cover
Contact Name
Gigih Forda Nama
Contact Email
gigih@eng.unila.ac.id
Phone
+6285289774152
Journal Mail Official
jitet@eng.unila.ac.id
Editorial Address
Gedung H Fakultas Teknik Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Lampung Jl. Prof. Soemantri Brojonegoro No. 1 Bandar Lampung 35145 Email: jitet@eng.unila.ac.id Website : https://journal.eng.unila.ac.id/index.php/jitet
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan
Published by Universitas Lampung
ISSN : 23030577     EISSN : 28307062     DOI : https://doi.org/10.23960/jitet
Fokus dan Ruang Lingkup Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan (JITET) merupakan jurnal nasional yang diterbitkan oleh Fakultas Teknik (FT), Universitas Lampung (Unila), Lampung, sejak tahun 2013. JITET memuat artikel hasil-hasil penelitian di bidang Informatika dan Teknik Elektro. JITET berkomitmen untuk menjadi jurnal nasional terbaik dengan mempublikasikan artikel berbahasa Indonesia yang berkualitas dan menjadi rujukan utama para peneliti. Ruang lingkup JITET mengakomodasi pemaparan informasi ilmiah dalam bentuk artikel penelitian, artikel teknis, artikel konseptual, ataupun artikel laporan studi kasus yang sesuai dengan fokus dan ruang lingkup jurnal ini. JITET terbit tiga (3) edisi per-tahun, edisi Januari, April, dan Agustus. Ruang lingkup JITET mencakup semua masalah di bidang Informatika, Teknik Elektro, termasuk di dalamnya adalah teknik tenaga listrik, mesin-mesin listrik dan sistem konversi energi, elektronika dan aplikasi, teknologi informasi dan sistem kontrol, telekomunikasi dan teknik biomedik.
Articles 2 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 2 (2016)" : 2 Documents clear
Analisis Perubahan Reaktansi Saluran Terhadap Transient Stability Of Multimachine Dengan Metode Runge-Kutta Fehlberg Petrus Prasetyo; Dikpride Despa; Herri Gusmedi; Lukmanul Hakim
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan (JITET) Vol 4, No 2 (2016)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1249.264 KB) | DOI: 10.23960/jitet.v4i2.540

Abstract

Abstrak Keandalan sistem tenaga listrik dalam menjaga dan mempertahankan kontinuitas distribusi tenaga listrik,berkaitan dengan kestabilannya dalam menjaga synchronism generator ketika terjadi gangguan. Studi stabilitas transien berhubungan dengan gangguan-gangguan besar seperti surja hubung, hubung singkat, lepasnya beban atau lepasnya generator. Ada berbagai metode yang digunakan dalam analisis kestabilan diantaranya adalah metode Runge-Kutta Fehlberg yang merupakan salah satu metode Time Domain Simulation yang digunakan pada penelitian ini karena mampu meningkatkan akurasi dalam penyelesaian persamaan ayunan (swing- equation) sistem multimesin IEEE 9 bus. Tujuan penelitian ini adalah mempelajari dan menganalisis pengaruh perubahan reaktansi saluran terhadap  transient stability dengan menerapkan gangguan lepasnya beban dan gangguan 3 fasa simetris yang terjadi pada salah satu saluran. Hasil simulasi menunjukkan pemberian kompensasi dan penambahan jumlah saluran transmisi mampu meningkatkan stabilitas sistem tenaga listrik dengan menurunkan reaktansi saluran. Selanjutnya, diperoleh Critical Clearing Time (CCT) sebesar 0.19-0.20s. Dengan kompensasi 30%, 50% dan 70% diperoleh CCT berturut-turut 0.20-0.21s, 0.21-0.22s dan 0.22-0.23s. Ketika penambahan jumlah saluran, diperoleh CCT sebesar 0.21-0.22s. Sedangkan lokasi gangguan  hilangnya beban memberikan ayunan sudut rotor generator terdekat menjadi lebih besar dibandingkan dengan generator yang berada jauh dari lokasi terjadinya lepas beban. Kata kunci : Transient Stability, Runge-Kutta Fehlberg, Time Domain Simulation, Critical Clearing Time, sistem IEEE 9 bus.
Karakteristik Peluahan Sebagian (Partial Discharge) Pada Isolasi Karet Silikon (Silicone Rubber) Menggunakan Sensor Emisi Akustik Anwar Solihin; Jannus Maurits Nainggolan; Dikpride Despa
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan (JITET) Vol 4, No 2 (2016)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (412.314 KB) | DOI: 10.23960/jitet.v4i2.541

Abstract

Abstrak— Kabel merupakan peralatan listrik yang rentang kerusakan pada saat pemakaian instalasi. Terjadinya hubung singkat pada instalasi listrik industri biasanya disebabkan karena sambungan kabel yang tidak baik ataupun karena rusaknya isolasi kabel. Oleh karena itu, perlu dilakukan pengujian terhadap komponen listrik. Salah satu cara mendeteksi kerusakan dini pada isolasi kabel adalah dengan pengujian peluahan sebagian. Analisa peluahan sebagian jenis rongga (Void) pada penelitian ini menggunakan metode emisi akustik. Dari hasil analisis diketahui bahwa frekuensi dominan dari karet silikon pada jarak 24 mm adalah juga disekitar 60 kHz dan pada jarak 36 mm adalah disekitar 60 kHz, dimana nilai arus bocornya adalah pada jarak 24 mm sebesar 28-31 mA sedangkan pada jarak 36 mm nilai arus bocornya sebesar 32-33 mA. Kata kunci —Peluahan rongga, Emisi Akustik, Karet Silikon.

Page 1 of 1 | Total Record : 2