cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota kendari,
Sulawesi tenggara
INDONESIA
Jurnal Ilmu dan Teknologi Peternakan Tropis
Published by Universitas Halu Oleo
ISSN : 24067489     EISSN : 24069337     DOI : -
Core Subject : Health,
Jurnal Ilmu dan Teknologi Peternakan Tropis (JITRO) adalah jurnal ilmiah mempublikasikan hasil penelitian dan review bidang peternakan.
Arjuna Subject : -
Articles 44 Documents
Search results for , issue "Vol 9, No 1 (2022): JITRO, Januari 2022" : 44 Documents clear
Analisis Ekonomi Peternakan Ayam Broiler pada Perusahaan Kemitraan di Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah Novie Andri Setianto; Ismoyowati Ismoyowati; Vony Armelia
Jurnal Ilmu dan Teknologi Peternakan Tropis Vol 9, No 1 (2022): JITRO, Januari 2022
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (129.31 KB) | DOI: 10.33772/jitro.v9i1.20604

Abstract

ABSTRAKSalah satu indikator keberhasilan usaha peternakan ayam broiler yaitu perolehan keuntungan dan keberlanjutan usaha. Untuk mengetahui perolehan keuntungan dan keberlanjutan usaha ternak, diperlukan suatu perhitungan analisis ekonomi usaha peternakan ayam broiler. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur produktivitas ekonomi peternak grade 1 yang menggunakan full closed house dan grade 2 yang masih menggunakan semi closed house. Penelitian dilakukan dengan metode sensus terhadap 80 peternak ayam broiler yang tergabung dalam perusahaan kemitraan inti-plasma di Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Analisis ekonomi terdiri dari perhitungan total biaya, pendapatan, penerimaan, R/C Rasio, rentabilitas, BEP harga dan BEP produk serta payback period selama satu tahun pemeliharaan. Hasil penelitian menunjukan terdapat perbedaan produktivitas ekonomi peternak grade 1 dan peternak grade 2 di perusahaan kemitraan di Kabupaten Kebumen. Peternak grade 1 menghasilkan produktivitas ekonomi yang lebih baik di bandingkan peternak grade 2. Rataan total biaya yang dikeluarkan peternak grade 1 yaitu Rp32.528,00 per ekor ternak, penerimaan Rp36.055,00 per ekor ternak, pendapatan Rp3.896,00 per ekor ternak, R/C rasio 1,12, rentabilitas 45,45%, BEP harga Rp16.305/Kg dan BEP ekor 22.968. Rataan total biaya yang dikeluarkan peternak grade 2 yaitu Rp32.154,00 per ekor ternak, penerimaan Rp34.775,00 per ekor ternak, pendapatan Rp2.933,00 per ekor ternak, R/C rasio 1,08, rentabilitas 35,35%, BEP harga Rp16.495/Kg dan BEP ekor 12.148.Kata Kunci:  Titik Impas, pendapatan, penerimaan, rasio R/C Economic Analysis of Broiler Farming under Company-Farmer Integration Partnership in Kabupaten Kebumen, Central Java Province ABSTRAKOne indicator of the performance of a broiler farming business is the level of profits and business sustainability. Economic analysis is needed to assess the profitability of the broiler farming.  This research aimed to compare the economic performance of grade 1 and grade 2 broiler farming under company-farmer partnership. Grading is determined based on the housing quality.  Grade 1 use full closed house whereas grade 2 use semi closed house. The study was conducted using the census method on 80 broiler farmers of a company-farmer partnership in Kabupaten Kebumen, Central Java. The economic analysis was conducted on total costs, revenues, total income, R/C ratios, profitability, price Break Even Point (BEP) and product BEP and payback period based on one year recording.  Research showed that grade 1 farmer have a better economic performance as compared to grade 2 farmer.  Average total cost of Grade 1 farmer was Rp32.528,00 per bird, revenue of Rp36.055,00 per bird, and average income of Rp3.896,00 per bird, R/C ratio of 1,12, rentability of 45,45%, price BEP of Rp16.305/Kg and product BEP of 22.968 birds. Additionally, the average total cost of grade 2 farmers were Rp32.154,00 per bird, revenue of Rp34.775,00 per bird, income of Rp2.933,00 per bird, R/C ratio of 1,08, rentability of 35,35%,; price BEP of Rp16.495/Kg and product BEP of 12.148 birds.Keywords: Break Even Point, Revenue, Income, R/C ratio
Penerapan Strategi Pemasaran Penjualan Produk Madu dalam Kategori Produk Terlaris dan Kategori Harga Melalui Marketplace Puji Akhiroh; Nanang Febrianto; Budi Hartono
Jurnal Ilmu dan Teknologi Peternakan Tropis Vol 9, No 1 (2022): JITRO, Januari 2022
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (772.414 KB) | DOI: 10.33772/jitro.v9i1.20343

Abstract

ABSTRAK            Penjualan madu di marketplace shopee di dalam kategori terlaris sebanyak 1 ribu+ dan untuk kategori harga rendah ke tinggi sebanyak 1 serta pada kategori harga tinggi ke rendah sebanyak 1,2 ribu. Setiap kategori direkomendasikan toko yang berbeda oleh sistem shopee. Daya beli konsumen dipengaruhi adanya daya minat dari produk yang ditawarkan sehingga untuk meningkatkan tersebut maka diperlukan rancangan strategi pemasaran. Di Indonesia penggunaan marketplace digital seperti shopee sedang berkembang sangat pesat sehingga banyak unit usaha yang menggunakannya. Metode yang digunakan adalah deskripsi berdasarkan data literatur, pemaparan data dan penarikan kesimpulan. Penggunaan marketplace shopee pada penjualan madu yang diimbangkan dengan penggunaan strategi pemasaran suatu upaya yang tepat untuk dapat diraih konsumen.Kata Kunci: markteplace, shopee, strategi pemasaran, maduApplication of Marketing Strategy for Selling Honey Products in the Best-selling Product Category and Price category through the MarketplaceABSTRACT             Honey sales in the shopee marketplace in the best-selling category are 1 thousand + and for the low to high price category as much as 1 and in the high to low price category as much as 1.2 thousand. Each category is recommended a different store by the shopee system. The purchasing power of consumers is influenced by the attractiveness of the products offered, so to increase it, a marketing strategy is needed. In Indonesia, the use of digital marketplaces such as Shopee is growing very rapidly, so many business units are using it. The method used is a description based on literature data, data exposure and drawing conclusions. The use of the shopee marketplace in selling honey is balanced with the use of marketing strategies, an appropriate effort to be achieved by consumers.Keywords: marketplace, shopee, marketing strategy, honey
Hubungan Kadar pH dengan Motilitas Individu dan Konsentrasi Spermatozoa Sapi Aceh Noni Ashri Maghfiroh; Nurul Isnaini
Jurnal Ilmu dan Teknologi Peternakan Tropis Vol 9, No 1 (2022): JITRO, Januari 2022
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (271.512 KB) | DOI: 10.33772/jitro.v9i1.17331

Abstract

ABSTRAKSalah satu penunjang keberhasilan IB yaitu kualitas semen yang digunakan dan pengukuran pH merupakan salah satu indikator untuk mengetahui kualitas semen secara makroskopis. Tingginya konsentrasi dan motilitas spermatozoa akan menurunkan kadar pH semen akibat terbentuknya asam laktat dari sisa metabolisme. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui korelasi kadar pH dengan motilitas individu dan konsentrasi spermatozoa pejantan sapi Aceh. Materi penelitian yang digunakan berupa 2 ekor sapi Aceh dengan waktu penampungan semen selama 7 bulan di Balai Inseminasi Buatan Lembang. Penelitian ini menggunakan metode studi kasus dengan variabel penelitian berupa volume, warna, pH, konsistensi, motilitas massa, motilitas individu dan konsentrasi. Analisa data yang digunakan yaitu metode analisis korelasi regresi sederhana menggunakan software Microsoft Excel. Hasil penelitian menunjukkan korelasi yang signifikan antara pH semen dengan motilitas individu (p<0.05) didapatkan nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 7% dan nilai koefisien korelasi (r) -0.265 memiliki tingkat korelasi rendah dengan arah hubungan negatif. Serta terdapat korelasi yang signifikan antara pH semen dengan konsentrasi spermatozoa (p<0.01) didapatkan nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 13.9% dan nilai koefisien korelasi (r) -0.373 memiliki tingkat korelasi rendah dengan arah hubungan negatif.Kata Kunci: motilitas individu, konsentrasi spermatozoa, korelasi ph, sapi acehThe Correlation between pH Levels with Individual Motility and Spermatozoa Concentration of Aceh BullsABSTRACTOne of the supporting factors for the success of AI is the quality of the semen used and the measurement of pH is one of the indicators to determine the quality of semen macroscopically. The high concentration and motility of spermatozoa will reduce the pH level of the semen due to the formation of lactic acid from metabolic wastes.This research was conducted to determine the correlation between pH levels with sperm motility and sperm concentration of Aceh bulls. The research used 2 Aceh bulls whose semen are stored within a period of 7 months at the Artificial Insemination Center Lembang. A research method is a case study with the observed variables of this research are volume, color, pH, consistency, mass motility, sperm motility and sperm concentration. The data analysis using correlation and regression analysis with Microsoft Excel as a software. The result shows a significant correlation between semen pH and sperm motility (p<0.05) with a determination coefficient value (R2) of 7% and the resulting correlation coefficient (r) of -0.265 had a low level of correlation with the direction of the negative correlation. Furthermore, there is a significant correlation between semen pH and sperm concentration (p<0.01) with a determination coefficient value (R2) of 13.9%, and the resulting correlation coefficient (r) of -0.373 has a low level of correlation with the direction of the negative correlation.Keywords: aceh bulls, pH correlation, Sperm motility, sperm concentration
Perbedaan Karakteristik Fisik dan Hedonik Daging Sapi dengan Metode Perebusan yang Berbeda Yohana Feynendra Daeli; Yoyok Budi Pramono; Sri Mulyani
Jurnal Ilmu dan Teknologi Peternakan Tropis Vol 9, No 1 (2022): JITRO, Januari 2022
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (456 KB) | DOI: 10.33772/jitro.v9i1.18428

Abstract

ABSTRAKKandungan gizi yang tinggi pada daging sapi menyebabkan daging sapi mudah rusak apabila tidak ditangani dengan tepat, salah satu cara pengolahan daging sapi adalah dengan moist heat cooking atau perebusan. Perebusan konvensional dengan suhu tinggi dan waktu yang lama menyebabkan denaturasi nutrisi daging sapi semakin tinggi, sehingga ditemukan metode perebusan termodifikasi yang lebih efektif dan efisien. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan karakteristik fisik yaitu Water Holding Capacity (WHC) dan mutu hedonik pada daging sapi topside dengan metode perebusan yang berbeda. Pengujian WHC dianalisis dengan uji independent t-test dan mutu hedonik dianalisis dengan uji non-parametrik Kruskal Wallis, kemudian apabila terdapat perbedaan nyata maka dilanjutkan dengan uji Mann-Whitney. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan (p<0,05) metode perebusan terhadap nilai WHC dan hedonik aroma, tetapi tidak terdapat perbedaan (p>0,05) terhadap aspek tekstur, rasa, juiciness dan overall.Kata Kunci: daging sapi, hedonik, perebusan, WHCDifferences in Physical Characteristics and Hedonic Properties of Beef with Different Boiling MethodsABSTRACTThe high nutritional value in beef causes beef to be perishable if handled unproperly, beef can be processed by boiling. Boiling with high temperature for long time causes the denaturation of beef’s nutrition, so modified boiling method was found that claims could improve beef quality efficiently. This study aims to determine the differences in physical characteristics Water Holding Capacity (WHC) and hedonic quality of topside beef with different boiling methods. Parametric data (WHC) was analyzed by independent t-test and non-parametric data was analyzed by Kruskal Wallis and advanced Mann-Whitney test. The results showed that the different boiling method shows difference (p<0,05) in the WHC value and aroma, but has no difference (p>0,05) on texture, flavor, juiciness and overall quality.Keywords: beef, boiling, hedonic, WHC