cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. gorontalo,
Gorontalo
INDONESIA
AKADEMIKA
ISSN : 23016248     EISSN : 25977865     DOI : -
Core Subject :
Akademika : Jurnal Ilmiah Media Publikasi Ilmu Pengetahuan dan Teknologi yang terbit secara berkala pada bulan April dan September diterbitkan pertama kali pada bulan April 2012 (versi cetak) dan telah migrasi ke terbitan online sejak Bulan September 2017, oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah Gorontalo. Akademika : Jurnal Ilmiah Media Publikasi Ilmu Pengetahuan dan Teknologi menerbitkan hasil penelitian yang berkaitan dengan beberapa disiplin ilmu yang ada disetiap Program Studi dan Fakultas dengan penentuan tema setiap penerbitannya
Arjuna Subject : -
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol 10, No 1 (2021): April 2021" : 9 Documents clear
PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK MENGGUNAKAN MEDIA REALIA PADA PEMBELAJARAN IPA DI SD Lia Nurhayati; Salatifah Salatifah
Akademika Vol 10, No 1 (2021): April 2021
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31314/akademika.v10i1.1280

Abstract

The purpose of this research was to increase the learning motivation of students in science learning through the use of Reality learning media. With the formulation of the problem whether educators using reality media in science learning theme 6 Heat and Transfer material in class V SD Negeri 18 Pulubala, Gorontalo Regency can increase students' learning motivation. The subjects of this classroom action research were students of class V SD Negeri 18 Pulubala with a total of 18 people and the main target in this research was to increase the learning motivation of students in science learning theme 6 Heat and its displacement. The performance indicators used are learning activities that are said to be complete if the active and very active categories classically reach more than 80%. The results of this research indicate an increase in the learning motivation of students in the first cycle stage of the active and very active category on average reaching 69,14%. The results of cycle II have started to reach indicators of success. This is indicated by the average acquisition it reached 83%. The results of the competency test in cycle II are better than cycle I. This shows that the activities of students during learning have been very active, so that they have increased learning motivation.Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik pada pembelajaran IPA melalui penggunaan media pembelajaran Realita. Dengan rumusan masalah apakah pendidik dengan menggunakan media realita pada pembelajaran IPA tema 6 materi Panas dan Perpindahannya di kelas V SD Negeri 18 Pulubala Kabupaten Gorontalo dapat meningkatkan motivasi belajar peserta didik. Subyek Penelitian tindakan kelas ini adalah peserta didik kelas V SD Negeri 18 Pulubala dengan jumlah 18 orang dan sasaran utama dalam penelitian ini adalah meningkatkan motivasi belajar peserta didik pada pembelajaran IPA tema 6 materi Panas dan perpindahannya. Indikator kinerja yang digunakan adalah kegiatan pembelajaran dikatakan tuntas apabila kategori aktif dan sangat aktif secara klasikal mencapai lebih dari 80 %. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan motivasi belajar peserta didik pada tahap siklus I mencapai rata-rata 69,14%, Hasil pencapain siklus II sudah mulai mencapai indikator keberhasilan. Hal ini ditunjukkan dengan perolehan rata-rata siklus II mencapai 83%. Hasil uji kompetensi siklus II lebih baik dari siklus I. Hal ini nampak kegiatan peserta didik selama pembelajaran sudah sangat aktif, sehingga mengalami peningkatan motivasi belajar.
KEMAMPUAN MENGHITUNG VOLUME KUBUS DAN BALOK DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA TABEL PERKALIAN PINTAR Raina K. Awal; Yusraningsih H. Pongoliu
Akademika Vol 10, No 1 (2021): April 2021
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31314/akademika.v10i1.1276

Abstract

The purpose of research was to increase the ability to calculate the volume of cubes and ballots for class V SDN 30 Paguyaman, Boalemo Regency using smart multiplication table media. The type of research used was class action research with the subject of research, namely grade V SDN 30 Paguyaman District, Boalemo regency. The research used the instrument of observing teacher activity, student activity, and student learning outcomes. The results of this research indicate an increase in the ability to calculate the volume of cubes and blocks. This is indicated by an increase in the computational ability in cycle I classically up to 33%, and in Cycle II to 83%. This shows that the results achieved by students have exceeded the work indicators that have been formulated, namely ≥80% of students classically subjected to actions to get ≥70 learning outcomes according to the KKM, it can be concluded that by using the intelligent multiplication table media the ability to calculate the volume of cubes and ballots for class V increases.Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan menghitung volume kubus dan balok pada siswa kelas V SDN 30 Paguyaman Kabupaten Boalemo dengan menggunakan media tabel perkalian pintar. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitian yaitu siswa kelas V SDN 30 Paguyaman Kabupaten Boalemo yang berjumlah 12 orang. Instrumen penelitian yang digunakan adalah instrumen pengamatan aktivitas guru, aktivitas siswa, dan tes hasil belajar siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan kemampuan menghitung volume kubus dan balok. Hal ini ditunjukkan adanya peningkatan hasil kemampuan menghitung siswa pada siklus I secara klasikal mencapai 33 %, dan pada siklus II menjadi 83 %. Hal ini menunjukkan bahwa hasil yang dicapai siswa telah melebihi indikator kerja yang telah dirumuskan yaitu ≥80 % siswa secara klasikal yang dikenai tindakan memperoleh hasil belajar ≥70 sesuai KKM, Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan media tabel perkalian pintar kemampuan menghitung volume kubus dan balok pada siswa kelas V meningkat.
WORDWALL SEBAGAI MEDIA BELAJAR INTERAKTIF DARING DALAM MENINGKATKAN AKTIFITAS DAN HASIL BELAJAR MAHASISWA GEOGRAFI PADA MATA KULIAH GEOGRAFI DESA KOTA DI MASA PANDEMI Windayani Ika Yunita Sari
Akademika Vol 10, No 1 (2021): April 2021
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31314/akademika.v10i1.1083

Abstract

This research was conducted with the aim of increasing student activities and learning outcomes in the implementation of online learning. The low activity and learning outcomes of students of the Geography Education study program at the State University of Gorontalo, in the Urban Village Geography course during the pandemic, became the basis of this research. This research is a classroom action research. The subjects of this study were students of the Class of 2019 totaling 65 people. Data collection techniques using observation and tests. Data analysis used quantitative and qualitative descriptive statistical analysis methods. From the results of observation data on student activities in the learning process, it shows an increase from cycle I to cycle II. with the test results at the end of the first cycle that the percentage of completeness was 45% and there was an increase in the percentage at the end of the second cycle (97%). This shows that the target percentage of students' completeness has exceeded the learning achievement limit for Graduates. The use of website-based Wordwall application media can increase the activities and learning outcomes of students of the Geography Education study program at the State University of GorontaloPenelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan aktifitas dan hasil belajar mahasiswa dalam pelaksanan pembeljaran daring. Rendahnya aktifitas dan hasil belajar mahasiswa program studi Pendidikan geografi Universitas Negeri Gorontalo, pada mata kuliah Geografi Desa Kota pada masa pandemi menjadi dasar penelitian ini. Penelitian ini merupakan suatu penelitian tindakan kelas. Subjek dari penelitian ini adalah mahasiswa Angkatan 2019 yang berjumlah 65 orang. Penelitian ini di laksanakan pada kuliah daring di Universitas negeri Gorontalo. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan tes. Analisis data menggunakan metode analisis statistika deskripstif kuantitatif dan kualitatif. Dari hasil data observasi aktiftas mahasiswa dalam proses pembeljaran menunjukan adanya peningkatan dari siklus I ke siklus II. dengan hasil tes pada akhir siklus I bahwa persentase ketuntasan sebsar 45% dan mengalami peningkatan persentase pada akhir siklus II sebsar (97%) . hal ini menunjukan target persentase ketuntasan mahasiswa sudah melebihi batas Capaian pembelajaran Lulusan. Penggunaan media belajar aplikasi Wordwall berbasis website dapat meningkatkan aktifitas dan hasil belajar mahasiswa program studi Pendidikan geografi Universitas Negeri Gorontalo
PENGGUNAAN MEDIA AUDIO VISUAL SCREENCAST-O-MATIC UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK MATA PELAJARAN PKN KELAS IV DI SDN 05 BOTUMOITO KABUPATEN BOALEMO Fandi H Binggo; Ismail Adipu
Akademika Vol 10, No 1 (2021): April 2021
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31314/akademika.v10i1.1277

Abstract

This study shows that the learning outcomes of students in the PKN subject are still in the low category. This is indicated by the low learning activity of students at the time of initial observation, with a percentage level of 33.33% of the 24 students. Therefore the researcher took action using the audio-visual screencast-O-matic learning media of diversity material. From the results of research conducted on student learning outcomes, there was an increase of 41.66% in the first cycle of the first meeting, 50% of the first cycle of the second meeting and 62.5% of the first cycle of the third meeting. Whereas in the second cycle of the first meeting the increase in learning outcomes reached 70.83% and in the second cycle the second meeting had increased up to 87.5%. Based on research conducted in cycle I and cycle II, it can be concluded that by using audio-visual screencast-O-matic media, diversity material can improve student learning outcomes in PKN learning in class IV SDN 5 Botumoito, Boalemo Regency, this is in terms of increasing learning outcomes. students from 33.33% rose to 87.5%Penelitian ini menunjukkan bahwa hasil belajar siswa pada mata pelajaran PKN masih dalam kategori rendah. Hal ini ditunjukkan dengan rendahnya aktivitas belajar siswa pada saat observasi awal, dengan tingkat persentase 33,33% dari 24 siswa. Oleh karena itu peneliti melakukan tindakan dengan menggunakan media pembelajaran audio visual screencast-O-matic materi keberagaman. Dari hasil penelitian yang dilakukan terhadap hasil belajar siswa, terjadi peningkatan sebesar 41,66% pada siklus I pertemuan I, siklus I pertemuan II 50% dan siklus I pertemuan ketiga 62,5%. Sedangkan pada siklus II pertemuan pertama peningkatan hasil belajar mencapai 70,83% dan pada siklus II pertemuan kedua mengalami peningkatan hingga 87,5%. Berdasarkan penelitian yang dilakukan pada siklus I dan siklus II dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan media audio visual screencast-O-matic, materi keragaman dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran PKN di kelas IV SDN 5 Botumoito Kabupaten Boalemo, hal ini dalam hal meningkatkan hasil belajar. siswa dari 33,33% naik menjadi 87,5%
PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MENGGUNAKAN VIDEO ANIMASI BERGERAK BERBASIS PBL DI SD Irmawati D Ishak; Paramita Tahalu
Akademika Vol 10, No 1 (2021): April 2021
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31314/akademika.v10i1.1273

Abstract

The purpose of this study was to improve student learning outcomes in social studies using animated video moves based on the Problem Based Learning Model in Class V SDN 3 Mootilango, Gorontalo District. With the formulation of the problem whether the use of Problem Based Learning-based animated video can improve student learning outcomes in class V social studies subjects at SDN 3 Mootilango, Gorontalo District. Research subjects in Classroom Action Research (PTK) were students of class V with a total of 13 students consisting of 10 male students and 3 female students. And the main target in this study is to improve student learning outcomes in social studies subjects. The results of this study indicate an increase in the ability of students in completing assignments and evaluation questions both at each meeting and each cycle. This is shown in the learning outcomes of students who achieved learning completeness in the first cycle of learning completeness reached 62%, and at the second meeting it reached 77% and at the third meeting it increased to 93%. And it has exceeded the expected performance indicators.Tujuan Penelitian ini adalah meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS menggunakan Video animasi bergerak bebasis Model Problem Based Learning di Kelas V SDN 3 Mootilango Kabupaten Gorontalo. Dengan Rumusan masalah Apakah dengan penggunaan Video animasi bergerak berbasis Problem Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS kelas V di SDN 3 Mootilango Kabupaten Gorontalo. Subjek Penelitian pada Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini adalah siswa kelas V dengan jumlah siswa 13 yang terdiri dari 10 siswa laki-laki dan 3 siswa Perempuan. Dan sasaran utama dalam penelitian ini adalah meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS. Hasil Penelitian ini menunjukan peningkatan kemampuan siswa dalam menyelesaikan Tugas maupun Soal Evaluasi baik setiap Pertemuan maupun setiap Siklus. Hal ini di tunjukan pada hasil belajar siswa yang mencapai ketuntasan belajar pada siklus I meningkat menjadi 77% dan pada siklus II mengalami peningkatan yang sangat signifikan yaitu mencapai 93%. Dan sudah melampaui indikator kinerja yang di harapkan.
PENGGUNAAN MEDIA POP UP DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS CERITA PENDEK Amna N. Noho; Sintianing Buate
Akademika Vol 10, No 1 (2021): April 2021
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31314/akademika.v10i1.1278

Abstract

The purpose of this research was to improve the skills of writing short stories by using Pop Up for the fourth grade students of SDN 9 Bone, Bone Bolango Regency. The subjects of this study were the fourth grade students, totaling 28 students with 16 male students and 12 female students. The method used is classroom action research by implementing the action in the form of a cycle. In the implementation of the first cycle there were 3 meetings and the second cycle there were 3 meetings. This research shows that the short story writing skills of students in class IV SDN 9 Bone are still low at the time of initial observation with a percentage level of 35.71% of the total number of students, namely 28 students. Therefore, researchers took action using Pop up media in improving short story writing skills, from the results of research conducted on students' short story writing skills, there was an increase of 10% in the first cycle of the first meeting with a percentage of 45.63% of the first cycle of the second meeting. with a percentage of 53.57% and in the first cycle of the third meeting it reached a percentage of 61.50%. While in the second cycle of the first meeting the increase in learning outcomes reached 71.42%, at the second meeting the percentage was 77.77% and in the second cycle the third meeting increased to 89.28%.Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan menulis cerita pendek dengan menggunakan Pop Up pada peserta didik di kelas IV SDN 9 Bone Kabupaten Bone Bolango. Subjek penelitian ini yaitu peserta didik kelas IV yang berjumlah 28 peserta didik dengan jumlah peserta didik 16 orang peserta didik laki-laki dan 12 orang peserta didik perempuan. Metode yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas dengan pelaksanakan tindakan dalam bentuk siklus. Pada pelaksanaan siklus I terdapat 3 kali pertemuan dan siklus II terdapat 3 kali pertemuan. Penelitian ini menunjukkan bahwa keterampilan menulis cerita pendek peserta didik di kelas IV SDN 9 Bone masih rendahnya pada saat observasi awal dengan taraf persentase 35,71% dari jumlah keseluruhan peserta didik yaitu 28 peserta didik. Oleh karena itu peneliti melakukan tindakan menggunakan media Pop up dalam meningkatkan keterampilan menulis cerita pendek, dari hasil penelitian yang dilakukan pada keterampilan menulis cerita pendek peserta didik, terjadi peningkatan sebesar 10% pada siklus I pertemuan pertama dengan presentase 45,63% siklus I pertemuan kedua dengan presentase 53,57% dan pada siklus I pertemuan ketiga mencapai presentase 61,50%. Sedangkan pada siklus II pertemuan pertama peningkatan hasil belajar mencapai 71,42%, pada pertemuan kedua dengan presentase 77,77% dan pada siklus II pertemuan ketiga mengalami peningkatan hingga 89,28%.
TEKNIK PEMBERIAN BALIKAN DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA IPA DIMASA PENDEMI COVID-19 Giarti Manopo; Suleman Suleman
Akademika Vol 10, No 1 (2021): April 2021
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31314/akademika.v10i1.1274

Abstract

This research is an action class research with used giving feedback technique to increase learning outcomes of science Subject. The problem is whether the application of feedback giving techniques can improve science learning outcomes during the Covid-19 pandemic. The objective to describe the science learning process during Covid-19 Pandemic which Applicated giving feedback technique in science learning in V class of SDN 1 Bone Raya. The results based on the implementation of the first cycle class action only 50% or 6 people who achieved the minimum completeness criteria (KKM) ≥ 75 with indicators of learning achievement reaching 71.67%. In the second cycle, it increased to 10 people or 83% who reached the minimum completeness criteria (KKM) 75 with learning outcomes indicators of 89.16%. Based on these results, the use of feedback giving techniques can improve science learning outcomes in Class V SDN 1 Bone Raya, Bone Bolango Regency.Penelitian merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan Teknik Pemberian Balikan untuk meningkatkan hasil belajar IPA. Permasalahan apakah dengan penerapan teknik pemberian balikan dapat meningkatkan hasil belajar IPA di masa pandemi covid-19. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan proses pembelajaran IPA dimasa Pandemi yang menerapkan Teknik Pemberian Balikan pada pembelajaran IPA di Kelas V SDN 1 Bone Raya Kabupaten Bone Bolango.Hasil penelitian pada pelaksanaan tindakan kelas siklus I hanya 50% atau 6 orang yang mencapai criteria ketuntasan minimal (KKM) ≥ 75 dengan indicator capaian hasil belajar mencapai 71,67%. Pada siklus II meningkat menjadi 10 orang atau 83% yang mencapai criteria ketuntasan minimal (KKM) ≥ 75 dengan indicator capaian hasil belajar 89,16%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut penggunaan teknik pemberian balikan dapat meningkatkan hasil belajar IPA di Kelas V SDN 1 Bone Raya Kabupaten Bone Bolango.
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS PESERTA DIDIK SDN 30 PAGUYAMAN MELALUI MODEL DISCOVERY LEARNING Wira Tangahu; Buana Wadi
Akademika Vol 10, No 1 (2021): April 2021
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31314/akademika.v10i1.1279

Abstract

The objective of research was to increase learning outcomes of V class students in SDN 30 Paguyaman on the types of business subjects and economic activities in Indonesia through a discovery learning model. The type of research used Classroom action research with research subjects, namely students of class V SDN 30 Paguyaman with a total of 12 people. The instruments used the instrument of observing the activities of educators, the activities of students, and the test of learning outcomes of students. The results indicated an increase in student learning outcomes through the discovery learning model which is indicated by an increase in student learning outcomes in the first cycle of the first meeting by 33%, the second and third meetings 42% until the second cycle meeting 1 to the third meeting increases until reach 100%. This proves the performance indicators have been achieved. So it can be concluded that the use of discovery learning models can improve the learning outcomes of class V students in social science subjects.Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas V SDN 30 Paguyaman Kabupaten Boalemo terhadap materi jenis-jenis usaha dan kegiatan ekonomi di Indonesia melalui model discovery learning. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitian yaitu peserta didik kelas V SDN 30 Paguyaman dengan jumlah 12 orang. Instrumen pada penelitian ini adalah instrument pengamatan aktivitas pendidik, aktivitas peserta didik, dan tes hasil belajar peserta didik. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar peserta didik melalui model pembelajaran discovery learning yang ditunjukkan dengan terjadinya peningkatan hasil belajar peserta didik pada siklus 1 pertemuan pertama sebesar 33%, pertemuan kedua dan ketiga 42% hinggapadai siklus II pertemuan 1 sampai pertemuan ketiga meningkat hingga mencapai 100%. Hal tersebut membuktikan bahwa indikator kinerja telah tercapai. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran discoverylearning dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas V pada matapelajaran IPS.
MENGATASI KENAKALAN PESERTA DIDIK MELALUI LAYANAN KONSELING DI SDN 02 MANANGGU KABUPATEN BOALEMO Yane Hardiyanti Mahmud
Akademika Vol 10, No 1 (2021): April 2021
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31314/akademika.v10i1.1275

Abstract

The purpose of this research is to find out how the forms of delinquency of students that occur at SDN 02 Mananggu, Boalemo Regency and how counseling services are carried out in dealing with delinquency of students at SDN 02 Mananggu, Boalemo Regency. The type of research used in this study is a type of qualitative research. Qualitative research is a research that is intended to present an objectively scientific empirical fact based on scientific logic, procedures and is supported by strong theoretical and methodologies in accordance with known scientific disciplines. The results showed that the forms of delinquency shown by students at SDN 02 Mananggu included annoying friends who were studying, lazy studying, often not doing assignments, cheating, often late coming to school like to fight, not wearing uniforms with Neat likes to disturb his friends by calling friends' names by the names of their parents, likes to leave class when class is in progress, likes to bully his friends and juniors, and some even start to consume cigarettes and liquor. That efforts to deal with student delinquency are greatly influenced by parental support.Yang menjadi tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana bentuk kenakalan peserta didik yang terjadi di SDN 02 Mananggu Kabupaten Boalemo serta bagaimana layanan konseling yang dilakukan dalam mengatasi kenakalan peserta didik di SDN 02 Mananggu Kabupaten Boalemo. Adapun jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif. Penelitian kualitatif adalah sebuah penelitian yang dimaksudkan untuk mengunggak sebuah fakta empiris secara objektif ilmiah dengan berlandaskan pada logika keilmuan, prosedur dan didukung oleh metodologi dan teoritis yang kuat sesuai disiplin keilmuan yang diketahui. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Bentuk-bentuk kenakalan yang ditunjukkan oleh peserta didik di SDN 02 Mananggu antara lain yaitu suka mengganggu teman yang sedang belajar, malas belajar, sering tidak mengerjakan tugas, suka menyontek, sering terlambat datang ke sekolah suka berkelahi, tidak menggunakan seragam dengan rapi suka mengganggu temannya dengan cara memanggil nama teman dengan nama orang tuanya, suka keluar kelas di saat jam pelajaran sedang berlangsung, suka memalak teman dan adik kelasnya, bahkan ada yang mulai mengkonsumsi rokok dan minuman keras. Bahwa upaya untuk menangani kenakalan peserta didik sangat dipengaruhi oleh dukungan orang tua.

Page 1 of 1 | Total Record : 9