cover
Contact Name
Elis Suryani Nani Sumarlina
Contact Email
elis.suryani@unpad.ac.id
Phone
+6282216552522
Journal Mail Official
lintasbudayanusantara@gmail.com
Editorial Address
https://ejournal.lintasbudayanusantara.net/index.php/kabuyutan/about/editorialTeam
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Kabuyutan: Jurnal Kajian Iilmu Sosial dan Humaniora Berbasis Kearifan Lokal
ISSN : 29627435     EISSN : 29627435     DOI : 10.61296/kabuyutan
KABUYUTAN Jurnal Kajian Iilmu Sosial dan Humaniora Berbasis Kearifan Lokal, yang menjembatani pemikiran-pemikiran kritis menyangkut kearifan lokal tinggalan budaya masa lampau, termasuk di dalamnya kemanusiaan, yang mengedepankan manusia sebagai insan bermartabat dan berbudaya. Filologi secara khusus mengkaji tradisi tulis atau naskah-naskah (kuno, klasik/peralihan, masa kini) tinggalan nenek moyang masa lampau, yang menyimpan ide, gagasan, pandangan hidup, dan lainnya. Naskah sebagai dokumen budaya meliputi tujuh unsur kearifan lokal budaya, sesuai dengan tempat naskah itu ditulis atau disalin. Teks naskah dalam jurnal Kabuyutan bisa dikaji secara multidisiplin dengan ilmu lain, sesuai dengan isi/teks naskah dimaksud, seperti dari sudut pandang sastra, sejarah, hukum, sosial politik, komunikasi, kesehatan masyarakat, farmasi, kedokteran, psikhologi, keperawatan, dan ilmu lainnya yang berkaitan dengan isi teks naskah. Sejarah bisa dikaji dari seluk beluk aspek sejarah, dan berbagai sudut pandang yang berkaitan dengan tinggalan masa lalu, baik dokumen sejarah masa lampau maupun tinggalan/dokumen kekinian/masa kini, yang relevan dengan aspek kesejarahan, termasuk historiografi tradisional yang ada kaitannya dengan tinggalan-tinggalan sejarah masa lampau, baik dengan tradisi tulis (naskah), arkeologi, maupun antropologi, sosial politik, maupun ilmu komunikasi, melalui pendekatan sejarah dan berbagai macan metode yag digunakan dalam penelitian dan kajian ilmu sejarah. Arkeologi pada umumnya berkaitan dengan artefak-artefak tinggalan budaya masa lampau, yang bisa dikaji secara multidisiplin dengan ilmu lain, baik dengan filologi, sejarah, antropologi, geologi, geografi, komunikasi, sosial politik, maupun ilmu lain, yang berkaitan dengan kepurbakalaan.
Articles 14 Documents
Search results for , issue "Vol 2 No 3 (2023): Kabuyutan, Nopember 2023" : 14 Documents clear
OPTIMALISASI POTENSI WISATA BERBASIS HEALTH COMMUNITY TOURISM MELALUI SISTEM BUDIDAYA HONEYBEE-COFFEEPLANTATION SEBAGAI EXPERIENTIAL TOURISM DI DUSUN GUNUNG TIGA PANGANDARAN: OPTIMALISASI POTENSI WISATA BERBASIS HEALTH COMMUNITY TOURISM MELALUI SISTEM BUDIDAYA HONEYBEE-COFFEEPLANTATION SEBAGAI EXPERIENTIAL TOURISM DI DUSUN GUNUNG TIGA PANGANDARAN Setiawan Setiawan
KABUYUTAN Vol 2 No 3 (2023): Kabuyutan, Nopember 2023
Publisher : PT. RANESS MEDIA RANCAGE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61296/kabuyutan.v2i3.207

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan potensi wisata berbasis Community Based Tourism (CBT) melalui pemanfaatan sistem budidaya honeybee-coffee plantation sebagai bentuk Experiential Tourism di Dusun Gunung Tiga, Pangandaran. Studi ini menerapkan pendekatan kualitatif dan kuantitatif, dengan metode pengumpulan data yang melibatkan wawancara, survei, observasi, dan analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemanfaatan honeybee-coffee plantation sebagai salah satu bentuk Experiential Tourism di Dusun Gunung Tiga memiliki potensi besar untuk meningkatkan partisipasi masyarakat setempat dalam sektor pariwisata, serta mendukung kesejahteraan ekonomi dan pelestarian lingkungan. Dengan memanfaatkan potensi alam, tradisi lokal, dan kearifan lokal, program ini mampu memberikan pengalaman wisata yang berkesan bagi wisatawan sambil memberikan manfaat sosial dan ekonomi kepada komunitas setempat. Pemanfaatan honeybee-coffee plantation juga mendorong kesadaran lingkungan dan pelestarian alam di antara wisatawan dan komunitas setempat. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan panduan dan inspirasi bagi pengembangan potensi wisata berbasis CBT di daerah lain dan berkontribusi pada pembangunan berkelanjutan di tingkat lokal serta nasional.
NASKAH PARANTI NGARUAT EDISI TEKS, KAJIAN MAKNA DAN FUNGSI: NASKAH PARANTI NGARUAT EDISI TEKS, KAJIAN MAKNA DAN FUNGSI Yogie Aditya Saputra; Elis Suryani Nani Sumarlina; Undang Ahmad Darsa
KABUYUTAN Vol 2 No 3 (2023): Kabuyutan, Nopember 2023
Publisher : PT. RANESS MEDIA RANCAGE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61296/kabuyutan.v2i3.209

Abstract

Sumedang berada di wilayah Jawa Barat yang memiliki berbagai tradisi, salah satu satunya yaitu Tradisi Ngaruwat, dalam masyarakat Rancakalong dikenal dengan nama Ngaruwat Jagat yang dilakukan sampai akhir tahun 1960-an dan dilakukan sebagai tradisi tahunan. Untuk mengungkap makna serta fungsi dari tradisi ngaruwat ini penulis menggunakan metode deskripstif analisis, serta pendekatan hermeneutik, metode ini bertujuan untuk mencatat, menuturkan, dan menafsirkan data melalui suatu proses pemahaman yang akan bergantung pada keadaan data dan nilai bahan atau objek penelitian yang digarap (Sumarlina, 2016:68) serta menggunakan edisi naskah tunggal (Coder Uniqus) yang ditempuh dengan cara edisi standar atau edisi kritis (Editio Critica) dengan maksud untuk memulihakan isi naskah ke bentuk semula yaitu dengan memperbaiki kesalahan kesalahan tulis, seperti memperbaiki kata, kalimat, penggunaan huruf kapital, memperbaiki ejaan dengan ketentuan ejaan yang berlaku. Pengedisian dilakukan atas dasar pemahaman dari perbadingan dengan naskah-naskah sejenis, serta terungkapnya makna dan fungsi dari teks naskah. Naskah ini berisi tentang kumpulan doa sehari-hari maupun doa/mantra yang dibacakan pada waktu tertentu. Hasil yang didapat, adanya keselarasan antara tradisi yang dilkukan di masyarakat dengan teks manuskrip yang dijadikan sebagai objek kajian tulisan ini.
PEMANFAATAN SENAYAN LIBRARY MANAGEMENT SYSTEM (SLIMS) UNTUK MENGELOLA BAHAN PUSTAKA DI PERPUSTAKAAN MASJID: PEMANFAATAN SENAYAN LIBRARY MANAGEMENT SYSTEM (SLIMS) UNTUK MENGELOLA BAHAN PUSTAKA DI PERPUSTAKAAN MASJID Dian Sinaga; Fitri Perdana
KABUYUTAN Vol 2 No 3 (2023): Kabuyutan, Nopember 2023
Publisher : PT. RANESS MEDIA RANCAGE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61296/kabuyutan.v2i3.211

Abstract

Di era informasi seperti sekarang ini, Perpustakaan yang berbasis teknologi informasi diharapkan mampu memberikan suatu kemudahan bagi pemustaka serta memberikan informasi yang lebih cepat dan tepat. Salah satu bentuk pemanfaatan teknologi informasi di perpustakaan dapat dilihat dari penerapan Senayan Library Management System (SLiMS). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proses dan dampak dari penggunaan aplikasi SLiMS dalam sistem pengolahan bahan pustaka di Perpustakaan Masjid, serta cara aplikasi SLiMS dapat membantu Perpustakaan Masjid dalam pengolahan dan katalogisasi bahan pustaka. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Aplikasi SLiMS digunakan karena penerapannya yang memberikan banyak dampak positif, termasuk dalam pengolahan bahan pustaka. Aplikasi SLiMS dapat mempermudah dan mempercepat pelaksanaan pengolahan bahan pustaka di Perpustakaan Masjid, sebab jika dibandingkan saat masih menggunakan pengolahan bahan pustaka secara manual harus membuat katalog yang berisi deskripsi bibliografi yaitu: judul buku, pengarang buku, edisi, kota terbit, penerbit, tahun terbit, deskripsi fisik, judul seri, daftar pustaka, ISBN dan lain sebagainya. Disamping itu, menentukan tajuk entri utama, entri tambahan, nomor klasifikasi, katalog yang harus dibuat setiap buku minimal 3 kartu katalog yang harus diketik satu persatu, tapi setelah menerapkan aplikasi SLiMS sudah jauh lebih cepat dalam menyelesaikan pekerjaan, karena setelah menginput data bibliografi tajuk entri utama dan entri tambahan serta nomor klasifikasi, secara otomatis 3 katalog tersebut muncul dalam komputer. Penggunaan aplikasi SLiMS lebih efektif dan lebih efisien terutama dalam kegiatan pekerjaan pengolahan bahan pustaka.
MANAJEMEN DINAS ARSIP DAN PERPUSTAKAAN KOTA BANDUNG DALAM MENINGKATAN MINAT BACA: MANAJEMEN DINAS ARSIP DAN PERPUSTAKAAN KOTA BANDUNG DALAM MENINGKATAN MINAT BACA Fitri Perdana; Dian Sinaga
KABUYUTAN Vol 2 No 3 (2023): Kabuyutan, Nopember 2023
Publisher : PT. RANESS MEDIA RANCAGE

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61296/kabuyutan.v2i3.212

Abstract

Perpustakaan umum merupakan lembaga layanan informasi dan bahan bacaan yang ditujukan untuk masyarakat secara umum. Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Bandung memiliki beberapa program unggulan dalam meningkatkan minat baca, diantaranya: program One Family One Book, World Book Capital, dan Gerakan Maca Sauyunan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana manajemen yang dilaksanakan dalam meningkatkan minat baca. Metode penelitian ini adalah kualitatif, melalui pengumpulan data observasi, wawancara dan studi kepustakaan. Hasil penelitian ini di peroleh Pada Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Bandung pengimplemetasian manajemen sudah dilakukan dengan sangat baik, hal ini dibuktikan dengan berjalannya berbagai program dan inovasi yang telah dilaksanakan sebagai upaya meningkatnya minat baca masyarakat, selain itu juga dicapai dengan bertambahnya jumlah pemustaka di setiap tahunnya. Meskipun tidak lepas dari adanya kekurangan, seperti kurangnya sumber daya manusia yang ada, namun lembaga ini terus berupaya untuk mengatasi hal tersebut agar kedepannya dapat selalu menjadi lembaga informasi yang berguna bagi masyarakat. Selain itu, adanya keterlibatan pimpinan perpustakaan dalam menerapkan pengorganisasian struktur staf dan kinerja sudah diatur dengan baik. Diharapkan ke depannya Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Bandung akan terus berkembang dan benar-benar dapat mewujudkan Bandung sebagai Kota Buku Sejagad dengan masyarakat yang gemar membaca.

Page 2 of 2 | Total Record : 14