cover
Contact Name
Arie Vatresia
Contact Email
arie.vatresia@unib.ac.id
Phone
+6282179370950
Journal Mail Official
arie.vatresia@unib.ac.id
Editorial Address
Jalan W.R. Supratman gang Cipta Baru no. 12 RT/RW 19/01 Talang Kering
Location
Kota bengkulu,
Bengkulu
INDONESIA
Jurnal Pseudocode
Published by Universitas Bengkulu
ISSN : 23555920     EISSN : 26551845     DOI : https://doi.org/10.33369
Pseudocodeis a scientific journal in the information science family that contains the results of informatics research, scientific literature on informatics, and reviews of the development of theories, methods, and application of informatics engineering science. Pseudocode is published by the Informatics Study Program, Faculty of Engineering, University of Bengkulu. Editors invite researchers, practitioners, and students to submit article manuscripts in the field of informatics engineering. Pseudocode is published 2 (two) times a year in February and September with p-ISSN 2355-5920 e-ISSN 2655-1845. Jurnal Pseudocode is Accredited by the Ministry for Research, Technology and Higher Education (RISTEKDIKTI) in SINTA 4 No. 36/E/KPT/2019 since 13 December 2019.
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 1 (2018): Volume 5 Nomor 1 Februari 2018" : 10 Documents clear
IMPLEMENTASI METODE ARTIFICIAL NEURAL NETWORK DALAM MEMPREDIKSI HASIL UJIAN KOMPETENSI KEBIDANAN (STUDI KASUS DI AKADEMI KEBIDANAN DEHASEN BENGKULU) Arius Satoni Kurniawan
Jurnal Pseudocode Vol 5, No 1 (2018): Volume 5 Nomor 1 Februari 2018
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (597.572 KB) | DOI: 10.33369/pseudocode.5.1.37-44

Abstract

Berdasarkan Peraturan Bersama antara Kementerian Pendidikandan Kementrian Kesehatan Tentang Ujian Kompetensi Tahun 2013 No. 36/2013 & No.I/Iv/Pb/2013, maka seluruh Perguruan Tinggi Kesehatan di Seluruh Indonesia wajib untuk melaksanakan Ujian Kompetensi  sebagai syarat utama mendapatkan gelar bagi mahasiswa kesehatan dalam menyelesaikan studinya. Di Akademi Kebidanan Dehasen Bengkulu, Lulus Ujian Kompetensi juga merupakan syarat utama untuk meraih gelar Amd.Keb. Oleh karena itu mahasiswa Kebidanan Dehasen Bengkulu wajib mengikuti Ujian Kompetensi. Sebelum melakukan Ujian Kompetensi, dosen ataupun pihak kampus tentu ingin mengetahui prediksi jumlah kelulusan dari  mahasiswa yang akan melaksanakan Ujian Kompetensi. Adapun teknik dalam memprediksi hasil kelulusan ini menggunakan Algoritma Backpropagation. Penelitian ini dilakukan dengan mengamati beberapa variabel penelitian yang sering dipertimbangkan oleh perguruan tinggi kebidanan khususnya bagian akademik dalam memprediksi hasil ujian kompetensi, yaitu 7 variabel nilai dalam ujian kompetensi kebidanan yaitu nilai dengan tipe soal tentang Ibu Hamil, Ibu Bersalin, Ibu Nifas, BBL, KB, Kespro, dan Patologi. Variabel nilai tersebut digunakan sebagai variabel input pada algoritma Backpropagation serta keputusan Lulus dan Gagal sebagai outputnya. Hasil penelitian ini adalah berupa sebuah knowledge dalam memprediksi hasil ujian kompetensi kebidanaan dengan mengimplementasikan algoritma Backpropagation pada perangkat lunak Matlab R2010a. Dari hasil penerapan algoritma Backpropagation, didapatkan tingkat akurasi 90% dalam menentukan hasil yang lebih akurat sesuai dengan data aktual untuk sebuah acuan prediksi hasil kelulusan ujian kompetensi kebidanan di Akademi Kebidanan Dehasen Bengkulu.Kata Kunci : Backpropagation, Prediksi.
EVALUASI BUDAYA ORGANISASI DALAM PEMANFAATAN APLIKASI E-OFFICE UNTUK MENDUKUNG PENERAPAN E-GOVERNMENT PADA KESBANGPOL PROVINSI RIAU Indah Permata Sari; Megawati Megawati
Jurnal Pseudocode Vol 5, No 1 (2018): Volume 5 Nomor 1 Februari 2018
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (553.019 KB) | DOI: 10.33369/pseudocode.5.1.68-79

Abstract

Pertentangan yang timbul dalam penerapan E-Office menjadi masalah yang  memerlukan penyesuaian dan  keseimbangan budaya baru. Kurangnya koordinasi dari pimpinan, serta lemahnya pengaturan dalam menggunakan E-Office  menyebabkan rendahnya kesadaran pegawai dalam menggunakan E-Office. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui  budaya organisasi dalam pemanfaatan E-Office pada Kesbangpol. Evaluasi kecendrungan budaya organisasi menggunakan metode Organization Culture Assesment Instrument (OCAI) dan Evaluasi karakteristik individu dalam organisasi menggunakan metode Hofstede.  Hasil pengukuran diketahui Kesbangpol menganut budaya Hierarchy dengan nilai 198,2. Ini menunjukkan instansi bersifat tersruktur dan terkontrol, dicirikan oleh suatu formalitas. Kedepannya Kesbangpol mengharapkan budaya Clan dengan nilai 188,7. Ini menunjukkan Kesbangpol menginginkan budaya kerja yang lebih kekeluargaan. Berdasarkan pengukuran menggunakan Hofstede, Diketahui bahwa Kesbangpol memiliki Long Term Orientation Index sangat tinggi yaitu sebesar 131,5, Ini menunjukkan kepribadian Pegawai Kesbangpol yang lebih menekankan cara pandang jauh kedepan.  Hasil akhir dari penelitian ini berupa rekomendasi langkah strategis menggunakan Eight Immperatives yang menitikberatkan pada bagaimana Membuat rencana tentang pengembangan E-Office, memelihara sarana TI yang sudah ada.
ANALISIS KUALITAS WEBSITE PROVINSI BENGKULU MENGGUNAKAN METODE WEBQUAL 4.0 Diana Diana; Nuri David Maria Veronika
Jurnal Pseudocode Vol 5, No 1 (2018): Volume 5 Nomor 1 Februari 2018
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (339.685 KB) | DOI: 10.33369/pseudocode.5.1.10-17

Abstract

Analisis kualitas website e-government sangat penting untuk dikaji. Pentingnya menganalisis tentang fenomena pemanfaatan dan penggunaan dari sisi masyarakat terhadap website e-government merupakan alasan penelitian ini dilakukan. Kepuasan masyarakat merupakan salah satu faktor atau ukuran keberhasilan bagi setiap pengembangan sistem informasi suatu pemerintahan. Kualitas layanan yang baik tidak hanya berdasarkan pada sudut pandang atau persepsi pihak penyedia layanan, tetapi juga berdasarkan pada sudut pandang atau persepsi masyarakat. Masyarakat yang menikmati layanan adalah masyarakat yang dapat menentukan kualitas layanan. Persepsi masyarakat terhadap kualitas layanan merupakan penilaian menyeluruh atas keunggulan suatu layanan. Webqual 4.0 merupakan metode untuk mengetahui kualitas website berdasarkan persepsi masyarakat atau pengguna. Metode webqual 4.0 terdiri atas tiga kategori yaitu usability, kualitas informasi, dan interaksi pelayanan. Ketiga kategori tersebut dijadikan acuan dalam pembuatan kuesioner untuk menganalisis kualitas websitee-government. Hasil analisis diharapkan dapat menjadi rekomendasi bagi pemerintah daerah dalam mengembangkan website yang berkualitas sehingga perkembangan website e-government di Indonesia meningkat menjadi tingkat pematangan, pemantapan dan pada akhirnya mencapai tingkat pemanfaatan.
Klasifikasi Kawasan Permukiman Tingkat Kelurahan untuk Pembangunan Sistem Berbasis Data Kualitas Permukiman (Studi Kasus: 67 Kelurahan di Kota Bengkulu) Rizki Setiawan; Ernawati Ernawati; Rusdi Efendi
Jurnal Pseudocode Vol 5, No 1 (2018): Volume 5 Nomor 1 Februari 2018
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1259.847 KB) | DOI: 10.33369/pseudocode.5.1.45-55

Abstract

Abstrak. Permukiman kumuh merupakan lingkungan hunian atau tempat tinggal beserta lingkungannya, yang berfungsi sebagai rumah tinggal dan sebagai sarana pembinaan keluarga, tetapi tidak layak huni. Penentuan kualitas permukiman kumuh di Kota bengkulu dibagi menjadi empat tingkatan kekumuhan yaitu kumuh berat, kumuh sedang, kumuh ringan, dan tidak Kumuh. Dalam mengklasifikasi data pemukiman kumuh di kota bengkulu, perlu adanya basis data yang saat menyimpan seluruh data pemukiman kumuh dari 67 kelurahan di Kota Bengkulu. Basis data ini digunakan sebagai data rekap yang sudah di olah dari data KOTAKU. Untuk menentukan kualitas permukiman tersebut diperlukan 7 indikator sebagai acuan penentuan kualitas permukiman, dimana didalam 7 indikator tersebut terdapat 19 sub indikator. Tujuan Penelitian ini adalah (1) Mengimplementasikan Metode Fuzzy C-Means (FCM) pada Basis Data Klasifikasi Kualitas Permukiman Kumuh di Keluruhan se-Kota Bengkulu; (2) Membangun basis data kasus basis Kawasan Permukiman Tingkat Kelurahan se-Kota Bengkulu; dan (3) Membantu dan mempermudah Tim KOTAKU dalam penentuan tingkat kekumuhan. Dalam penentuan tingkat kekumuhan peneliti menggunakan metode Fuzzy C-Means . Hasil yang didapat dengan metode Fuzzy C-Means untuk penentuan klasifikasi berdasarkan kualitas permukiman terbagi menjadi 4 tingkatan kekumuhan yang memiliki akurasi sebesar  62.687% yang didapat dari hasil perbandingan data hasil kluster metode Fuzzy C-Means dengan data dari KOTAKU Kota Bengkulu.
IMPLEMENTASI ALGORITMA RC4 UNTUK PROTEKSI FILE MP3 Kirman Kirman
Jurnal Pseudocode Vol 5, No 1 (2018): Volume 5 Nomor 1 Februari 2018
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (646.506 KB) | DOI: 10.33369/pseudocode.5.1.80-86

Abstract

Abstrak: Beberapa tahun belakangan ini, tingkat pembajakan hak cipta musik dan lagu di beberapa negara di dunia seperti Brazil, Cina, India, Mexico, Pakistan, Indonesia, Paraguay, Rusia, Spanyol, Ukraina mencapai angka yang tinggi. Sebagai contoh di Indonesia sendiri, di tahun 1996 Asosiasi Industri Rekaman Indonesia (ASIRI) mencatat 20 juta keping Compact Disc (CD) album musik bajakan beredar, 12 tahun kemudian atau di tahun 2008 jumlahnya membengkak hingga 550 juta keping. Rasio peredaran album CD musik bajakan dan legal di tahun 2007 bahkan telah mencapai 96% : 4%, angka ini diprediksikan akan terus bertambah . Salah satunya adalah penggunaan file berupa audio digital yang saat ini cukup populer dan mudah untuk dinikmati, yaitu file berformat MP3. Salah satu metode enkripsi yang terkenal adalah metode RC4. RC4 pertama kali dibuat oleh Ron Rivest di Laboraturium RSA pada tahun 1987. RC4 (Rivest Cipher 4) adalah sebuah synchrone streamcipher, yaitu cipher yang memiliki kunci simetris dan mengenkripsi plainteks secara digit per digit atau byte per byte dengan cara mengkombinasikan dengan operasi biner (biasanya XOR) dengan sebuah angka semiacak. Berdasarkan hasil pembahasan dan pengujian dapat diambil kesimpulan adalah Aplikasi Enkripsi dan Deskripsi dengan algoritma RC4menggunakan sistem operasi windows 8 yang merubah sistemwindows32 yaitu bagian Shell32, Dokumenter sebut akan dibaca oleh suatu modul baca file masukan yang fungsinya membagi file MP3 kedalam beberapa blok data yang akan diproses oleh modul berikutnya, dimana setiap blok data terdiri atas 64 bit, Dari hasil pengujian yang berekstensi *.mp3 enkripsi dan deskripsi berhasil dilakukan dengan memberikan informasi nama file, ukuran bytes, dan estimasi waktu.Kata Kunci : Pembajakan, Hak Cipta, AlgoritmaRC4, MP3
SISTEM PAKAR PEMILIHAN MENU MAKANAN BERDASARKAN PENYAKIT DAN GOLONGAN DARAH Rina Julita
Jurnal Pseudocode Vol 5, No 1 (2018): Volume 5 Nomor 1 Februari 2018
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1067.684 KB) | DOI: 10.33369/pseudocode.5.1.56-67

Abstract

Pengaruh golongan darah terhadap program diet sangatlah besar karena dianggap bisa mempengaruhi sistem pencernaan, metabolisme tubuh menurun dan penyakit. Jenis   golongan   darah   yang   berbeda   juga   akan memberikan respon yang berbeda terhadap satu jenis makanan tertentu. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui menu makanan apa saja yang bermanfaat dan baik dikonsumsi serta makanan yang sebaiknya dihindari yang sesuai dengan golongan darah. Tujuan  penelitian  ini  adalah  membuat  sistem  pakar untuk  menentukan makanan diet vegetarian berdasarkan golongan darah menggunakan metode Backward Chaining. Penelitian dilakukan di Puskesmas Sawah lebar Baru Kota Bengkulu pada Bulan Agustus 2016. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan adanya Sistem Pakar dengan metode Backward Chaining ini dapat membantu menentukan menu makanan berdasarkan penyakit dan golongan darah.Kata Kunci   : Backward Chaining, Sistem Pakar, Penyakit, Golongan Darah 
Implementasi Algoritma Sequential Searching Untuk Pencarian Nomor Surat Pada Sistem Arsip Elektronik Anisya Sonita; Mayang Sari
Jurnal Pseudocode Vol 5, No 1 (2018): Volume 5 Nomor 1 Februari 2018
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (582.51 KB) | DOI: 10.33369/pseudocode.5.1.1-9

Abstract

Pengolahan dan pengarsipan nomor surat di Tata Usaha Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Bengkulu masih menggunakan cara manual yaitu dengan mencatat (tulis tangan) pada buku dan melihat ulang urutan surat sebelumnya untuk memberi nomor pada surat baru. Dengan cara tersebut tentu tidak efisien karena memerlukan buku yang tebal terlebih lagi jika untuk mencatat dalam jangka waktu yang lama dan banyaknya jenis surat yang akan di arsipkan. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengimplementasikan algoritma Sequential Searching untuk mempermudah pencarian nomor surat pada sistem arsip elektronik studi kasus tata usaha fakultas teknik Universitas Muhammadiyah Bengkulu. Metode pengembangan sistem yang dipakai dalam penelitian ini adalah metode penelitian RAD atau Rapid Application Development karena, Rapid Application Development (RAD) adalah salah satu metode pengembangan suatu sistem informasi dengan waktu yang relatif singkat. Dari hasil analisa, perancangan, pengujian dan implementasi program yang telah dilakukan terhadap aplikasi Arsip Elektronik ini aplikasi dapat di jalankan dengan baik. Algoritma Sequential Searching dapat di implementasikan pada pencarian arsip berdasarkan nomor surat pada surat masuk dan surat keluar.
SISTEM PAKAR MENENTUKAN KARAKTERISTIK DAN BAKAT SISWA DENGAN MENGGUNAKAN METODEFORWARD CHAINING Rizka Tri Alinse
Jurnal Pseudocode Vol 5, No 1 (2018): Volume 5 Nomor 1 Februari 2018
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1120.344 KB) | DOI: 10.33369/pseudocode.5.1.87-96

Abstract

Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Kota Bengkulu merupakan institusi pendidikan yang memiliki beragam siswa dari berbagai latar belakang keluarga yang berbeda, setiap siswa memiliki karakter yang berbeda dengan siswa yang lain, untuk itu perlu pendekatan khusus untuk masing-masing siswa. Untuk memahami setiap karakter masing-masing siswa maka diperlukan aplikasi sistem pakar untuk membantu menentukan karakter yang ada serta bakat yang dimiliki setiap siswa, agar dapat memudahkan guru dalam memberikan pelayanan pengajaran yang sesuai dengan karakter masing-masing siswa yang ada.Tujuan penelitian ini adalah Membuat sistem pakar untuk menentukan karakteristik dan bakat siswa  menggunakan Visual Basic 6.0 di SLB Negeri (Autis Center) Kota Bengkulu.Penelitian dilakukan di SLB Negeri Kota Bengkulu pada tanggal 16 s.d 28 Maret 2015. Pada penelitian ini pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi dan studi pustaka.Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dengan adanya sistem pakar menentukan karakteristik dan bakat siswa, dapat membantu guru dalam mengenali karakter setiap siswa dan mengetahui jika ada siswa yang memiliki bakat.Kata Kunci:Sistem Pakar, Karakter, Bakat
METODE 2D HYBRID ANIMATON DALAM PEMBUATAN FILM ANIMASI DI MACROMEDIA FLASH MX Jacky Sukmana
Jurnal Pseudocode Vol 5, No 1 (2018): Volume 5 Nomor 1 Februari 2018
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (757.057 KB) | DOI: 10.33369/pseudocode.5.1.29-36

Abstract

 Industri film kartun di Indonesia saat ini masih jauh dari yang diharapkan, dimana film kartun pada stasiun Televisi Indonesia masih mengimpor dari negara lain, khusunya pada Negara Jepang  dan Amerika Serikat. Hal ini berkaitan dengan besarnya investasi dan rutinitas sumber daya manusia (SDM) yang ada. Para animator Indonesia beranggapan bahwa industri film kartun membutuhkan biaya yang besar serta sumber daya manusia yang benar-benar menguasai dan memahami seluk beluk pembuatan kartun yang dinilai rumit. Namun dengan system komputerisasi sekarang ini, kita dapat memproduksi film kartun animasi dengan murah dan cepat. Ada beberapa pilihan dalam teknik pembuatan film animasi ini, seperti contoh system operasi Machintos serta aplikasi 3D Studio Max yang berjalan pada system operasi Windows, tetapi pengoperasian teknologi tersebut tergolong mahal dan harus mempunyai keterampilan yang khusus. Penulis mengenalkan teknologi Macromedia Flash yang memiliki kemampuan antara lain, flash merupakan suatu program grafis dengan system vector, waktu loading baik untuk animasi film ataupun game, dan ditunjang dengan beberapa action Scrip penting dapat kita manfaatkan dan mampu mengerjakan sejumlah frame dengan urutan. Membuat animasi dengan cara menggambar manual di kertas, di scan dan di transfer pada computer untuk dapat merubahnya menjadi image digital. Disebut hybrid, karena menggabungkan kemampuan gambar manual di kertas dengan penggunaan aplikasi terkomputerisasi. Apalagi didukung oleh sumber daya manusia yang produktif dan memiliki kreatifitas tinggi, sehingga mampu menghasilkan produk yang bernilai positif  bagi perkembangan dunia kartun dan animasi di Indoneisia.
PEMILIHAN INDEKOS MAHASISWA DAN PEMETAAN TINGKAT KRIMINALITAS DENGAN PROFILE MATCHING METHOD Agia Dimandili; Endina Putri Purwandari; Rusdi Efendi
Jurnal Pseudocode Vol 5, No 1 (2018): Volume 5 Nomor 1 Februari 2018
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (841.967 KB) | DOI: 10.33369/pseudocode.5.1.18-28

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menerapkan metode Profile Matching ke dalam aplikasi pemilihan indeindekos mahasiswa dan pemetaan kriminalitas. Data yang dikelola dalam memilih indeindekos yaitu data lokasi indeindekos, biaya sewa, karakteristik bangunan, kategori keamanan dan fasilitas indeindekos untuk memperoleh perangkingan rekomendasi indeindekos. Sedangkan data yang digunakan dalam melakukan pemetaan yaitu data kriminalitas yang terjadi di titik indeindekos. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah aplikasi android yang menerapkan Profile Matching Method dalam pemilihan indeindekos mahasiswa dan pemetaan kriminalitas dengan disertai fitur pengolahan data. Pengujian black box dilakukan terhadap 22 kelas uji dan 107 skenario pengujian yang diujikan dengan hasil 107 skenario uji berhasil 100% berjalan sebagaimana mestinya. Pengujian kelayakan sistem dilakukan pada responden mahasiswa Universitas Bengkulu. Hasil pengujian menunjukkan bahwa variabel tampilan dengan kategori sangat baik (46,4%), variabel kinerja sistem dengan kategori sangat baik (47%) dan variabel kemudahan pengguna dengan kategori sangat baik (51%). Sehingga secara keseluruhan disimpulkan bahwa aplikasi termasuk dalam kategori sangat baik (skor 4,43 dari skala 5,00).

Page 1 of 1 | Total Record : 10