cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. kuningan,
Jawa barat
INDONESIA
Equilibrium
Published by Universitas Kuningan
ISSN : 02165287     EISSN : 26145839     DOI : -
Core Subject : Economy,
Jurnal EQUILIBRIUM merupakan jurnal yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Eonomi FKIP Universitas Kuningan yang memuat karya tulis dan penelitian ilmiah dosen dan mahasiswa dibidang ilmu kependidikan dan Ekonomi. Jurnal EQUILIBRIUM terbit setiap 6 bulan sekali yaitu edisi Januari dan Juli Jurnal EQUILIBRIUM ini sudah memiliki ISSN No. 0216-5287(cetak) dan ISSN 2614-5839 (online).
Arjuna Subject : -
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol 19, No 01 (2022): Equilibrium: Jurnal penelitian Pendidikan dan Ekonomi" : 15 Documents clear
PENGARUH LABELISASI HALAL DAN MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK MAKANAN OLEH KONSUMEN MUSLIM DI MAGELANG Silvi Agusviani Pratama; Yulida Army Nurcahya
Equilibrium: Jurnal Penelitian Pendidikan dan Ekonomi Vol 19, No 01 (2022): Equilibrium: Jurnal penelitian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/equi.v19i01.4847

Abstract

AbstractThis research is a research on halal labeling and branding on food products. The purpose of this study was to determine the effect of halal labeling and brands on purchasing decisions on food products by consumers Muslims in Magelang. The more free circulation of food products is becoming that must be considered by all Muslims, both from the government, perpetrators businesses, and consumers.This study uses a quantitative approach with data processing statistics. The population in this study is the Muslim community of Magelang, with sampling technique using purposive sampling method a number of 50 respondents. The data used in this study are primary data which obtained through a questionnaire, and processed by multiple linear regression analysis test. The results showed that both halal labeling and brand product have positive and significant effect on purchasing decisions of food products by Muslim consumers in Magelang. The the constant value of 10.220 is positive indicating that the value of halal labeling and brand product is constant, then the purchasing decisions variable will increase by 10,220 units.Keywords:halal; labeling; product brand; purchasing decision.     Abstrak Penelitian ini merupakan penelitian mengenai labelisasi halal dan merek pada produk makanan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh labelisasi halal dan merek terhadap keputusan pembelian pada produk makanan oleh konsumen muslim di Magelang. Semakin bebasnya peredaran produk makanan menjadi hal yang harus diperhatikan oleh seluruh umat muslim, baik dari pemerintah, pelaku usaha, dan konsumen. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan pengolahan data secara statistik. Populasi dalam penelitian ini yaitu masyarakat muslim Magelang, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling sejumlah 50 orang responden. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang didapat melalui kuesioner, dan diolah dengan uji analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik dari labelisasi halal dan merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk makanan oleh konsumen muslim di Magelang. Dari nilai konstanta senilai 10,220 bernilai positif menunjukkan bahwa nilai variabel labelisasi halal dan variabel merek konstan, maka variabel keputusan pembelian akan meningkat sebesar 10,220 satuan.Kata kunci: halal; labelisasi; merek; keputusan pembelian.
FAKTOR PENETAPAN STRATEGI PENENTU RUTE BARU PADA PERUM DAMRI DI PALANGKA RAYA Sri Winarsih; Abdul Djalil; Rinto Alexandro; Fendy Hariatam
Equilibrium: Jurnal Penelitian Pendidikan dan Ekonomi Vol 19, No 01 (2022): Equilibrium: Jurnal penelitian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/equi.v19i01.4501

Abstract

AbstractThe approach and type of research used in this research is a qualitative approach. The presence of the researcher is used as a benchmark to understand the case being studied. The research location is in Perum Damri Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut km. 7.5 Province of Central Kalimantan. The source of data in this study is about the determining factors for determining the route. The data collection procedure used is observation, interview and documentation. Data analysis used is data collection, data reduction, data presentation and drawing conclusions. Checking the validity of the data by using triangulation. In carrying out something that has been planned there must be factors that influence these activities. Determination has several objectives so that a company can carry out its activities properly. Based on the research results, it can be concluded that there are 4 factors determining the strategy for determining the new route, namely: There are 4 (four) determining the strategy for determining the new route in the Marketing Mix, namely: a. Product (Product), b. Promotion (Promotion), c. Price and d. Place and 4 factors for determining the new route 1. There are requests and recommendations from the community and local government. 2. Analysis of population density and potential public interest from cities of origin and destination that will use mass public transportation (buses) 3. Analysis of the type of service (ac or non-ac), characteristics of the community of prospective service users, as well as analyzing competitors 4. Considering proper road conditions or not to be traversed by mass transportation (bus) by prioritizing the safety aspect of the journey on the route to be traversed.Keywords: Strategy Determination Factors, Route Determinants,perum damriAbstrakPendekatan dan jenis penelitian yang di gunakan dalam penelititan ini yaitu pendekatan kualitatif. Kehadiran peneliti yang digunakan sebagai tolak ukur untuk memahami kasus yang di teliti. Lokasi penelitian yaitu di Perum Damri Palangka Raya jalan tjilik riwut km. 7.5 Provinsi Kalimantan Tengah. Sumber data dalam penelitian ini yaitu tentang faktor-faktor penentu penetapan rute. Prosedur pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawacara dan dokumentasi. Analisis data yang di gunakan adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data yaitu menggunakan tringulasi.  Dalam menjalankan sesuatu yang telah di rencanakan pasti ada faktor-faktor yang mempengaruhi kegiatan tersebut. Penetapan memiliki beberapa tujuan agar suatu perusahaan dapat menjalankan kegiatannya dengan baik.  Berdasarkan pada hasil penelitian, maka dapat di simpulkan bahwa ada 4 faktor penetapan strategi penentuan rute baru yaitu : Ada 4 (empat) Penetapan strategi Penentuan Rute baru dalam Marketing Mix yaitu : a. Produk (Product), b. Promosi (Promotion), c. Harga (Price) dan d. tempat (Place) da nada 4 faktor – faktor penetapan rute baru 1. Adanya permintaan serta rekomendasi dari masyarakat dan pemerintah daerah setempat. 2. Analisa kepadatan penduduk dan potensi animo masyarakat dari kota asal dan tujuan yang akan  mengunakan angkutan umum massal (bus) 3. Analisa jenis pelayanan (ac atau non ac), karakteristik masyarakat calon penguna jasa, serta menganalisa kompetitor 4. Mempertimbangakan kondisi jalan layak atau tidak untuk dilalui angkutan massal (bus) dengan mengutamakan aspek keselamatan perjalanan di dalam rute yang akan dilalui.Kata Kunci: Faktor Penetapan Strategi, Penentu Rute, perum damri
PEMILIHAN PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS TEKNOLOGI INFORMASI Feriska Achlikul Zahwa; Imam Syafi’i
Equilibrium: Jurnal Penelitian Pendidikan dan Ekonomi Vol 19, No 01 (2022): Equilibrium: Jurnal penelitian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/equi.v19i01.3963

Abstract

Abstract Learning media is a place to convey information and messages in learning. The function of learning media is so that students can easily understand the information and messages conveyed so that they can achieve learning goals perfectly. In this era of all technology and information, the development of media has also progressed very rapidly. The use of technology and information as learning media is a requirement so that learning is more interesting and not only fixed on the teacher. In its use, technology and information media are indeed difficult to operate and require special expertise to run them. But it cannot be denied that this technology and information-based learning media cannot be avoided or abandoned. This type of learning media makes it very easy for teachers to teach, because the teacher no longer re-explains the material that has been discussed. And the coverage in this technology-based media is very broad so it is very easy for students to reach. This technology and information-based media can be in the form of cellphones, laptops, the internet, and etc. Keywords: Media; Learning; Technology  AbstrakMedia pembelajaran merupakan suatu wadah untuk menyampaikan informasi dan pesan dalam pembelajaran. Fungsi dari media pembelajaran adalah agar peserta didik dengan mudah dapat memahami informasi dan pesan yang disampaikan sehingga dapat mencapai tujuan pembelajaran dengan sempurna. Di era yang serba teknologi dan informasi ini, perkembangan media juga mengalami kemajuan yang sangat pesat. Penggunaan teknologi dan informasi sebagai media pembelajaran merupakan sebuah tuntutan agar pembelajaran semakin menarik dan tidak hanya terpaku kepada guru. Dalam penggunaannya, media teknologi dan informasi memang sulit di operasikan dan membutuhkan keahlian khusus untuk menjalanknnya. Akan tetapi tidak bisa di pungkiri bahwa media pembelajaran berbasis teknologi dan informasi ini tidak bisa dihindari atau ditinggalkan. Media pembelajaran dengan jenis ini sangat memudahkan guru dalam kegiatan belajar mengajar, karena guru dapat tidak lagi menjelaskan ulang materi telah dibahas. Dan cakupan dalam media berbasis teknologi ini sangat luas sehingga sangat mudah untuk dijangkau peserta didik. Media berbasis teknologi dan informasi ini dapat berupa hp, laptop, internet, dan sebagainya. Kata Kunci : Media; Pembelajaran; Teknologi 
Evaluasi Capaian Kinerja Tahun 2020 Dalam Penerapan WFH (Work From Home) Di Masa Pandemi Covid-19 Emil Kristanti
Equilibrium: Jurnal Penelitian Pendidikan dan Ekonomi Vol 19, No 01 (2022): Equilibrium: Jurnal penelitian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/equi.v19i01.4750

Abstract

ABSTRACTThis study aims to determine the evaluation of performance achievements from research activities at the Informatics Research Center-LIPI in 2020 as a result of the implementation of the WFH (work from home) work system and with a decrease in performance targets as a result of the budget refocusing policy during the covid-19 pandemic. The method used by the author is a qualitative description approach by identifying performance achievements in 2020 in the application of WFH during the covid-19 pandemic at the Informatics Research Center-LIPI from related sources and supported by supporting data from journals, articles, and other literature. The result showed that the implementation of the WFH work system at the Informatics Research Center-LIPI in 2020 during the covid-19 did not reduce performance achievement, but instead increased performance achievement. WFH work system as a new culture during the pandemic does not reduce employee motivation to keep performing. WFH as a part of the Flexible Working Arrangements (FWA) concept can be an opportunity in the future to be implemented either during or post-pandemic while prioritizing productivity, maintaining performance, or even increasing toward e-government by strengthening digital transformation.Keywords: Evaluation; Performance Achievement; WFH; Pandemic. ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui evaluasi capaian kinerja dari kegiatan penelitian di Pusat Penelitian Informatika-LIPI tahun 2020 sebagai dampak penerapan sistem kerja WFH (Work From Home) dan dengan penurunan target kinerja sebagai dampak kebijakan refocusing anggaran selama masa pandemi covid-19. Metode yang digunakan penulis adalah dengan pendekatan deskripsi kualitatif dengan mengidentifikasi capaian kinerja tahun 2020 dalam penerapan WFH selama pandemi covid-19 di Pusat Penelitian Informatika-LIPI dari sumber terkait dan didukung dengan data pendukung baik dari jurnal, artikel maupun literatur lainnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan sistem kerja WFH di Pusat Penelitian Informatika-LIPI pada tahun 2020 selama masa pandemi covid-19 tidak menurunkan capaian kinerja, tetapi justru capaian kinerja meningkat. Sistem kerja WFH sebagai budaya baru di masa pandemi tidak mengurangi motivasi pegawai untuk tetap berkinerja. WFH sebagai bagian dari konsep Flexible Working Arrangement (FWA) bisa menjadi peluang ke depannya untuk dilaksanakan baik di masa atau pasca pandemi dengan tetap mengedepankan produktifitas capaian kinerja tetap terjaga atau bahkan meningkat menuju e-government dengan penguatan transformasi digital.Kata Kunci: Evaluasi; Capaian Kinerja; WFH; Pandemi.
HUBUNGAN KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL KEPALA SEKOLAH DAN BUDAYA ORGANISASI DENGAN KINERJA GURU SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI DI GUGUS LURAGUNG KABUPATEN KUNINGAN Rasidin Rasidin; Disman Disman; Pupu Saeful Rahmat
Equilibrium: Jurnal Penelitian Pendidikan dan Ekonomi Vol 19, No 01 (2022): Equilibrium: Jurnal penelitian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/equi.v19i01.4512

Abstract

ABSTRACT This study aims to examine the relationship between the principal's transformational leadership and organizational culture on teacher performance in junior high schools. This study uses an explanatory survey research method. Where the research data was taken on 113 respondent teachers spread over 6 schools in the Luragung Junior High School Cluster. The research instrument uses a questionnaire technique using a rating scale. The data obtained were then processed using descriptive statistical techniques. Hypothesis testing using regression test and multiple regression test with the help of path analysis. The conclusions from the results of this study are (1) there is a positive correlation between the principal's transformational leadership and the performance of Junior High School teachers in the Luragung Cluster, Kuningan Regency, and (2) there is a positive correlation between organizational culture and teacher performance in Junior High Schools in the Luragung Cluster, Kuningan Regency. (3) There is a positive correlation between the principal's transformational leadership and organizational culture together with the performance of teachers in Junior High Schools in the Luragung Cluster, Kuningan Regency.Keyword : Transformational Leadership; Organizational Culture; Teacher PerformanceABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk meneliti hubungan antara kepemimpinan transformasional kepala sekolah dan budaya organisasi terhadap kinerja guru di Sekolah Menengah Pertama. Penelitian ini menggunakan metode penelitian survei eksplanasi (explanatory survey). Dimana data penelitian diambil terhadap 113 orang guru responden yang tersebar pada 6 sekolah di SMP Negeri Gugus Luragung. Instrumen penelitian menggunakan teknik kuesioner menggunakan rating scale. Data yang diperoleh kemudian di olah dengan menggunakan teknik statistik deskriptif. Pengujian hipotesis dengan menggunakan uji regresi dan uji regresi berganda dengan bantuan path analisis. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah (1) terdapat korelasi positif antara kepemimpinan transformasional kepala sekolah dengan kinerja guru Sekolah Menengah Pertama Negeri di Gugus Luragung Kabupaten Kuningan (2) Terhadap korelasi positif antara budaya organisasi dengan kinerja guru di Sekolah Menengah Pertama Negeri di Gugus Luragung Kabupaten Kuningan (3) Terdapat korelasi positif antara kepemimpinan transformasional kepala sekolah dengan budaya organisasi secara bersama-sama dengan kinerja guru di Sekolah Menengah Pertama Negeri di Gugus Luragung Kabupaten KuninganKeyword : Kepemimpinan transformasional; Budaya organisasi, Kinerja Guru
POTENSI SUKUK RITEL DAN SUKUK TABUNGAN UNTUK MEMPERCEPAT PEMULIHAN EKONOMI PASCA PANDEMI COVID-19 Roby Aditiya; Memen Suwandi; Nur Rahmah Sari; Della Fadhilatunisa
Equilibrium: Jurnal Penelitian Pendidikan dan Ekonomi Vol 19, No 01 (2022): Equilibrium: Jurnal penelitian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/equi.v19i01.4282

Abstract

AbstractIndonesia as a developing country requires large funds to meet development needs in various sectors. On the other hand, Indonesia is currently experiencing an economic crisis due to the Covid-19 pandemic. As a country with a majority Muslim population, Sukuk as sharia bonds are one of the right choices to meet development financing needs in Indonesia. Sukuk products that have been offered by the Government of Indonesia are Retail Sukuk and Savings Sukuk. The two Sukuk products are sharia investment products that are safe, easy, affordable, and profitable for individual Indonesian citizens. The purpose of this research is to formulate various strategies that can be used to optimize sales of Retail Sukuk and Savings Sukuk. This study uses a literature study with a descriptive qualitative approach. The results of this study formulate several strategies that can be used to optimize sales of Retail Sukuk and Savings Sukuk. These strategies include optimizing the socialization of the millennial generation, conducting sukuk activities to campus, increasing the underlying assets of Retail Sukuk and Savings Sukuk, maintaining competitive returns, tax facilities for investors, and extensification of investors in central and eastern Indonesia.Keywords: Shariah Investment; Ritel Sukuk; Savings Sukuk; Pandemic Covid-19 AbstrakIndonesia sebagai negara berkembang membutuhkan dana yang besar untuk memenuhi kebutuhan pembangunan di berbagai sektor. Di sisi lain, Indonesia saat ini sedang mengalami krisis ekonomi akibat pandemi Covid-19. Sebagai negara dengan mayoritas penduduk muslim, Sukuk sebagai obligasi syariah menjadi salah satu pilihan yang tepat untuk memenuhi kebutuhan pembiayaan pembangunan di Indonesia. Produk Sukuk yang telah ditawarkan oleh Pemerintah Indonesia adalah Sukuk Ritel dan Sukuk Tabungan. Kedua produk Sukuk tersebut merupakan produk investasi syariah yang aman, mudah, terjangkau, dan menguntungkan bagi perorangan warga negara Indonesia. Tujuan penelitian ini ialah untuk merumuskan berbagai strategi yang dapat digunakan untuk mengoptimalkan penjualan Sukuk Ritel dan Sukuk Tabungan. Penelitian ini menggunakan studi kepustakaan dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Hasil penelitian ini merumuskan beberapa strategi yang dapat digunakan untuk mengoptimalkan penjualan Sukuk Ritel dan Sukuk Tabungan. Strategi tersebut antara lain mengoptimalkan sosialisasi generasi milenial, melakukan kegiatan sukuk ke kampus, meningkatkan underlying asset Sukuk Ritel dan Sukuk Tabungan, menjaga imbal hasil yang kompetitif, fasilitas perpajakan bagi investor, dan ekstensifikasi investor di Indonesia bagian tengah dan timur.Kata Kunci: Investasi Syariah; Sukuk Ritel; Sukuk Tabungan; Pandemi Covid-19
PENGARUH LOKASI, HARGA, PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI UD ADAM JAYA Mietta Deasanda Lailatul Annisaa; A. Suharto; Nursaidah Nursaidah
Equilibrium: Jurnal Penelitian Pendidikan dan Ekonomi Vol 19, No 01 (2022): Equilibrium: Jurnal penelitian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/equi.v19i01.4516

Abstract

AbstractUD. Adam Jaya Sumbersuko Lumajang is currently experiencing a decline in sales. Besides the intense competition is determined by consumer purchasing decisions. Consumers think to make a decision in purchasing goods if the location, price and service are in accordance with what is desired by consumers. The location of the business also influences consumers to make repeat purchases. If a product is easily accessible or accessible, consumers will decide to buy the product. Then, the price factor also greatly influences consumer purchasing decisions. Affordable prices will generally be preferred by consumers. If the quality of service is poor, consumers will reconsider buying a product. The purpose of this study was to determine the effect of location, price, and service on purchasing decisions. In this study, data collection was carried out through observation, interviews, and distributing questionnaires using the purposive sampling method to 80 respondents. The analysis used includes data instrument testing (validity test and reliability test), multiple linear regression analysis, classical assumption test (normality test, multicollinearity test, heteroscedasticity test) and hypothesis testing (t test). The results of the analysis using regression indicate that the variables of location, price and service have a positive influence on purchasing decisions. From the results of the t-test location, price and service have a significant (mean) influence on purchasing decisions. Because the results of the detection coefficient have a low coefficient value, other variables such as product quality, word of mouth and product differentiation need to be added for further research.Keywords: location, price, service and purchasing decisionsAbstrakUD. Adam Jaya Sumbersuko Lumajang saat ini mengalami penurunan penjualan. Disamping ketatnya persaingan ditentukan oleh keputusan pembelian konsumen. Konsumen befikir untuk menetapkan suatu keputusan dalam pembelian barang apabila lokasi, harga dan pelayanan tersebut sudah sesuai dengan apa yang diinginkan oleh konsumen. Lokasi usaha juga mempengaruhi konsumen dalam untuk melakukan pembelian ulang. Apabila suatu produk mampu di jangkau atau diakses dengan muda, maka konsumen akan memutuskan untuk membeli produk tersebut. Kemudian, faktor harga juga sangat mempengaruhi keputusan pembelian konsumen. Harga yang terjangkau umumnya akan lebih dipilih oleh konsumen. Jika kualitas pelayanan buruk, maka konsumen akan mempertimbangkan kembali untuk membeli sebuah produk. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lokasi, harga, dan pelayanan terhadap keputusan pembelian. Dalam penelitian ini pengumpulan data dilaksanakan melalui observasi, wawancara, dan penyebaran kuesioner dengan menggunakan metode purpossive sampling kepada 80 responden. Analisis yang digunakan meliputi pengujian instrumen data (uji validitas dan uji reliabilitas), analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas) dan uji hipotesis (uji t). Hasil analisis menggunakan regresi menunjukkan bahwa variabel lokasi, harga dan pelayanan mempunyai pengaruh positif terhadap keputusan pembelian. Dari hasil uji t lokasi, harga dan pelayanan mempunyai pengaruh signifikan (berarti) terhadap keputusan pembelian. Karena hasil koefisien deteksi memiliki nilai koefisien yang rendah, maka variabel lain seperti kualitas produk, word of mouth dan diferensiasi produk butuh ditambahkan untuk penelitian selanjutnya.Kata kunci: lokasi, harga, pelayanan dan keputusan pembelian
Analisis Pengaruh Konservatisme Akuntansi, Corporate Governance, dan Sales Growth Terhadap Tax Avoidance (Studi Terhadap Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI Periode Tahun 2018-2020) Riska Sakhiya Ellyanti; Titiek Suwarti
Equilibrium: Jurnal Penelitian Pendidikan dan Ekonomi Vol 19, No 01 (2022): Equilibrium: Jurnal penelitian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/equi.v19i01.5032

Abstract

AbstractTax avoidance is an effort to reduce, or even eliminate the tax burden that must be paid by the company, in a way that is allowed by existing laws and regulations. The application of these practices can be seen from the policies carried out by the company such as accounting conservatism, corporate governance and sales growth. This study aims to examine whether accounting conservatism, corporate governance and sales growth have an effect on tax avoidance. The subjects of this study are manufacturing companies listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) in 2018-2020. This study uses the verification method as a method for sample selection, so that 50 companies are obtained that meet several research criteria, namely: Companies that report their financial statements consecutively during 2018-2020, and have complete data according to the variables to be studied are available in the financial statements consecutively during 2018-2020. The data analysis methods used are normality test, multicollinearity test, heteroscedasticity test, autocorrelation test, multiple linear regression analysis, coefficient of determination test (R2), F test, and T test. The data used in this study are secondary data derived from reports. the company's annual finances. The data analysis technique used is descriptive statistical analysis and multiple linear analysis using the SPSS version 25 program. The results of this study are accounting conservatism, corporate governance, and positive sales growth on tax avoidance.Keywords : Tax Avoidance; Accounting Conservatism; Corporate Governance; Sales GrowthAbstrakPenghindaran pajak adalah usaha dalam mengurangi, atau bahkan meniadakan beban pajak yang harus dibayar oleh perusahaan, dengan cara yang diperbolehkan oleh peraturan perundang-undangan yang ada. Penerapan praktik tersebut dapat dilihat dari kebijakan yang dilakukan perusahaan seperti konservatisme akuntansi, tata kelola pada perusahaan tersebut dan pertumbuhan penjualannya. Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah konservatisme akuntansi, tata kelola perusahaan dan pertumbuhan penjualan berpengaruh terhadap penghindaran pajak. Subjek dari penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di bursa efek Indonesia (BEI) tahun 2018-2020. Penelitian ini menggunakan metode verifikatif sebagai cara untuk pemilihan sampel, sehingga diperoleh 50 perusahaan yang memenuhi beberapa kriteria penelitian yaitu : Perusahaan yang melaporkan laporan keuangannya berturut- turut selama tahun 2018-2020, dan memiliki kelengkapan data sesuai dengan variabel yang akan diteliti tersedia dalam laporan keuangan berturut-turut selama tahun 2018-2020. Metode analisis data yang digunakan adalah uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteorokedastisitas, uji autokorelasi, analisis regresi linear berganda, uji koefisien determinasi (R2), uji F, dan uji T. Data yang digunakan pada penelitian ini adalah data sekunder yang berasal dari laporan keuangan tahunan perusahaan. Teknik analis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis linear berganda dengan menggunakan program SPSS versi 25. Hasil penelitian ini adalah konservatisme akuntansi, tata kelola perusahaan, dan pertumbuhan penjualan positif terhadap penghindaran pajak.Kata kunci: Penghindaran Pajak; Konservatisme Akutansi; Tata Kelola Perusahaan; Pertumbuhan Penjualan 
SETAHUN PANDEMI COVID-19 DAN DAMPAKNYA TERHADAP INDUSTRI PARIWISATA INDONESIA Salman Paludi
Equilibrium: Jurnal Penelitian Pendidikan dan Ekonomi Vol 19, No 01 (2022): Equilibrium: Jurnal penelitian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/equi.v19i01.4337

Abstract

AbstractCoronaVirus Disease-2019 (Covid-19), a newcomer who has successfully terrorized mankind around the world since the last year. One of the government's efforts to break the chain of spreading this virus is by adopting social distancing and physical distancing policies and continuing with the policy of large-scale social restrictions for the Indonesian people. As a result, the number of foreign tourist visits to Indonesia has decreased sharply and the prohibition of tourism activities has caused the Indonesian tourism industry to experience a significant decline. By analyzing tourism statistics from the Central Bureau of Statistics of Indonesia, it is known that the number of foreign tourist arrivals through air entrances has decreased sharply where Ngurah Rai airport is the most affected, the occupancy rate of star hotels in Indonesia has decreased sharply, where hotels in Bali are the most affected, tens of millions of workers in the tourism sector are threatened with losing their jobs and national income from the tourism sector has decreased.Keywords: impact; Covid-19; foreign tourists; tourism. AbstrakCoronaVirus Disease-2019 (Covid-19), mahluk pendatang baru yang suskses meneror umat manusia di seluruh dunia sejak setahun terakhir. Salah satu upaya pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran virus ini adalah dengan mengambil kebijakan social distancing dan physical distancing dan dilanjutkan dengan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar bagi masyarakat Indonesia. Akibatnya jumlah kunjungan wisman ke Indonesia menurun tajam dan pelarangan aktivitas pariwisata menyebabkan industri pariwisata Indoneisa mengalami penurunan yang signifikan .Dengan menganalisa data statistik pariwista yang bersumber dari Badan Pusat Statistik  diketahui bahwa, jumlah kedatangan wisman melalui pintu masuk udara menurun tajam dimana bandara Ngurah Rai yang paling terdampak, tingkat hunian hotel-hotel berbintang di Indonesia menurun tajam dimana hotel-hotel di Bali yang paling terdampak, belasan juta pekerja di sektor pariwisata terancam kehilangan pekerjaan dan pendapan nasional dari sektor pariwisata menurun.Kata kunci : dampak; Covid-19; wisman; pariwisata.
Model Keunggulan Bersaing Untuk UMKM Tempe Bogy Febriatmoko; Widhian Hardiyanti; Ajeng Aquinia
Equilibrium: Jurnal Penelitian Pendidikan dan Ekonomi Vol 19, No 01 (2022): Equilibrium: Jurnal penelitian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/equi.v19i01.4829

Abstract

Abstract SMEs are a sector that has proven to be resilient in the face of the 1998 monetary crisis. In 2020 the world will be hit by the COVID-19 pandemic, and Indonesia is no exception. Therefore, it is good to continue researching the competitive advantages of tempeh SMEs in the midst of a pandemic condition like now and look at the problem from a comprehensive direction and pay attention to what variables can continue to support competitive advantage. Competitive advantage is an important factor in strategic management. With a competitive advantage, SMEs will be able to continue their business, win the competition and achieve their goals. In this study, primary data was used with the data collection method using a questionnaire that we distributed to 118 Tempe SMEs. Statistical data analysis uses path analysis with SPSS 16 program. The strategies formulated in this research to achieve competitive advantage include market orientation and business performance, where business performance is an intervening variable. From the results of statistical tests conducted in this study, all hypotheses were accepted with significant effect.Keywords: SMEs Competitive Advance, Export SMEs, Indonesian SMEs, Tempe SMEsAbstrakUMKM merupakan sektor yang sudah terbukti tangguh menghadapi badai krisis moneter tahun 1998. Di tahun 2020 dunia dilanda pandemic covid-19 tidak terkecuali Indonesia. Oleh sebab itu baik kiranya untuk terus meneliti keunggulan bersaing UMKM tempe di tengah kondisi pandemic seperti sekarang ini serta melihat permasalahan dari arah yang komprehensif dan memperhatikan variable apa saja yang dapat terus mendukung keunggulan bersaing.. Keunggulan bersaing merupakan faktor penting dalam manajemen strategis. Dengan keunggulan bersaing, UMKM akan dapat melanjutkan bisnisnya, memenangkan persaingan dan mencapai tujuannya. Dalam penelitian ini mnggunakan data primer dengan metode pengumpulan data menggunakan kuesioner yang kami sebar ke 118 UMKM Tempe. Analisis data statistic menggunakan analisis jalur dengan program SPSS 16. Strategi yang dirumuskan dalam riset ini untuk mencapai keunggulan bersaing meliputi orientasi pasar dan kinerja bisnis, dimana kinerja bisnis sebagai variable intervening. Dari hasil uji statistik yang dilakukan dalam penelitian ini bahwa semua hipotesis diterima dengan hasil berpengaruh signifikan.Kata kunci: SMEs Competitive Advantadge; Export SMEs; Indonesia SMEs; Tempe SMEs.

Page 1 of 2 | Total Record : 15