cover
Contact Name
Ekonobis
Contact Email
ekonobis@unram.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
irwansuryadi@unram.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
EKONOBIS (JURNAL EKONOMI DAN BISNIS)
Published by Universitas Mataram
ISSN : 14127601     EISSN : 26548712     DOI : -
Core Subject : Economy,
Jurnal Ekonobis adalah media untuk mempublikasikan kegaiatan penelitian dalam ilmu ekonomi, diantaranya perencanaan dan pembangunan daerah, ekonomi sumber daya manusia dan ketenagakerjaan, ekonomi islam, ekonomi moneter dan perbankan, keuangan daerah, dan bisnis pariwisata.
Arjuna Subject : -
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 9 No 1 (2023): Ekonobis, Maret 2023" : 6 Documents clear
ANALISIS PENGARUH PENDIDIKAN, TINGKAT UPAH DAN PERTUMBUHAN EKONOMI TERHADAP TINGKAT PARTISIPASI ANGKATAN KERJA DI PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT Nur Haida Haspa; Hailuddin; Satarudin
Journal of Economics and Business Vol 9 No 1 (2023): Ekonobis, Maret 2023
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/ekonobis.v9i1.126

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pendidikan, tingkat upah dan pertumbuhan ekonomi terhadap tingkat partisipasi angkatan kerja di Provinsi Nusa Tenggara Barat tahun 2017-2021. Data penelitian menggunakan data sekunder melalui pendekatan analisis data panel dengan pendekatan Random Effect Model (REM). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel pendidikan berpengaruh negatif namun tidak signifikan terhadap tingkat partisipasi angkatan kerja di Provinsi NTB. Sebaliknya variabel tingkat upah dan pertumbuhan ekonomi berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat partisipasi angkatan kerja di daerah ini. Selanjutnya pengaruh secara bersama/simultan faktor pendidikan, tingkat upah dan pertumbuhan ekonomi memiliki peran yang signifikan terhadap tingkat partisipasi angkatan kerja di Provinsi Nusa Tenggara Barat tahun 2017-2021.
DAMPAK PEMEKARAN DESA PADA KEHIDUPAN SOSIAL DAN EKONOMI DI DESA SAMA GUNA, KECAMATAN TANJUNG. Anggun Pratiwi Sofia; Himawan Sutanto
Journal of Economics and Business Vol 9 No 1 (2023): Ekonobis, Maret 2023
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/ekonobis.v9i1.127

Abstract

Penelitian ini di lakukan dengan tujuan untuk mengatahui dan menganalisis dampak pemekaran Desa terhadap kehidupan sosial dan ekonomi masyarakat Desa Sama Guna, Kecamatan Tanjung. Dengan memfokuskan pada indikator sosial berupa pendidkan dan kesehatan sedangkan pada indikator ekonomi berupa pendapatan masyarakat dan pembangunan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Dengan teknik pengambilan data menggunakan metode observasi, wawancara dan juga dokumentasi. Dengan pendekatan ini peneliti menggali informasi secara alamiah tentang keadaan sosial ekonomi pasca pemekaran. Hasil penelitian yang di peroleh yaitu mengetahui apa saja dampak yang di timbulkan setelah adanya pemekaran di desa. Pemekaran desa membawa perubahan pada pendapatan masyarakat yang mengalami peningkatan, meskipun tidak sebagian besar pendapatan meningkat, namun perubahan jumlah pendapatan ini bisa di bilang cukup mengalami perubahan dari sebelumnya. Hal ini juga dipengaruhi oleh infrastruktur yang suemakin diperbaiki sehingga memudahkan melaksanakan mobilitas. Setelah pemekaran ini, sarana pendidikan juga banyak mengalami perubahan yaitu bangunan sekolah yang ditambah seperti PAUD dan TK. Selain itu sarana kesehatan yang sudah di berikan dengan sebaik mungkin melalui pelaksanaan kegiatan posyandu, pengobatan gratis dan pengecekan kesehatan secara rutin oleh puskesmas dan dan juga dibangunnya fasilitas Polindes.
PENGARUH PARIWISATA ALAM TERHADAP KESEJAHTERAAN MASYARAKAT, STUDI KASUS PADA WISATA ALAM DI KELURAHAN TANJUNG KARANG KOTA MATARAM Anindya Aisyatur Amini; Irwan Suriadi
Journal of Economics and Business Vol 9 No 1 (2023): Ekonobis, Maret 2023
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/ekonobis.v9i1.128

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui apakah fasilitas wisata, daya tarik wisata, kunjungan wisata berpengaruh terhadap kesejahteraan masyarakat di sekitar lokasi pariwisata alam Kota Mataram, selain itu juga untuk mengetahui apakah apakah fasilitas wisata, daya tarik wisata dan kunjungan wisata, secara bersama-sama berpengaruh terhadap kesejahteraan masyarakat di sekitar lokasi pariwisata alam Kota Mataram. Penelitian ini menggunakan jenis data primer dan data sekunder.sumber data diperoleh dari laporan Badan Pusat Statistik, Dinas Pariwisata Kota Mataram dan profil desa. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dimana responden mengisi pertanyaan atau pernyataan tertulis yang ada pada lembar kuisioner. Hasil penelitian menunjukkan variabel fasilitas wisata, daya Tarik dan variabel kunjungan wisata memberikan pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kesejahteraan masyarakat di Kawasan objek wisata Kelurahan Tanjung Karang kota mataram
ANALISIS PENETUAN PRIORITAS SEKTOR EKONOMI DALAM PEMBANGUNAN DAERAH PADA SETIAP KABUPATEN PENYANGGA KOTA MATARAM SEBAGAI PUSAT PERTUMBUHAN DI PULAU LOMBOK Muhammad Alwi; Putu Karismawan; I Dewa Ketut Yudha
Journal of Economics and Business Vol 9 No 1 (2023): Ekonobis, Maret 2023
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/ekonobis.v9i1.129

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis sektor ekonomi yang perlu diprioritaskan dalam pembangunan daerah pada setiap Kabupaten sebagai penyangga kota mataram sebagai pusat pertumbuhan di Pulau Lombok. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder berupa Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Provinsi Nusa Tenggara Barat dan PDRB dari 5 Kabupaten dan Kota di Pulau Lombok dari tahun 2017 samapai tahun 2021. Medode analisis yang digunakan adalah medode analisis SLQ, Analisis Model Ratio Pertumbuhan ( MRP ) serta analisis Overlay.Hasil penelitian menunjukan bahwa sektor ekonomi yang perlu dijadikan alternatif prioritas dalam pembangunan karena memiliki keunggulan dari segi kontribusi dan dari segi pertumbuhan. Untuk daerah ; Kabupaten Lombok Barat yang dapat dijadikan pilihan prioritas dalam pembanguanan daerah adalah sektor : Industri Pengolahan, Pengadaan listrik dan gas, Kontruksi, Transportasi dan pergudangan, Informasi dan komunikasi, Jasa keuangan dan asuransi, Real Estate, Jasa pendikan, Jasa Kesehatan dan kegiatan social, Kabupaten Lombok Tengah yang dapat dijadikan pilihan prioritas dalam pembangunan daerahnya adalah sektor : Pertanian, kehutanan dan perikanan, Kontruksi, Real Estate, Jasa kesehatan dan kegiatan social, Jasa lainnya .Kabupaten Lombok Timur yang dapat dijadikan pilihan prioritas dalam pembangunan daerah adalah sektor : Kontruksi, Perdagangan besar dan eceran, reparasi mobil dan sepeda motor, Real estate, Jasa pendidikan, Jasa kesehatan dan kegiatan social. Kabupaten Lombok Utara yang dapat dijadikan pilihan proritas dalam pembangunan daerah adalah sektor : Pertanian, kehutanan dan perikanan, Pengadaan listrik dan gas, Administrasi pemerintahan, pertahanan dan jaminan social, Jasa pendidikan.
PENGEMBANGAN WISATA PANTAI MELALUI PEMBERDAYAAN MASAYARAKAT DI KAWASAN PANTAI CEMARA LEMBAR KABUPATEN LOMBOK BARAT Masrun; Titi Yuniarti; M. Firmansyah
Journal of Economics and Business Vol 9 No 1 (2023): Ekonobis, Maret 2023
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/ekonobis.v9i1.130

Abstract

Tujuan khusus dari penelitian ini adalah menggali secara mendalam dengan melakukan identifikasi berbagai potensi yang dapat dikembangkan/diperdayakan masyarakat dengan berdasarkan kearifan lokal di kawasan Pantai Cemara Lembar. Selain itu, juga menyusun program/strategi untuk pengembangan wisata pantai dengan melibatkan masyarakat lokal menurut prioritas. Sehingga target khusus dalam penelitian ini adalah untuk melahirkan Model Pengembangan Wisata Pantai Melalui Pemberdayaan Masyarakat. Penelitian dilakukan secara kualitatif dan kuantitatif, data diperoleh dari Studi Kepustakaan dan Data Lapangan dengan informan yang diwawancarai seperti Pelaku usaha sekitar kawasan pesisir Pantai Cemara, Pegiat pariwisata, Akademisi bidang pariwisata, Pembuat Kebijakan (Instansi Terkait). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pengembangan Wisata Pantai dikelola secara marketable (berkelanjutan) dengan dukungan pihak Pemerintah Daerah, Stokcholder, LSM dan Perguruan Tinggi,dengan melibatkan/partisipasi dari masyarakat, dari empat usaha yang dianalisis secara ekonomi memang menguntungkan, dan juga yang paling layak/unggul dikembangkan untuk sementara di kawasan Pantai Cemara Lembaryaitu usaha abon ikan tongkol, warung makan/minum (lesehan) dan terasi udang, sedangkan usaha dagang sedikit layak.
VALUASI EKONOMI KAWASAN WISATA AIR TERJUN BENANG STOKEL DAN BENANG KELAMBU DUSUN PEMOTOH DESA AIK BERIG BATUKLIANG LOMBOK TENGAH Hadi Mahmudi; Abdul Manan; Taufan Handika Putra; Rahman
Journal of Economics and Business Vol 9 No 1 (2023): Ekonobis, Maret 2023
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/ekonobis.v9i1.131

Abstract

Penelitian ini dilakukan di kawasan wisata Air Terjun Benang Stokel dan Benang Kelambu yang terletak di Dusun Pemotoh Tengah, Desa Ai9k Beriq, Kecamatan Butukliang Lombok Tengah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai ekonomi di kawasan wisata Air Terjun Benang Stokel dan Benang Kelambu dan untuk mengetahui pengaruh Umur, Lama pendidikan, Penghasilan, Jarak tempuh, Waktu tempuh, Waktu di lokasi, Biaya perjalanan, Lama mengetahui lokasi terhadap jumlah kali kunjungan ke kawasan wisata Air Terjun Benang Stokel dan Benang Kelambu. Populasi penelitian ini adalah pengunjung yang berkunjung ke kawasan wisata Air Terjun Benang Stokel dan Benang Kelambu, dalam beberapa tahun terakhir yang datang ke kawasan wisata Air Terjun Benang Stokel dan Benang Kelambu pada tahun 2020 adalah sebanyak 540.068 orang. Hal ini sebagai gambaran dan dasar untuk menentukan jumlah sampel. Accidental sampling digunakan dalam penelitian ini, artinya siapapun tidak sengaja bertemu saat penulis mengumpulkan data disana. Ada 107 orang sebagai sampel. Metode penelitian ini menggunakan deskriptif dan kuantitatif pengumpulan data. Analisis kuantitatif menggunakan regresi linier berganda yang didasarkan pada kuesioner. Dengan menggunakan pendekatan biaya perjalanan, Hasil penelitian menunjukkan nilai ekonomi lingkungan kawasan wisata Air Terjun Benang Stokel dan Air Terjun Benang Kelambu sebesar Rp. 7.484.046.320/tahun. Uji Signifikansi serentak bahwa secara bersama – sama atau simultan variabel independen yaitu Umur (X1), Lama pendidikan (X2), Penghasilan (X3), Jarak tempuh (X4), Waktu tempuh (X5), Waktu di lokasi (X6), Biaya perjalanan (X7), Lama mengetahui lokasi (X8) berpengaruh siginifikan terhadap jumlah kali kunjungan yang berarti menerima hipotesa yang diajukan.Uji Signifikansi secara parsial untuk Variabel lama pendidikan (X2), Variabel penghasilan (X3), Variabel Waktu tempuh (X5) dan Variabel Biaya perjalanan (X7) tidak berpengaruh signifikan terhadap jumlah kali kunjungan yang berarti variabel-variabel tersebut menolak hipotesa yang diajukan. Sedangkan Variabel umur (X1), Variabel Jarak tempuh (X4), Variabel Waktu di lokasi (X6),Variabel Lama mengetahui (X8) berpengaruh secara signifikan terhadap jumlah kali kunjungan ke Kawasan Wisata Air Terjun Benang Stokel dan Benang Kelambu berarti variabel independent tersebut menerima hipotesa yang diajukan atau hipotesa sudah terbukti. Penilaian responden terhadap kondisi jalan menuju ke Obyek Wisata Air Terjun Benang Stokel dan Benang Kelambu baik. Pendapat responden tentang keindahan Obyek Wisata Air Terjun Benang Stokel dan Benang Kelambu sangat indah. Pendapat para responden terhadap penambahan fasilitas di Obyek Wisata Air Terjun Benang Stokel dan Benang Kelambu sangat perlu.

Page 1 of 1 | Total Record : 6