cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Sains dan Seni ITS
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Humanities, Art,
Arjuna Subject : -
Articles 2,023 Documents
Pembobotan dan Optimasi Untuk Pemilihan Distributor PT Maan Ghodaqo Shiddiq Lestari Teas N Qurniawati; Suhud Wahyudi
Jurnal Sains dan Seni ITS Vol 1, No 1 (2012): Jurnal Sains dan Seni ITS (ISSN 2301-928X)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (118.226 KB) | DOI: 10.12962/j23373520.v1i1.1001

Abstract

Dalam industri manufaktur hubungan antara produsen dan konsumen tidak bisa dipisahkan dengan distributor karena distributor memiliki tugas menyalurkan produk yang dihasilkan produsen kepada konsumen. Jika peran distributor kurang optimal maka proses pendistribusian barang kepada konsumen juga kurang maksimal. Dalam tugas akhir ini dibahas suatu model penyelesaian untuk kasus pemilihan distributor dengan studi kasus di PT Maan Ghodaqo Shiddiq Lestari Jombang Jawa Timur. Metode yang digunakan untuk permasalahan ini yaitu metode analytical hierarchy process untuk pembobotan dan metode goal programming untuk optimasi. Kriteria dan alternatif distributor ditentukan oleh PT Maan Ghodaqo Shiddiq Lestari dimana terdapat lima kriteria dan sepuluh alternatif distributor. Dari kesepuluh alternatif pilihan tersebut jika dipilih hanya 1 distributor hasilnya kurang optimal karena permodalan yang dibutuhkan masih kurang dari target perusahaan. Hasil optimal ketika output yang dihasilkan terpilih 3 distributor.
Estimasi Parameter dan Dalam Pemulusan Eksponensial Ganda Dua Parameter Dengan Metode Modifikasi Golden Section Nila Yuwida; Nuri Wahyuningsih
Jurnal Sains dan Seni ITS Vol 1, No 1 (2012): Jurnal Sains dan Seni ITS (ISSN 2301-928X)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (109.558 KB) | DOI: 10.12962/j23373520.v1i1.1003

Abstract

Ada beberapa parameter yang harus dievaluasi pada metode pemulusn eksponensial sehingga didapatkan parameter optimal yang memberikan ukuran kesalahan peramalan terkecil. Untuk mendapatkan parameter optimal, biasanya dicari dengan menggunakan metode coba dan salah (trial and error). Beberapa algoritma nonlinear programming dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah optimasi tersebut. Dalam penelitian ini dicari parameter  dan  yang optimal dalam metode pemulusn eksponensial ganda dua parameter dengan menggunakan metode modifikasi Golden Section. Hasil dari metode modifikasi Golden Section dibandingkan dengan hasil dari memasukkan nilai parameter  dan  secara acak. Hasil dari memasukkan nilai parameter secara acak menghasilkan nilai MAPE yang lebih kecil daripada metode modifikasi Golden Section namun perbedaannya sangatlah kecil. Nilai MAPE yang dihasilkan dari metode modifikasi Golden Section berada di bawah 10 %, itu menunjukkan bahwa metode ini menghasilkan sebuah model yang kinerjanya sangat bagus. Sehingga metode modifikasi Golden Section merupakan sebuah metode yang efektif untuk mendapatkan parameter  dan  yang optimal pada metode pemulusan eksponensial ganda dua parameter dari Holt.
Analisis dan Simulasi Konversi Energi Angin Menjadi Energi Listrik Menggunakan Metode Feedback Linearization Control Isti Rizkiani; Subchan Subchan; Suhud Wahyudi
Jurnal Sains dan Seni ITS Vol 1, No 1 (2012): Jurnal Sains dan Seni ITS (ISSN 2301-928X)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (109.539 KB) | DOI: 10.12962/j23373520.v1i1.1002

Abstract

Energi angin merupakan salah satu energi alternatif selain dari minyak bumi dan batu bara. Generator merupakan komponen terpenting sistem konversi energi angin karena dapat mengubah energi kinetik menjadi energi listrik. Pada tulisan ini, model dari permanent magnet synchronous generator (PMSG) yang merupakan model non linear ditransformasikan ke sistem linear dengan menggunakan metode feedback linearization control. Langkah pertama yang dilakukan adalah menganalisis model PMSG dengan menurunkan model matematis sistem fisis. Selanjutnya, setelah dilakukan linearisasi, diperoleh nilai , , dan yang memenuhi dengan menggunakan kriteria kestabilan Routh Hurwitz. Dengan nilai , , dan tersebut, dilakukan simulasi dan analisis kestabilan sistem dan error kecepatan generator. Selain itu, dengan memvariasikan parameter kecepatan angin dan kecepatan rotor, dilakukan simulasi dan analisis untuk menentukan daya yang dihasilkan dari sistem konversi energi angin.
Penerapan Fuzzy Expert System Sebagai Sistem Pendukung Keputusan Untuk Investor Properti Hadi Prasetiya; Mohammad Isa Irawan
Jurnal Sains dan Seni ITS Vol 1, No 1 (2012): Jurnal Sains dan Seni ITS (ISSN 2301-928X)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (252.646 KB) | DOI: 10.12962/j23373520.v1i1.999

Abstract

Sistem pakar fuzzy adalah pro-gram komputer yang memberikan kemam-puan layaknya seorang pakar dalam mem-berikan solusi menggunakan know-ledge base logika fuzzy. Pada penelitian ini ter-dapat lima variabel linguistik yaitu harga tanah, ketinggian tanah, keasaman tanah, keramaian jalan, dan feng shui. Input diperoleh dari proses konsultasi dengan sistem pakar. Input berupa nilai crisp. Nilai input tersebut kemudian diproses fuzzifi-kasi-inferensi-komposisi-defuzzifikasi se-hingga terbentuk daerah kesimpulan, Output penilaian properti berupa nilai crisp pada interval [0,10] dimana terdapat lima nilai linguistik yaitu sangat baik, baik, sedang, buruk, dan sangat buruk.  
Penerapan Fuzzy Inference System pada Prediksi Curah Hujan di Surabaya Utara Dynes Rizky Navianti; Farida Agustini Widjajati
Jurnal Sains dan Seni ITS Vol 1, No 1 (2012): Jurnal Sains dan Seni ITS (ISSN 2301-928X)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (139.327 KB) | DOI: 10.12962/j23373520.v1i1.1005

Abstract

Musim penghujan yang terjadi di Indonesia antara bulan Oktober hingga April dengan puncak curah hujan tertinggi di bulan Desember. Namun terdapat kemungkinan terjadinya anomali cuaca bahkan penyimpangan iklim. Hal tersebut ditandai dengan berubahnya puncak curah hujan. Jika kondisi tersebut diabaikan, maka dapat mengakibatkan banjir di beberapa kota khususnya Surabaya Utara. Kondisi ini disebabkan karena di Surabaya merupakan aktivitas perdagangan dan kurang efektifnya manajemen banjir oleh pihak terkait. Hal tersebut perlu penanganan khusus, sehingga curah hujan diprediksikan dengan menerapkan aturan penalaran dasar dan logika fuzzy dengan menerapkan metode Fuzzy Inference System. Penelitian ini menggunakan enam variabel yang mempengaruhi terjadinya hujan berupa suhu udara, kelembaban relatif, kecepatan angin, tekanan udara, total lapisan awan, dan lama penyinaran matahari. Dalam hal ini digunakan keakuratan untuk memverifikasi hasil prediksi curah hujan, yaitu Brier Score. Hasil yang didapat dari penelitian ini diperoleh keakuratan prediksi curah hujan sebesar 77,68% dari sebelas eksperimen.
Penerapan Model Predictive Control (MPC) pada Kapal Autopilot dengan Lintasan Tertentu Siti Aminatus Sholikhah; Subchan Subchan
Jurnal Sains dan Seni ITS Vol 1, No 1 (2012): Jurnal Sains dan Seni ITS (ISSN 2301-928X)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (261.26 KB) | DOI: 10.12962/j23373520.v1i1.1007

Abstract

Permasalahan dalam kendali kapal salah satunya adalah path following. Path following bertujuan mengarahkan kapal untuk mengikuti jalur yang ditentukan. Pada penelitian ini dikaji bentuk pengendali untuk memperkuat kendali terhadap masalah path following. Kapal yang menjadi objek pada penelitian ini adalah kapal yang berjenis underactuated. Kapal underactuated merupakan kapal dengan jumlah variabel yang dikontrol lebih banyak dari jumlah aktuator, dimana aktuator adalah sebuah alat yang digunakan untuk mengontrol sebuah mekanisme atau sistem. Langkah pertama yang dilakukan adalah mentransformasikan model dinamik kapal terhadap lintasan sehingga didapatkan model dinamik kapal yang baru berupa error posisi kapal terhadap lintasan dan error orientasi (error sudut kapal). Selanjutnya digunakan pengendali MPC untuk menstabilkan gerak kapal.. Hasil simulasi menunjukkan bahwa dengan pengendali MPC, error dari path following konvergen ke nol dan kapal dapat mengikuti lintasan yang diharapkan.
PERAMALAN KUNJUNGAN WISATA DENGAN PENDEKATAN MODEL SARIMA (Studi kasus : Kusuma Agrowisata) Nofinda Lestari; Nuri Wahyuningsih
Jurnal Sains dan Seni ITS Vol 1, No 1 (2012): Jurnal Sains dan Seni ITS (ISSN 2301-928X)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (108.765 KB) | DOI: 10.12962/j23373520.v1i1.1010

Abstract

Peramalan jumlah kunjungan wisata yang masuk ke dalam suatu daerah sangat diperlukan oleh pelaku bisnis pariwisata. Untuk itu tujuan utama dalam penelitian ini adalah untuk pembentukan model dan memperoleh hasil peramalan jumlah kunjungan wisata satu periode ke depan dengan studi kasus di Kusuma Agrowisata Batu Malang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Box Jenkins dengan pendekatan model SARIMA sebagai pengembangan dari model ARIMA. Metode ini sesuai dengan situasi dengan data yang ada bersifat musiman. Langkah pertama yang dilakukan adalah melihat kestasioneran data. Selanjutnya identifikasi model dari perhitungan ACF dan PACF. Dari perhitungan ACF dan PACF bisa dibentuk model ARIMA sementara, kemudian penaksiran dan estimasi parameter model, dan langkah yang terakhir adalah pemeriksaan diagnostik dengan melihat hasil residual dan normalitas. Hasil analisis menunjukkan bahwa model ARIMA ([2,5],1,1)(1,0,0)12 adalah model yang terbaik
Pengenalan Ucapan Kata Sebagai Pengendali Gerakan Robot Lengan Secara Real-Time dengan Metode Linear Predictive Coding – Neuro Fuzzy Elsen Ronando; M. Isa Irawan
Jurnal Sains dan Seni ITS Vol 1, No 1 (2012): Jurnal Sains dan Seni ITS (ISSN 2301-928X)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (862.593 KB) | DOI: 10.12962/j23373520.v1i1.1011

Abstract

Sejak beberapa dekade terakhir ini, peran robot dalam industri maupun kehidupan sehari-hari semakin meningkat. Hampir tidak ada cabang industri teknologi tinggi yang tidak dibantu robot. Dalam kehidupan sehari-hari, berbagai bentuk robot diciptakan untuk membantu atau memudahkan aktivitas manusia. Namun seiring dengan tingkat kebutuhan manusia terhadap robot, tingkat resiko kesulitan manusia dalam menggunakan teknologi tersebut semakin tinggi.  Hal ini ditunjukkan dengan banyaknya kecelakaan akibat tidak adanya teknologi yang memudahkan manusia dalam berinteraksi dengan robot secara interaktif. Pada umumnya robot-robot tersebut dikendalikan melalui input keyboard dari Personal Computer (PC) atau remote control analog, dan bukan melalui suara ucapan. Oleh karena itu perlu dirancang suatu robot yang bergerak sesuai perintah suara ucapan. Jika suara ucapan digunakan untuk mengendalikan suatu robot, maka sistem yang dipakai harus berjalan secara realtime sehingga robot dapat dikendalikan secara interaktif. Pada tugas akhir ini akan dikembangkan sebuah suatu perangkat lunak sistem pengenalan suara menggunakan metode Linear Predictive Coding (LPC)  dan Neuro-Fuzzy. Perangkat lunak tersebut akan digunakan untuk mengendalikan robot lengan yang terhubung pada kabel serial RS-232 suatu PC melalui komunikasi serial. Dalam penelitian ini diharapkan dengan menerapkan metode Linear Predictive Coding (LPC)  dan Neuro-Fuzzy pada sistem pengenalan suara dapat digunakan untuk mengidentifikasi perintah suara dengan tingkat keberhasilan yang tinggi sehingga dapat digunakan sebagai pengendali robot yang handal. Berdasarkan dari hasil pengujian yang dilakukan pengenalan jaringan untuk data baru lebih rendah terhadap data latihan. Prosentase pengenalan suara dari dalam database sebesar 100 %, dan prosentase untuk pengenalan suara dari luar database 12,5%.
Model Peramalan Pasokan Energi Primer Dengan Pendekatan Metode Fuzzy Linear Regression (FLR) Hikmayangkara Putri Purwareta; Nuri Wahyuningsih
Jurnal Sains dan Seni ITS Vol 1, No 1 (2012): Jurnal Sains dan Seni ITS (ISSN 2301-928X)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (90.402 KB) | DOI: 10.12962/j23373520.v1i1.1014

Abstract

Pasokan energi di masa depan merupakan permasalahan yang senantiasa menjadi perhatian semua bangsa. Begitu juga bagi Indonesia yang merupakan salah satu negara sedang berkembang, penyediaan energi merupakan faktor yang sangat penting dalam mendorong pembangunan. Oleh karena itu, dibutuhkan model peramalan untuk meramalkan pasokan energi primer. Akan tetapi, data yang terbatas menjadi masalah untuk memodelkan pasokan energi primer karena dataset kecil tidak dapat ditentukan modelnya dengan metode regresi klasik. Dalam penelitian ini diaplikasikan metode Fuzzy Linear Regression (FLR) untuk memodelkan peramalan pasokan energi primer dengan variabel bebasnya adalah Produk Domestik Bruto (PDB) dan populasi penduduk. Hasil model peramalan dari pendekatan metode FLR untuk total pasokan energi primer adalah  dengan nilai MAPE sebesar 2,19% menunjukkan bahwa model peramalan ini layak.
Peramalan Jumlah Wisatawan Di Agrowisata Kusuma Batu Menggunakan Metode Analisis Spektral Niswatul Maghfiroh; Nuri Wahyuningsih
Jurnal Sains dan Seni ITS Vol 1, No 1 (2012): Jurnal Sains dan Seni ITS (ISSN 2301-928X)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (264.915 KB) | DOI: 10.12962/j23373520.v1i1.1017

Abstract

Pariwisata memiliki peranan penting dalam sektor ekonomi di Indonesia. Oleh karena itu, meramalkan jumlah wisatawan menjadi hal yang menarik untuk diteliti. Pada penelitian ini dilakukan peramalan jumlah wisatawan di Agrowisata Kusuma Batu menggunakan metode analisis spektral. Pada sekumpulan data runtun waktu (time series) akan ditentukan model dan polanya yang kemudian akan digunakan untuk menduga atau memprediksi keadaan yang akan datang. Sedangkan untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap mengenai karakteristik data runtun waktu diperlukan telaahan periodesitasnya. Telaahan periodesitas data dapat terselesaikan jika dianalisis pada domain frekuensi. Mempelajari periodesitas data runtun waktu pada domain frekuensi dinamakan analisis spektral. Berdasarkan hasil analisa diketahui bahwa model jumlah wisatawan di Agrowisata Kusuma Batu adalah Seasonal ARIMA (1,0,1) (1,0,0)12 dengan nilai MAPE sebesar 17.06257 %.

Page 1 of 203 | Total Record : 2023