cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. gorontalo,
Gorontalo
INDONESIA
AKADEMIKA
ISSN : 23016248     EISSN : 25977865     DOI : -
Core Subject :
Akademika : Jurnal Ilmiah Media Publikasi Ilmu Pengetahuan dan Teknologi yang terbit secara berkala pada bulan April dan September diterbitkan pertama kali pada bulan April 2012 (versi cetak) dan telah migrasi ke terbitan online sejak Bulan September 2017, oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah Gorontalo. Akademika : Jurnal Ilmiah Media Publikasi Ilmu Pengetahuan dan Teknologi menerbitkan hasil penelitian yang berkaitan dengan beberapa disiplin ilmu yang ada disetiap Program Studi dan Fakultas dengan penentuan tema setiap penerbitannya
Arjuna Subject : -
Articles 95 Documents
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI PERKEMBANGAN TEKNOLOGI PRODUKSI MELALUI MODEL GROUP INVESTIGATION DI KELAS IV SDN 6 BULANGO SELATAN Yane Hardiyanti Mahmud
Akademika Vol 7, No 2 (2018): September 2018
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (575.311 KB) | DOI: 10.31314/akademika.v7i2.315

Abstract

This journal is about improving student’s Learning Outcomes in production Technology development through Group Investigation model In Grade IV of SDN 6 Bulango Selatan, Gorontalo Regency.The objective of this study is to improve students’ learning outcomes in Production Technology Development through Group Investigation model in Grade IV of SDN 6 Bulango Selatan. The researcher used classroom action research which was conducted in two cycles (CAR). The technique of collecting data is observation, tests, and documentation. From the preliminary observations, the percentage of students’ completeness is 32% or 8 of 25 students in Grade IV of SDN 6 Bulango Selatan while the average value is 47.6. In cycle I, the level of students’ completeness percentage increased to 48% or 12 of 25 students. In the cycle 2, the percentage of students’ completeness reached 84% or 21 of 25 students in Grade IV SDN 6 Bulango Selatan Telah dilakukan penelitian mengenai meningkatkan hasil belajar siswa pada materi perkembangan teknologi produksi melalui model Group Investigation di kelas IV SDN 6 Bulango Selatan Kabupaten Gorontalo. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi perkembangan teknologi produksi melalui model Group Investigation di kelas IV SDN 6 Bulango Selatan. Metode penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus (PTK). Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa; Dari hasil observasi awal tingkat presentase ketuntasan siswa hanya sebesar 32% atau 8 orang dari 25 siswa yang ada dikelas IV SDN 6 Bulango Selatan. Sedangkan nilai rata-rata kelas sebesar 47,6. Pada siklus I terlihat tingkat presentase ketuntasan siswa meningkat menjadi 48% atau 12 orang dari 25 siswa. Pada siklus II terjadi peningkatan presentase ketuntasan siswa yaitu mencapai 84% atau 21 orang dari 25 siswa jumlah siswa yang ada dikelas IV SDN 6 Bulango Selatan.
FAKTOR - FAKTOR YANG MEMPENGARUHI RENDAHNYA PENGGUNAAN KONTRASEPSI OPERASI PRIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS HULONTHALANGI Salma Suwandi; Ridha Hafid; Sabrina Usman
Akademika Vol 8, No 1 (2019): April 2019
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (251.784 KB) | DOI: 10.31314/akademika.v8i1.294

Abstract

This research was to analyzes the factors that affect the low use of contraceptives manoperations in Hulonthalangi health centre Gorontalo . Population to be researched is 1531 people and the sample amount to 94 people using random sampling technique. Based on the results obtained by the number p = 24.05 means the rewas influence of age with the use of contra ceptivesman surgery figures obtainned p = 0612 means that th ere is not influence of education by use of contraceptives man surgery, figures obtained p = 0,01 means here influence parity by used of male contraceptives operations and obtained the numbers p = 0.022 means there influence knowledge with the use of contraceptives man operastions in Hulonthalangi health center, G orontalo. Penelitian ini yakni menganalisis faktor - faktor yang mempengaruhi rendahnya penggunaan kontrasepsi operasi pria di Wilayah Kerja Puskesmas Hulontalangi Kota Gorontalo. Populasi yang akan diteliti berjumlah 1531dan sampel yang di dapat berjumlah 94 orang dengan menggunakan teknik Simple random sampling. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh angka = 24,05 artinya ada pengaruh umur dengan penggunaan Kontrasepsi operasi pria, diperolehangka p = 0.612 artinyatidak adapengaruh pendidikan dengan penggunaan Kontrasepsi operasi pria, diperolehangka p = 0.01 artinya ada pengaruh paritas dengan penggunaan Kontrasepsi operasi pria dan diperolehangka p = 0.022 artinya ada pengaruh pengetahuan dengan penggunaan Kontrasepsi operasi pria di Wilayah Kerja Puskesmas Hulontalangi Kota Gorontalo.
HUBUNGAN PARITAS DAN DUKUNGAN SUAMI DENGAN RENDAHNYA MINAT PENGGUNAAN ALAT KONTRASEPSI METODE TUBEKTOMI DI PUSKESMAS TIBAWA Rindasri Bahu; Erfina Hasania; Fendrawati Hilamuhu
Akademika Vol 8, No 1 (2019): April 2019
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (249.499 KB) | DOI: 10.31314/akademika.v8i1.299

Abstract

The research aims to analyze the correlation of parity and husband support with low interest in use contraceptive tubektomi at Puskemas Tibawa. This research used observation analytics method with cross - sectional approach. Based on the result of statistical test ρ Value < 0,05 based on research result there is the correlation of parity and husband support with low interest in use contraceptive tubektomi at Puskemas Tibawa thus H0 is rejected. Tujuan penelitian menganalisa Hubungan paritas dan dukungan suami dengan rendahnya minat penggunaan alat kontrasepsi tubektomi di Puskesmas Tibawa. Hubungan paritas dan dukungan suami dengan rendahnya minat penggunaan alat kontrasepsi metode tubektomi di Puskesmas Tibawa. Penelitian ini menggunakan metode observasi analitik dengan pendekatan cross - sectional . Berdasarkan hasil penelitian, hasil uji statistik ρ Value < 0,05 Berdasarkan hasil penelitian ada hubungan paritas dan dukungan suami dengan rendahnya minat penggunaan alat kontrasepsi tubektomi di Puskesmas Tibawa. Sehingga H0 ditolak
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPS PADA MATERI MENCERITAKAN PENGALAMAN MELALUI METODE PEMBERIAN TUGAS DI KELAS II SDN 3 LIMBOTO KABUPATEN GORONTALO Yusraningsih H Pongoliu
Akademika Vol 7, No 2 (2018): September 2018
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (422.857 KB) | DOI: 10.31314/akademika.v7i2.316

Abstract

This article is about improving student learning outcomes in social studies learning in the material retelling experience through the method of giving assignments in class II of SDN 3 Limboto. The purpose of the study was to improve student learning outcomes in social studies learning on the material retelling experience through assignment methods in class II of SDN 3 Limboto. The research used was Classroom Action Research (CAR). This research was carried out in a cycle and each cycle consisted of 4 stages, namely the preparation stage, the implementation phase of the action, the monitoring and evaluation stage and the analysis and reflection stages. Based on the results of the research in the first cycle the percentage of results achieved by the KKM was 44% or 8 students who had fulfilled expectations and 56% or as many as 10 students who still needed to pay attention to their learning outcomes. While in the second cycle, the KKM achievement percentage increased to 94% or 17 students who had fulfilled expectations compared to the first cycle and only 6% or as many as 1 student who still needed to pay attention to the learning outcomes. Artikel penelitian ini mengenai meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPS pada materi menceritakan kembali pengalaman melalui metode pemberian tugas di kelas II SDN 3 Limboto.Tujuan penelitian adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPS pada materi menceritakan kembali pengalaman melalui metode pemberian tugas di kelas II SDN 3 Limboto penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dilaksanakan secara bersiklus dan masing-masing siklus terdiri dari 4 tahapan yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan tindakan, tahap pemantauan dan evaluasi dan tahap analisis dan refleksi. Berdasarkan hasil penelitian pada siklus I prosentase hasil capaian dari KKM sebesar 44% atau 8 orang siswa yang telah memenuhi harapan dan 56% atau sebanyak 10 orang siswa yang masih perlu diperhatikan hasil belajarnya. Sedangkan pada siklus II, prosentase capaian KKM meningkat menjadi 94% atau 17 orang siswa yang telah memenuhi harapan dibandingkan dengan siklus I dan tinggal 6% atau sebanyak 1 orang siswa yang masih perlu diperhatikan hasil belajarnya.
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMILIHAN METODE ALAT KONTRASEPSI DALAM RAHIM PADA AKSEPTOR KB DI PUSKESMAS BONEPANTAI Syakirah Ni&#039;mah Rasyid; Roos Panai; Sabrina Usman
Akademika Vol 8, No 1 (2019): April 2019
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (190.76 KB) | DOI: 10.31314/akademika.v8i1.295

Abstract

This research conducted atSocial Health Center of Bone Pante at Bone Bolango regency. The aim of this research is to know the factors that related with election of contraception tools in uterus of KB excerptor. The design of research is descriptive analytic with cross sectional approach. The result of this research showed has a relationship between knowledge with election of contraception tools in uterus (CTIU) with a value (p=0,001), h as a relationship between information source with election of contraception tools in uterus (CTIU) with the value (p=0,003), has a relationship with husband support with election of contraception tools in uterus (CTIU) with the value (p=0,002) Penelitian dilakukan di Puskesmas Bonepantai Kabupaten Bone Bolango.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui factor-faktor yang mempengaruhi pemilihan alat kontrasepsi dalam rahim pada akseptor KB. Desain Penelitian ini adalah deskriftif analitik dengan pendekatan cross sectional. Hasil penelitian ini menunjukan adanya hubungan antara pengetahuan dengan pemilihan AKDR dengan nilai (p=0,001), ada hubungan antara sumber informasi dengan pemilihan AKDR dengan nilai (p=0,003), ada hubungan antara dukungan suami dengan pemilihan AKDR dengan nilai (p=0,002).
PERLINDUNGAN HUKUM ATAS HAK MENDAPATKAN PELAYANAN KESEHATAN DITINJAU DARI ASPEK HAK ASASI MANUSIA Irwansyah Reza Mohamad
Akademika Vol 8, No 2 (2019): September 2019
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (234.093 KB) | DOI: 10.31314/akademika.v8i2.401

Abstract

As a result of the violation of Human Rights ( HAM ) in the health care field can cause harm to people who are in desperate need of adequate provision of health services, so that the necessary law enforcement efforts against violators in health services for the community. It is intended to assure the protection of the public with regard to the violation of the right to obtain health care. In the health sector the perpetration of these violations of human rights can involve leaders of health care facilities or health workers who practice or work in health care facilities as opposed to health care legislation. This research aims to determine the result of the violation of human right in health care, so that the right to health is not achieved and law enforcement against infringement in terms of aspects of health care human rights. The specific objective is to determine the laws governing the right to obtain medical care and enforcement of violations in health care.Akibat terjadinya pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) di bidang pelayanan kesehatan dapat menimbulkan kerugian bagi masyarakat yang sangat membutuhkan pemenuhan pelayanan kesehatan yang memadai, sehingga diperlukan upaya penegakan hukum terhadap pelaku pelanggaran dalam pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Hal ini dimaksudkan untuk memberikan jaminan perlindungan bagi masyarakat berkaitan dengan pelanggaran atas hak untuk memperoleh kesehatan. Di bidang kesehatan terjadinya perbuatan pelanggaran hak-hak asasi manusia dapat melibatkan pimpinan fasilitas pelayanan kesehatan atau tenaga kesehatan yang melakukan praktik atau pekerjaan pada fasilitas pelayanan kesehatan yang bertentangan dengan undang-undang kesehatan. Penelitian bertujuan untuk menentukan akibat terjadinya pelanggaran hak asasi manusia dalam pelayanan kesehatan, sehingga pemenuhan hak atas kesehatan tidak tercapai dan penegakan hukum terhadap pelanggaran dalam pelayanan kesehatan ditinjau dari aspek hak asasi manusia dan tujuan khususnya yaitu untuk mengetahui peraturan perundang-undangan mengatur mengenai hak dalam memperoleh pelayanan kesehatan dan penegakan terhadap pelanggaran dalam pelayanan kesehatan.
PENGARUH PEMBERIAN COGNITIVE BEHAVIOR THERAPY (CBT) TERHADAP PENURUNAN SIMPTOM- SIMPTOM INSOMNIA PADA PENDERITA INSOMNIA Lenny Syamsudin
Akademika Vol 8, No 2 (2019): September 2019
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (298.462 KB) | DOI: 10.31314/akademika.v8i2.407

Abstract

Insomnia is a sleep disorder where a person has difficulty starting sleep, maintaining sleep, or poor sleep quality so that he experiences fatigue, irritability and less productive the next day. In Indonesia the number of people with insomnia is around 30- 50 percent of the total population of Indonesia. This study aims to determine the effect of giving Cognitive Behavior Therapy (CBT) to the reduction of symptoms of insomnia in people with insomnia. The focus of this study is to change the irrational thoughts in people with insomnia, to make it more rational. This research uses Quasi Experiment method with The One Group Pretest-Posttest Design. Insomnia is measured using a measuring instrument that has been adapted from the Pittsburgh Insomnia Rating Scale using the translate re translate method with insomnia subjects. The results showed changes in insomnia characterized by a decrease in insomnia symptoms in the subject after being given an intervention in the form of Cognitive Behavior Therapy (CBT). Based on these data, it can be concluded that the administration of Cognitive Behavior Therapy (CBT) affects the reduction of insomnia symptoms in insomniacsInsomnia merupakan suatu gangguan tidur dimana seseorang mengalami kesulitan untuk memulai tidur, menjaga tidur, atau kualitas tidur yang buruk sehingga mengalami kelelahan, mudah tersinggung dan kurang produktif keesokan harinya. Di Indonesia jumlah penderita insomnia sekitar 30 sampai 50 persen dari total penduduk Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian Cognitive Behavior Therapy (CBT) terhadap penurunan simptom- simptom insomnia pada penderita insomnia. Fokus penelitian ini untuk merubah pikiran irasional pada penderita insomnia, agar lebih rasional. Penelitian ini menggunakan metode Quasi Experiment dengan desain The One Group Pretest- Posttest Design. Insomnia diukur dengan menggunakan alat ukur yang telah diadaptasi dari Pittsburgh Insomnia Rating Scale dengan menggunakan metode translate re translate dengan subjek penderita insomnia. Hasil penelitian menunjukkan terjadi perubahan insomnia yang ditandai dengan penurunan simptom-simptom insomnia pada subjek setelah diberikan intervensi berupa  Cognitive Behavior Therapy (CBT). Berdasarkan data tersebut, dapat ditarik simpulan bahwa pemberian Cognitive Behavior Therapy (CBT) berpengaruh terhadap penurunan simptom-simptom insomnia pada penderita insomnia.
THE RELATIONSHIP BETWEEN KNOWLEDGE AND ATTITUDE TOWARD ANEMIA ON PREGNANCY IN LIMBOTO HEALTH CENTRE Zuriati Muhamad
Akademika Vol 8, No 2 (2019): September 2019
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (247.894 KB) | DOI: 10.31314/akademika.v8i2.404

Abstract

Anemia in pregnancy is a national problem because it reflects the value of the socioeconomic welfare of the community, and its influence is very large on the quality of human resources This research was conducted at Puskesmas Limboto. The purpose of this research is to findout the correlation of knowledge and attitude of Primigravida Pregnant Women with Anemia at Limboto Puskesmas Kabuapten Gorontalo. The type of this research is Descriptive Analytic with cross sectional approach with sample number 48 respondents. The sampling technique used is purposive sampling. From result of analysis of SPSS 16 statistical test of knowledge with anemia using Chi-square formula with significance level 0,05 obtained result 0.013 <0,05 which mean there is correlation of knowledge with anemia at Puskesmas Limboto Kabupaten Gorontalo. As well as attitudes with anemia obtained results 0.000 <0.05 which means there is a correlationbetween attitude with anemia in the Work Area Puskesmas Limboto, Gorontalo District.Anemia pada kehamilan merupakan masalah nasional karena mencerminkan nilai kesejahteraan sosial ekonomi masyarakat, dan pengaruhnya sangat besar terhadap kualitas sumber daya manusia. Penelitian ini dilakukan Puskesmas Limboto.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap ibu hamil primigravida dengan kejadian anemia di wilayah Puskesmas Limboto Kabupaten Gorontalo. Desain penelitian ini ini menggunakan kuantitatif dengan pendekatan cross sectional dengan jumlah sampel 48 responden.Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Hasil analisis uji statistik menunjukkan hubungan antara pengetahuan dengan kejadian anemia menggunakan rumus Chi- square dengan tingkat kemaknaan 0,05 diperoleh hasil 0.013 < 0,05 yang berarti ada hubungan antara pengetahuan dengan kejadian anemia di  Wilayah  Puskesmas Limboto Kabupaten Gorontalo. Serta ada hubungan antara sikap dengan kejadian anemia diperoleh hasil 0.000 < 0,05. 
FAKTOR RISIKO KEJADIAN PREEKLAMSIA DI RSIA SITI KHADIJAH GORONTALO Zulfikar Ahmad; Siti Surya Indah Nurdin
Akademika Vol 8, No 2 (2019): September 2019
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (392.881 KB) | DOI: 10.31314/akademika.v8i2.408

Abstract

Preeclampsia is one of the major causes of maternal, fetal and neonatal morbidity and mortality. The research aimed at investigating the risk factor of the preeclampsia incident in Mother and Child Hospital Siti Khadijah Gorontalo. The research used the case control study design. Case samples are mothers who suffer from preeclampsia, while control samples are mothers who did not experience preeclampsia during pregnancy. The total sample of 78 people The results of this study indicate that risk factors for the incidence of preeclampsia include socioeconomic status (OR = 3,976, CI%: 1,399 - 11,301), maternal education (OR = 4,396, 95% CI: 1,518 - 12,374), and history preeclampsia (OR = 8,441, 95% CI: 1,469 - 48,501). Maternal occupation, maternal age, history of hypertension, and parity are not risk factors for the incidence of preeclampsia. The most influential factor on the incidence of preeclampsia is the history of preeclampsia.Preeklampsia merupakan salah satu penyebab morbiditas dan mortalitas pada ibu, janin dan neonatal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan kejadian preeklampsia di RSIA Siti Khadijah Gorontalo. Penelitian ini menggunakan desain Case Control Study. Populasi penelitian adalah semua ibu melahirkan selama tahun 2019 di RSIA Siti Khadijah Gorontalo. Sampel kasus merupakan ibu yang menderita preklamsia, sedangkan sampel kontrol merupakan ibu yang tidak mengalami preeklampsia saat hamil. Jumlah sampel sebanyak 78 orang Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa faktor risiko terhadap kejadian preeklampsia meliputi status sosial ekonomi (OR = 3,976, CI %: 1,399 – 11,301), pendidikan ibu (OR = 4,396, CI 95% : 1,518 – 12,374), dan riwayat preeklampsia (OR = 8,441, CI 95%: 1,469 – 48,501). Pekerjaan ibu, usia ibu, riwayat hipertensi, dan paritas bukan faktor risiko terhadap kejadian preeklampsia. Faktor yang paling berpengaruh terhadap kejadian preeklampsia adalah riwayat preeklampsia.
ASPEK HUKUM INFORMED CONSENT DAN PERJANJIAN TERAPEUTIK Muh Amin Dali; Warsito Kasim; Rabia Ajunu
Akademika Vol 8, No 2 (2019): September 2019
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (224.184 KB) | DOI: 10.31314/akademika.v8i2.403

Abstract

(Legal Aspect Of Informed Consent And Therapeutic Agreement). Health is one of the basic rights guaranteed by the state. Therefore, the state is obliged to prepare instruments to protect the health services of citizens. In practice, one of the tools regulated by the state in guaranteeing health services is the Medical Action Agreement. In the medical world, Medical Action Approval is better known as Informed Consent. The approval of this Medical Action will be contained in a written agreement known as the Therapeutic Agreement. This study aims to analyze the legal aspects of informed consent and therapeutic agreements based on formal law in Indonesia. The scope of the discussion is the study of the relationship between the Patient Party and the Medical Personnel in the Informed Consent and Therapeutic Agreement and analysis of its formal legal aspects. The results of the study are expected to be a legal reference for the community and also the medical staff so as to increase understanding and legal awareness that lead to improving the quality of health care workers. The approach used in this study is a normative juridical approach and analytical descriptive nature. This study uses secondary data obtained from primary and secondary legal materials. The results of the study describe the analysis of the legal aspects of protecting the rights and obligations of health services for both patients and medical personnel.Kesehatan adalah salah satu hak dasar masyarakat yang dijamin oleh negara. Maka dari itulah negara berkewajiban menyiapkan perangkat-perangkat dalam melindungi hak pelayanan kesehatan warga negara. Dalam praktiknya, salah satu perangkat yang telah diatur oleh negara dalam menjamin pelayanan kesehatan adalah Persetujuan Tindakan Medis. Dalam dunia medis, Persetujuan Tindakan Medis lebih dikenal dengan istilah Informed Consent. Persetujuan Tindakan Medis ini akan dituangkan dalam perjanjian tertulis yang dikenal dengan Perjanjian Terapeutik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Aspek Hukum informed consent dan Perjanjian Terapeutik berdasarkan hukum formil di Indonesia. Ruang lingkup pembahasan adalah pada kajian mengenai hubungan antara Pihak Pasien dan Pihak Tenaga Medis dalam Informed Consent dan Perjanjian Terapeutik serta analisis aspek hukum formilnya. Hasil penelitian diharapkan dapat menjadi referensi hukum bagi masyarakat dan juga para tenaga medis sehingga dapat meningkatkan pemahaman dan kesadaran hukum yang mengarah pada peningkatan kualitas pelayan kesehatan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan yuridis normatif dan bersifat deskriptif analitis. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari bahan hukum primer dan sekunder. Hasil penelitian mendeskripsikan analisis aspek hukum tentang perlindungan hak dan kewajiban pelayanan kesehatan bagi pihak pasien maupun tenaga medis.

Page 4 of 10 | Total Record : 95