cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Arjuna Subject : -
Articles 30 Documents
Search results for , issue "Vol 12, No 2 (2012)" : 30 Documents clear
IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN JOYFULL LEARNING BERBANTUAN MODUL SMART INTERAKTIF PADA KOMPETENSI DASAR MOTOR BAKAR Septiyanto Aji, Ragil; Karsono, Karsono
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 12, No 2 (2012)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) hasil belajar kompetensi dasar motor bakar dengan model pembelajaran joyfull learning berbantuan modul smart interaktif apakah lebih baik dibandingkan pembelajaran konvensional, 2) adakah peningkatan hasil belajar kompetensi dasar motor bakar dengan model pembelajaran; joyfull learning berbantuan modul smart interaktif. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Setelah dilakukan penelitian, diketahui bahwa hasil post-test pada kedua kelompok tersebut memiliki hasil belajar rata- rata kelas kontrol 72,39 dan kelas eksperimen 77,31. Setelah dilakukan uji t terbukti bahwa secara statistik hasil belajar kelas eksperimen lebih baik dibanding hasil belajar pada kelas kontrol. Selain itu berdasarkan uji gain yaitu g kelas kontrol 0,534 dan g kelas eksperimen 0,606, jadi dapat disimpulkan terdapat peningkatan hasil belajar kompetensi dasar motor bakar dengan implementasi model pembelajaran joyfull learning berbantuan modul smart interaktif.
PEMBELAJARAN KOMPETENSI MEMPERBAIKI SISTEM PENGAPIAN DENGAN METODE PROYEK MANDIRI PEMBUATAN PERAGA SISTEM PENGAPIAN MOBIL Ashar, Deni; Eko, Budiarso; Abdurrahman, Abdurrahman
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 12, No 2 (2012)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil pembelajaran menggunakan metode proyek mandiri pembuatan peraga sistem pengapian pada mobil. Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen semu. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XI TKR SMK Negeri 10 Semarang tahun ajaran 2012/2013 yang terdiri dari 93 siswa. Peneliti menggunakan kelas XI TKR1 sebagai kelas kontrol dan XI TKR3 sebagai kelas eksperimen. Hasil analisis data menunjukkan ada peningkatan pemahaman siswa tentang kompetensi Memperbaiki Sistem Pengapian, sebelum perlakuan dengan setelah perlakuan. Perlakuan berupa pembelajaran menggunakan metode proyek mandiri pembuatan peraga sistem pengapian pada mobil. Rata-rata nilai kelas eksperimen sebelum tinda- kan sebesar 52,759, setelah mendapatkan tindakan meningkat menjadi 80,328. Nilai rata-rata kelas kontrol sebe- lum tindakan adalah 53,555 dan setelah tindakan adalah 64,919. Dari hasil yang didapat nilai rata-rata pemahaman siswa melalui hasil belajar kelas eksperimen meningkat sebesar 17,569.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN TIPE STAD PADA MATA PELAJARAN PENGETAHUAN DASAR OTOMOTIF Ardiningcahyo, Rison; Suharmanto, Agus
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 12, No 2 (2012)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar peningkatan hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Divisions (STAD) pada mata pelajaran Pengetahuan Dasar Otomotif. Metode penelitian menggunakan metode eksperimen semu. Populasi penelitian adalah Kelas X Teknik Kendaraan Ringan SMK Syafi’i Akrom Kota Pekalongan. Desain Penelitian yang digunakan adalah eksperimen jenis control group pre test-post test. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah model pembelajaran kooperatif tipe STAD. Variabel terikat dalam penelitian ini adalah hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pengetahuan Dasar Otomotif. Metode Pengumpulan data dalam penelitian adalah metode dokumentasi  dan  tes.  Analisis  instrumen  digunakan  uji  validitas,  reliabilitas,  daya  pembeda,  taraf  kesukaran. Metode analisis data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil post test dapat mencapai nilai rata-rata kelas yang lebih tinggi daripada hasil pre test.
TINGKAT KESIAPAN GURU TEKNIK PEMESINAN DALAM PEMBELAJARAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL DI SMK N 1 MAGELANG Azis, Fahrur; Pramono, Pramono
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 12, No 2 (2012)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesiapan guru teknik pemesinan SMK N 1 Magelang dalam pembelajaran menggunakan pendekatan kontekstual, dan juga untuk mengetahui seberapa besar tingkat kesiapan guru ditinjau dari komponen pendekatan kontekstual. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif non eksperimen, dan bersifat deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan angket berskala likert sebagai metode utama, observasi dan wawancara sebagai metode pendukung. Anali sis data dilakukan dengan analisis data deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa tingkat kesi a- pan guru dalam pembelajaran menggunakan pendekatan kontekstual tergolong dalam kategori tinggi. Untuk ting- kat kesiapan ditinjau dari komponen pendekatan kontekstual rata-rata juga tergolong dalam kategori tinggi. Saran dari   penelitian   ini   yaitu   SMK   N   1   Magelang   agar   mewajibkan   guru   untuk   melaksanakan   pembelajaran menggunakan pendekatan kontekstual mengingat hasil dari penelitian ini yang menyatakan bahwa secara umum tingkat kesiapan guru tergolong dalam kategori tinggi.
PENGEMBANGAN MULTIMEDIA INTERAKTIF CONTINUOUS VARIABLE TRANSMISSION (CVT) UNTUK MENINGKATKAN PENGUASAAN MATERI SISTEM PENGGERAK OTOMATIS Setyarto, Wahyu; Dwi Saputro, Danang
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 12, No 2 (2012)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuat multimedia pembelajaran interaktif dan mengetahui pening- katan penguasaan materi mahasiswa setelah diterapkan mutimedia pembelajaran interaktif tentang sistem penggerak otomatis. Penelitian ini menggunakan desain eksperimen semu dengan pola pre test-post test one group design. Populasi adalah mahasiswa S1 semester V Teknik Mesin Universitas Negeri Semarang 2011/2012 pengikut mata kuliah Sepeda Motor dan Motor Kecil. Hasil analisis data menunjukkan ada peningkatan antara penguasaan materi tentang sistem penggerak otomatis sebelum dan setelah menggunakan multimedia pembelajaran interaktif. Hal itu terlihat pada hasil nilai rata-rata sebelum menggunakan multimedia pembelajaran interaktif (pre test) sebe- sar 54,48 dan nilai rata-rata setelah menggunakan multimedia pembelajaran interaktif (post test) sebesar 87,03. Se- hingga dapat dikatakan bahwa penggunaan multimedia pembelajaran interaktif sistem penggerak otomatis telah berjalan dengan baik karena penguasaan materi mahasiswa mengalami peningkatan 37% dari sebelum menggunakan pembelajaran multimedia interaktif sistem penggerak otomatis.
PERANAN MODUL DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN DAN ANALISIS KERUSAKAN SISTEM REM ABS (ANTI-LOCK BRAKE SISTEM) Hermawan, Indra; Margo Sulistyo, Suratno
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 12, No 2 (2012)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar peningkatan hasil belajar dengan penera- pan modul pembelajaran sistem rem ABS (anti-lock brake sistem) sebagai alat bantu pembelajaran terhadap kom- petensi Casis dan Pemindah Daya. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XI TKR A, B, dan C SMK Negeri 1 Rembang tahun ajaran 2012/2013. Penelitian menggunakan desain eksperimen sejati. Penentuan ke- lompok perlakuan dilakukan secara random selection. Penelitian mengambil 2 kelas yang dijadikan kelas kontrol dan eksperimen. Pengumpulan data menggunakan tes, analisis data dengan teknik statistik deskriptif. Hasil belajar pada peserta didik pada kompetensi Casis dan Pemindah Daya mengalami peningkatan dengan bantuan modul pembelajaran ABS (anti-lock brake sistem) dengan hasil uji-t yang diperoleh adalah thitung sebesar 2,194 dan nilai ttabel sebesar 1,67.
PENERAPAN MODEL BELAJAR KOOPERATIF TIPE JIGSAW UNTUK MENINGKATKAN HASIl BELAJAR MATERI ELEKTROPLATING Nur Sukmayadi, Yudi; Hadromi, Hadromi; Karnowo, Karnowo
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 12, No 2 (2012)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui seberapa besar pengaruh model belajar kooperatif tipe jig- saw terhadap peningkatan hasil belajar materi elektroplating. Penelitian ini menggunakan desain pre-eksperimental dengan pola static group comparison. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa PTM Jurusan Teknik Mesin Universi- tas Negeri Semarang yang terdiri dari 50 mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan terjadi peningkatan antara hasil prestasi belajar materi elektroplating setelah menggunakan model belajar kooperatif tipe jigsaw pada mata kuliah korosi dan teknik pelapisan. Rata-rata (pre test) sebesar 46,16 dan nilai rata-rata setelah (post test) sebesar 74,76. Sehingga dapat dikatakan bahwa penggunaan model belajar kooperatif tipe jigsaw dalam pembelajaran materi el- ektroplating telah berjalan dengan baik karena prestasi belajar mahasiswa mengalami peningkatan 61,9 % dibandingkan sebelum menggunakan model belajar kooperatif tipe jigsaw.
EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN SISTEM SUSPENSI DENGAN MENGGUNAKAN INSTRUCTIONAL MATERIALS PADA MATA DIKLAT CHASIS DAN SISTEM PEMINDAHAN DAYA Zajid, Achmad; Samsudi, Samsudi
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 12, No 2 (2012)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan sebuah media pembantu praktek siswa menggunakan instructional materials dalam kompetensi memperbaiki sistem suspensi pada mata diklat chasis dan sistem pemindahan daya. Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan Randomized Control Group Pre test-Post test. Populasi yang digunakan adalah seluruh peserta didik kelas XII Teknik Kendaraan Ringan SMK Muhammadiyah Kudus tahun ajaran 2012/2013. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas 2 dan 3 Teknik Kendaraan Ringan. Hasil analisis nilai rata-rata yang diperoleh untuk kelas kontrol pre test sebesar 59,14 dan post test sebesar 65,06 dan untuk kelas eksperimen nilai rata-rata kelompok pre test sebesar 58,83 dan post test sebesar 76,71. Peningkatan hasil belajar kelompok pre test dan post test kelas kontrol sebesar 10,01 % dengan menggunakan job sheet biasa sedangkan dengan menggunakan instructional materials peningkatan pada kelas eksperimen sebesar 30,39 %. 
PENGEMBANGAN STRATEGI PQ4R PADA PEMBELAJARAN INSTALASI PENERANGAN DI SMK NEGERI 3 MAKASSAR Janarti, Janarti; Yahya, Muhammad
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 12, No 2 (2012)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian  ini  bertujuan  untuk  mengetahui  profil  hasil  pengembangan,  proses  pengembangan  dan  efektifitas strategi PQ4R dan aplikasinya pada pembelajaran IPLBS pada siswa SMK Negeri 3 Makassar. Rancangan penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan bersifat deskriptif dengan model 4-D (Four-D) pada siswa kelas II Listrik C SMK Negeri 3 Makassar yang berjumlah 28 siswa. Instrumen yang digunakan adalah lembar pengamatan penilaian aktifitas dan prilaku siswa, dan tes hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa langkah-langkah strategi PQ4R yang dikembangkan telah berjalan dengan baik. Hasil analisis pengamatan aktifitas dan perubahan prilaku siswa memperlihatkan persentase perlakuan siswa pada indikator positif menunjukkan 70,75% lebih tinggi dibandingkan dengan persentase perlakuan siswa pada indikator negatif menunjukkan 12,25%. Hal ini mengindikasikan bahwa strategi yang telah dikembangkan cukup efektif. Serta hasil analisis hasil belajar pada uji coba 2 terlihat bahwa dari 28 siswa, 23 orang siswa memperoleh nilai kategori tinggi dengan persentase relati f yaitu 82,14 % dan kategori sangat tinggi 5 orang dengan presentase relatif 17,86 %.  Dengan demikian dapat dikemukakan bahwa strategi PQ4R and aplikasinya merupakan salah satu alternatif pembelajaran yang efektif untuk meningkatkan hasil belajar ILPBS dan aktivitas siswa.
PENINGKATAN KOMPETENSI PENGUKURAN SISTEM PENGISIAN DENGAN PENERAPAN ALAT PERAGA SISTEM PENGISIAN BERBASIS KERJA RANGKAIAN Rahmawan, Andyka; Widjanarko, Dwi; Wahyudi, Wahyudi
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 12, No 2 (2012)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penggunaan alat peraga sistem pengisian berbasis kerja rangkaian mampu meningkatkan kompetensi mahasiswa dalam melakukan pengukuran sistem pengisian pada mata kuliah kelistrikan otomotif. Penelitian ini menggunakan desain eksperimen semu dengan pola pre test - post test one group design. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa Teknik Mesin D3 Universitas Negeri Semarang angkatan 2009 yang mengikuti mata kuliah Praktik Kelistrikan Engine (30 mahasiswa). Hasil analisis menunjukkan nilai  rata–rata  hasil  belajar  mahasiswa  sebelum  menggunakan  alat  peraga  sistem  pengisian  berbasis  kerja rangkaian   (metode   ceramah)   sebesar   47,5   sedangkan   nilai   rata–rata   hasil   belajar   mahasiswa   sesudah menggunakan alat peraga sistem pengisian berbasis kerja rangkaian sebesar 56,14. Berdasarkan uji -t diketahui bahwa ada perbedaan antara sesudah dan sebelum penggunaan alat peraga sistem pengisian berbasis kerja rangkaian. Besarnya peningkatan rata – rata hasil belajar mahasiswa adalah 8,64 atau 18,2 %.

Page 1 of 3 | Total Record : 30