cover
Contact Name
Basthoumi Muslih
Contact Email
dseptifauzi@gmail.com
Phone
+6285648737266
Journal Mail Official
simanis@unpkdr.ac.id
Editorial Address
JL.KH AHMAD DAHLAN NO.76 KEDIRI
Location
Kota kediri,
Jawa timur
INDONESIA
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis
ISSN : -     EISSN : 29622050     DOI : -
Core Subject : Economy, Science,
Prosiding Simposium Nasional Manajemen Bisnis menerbitkan penelitian dalam disiplin ilmu yang disediakan aplikasi untuk manajemen, serta penelitian di bidang-bidang seperti Manajemen Strategi, Manajemen Keuangan, Manajemen Operasi, Manajemen Pemasaran, Manajemen SDM, Teknologi Keuangan, Enterpreneur, Ekonomi, Etika Bisnis, Perilaku Organisasi, dan paradigma lain yang berfokus pada masalah.
Articles 421 Documents
ANALISIS FUNDAMENTAL METODE DIVIDEN DISKON MODEL PADA PERUSAHAAN PERBANKAN DI BURSA EFEK INDONESIA 2017-2021 Dini Eka Wati; Subagyo Subagyo; Moch. Wahyu Widodo
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui saham bank mana saja yang mengalami kondisi overvalued, undervalued dan fairvalued berdasarkan hasil penilaian harga wajar saham dan untuk mengetahui nilai intrinsik saham perbankan yang terdaftar di BEI menggunakan metode Dividen Diskon Model. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dan kuantitatif sebagai pendekatan penelitian. Perhitungan untuk teknik analisis data menggunakan analisis fundamental Dividen Diskon Model dengan pertumbuhan tidak konstan yang mana perusahaan mengalami pertumbuhan yang bersifat fluktuatif. Sumber data diperoleh dari laman www.idx.co.id. berupa laporan keuangan tahunan dari perusahaan yang dijadikan subjek penelitian. Hasil penelitian menunjukkan : (1) Saham yang mengalami kondisi overvalued tidak ada. Saham yang mengalami undervalued ada sembilan yaitu  BBCA, BBRI, BBNI ,BDMN, BJTM, BNBA, ,BJBR, BNII, dan MEGA. Saham yang mengalami kondisi fairvalued tidak ada. (2) Nilai intrinsik saham BBCA sebesar Rp7.495, nilai intrinsik saham BBRI sebesar Rp4.866, nilai intrinsik saham BBNI sebesar Rp7.409, nilai intrinsik saham BDMN sebesar Rp2.557, nilai intrinsik saham BJBR sebesar Rp1.381, nilai intrinsik saham BJTM sebesar Rp1.018, nilai intrinsik saham BNBA sebesar Rp4.899, nilai intrinsik saham BNII sebesar Rp593, nilai intrinsik saham MEGA sebesar Rp10.205.
ANALISIS MOTIVASI KERJA DAN PENGEMBANGAN KARIR TERHADAP KINERJA PEGAWAI DINAS KOPERASI DAN USAHA MIKRO KABUPATEN KEDIRI Yossi Primada Putri; Itot Bian Raharjo
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan motivasi kerja dan pengembangan karir terhadap kinerja pegawai Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Kediri. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini merupakan pendekatan kuantitatif, dan menggunakan jenis penelitian kausalitas. Teknik penelitian kuantitatif adalah metode untuk memahami, meramalkan, dan mengelola kejadian yang menarik dengan mengumpulkan dan menganalisis data dalam bentuk numerik. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh pegawai Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Kediri. Teknik yang digunakan adalah teknik sampling jenuh. Sehingga, sampel pada penelitian ini yaitu sebanyak 40 pegawai. Analisis data penelitian menggunakan uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, uji koefisien determinasi, dan uji hipotesis berupa uji t, uji f yang diolah menggunakan aplikasi IBM SPSS 23. Berdasarkan penelitian menyatakan bahwa motivasi kerja dan pengembangan karir berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Kediri.
ANALISIS KUALITAS PRODUK, HARGA DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MARKETPLACE SHOPEE Adinda Rizky Ega Firulla; Edy Djoko Soeprajitno; Moch. Wahyu Widodo
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk melakukan analisis pengaruh kualitas produk, harga dan promosi terhadap keputusan pembelian marketplace shopee. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan teknik kuasalitas. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Universitas Nusantara PGRI Kediri Fakultas Ekonomi Program Studi Manajemen tahun 2023. Dengan teknik purposive sampling diperoleh sampel sebanyak 100 mahasiswa. Instrumen penelitian ini menggunakan angket. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan regresi linier berganda. Sebelum melakukan uji regresi berganda data harus lolos uji prasayarat analisis (asumsi klasik). Dari hasil pengujian hipotesis dapat disimpulkan bahwa: (1) Kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian marketplace Shopee, dengan besarnya pengaruh sebesar 30,8%. (2) Harga berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian marketplace Shopee, dengan besarnya pengaruh sebesar 38,4%. (3) Promosi berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian marketplace Shopee, dengan besarnya pengaruh sebesar 29,6%. (4) Kualitas produk, harga, dan promosi berpengaruh signifikan secara bersama-sama terhadap keputusan pembelian marketplace Shopee, dengan besarnya pengaruh sebesar 65%.
KEUNGGULAN BERSAING MEMEDIASI INOVASI PRODUK DAN ORIENTASI PASAR TERHADAP KINERJA PEMASARAN UMKM Diyan Nopriyantoro; Subagyo Subagyo; Moch. Wahyu Widodo
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian dilakukan bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh inovasi produk dan orientasi pasar terhadap keunggulan bersaing, keunggulan bersaing terhadap kinerja pemasaran, inovasi produk dan kinerja pemasaran melalui keunggulan bersaing terhadap kinerja pemasaran. Populasi pada penelitian ini adalah pelaku UMKM di Kota Kediri berjumlah 5.808. Besaran sampel ditentukan 40 responden yang mengacu pada teori Roscoe bahwa sampel minimal 10 kali jumlah variabel. Penarikan sampel yang digunakan adalah Purposive Sampling dan Teknik analisis yang digunakan adalah Path Anayisis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa inovasi produk dan orientasi pasar berpengaruh signifikan terhadap keunggulan bersaing, sedangkan keunggulan bersaing berpengaruh terhadap kinerja pemasaran. Inovasi produk dan orientasi pasar berpengaruh signifikan terhadap kinerja pemasaran, sedangkan inovasi produk dan orientasi pasar berpengaruh terhadap kinerja pemasaran melalui keunggulan bersaing.
PENGARUH JOB INSECURITY, KESELAMATAN DAN KESEHATAN KARYAWAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA CV. DINARTA KEDIRI Ravena Bethalia; Susi Damayanti
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui dan menganalisis pengaruh job insecurity, keselamatan dan kesehatan karyawan terhadap kinerja karyawan pada CV. Dinarta Kediri secara parsial maupun simultan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel yang digunakan dalam penelitian yaitu 49 karyawan CV. Dinarta Kediri dan di analisis menggunakan regresi liner berganda dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 21. Hasil dari penelitian ini yaitu variabel job insecurity, keselamatan dan kesehatan karyawan memiliki F hitung 12,452 dengan tingkat signifikan 0,000. Hal tersebut menunjukan bahwa nilai signifikan uji F 0,000 < 0,05 dan F hitung 12,452 yaitu lebih besar dari F tabel dengan nilai 3,200, maka Ho ditolak dan Ha diterima yang berarti variabel job insecurity (x1), keselamatan dan kesehatan karyawan (X2) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu job insecurity, keselamatan dan kesehatan karyawan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan CV. Dinarta Kediri.
ANALISIS PENERAPAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE (GCG) TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) Aril Maulida Afni
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis penerapan Good Corporate Governance (GCG) yang dilihat dari indikator komisaris independen, ukuran dewan direksi, kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial terhadap kinerja keuangan (ROE) secara parsial dan simultan. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi, yaitu laporan keuangan triwulan. Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini merupakan pendekatan kuantitatif. Metode pengambilan sampel adalah teknik purposive sampling dengan jumlah sampel 168 unit sampel. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda, dengan mempertimbangkan syarat uji asumsi klasik. Penganalisisan data menggunakan bantuan program SPSS for windows versi 26. Hasil uji secara parsial dan simultan menunjukkan bahwa penerapan Good Corporate Governance (GCG) berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan (ROE) dengan 40,5% dapat dijelaskan variable bebas. Dalam penelitian ini menunjukkan bahwa pada periode 2020-2022 tingkat kinerja keungan dapat dijelaskan dengan bagaimana penerapan GCG diperusahaan dan adanya Covid-19 di tahun 2020 tidak banyak berdampak pada kinerja keungan yang dilihat dari Return on Equity (ROE).
ANALISIS BUDAYA ORGANISASI, PROFESIONALISME DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DISPERINDAG KABUPATEN NGANJUK Martina Dwi Anggraini; Sugiono Sugiono; Hery Purnomo
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dilakukannya penelitian ini dengan tujuan sebagai informasi untuk mencari tahu serta menganalisis adanya pengaruh  Budaya Organisasi, Profesionalisme dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Pada Disperindag Kabupaten Nganjuk. Kuantitatif kausalitas merupakan pendekatan yang dipakai untuk penelitian ini. Teknik untuk penentuan banyaknya sampel yang dikenakan yaitu teknik probability sampling dan digunakan pendekatan simple random sampling sehingga dapat ditentukan sampel sebanyak 41 pegawai. Untuk metode analisis data, peneliti menggunakan analisis regresi linier berganda, uji t, uji f dan koefisien determinasi disertai penggunaan aplikasi statistik SPSS versi 23. Penelitian ini didapatkan hasil uji parsial yaitu diketahui ditemukan pengaruh tidak signifikan budaya organisasi terhadap kinerja pegawai, ditemukan pengaruh signifikan profesionalisme terhadap kinerja pegawai, ditemukan pengaruh sangat signifikan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai serta dari hasil uji simultan ditemukan budaya organisasi, profesionalisme dan disiplin kerja secara serentak terdapat pengaruh yang signifikan terhadap kinerja pegawai Disperindag Kabupaten Nganjuk.
PENGARUH MOTIVASI, KOMUNIKASI DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA DISPERINDAG KABUPATEN NGANJUK Rima Pujiati; Sugiono Sugiono; Hery Purnomo
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menelaah pengaruh motivasi, komunikasi, lingkungan kerja baik secara parsial maupun simultan terhadap kinerja karyawan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Nganjuk. Penelitian ini memakai pendekatan kuantitatif kausalitas dengan teknik pengumpulan data yakni observasi, kuesioner dan studi pustaka. Total sampel sejumlah 41 karyawan yang dipilih memakai teknik simple random sampling.  Sedangkan untuk analisis datanya mengenakan regresi linear dengan memakai software SPSS for windows versi 23. Hasil dalam penelitian ini memperlihatkan bahwa motivasi, komunikasi, dan lingkungan kerja secara parsial dan simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, dengan variabel komunikasi yang paling berpengaruh dengan signifikansi 0,001.
PENGARUH ETOS, KEPEMIMPINAN DAN STRES KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA DISPERINDAG KABUPATEN NGANJUK Rizka Putri Sulistyowati; Sugiono Sugiono; Hery Purnomo
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis secara parsial dan simultan pengaruh etos kerja, kepemimpinan dan stres kerja terhadap kinerja pegawai. Kajian ini dilakukan di Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Nganjuk. Variabel independent terdiri dari etos kerja, kepemimpinan dan stres kerja. Sedangkan kinerja pegawai merupakan variabel dependent. Pengambilan sampel dilakukan dengan dua Teknik sampling yaitu, teknik purposive random sampling dan teknik simple random sampling. Untuk menentukan jumlah sampel yang dibutuhkan, digunakan perhitungan dengan rumus Slovin dan mendapatkan hasil 41, jadi jumlah sampel adalah 41 pegawai. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif kausalitas. Metode analisis menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini adalah etos kerja, kepemimpinan dan stres kerja berpengaruh terhadap kinerja baik secara parsial maupun simultan. Nilai adjusted R-square adalah 0,832 yang berarti etos kerja, kepemimpinan dan stres kerja dapat mempengaruhi kinerja pegawai sebanyak 83,2%, sedangkan 16,8% sisanya merupakan pengaruh dari variabel yang tidak diteliti pada penelitian ini.
ANALISIS PENERAPAN SISTEM MANAJEMEN MUTU ISO 9001:2015 PADA PT XYZ Elok Puspita Sari; Dyah Ayu Septi Fauji; Rony Kurniawan
Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis Vol. 2 (2023): Simposium Manajemen dan Bisnis
Publisher : Program Studi Manajemen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan sistem manajemen mutu ISO 9001:2015 pada PT XYZ. ISO merupakan Standar International yang ditetapkan oleh The International Organization For standardization (ISO) untuk standar yang berkaitan dengan barang dan jasa. Penerapan sistem manajemen mutu menentukan standar kerja meliputi kepatuhan terhadap persyaratan, konsistensi produk dan peningkatan berkelanjutan. Data diperoleh dari wakil manajemen mutu dan rektrutmen pelatihan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan pendekatan kualitatif. Situs dalam  penelitian ini adalah PT XYZ yang beralamatkan Jl.Raya Krandan, Rt.5/Rw.2, Tamanan, Cangak, Kec. Ringenrejo, Kab. Kediri, Kode Pos 64176 Jawa Timur. Hasil dari penelitian ini adalah  PT XYZ dalam penerapan sistem manajemen mutu ISO 9001:2015 dokumen-dokumen dapat tertata rapi sehingga pelayanan yang diberikan dapat maksimal, selain itu pembinaan terhadap staff dan karyawan  lebih diperhatikan dimana staff dan karyawan selalu diberikan pelatihan-pelatihan guna untuk meningkatkan kualitas pelayanan mutu sedangkan dalam memberikan pelayanan diharapkan PT XYZ harus bisa tetap konsitensi dalam menghadapi hambatan seperti itu agar kedepannya masalah seperti itu tidak terjadi.