapur sehat adalah untuk memberikan kesadaran terhadap masyarakat untuk mengurangi bayi stunting dimana dapur sehat mencakup edukasi perbaikan gizi dan konsumsi ibu hamil menyusui serta balita di wilayah kerja Puskesmas Srumbung Kabupaten Magelang tahun 2022. Waktu penyuluhan dapur sehat dilaksanakan pada tanggal 5 Maret 2022. Kesimpulan terdapat hubungan antara pengetahuan, pendidikan, pekerjaan, pendapatan, jumlah anggota, riwayat pemberian ASI ekslusif, riwayat penyakit infeksi dan BBLR. Diharapkan petugas kesehatan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan dan memberikan informasi kepada masyarakat khususnya stunting pada balita.
Pengembangan Potensi Kopi Arabica Berbasis Income Generating Sebagai Komoditas Unggulan Desa Kalidesel Kecamatan Watumalang Mila Fursiana Salma Musfiroh; Irfani Irfani; Abdul Malik Fajar; Afrizal Ahmad Rifai; Subhan Wendi Mustofa; Laila Sabrina; Konita Nurjamilah; Dewi Maslichatun Chasanah; Titik Rahayu Ningsih; Nuraika Fajriyani; Kharisma Indah Cahyani; M. Elfan Kaukab
JEPEmas: Jurnal Pengabdian Masyarakat (Bidang Ekonomi) Vol 1 No 2 (2022): Oktober 2022
Publisher : UP2MF Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Desa Kalidesel merupakan salah satu Desa yang terletak di Kecamatan Watumalang Kabupaten Wonosobo dengan potensi yang dimilikinya yaitu dalam sektor pertanian. Salah satu potensi menarik untuk kami amati dan dikembangkan di Desa Kalidesel yaitu terkait tanaman kopi, lebih tepatnya tanaman kopi jenis Arabika. Namun pada kenyataanya masih kurangnya kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang potensi tanaman kopi Arabika yang cocok ditanam di daerah Desa Kalidesel. Oleh karena itu, perlu diadakannya kegiatan pelatihan dan penyuluhan terkait tanaman kopi serta pengolahanya untuk masyarakat desa setempat. Letak geografis Desa Kalidesel berada dalam ketinggian 1200-1400 Mdpl ini menjadikan tanaman kopi Arabika sebagai satu komoditas baru yang dapat dikembangkan dan mempunyai potensi besar dalam meningkatkan perekonomian masyarakatnya. Metode yang digunakan dalam menyelesaikan persoalan mitra dalam kegiatan tersebut adalah melalui sosialisasi, pelatihan, praktek, percontohan dan pendampingan dengan pendekatan Partisipatory Rural Appraisal (PRA), yaitu melibatkan semua partisipasi masyarakat secara aktif dalam setiap pelaksanaan kegiatan. Dimana hasil dari kegiatan ini dapat membantu meningkatkan pendapatan (income generating) dan membentuk masyarakat yang mampu mengembangkan kreativitas dari hasil pertanian di Desa Kalidesel.
Pelatihan Pengelolaan Keuangan Keluarga Untuk Ibu Rumah Tangga Di Dusun Karanglo 2 Desa Glagahombo Titik Hinawati; Ainun Khabib; Siti Nur Khanifah; Intan Apriliawati; Itmam Azril Aqli
JEPEmas: Jurnal Pengabdian Masyarakat (Bidang Ekonomi) Vol 1 No 2 (2022): Oktober 2022
Publisher : UP2MF Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Setiap rumah tangga mempunyai sumber pendapatan dan pos pengeluaran yang berbeda- beda. Sehingga masing-masing rumah tangga perlu melakukan pengeloaan keuangan. Pengeloalaan keuangan keluarga sepertinya hal yang sangat sederhana dan mudah dilakukan, namun realitanya banyak keluarga yang belum mampu mengelola keuangannya dengan baik. Pengelolaan keuangan yang kurang baik dapat menyebabkan ketidakseimbangan neraca keuangan rumah tangga. Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah untuk memberikan pelatihan pengeloaan keuangan rumah tangga khususnya untuk ibu-ibu di Dusun Karanglo 2 Desa Glagahombo Kecamatan Tegalrejo Kabupaten Magelang. Metode kegiatan terdiri atas pelatihan pengelolaan keuangan dan evaluasi keuangan, dan juga disampaikan strategi meningkatkan pendapatan keluarga.
Pengaruh Harga Jual, Luas Lahan, dan Biaya Produksi Terhadap Pendapatan Usaha Budidaya Ikan Konsumsi Air Tawar Nanang Agus Suyono; Rifki Rifki; M. Elfan Kaukab
JEPEmas: Jurnal Pengabdian Masyarakat (Bidang Ekonomi) Vol 1 No 2 (2022): Oktober 2022
Publisher : UP2MF Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh harga jual, luas lahan, dan biaya produksi terhadap pendapatan usaha budidaya ikan konsumsi air tawar di desa Asemdoyong. Teknik pengambilan sampel menggunakan Teknik simple random sampling maka sampel diambil secara acak, tanpa memerhatikan tingkatan yang ada dalam populasi, tiap elemen populasi memiliki peluang yang sama dan diketahui untuk terpilih sebagai subjek. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jumlah sampel sebanyak 71 responden. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan dianalisis menggunakan analisis regresi berganda. Untuk mengetahui pengaruh harga jual, luas lahan, dan biaya produksi terhadap pendapatan usaha budidaya ikan konsumsi air tawar di desa Asemdoyong. Adapun hasil penelitian ini adalah adanya pengaruh positif antara variabel harga jual, luas lahan, dan biaya produksi terhadap pendapatan usaha budidaya ikan konsumsi air tawar di desa Asemdoyong. Dengan hasil dari regresi linier berganda menunjukkan bahwa besarnya koefisien R square sebesar 0,790 atau 79 % yaitu presentase harga jual (X1), luas lahan (X2), dan biaya produksi (X3) terhadap pendapatan usaha (Y) budidaya ikan konsumsi air tawar di desa Asemdoyong adalah sebesar 79%. Sedangkan sisanya sebesar 21% dipengaruhi oleh variabel lain diluar dari penelitian ini. Hasil pengujian diperoleh nilai Fhitung = 83,95> Ftabel = 2,07, maka Ho ditolak atau Ha diterima, artinya model dalam penelitian ini sangat memenuhi kriteria goodness of fit.
Pendampingan Sertifikasi Halal Kategori Self Declare Pada UMK Carica di Desa Purbo Batang Jawa Tengah Nurma Khusna Khanifa; Kurniawati Mutmainah; Ahmad Khoiri; Achmad Affandi; Marwiati Marwiati
JEPEmas: Jurnal Pengabdian Masyarakat (Bidang Ekonomi) Vol 1 No 2 (2022): Oktober 2022
Publisher : UP2MF Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di Indonesia, kewajiban sertifikasi halal diatur dalam Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2014 tentang Jaminan Produk Halal. Hal ini mendorong para pelaku industri pangan dan Usaha Mikro, Kecil (UMK) pangan untuk melakukan sertifikasi halal. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan mitra UMK Carica di Desa Purbo Batang Jawa Tengah dalam membuat manual Sistem Jaminan Produk Halal (SJPH) untuk pendaftaran sertifikasi halal. Metode yang digunakan dalam kegitan ini adalah Participatory Action Research (PAR) dan dianalisis menggunakan teknik deskriptif kualitatif berdasarkan paradigma fenomenologis. Menggunakan prinsip “service mastery”. Pendampingan dilaksanakan selama 3 bulan (Agustus – Oktober 2022). Pendampingan Sertifikasi Halal ini melalui program Self Declare dengan cara mendampingi penyusunan Sistem Jaminan Produk Halal (SJPH), dan Digitalisasi Registrasi SiHalal. Kegiatan ini memberikan manfaat kepada mitra yang ditandai dengan adanya peningkatan pengetahuan tentang proses sertifikasi halal dan sikap mitra yang semakin termotivasi untuk melakukan pendaftaran sertifikasi halal. Hasil akhir dari kegiatan ini adalah pertama, pendampingan penyusunan Sistem Jaminan Produk Halal (SJPH) adalah adanya peningkatan pengetahuan pelaku usaha carica tentang penyusunan dokumen SJPH. Selain itu, mitra juga berhasil menerapkan lima (5) kriteria SJPH yang dituangkan pada dokumen manual SJPH. Manual SJPH yang dihasilkan dapat dijadikan pedoman untuk menerapkan sistem jaminan halal secara konsisten untuk persiapan pendaftaran sertifikasi halal. Kedua, pendampingan digitalisasi registrasi SiHalal bagi pelaku usaha adalah adanya peningkatan pengetahuan mitra tentang tata cara pendaftaran sertifikasi halal dan mendapatkan sertifat Halal.
Pemanfaatan Bulu Dombos (Domba Wonosobo) Untuk Meningkatkan Ekonomi Masyarakat Ahmad Khoiri; M. Trihudiyatmanto; Bahtiar Efendi; Eni Candra Nurhayati; Heri Purwanto; Agus Putranto
JEPEmas: Jurnal Pengabdian Masyarakat (Bidang Ekonomi) Vol 1 No 2 (2022): Oktober 2022
Publisher : UP2MF Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pengabdian ini didasari oleh perlunya pemanfaatan bulu dombos (wool) dalam rangka mengoptimalkan sumberdaya dombos menjadi produk yang berkualitas tinggi. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk menumbuhkan pengetahuan dan pemahaman para peternak dombos dalam memanfaatkan bulu dombos yang belum dikelola secara maksimal dapat diolah menjadi produk benang yang memiliki nilai tambah dan sangat bermanfaat. Kegiatan pembuatan benang dari bulu dombos ini dilakukan untuk melatih para peternak dombos di kampung Ponjen Desa Bomerto, Kecamatan Wonosobo, Kabupaten Wonosobo Jawa Tengah agar dapat memanfaatkan bulu dombos menjadi produk benang yang memiliki nilai ekonomi dan seni yang tinggi. Kegiatan dimulai dari tahapan menyiapkan bulu dombos yang sudah dibersihkan. Tahapan selanjutnya melakukan eksperimen bersama mitra dimulai dari merangkai bulu dombos, kemudian menyambungnya menjadi sebuah benang. Kelompok sasaran yang ikut dalam kegiatan ini adalah para peternak dombos kampung Ponjen Desa Bomerto. Dari kegiatan pelatihan ini, menghasilkan benang sebagai contoh dan para peserta untuk mengembangkannya. Pelaksanan kegiatan ini dapat menumbuhkan jiwa enterpreneur bagi warga melalui kreativitas yang dimiiliki yang nantinya akan tumbuh peluang untuk memasarkan hasil kreasi mereka.

Page 1 of 1 | Total Record : 6