cover
Contact Name
Yuspian Gunawan
Contact Email
yuspian.gunawan_ft@uho.ac.id
Phone
+6281392700119
Journal Mail Official
aminur@uho.ac.id
Editorial Address
Jl. H.E.A. Mokodompit Anduonohu
Location
Kota kendari,
Sulawesi tenggara
INDONESIA
Enthalpy : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin
Published by Universitas Halu Oleo
ISSN : -     EISSN : 25028944     DOI : -
Core Subject : Engineering,
Jurnal ENTHALPY memuat artikel hasil penelitian tugas akhir mahasiswa di lingkup Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik Universitas Halu Oleo Entalpy Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin diterbitkan 4 (empat) kali setahun pada bulan Februari, Mei, Agustus dan November.
Articles 178 Documents
Rancang Bangun Oven Pengering Cabai dilengkapi Kontrol Suhu Otomatis Achmad Nur Aliansyah
Enthalpy : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 8, No 2 (2023): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin
Publisher : Teknik Mesin Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Cabai merupakan salah satu komoditi yang memiliki nilai jual cenderung tinggi. Proses pengolahan cabai pasca panen merupakan suatu proses yang penting untuk dilakukan agar tetap menjaga kualitas dari cabai. Suhu merupakan satu hal yang penting dalam proses pengeringan cabai. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat sebuah oven pengering cabai yang dilengkapi dengan kontrol suhu otomatis. Sensor yang digunakan pada penelitian ini adalah thermostat digital. Dari hasil penelitian yang dilakukan, sensor mampu mendeteksi suhu didalam oven yang dibuat. Persentasi error terbesar dari pengujian yang dilakukan yaitu 0.91% pada suhu 55°C sedangkan pada suhu 35°C, 70°C, dan 85°C memiliki hasil pembacaan yang sama dengan termometer pembanding. Sistem pembuangan panas pada oven juga bekerja dengan baik dimana kipas aktif pada suhu 70°C dan padam pada suhu 60°C. Proses pengeringan cabai dilakukan sebanyak 5 kali perulangan dengan berat awal cabai 750gr. Setelah pengeringan, berat cabai berkurang rata-rata 64.85% dari berat awalnya. Untuk pengembangan kedepannya oven dibuat dengan sistem pemanasan hybrid dengan alat pemanas dapat diatur secara otomatis berdasarkan tingkat pemanasan didalam oven.
PERANCANGAN DAN PENGUJIAN MESIN SPINNER PENIRIS VERTIKAL UNTUK INDUSTRI RUMAH TANGGA MENGGUNAKAN PENGGERAK MOTOR LISTRIK Heri Randi; Sahril Sidik; Lukas Kano Mangalla; Salimin salimin
Enthalpy : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 8, No 3 (2023): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin
Publisher : Teknik Mesin Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Industri rumah tangga merupakan salah satu jenis industri yang mudah dilakukan dan tidak membutuhkan modal besar. Dibutuhkan suatu alat penunjang dalam menjalankan usaha rumah tangga agar usaha tersebut dapat berjalan dengan baik. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui desain mesin, daya motor dan sistem kerja mesin spiner untuk industri rumah tangga tersebut. Hasil perancangan menunjukkan bahwa rancangan mesin spinner vertikal yang dibuat dapat beroperasi dengan baik dalam penirisan singkong parut dan kelapa parut dengan menggunakan motor listrik. Perancangan mesin spinner peniris vertikel yang dibuat memiliki tiga variasi kecepatan yaitu kecepatan I (1410 RPM), kecepatan II (1461 RPM) dan kecepatan III (1471 RPM). Pengujian alat dilakukan sebanyak tiga kali yaitu dalam waktu 5 menit, 10 menit dan 15 menit. Pengurangan massa bahan pada menit ke 10 hingga 15 cenderung lebih sedikit dimasing-masing kecepatan. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penirisan pada singkong parut lebih efektif dilakukan di kecepatan ke III dengan waktu 10 menit dan massa yang tersisa sebesar 1,399 kg. Sedangkan hubungan antara waktu terhadap massa kelapa menghasilkan pengurangan massa bahan terbesar terjadi di 5 menit awal disetiap kecepatan. Sedangkan pengurangan massa pada menit ke 10 hingga 15 cenderung lebih sedikit pada masing-masing kecepatan. Dapat disimpulkan bahwa penirisan pada kelapa parut lebih efektif dilakukan di kecepatan ke III dengan waktu 15 menit dan massa yang tersisa sebesar 1,232 kg. Kata kunci: Daya Motor, Desain Mesin, Industri Rumah Tangga, Mesin Spiner.
Variasi Waktu Pengasapan Pada Bahan Komposit Serat Sabut Kelapa Terhadap Kekuatan Tarik La Ode Asman Muriman; Afdal Syarif; Dedy Ashari; Hasfandi Hasfandi
Enthalpy : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 8, No 3 (2023): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin
Publisher : Teknik Mesin Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Plant fibers used as composite materials have been carried out a lot, but they are not optimal so further research is needed to determine the parameters for making composites. Besides being cheap and easy to find, the use of coconut fiber can also reduce environmental pollution resulting from coconut tree waste. The purpose of this study was to determine the tensile strength of coco fiber composite materials with variations in fumigation. Coco fiber which has previously been smoked will be made into composites which will later be subjected to mechanical test. From the results of the smoked, it was obtained that the water content in the coco fiber decreased by an average of 7% per hour. At 3 hours of smoking time, the water content value was 11.2%, while at 5 hours of smoking time, the water content in the fiber was at 9.7%. The elasticity value for the composite material was 379.1 N/mm2 for the fiber materials which was smoked for 3 hours, this value increased to 532.1 N/mm2 for 4 hours of smoked. There was an increase in the elasticity value of the composite material by 40.3% between the condition of the fiber which was smoked for 3 hours and the fiber which was smoked for 4 hours. Kata kunci: Coco fiber, composite, fumigation, tensile test
Rancang Bangun Mesin Pengasah Pisau Ketam Kayu Muhammad Resky Fauzan
Enthalpy : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 8, No 2 (2023): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin
Publisher : Teknik Mesin Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di Indonesia, industri mebel berkembang sangat pesat. Hal ini disebabkan oleh melimpahnya bahan baku kayu yang berkualitas dan pengerajin-pengerajin yang terampil. Salah satu mesin yang digunakan dalam industri mebel adalah mesin ketam kayu. Mesin ketam kayu merupakan alat yang sangat penting dalam membentuk dan membersihkan kayu. Namun dalam pengasahan pisau ketam masih dikerjakan secara manual dengan tangan dan batu asah. Sehubungan dengan itu diperlukan mesin pengasah mata pisau ketam yang praktis. Hal ini diharapkan proses pengasahan mata pisau ketam kayu menjadi lebih cepat, efektif dan efisien. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang mesin pengasah pisau ketam kayu, sehingga didapatkan hasil mata pisau yang tajam dan permukaannya datar, rata dan halus. Metode penelitian meliputi perancangan, penghitungan daya motor, pemilihan bahan serta pembuatan mesin pengasah. Perancangan mesin pengasah pisau ketam kayu ini didapatkan hasil Spesifikasi mesin pengasah pisau ketam kayu dengan panjang 320 mm, lebar 300 mm, dan tinggi 415 mm. Penggerak mesin ini adalah motor listrik dengan daya 810 Watt dengan putaran 5000 Rpm.
Studi Potensi Sekam Padi Sebagai Bahan Bakar Pemakaian Rumah Tangga Sebagai Alternatif Pengganti LPG di Kabupaten Konawe Selatan Saiful . M; Ridway Balaka; Budiman Sudia
Enthalpy : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 8, No 3 (2023): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin
Publisher : Teknik Mesin Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Energy is a fundamental need that is increasing every year. Dependence on fossil fuels, such as limited LPG and an increasingly threatened environment encourages the development of renewable energy sources. This study aims to examine the feasibility of rice husk energy potential as an alternative fuel to replace LPG in the South Konawe Regency. A survey was conducted to determine the pattern of rice husk utilization at the community level at several rice milling locations in South Konawe Regency. Data analysis was carried out using data obtained from BPS Southeast Sulawesi and BPS Konawe Selatan Publications (2018-2022). By calculating the estimated energy potential of rice husks and energy consumption of LPG use, and forecasting until 2025 using the Double Exponential Smoothing method from Holt. The results of the data analysis show that the average energy potential of rice husks (2018-2022) is 236,124.56 (GJ), and LPG energy consumption (2018-2022) is 365,625.83 (GJ). For forecasting the energy potential of rice husks in 2025 amounting to 277,863.22 (GJ), and forecasting LPG energy consumption in 2025 of 363,968.39 (GJ). In conclusion, the energy potential of rice husks can distribute around 65% of the total LPG energy needs of households in South Konawe Regency. Keywords: Biomass, renewable energy, rice husks
Studi Analitik Penambahan Reflektor Pelat Datar Sudut 60˚ pada Pemanas Air Tenaga Surya Dedy Ashari; Djatmiko Ichsani
Enthalpy : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 8, No 2 (2023): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin
Publisher : Teknik Mesin Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The condition of electrical energy in Indonesia is increasing every year, one of which is used as a water heater. Various methods have been used to increase the efficiency of solar water heaters, including the use of flat plate reflectors. This research was carried out analytically to determine daily solar radiation intensity data on solar collectors with the addition of a 60˚ angle reflector. The results obtained in conditions without reflectors, the daily average solar radiation value produced by solar collectors is 1136 W/m2. Then for the condition of the reflector angle of 60˚, the daily average solar radiation value is recorded at 1386 W/m2. There is a difference of 250 W/m2 between the two conditions. The daily solar radiation intensity value is also calculated using the area method, the result is a daily solar radiation value of 2.542 kWh/m2 in conditions without the reflectors. Furthermore, at a reflector angle of 60˚, the resulting solar radiation value increases by 6% to 2.712 kWh/m2. The addition of a flat plate reflector at an angle of 60˚ is proven to increase the daily solar radiation intensity value that can be received by a solar water heater.
Pengaruh Variasi Diameter Pulley Terhadap Daya Yang Di Hasilkan Dinamo Pada Instalasi Turbin Pelton Fitrayadi Fitrayadi; Salimin Salimin; La Hasanuddin
Enthalpy : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 8, No 3 (2023): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin
Publisher : Teknik Mesin Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Energi merupakan faktor penggerak segala aspek kehidupan, sehingga tidak heran bila energi menjadi hal terpenting dalam kehidupan manusia. Salah satunya yaitu Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) dengan variasa diameter pulley pada turbin, sebagai pengantar putaran ke dinamo menggunakan V Belt. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui variasi diameter pulley terhadap putaran dan daya yang di hasilkan turbin pelton. Pembuatan alat uji dilakukan di Laboratorium Material dan Teknologi Mekanik Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Halu Oleo. Dalam pengambilan data di gunakan beberapa variasi pulley sebagai perbandingan putaran pulley dan daya yang di keluarkan di namo. Pada pulley 1 dengan diameter 5,8 cm daya listrik yang di hasilkan sebesar 1,32 watt. Sedangkan pulley 2 diameter 7,6 cm daya listrik yang di hasilkan sebesar 0,67 watt. Dan pada pulley 3 diameter 10,16 cm daya listrik yang di hasilkan sebesar 0,41 watt. Dapat di simpulkan bahwa daya terbesar di hasilkan dinamo terdapat pada pulley 1 diameter 5,8 cm.
Studi Numerik Pengaruh Penggunan Splitter Plate Terhadap Sifat Aliran di Sekitar Penampang Persegi Andi Yanto; La Ode Ahmad Barata; Nanang Endriatno
Enthalpy : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 8, No 2 (2023): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin
Publisher : Teknik Mesin Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The phenomenon of the movement of fluid flow across an object plays an important role in terms of transportation. Different body shapes will produce different fluid flow characteristics and greatly affect the function of the body shape, so it is important to know the characteristics of fluid flow, so that the factors causing losses in a construction that are not in accordance with the natural properties of the fluid can be identified. If the drag is large can be reduced, the energy needed to move can be reduced and save fuel. the use of numerical methods is a way of studying flow characteristics that is relatively inexpensive with a scientifically justifiable level of accuracy. The problem of this study is how the characteristics of the fluid flow to the forces that pass through the square cross section. This study uses a square geometry test model and a single splitter plate geometry test. The research was carried out by computational methods using Ansys FLUENT CFD software with the Realizable k-ε turbulence model. The results showed that the use of a splitter plate resulted in a decrease in Cd, -CPb values and an increase in speed (u). This indicated that the use of a splitter plate could reduce resistance and pressure and expedite the distribution of fluid flow. and there is an increase in the Cl value parameter, this is due to the enlargement of the wake. From this study it was found that the use of a splitter plate was good in reducing Cd values, this is in accordance with the literature Kata kunci: Ansys fluent, CFD, fluid, Reynolds, drag coefficient, pressure coefficient, lift coefficient
Perencanaan Tangki Reservoir Distribusi Air Bersih Untuk Bangunan Tiga Lantai Kapasitas 11000 Liter Safarno Safarno; Yuspian Gunawan; Prinob Aksar
Enthalpy : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 8, No 4 (2023): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin
Publisher : Teknik Mesin Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The tank is a place to store water and so on, when designing many aspects that need to be considered so that a good and efficient tank design is obtained. The purpose of this study was to determine the parameters of the tank design, rolling process, suitable welding and service life of the reservoir tank capacity of 11000 liters with ASTM 304 material. The method in this study was to plan a reservoir tank capacity of 11000 liters, then calculate the strength analysis on the tank used planned, calculating the service life and efficiency of tank use. The results of this study indicate that the tank pressure is 0.0035 kg/mm2, the allowable stress is 2.11kg/mm2, the thickness of the shell plate is 6.5 mm, the bottom plate is 8 mm, the roof plate is 6 mm, the circumferential stress is 0.53 kg/mm2, longitudinal stress 0.26 kg/mm2. The length of the plate rolling was 393.31 mm, the rolling force was 1090.82 kg, the plate roll strength was 25.34 kg/mm2. In welding, the previous tie weld will be carried out with a length of 60 mm and a distance between the welds of 200 mm. The estimated age of the tank is obtained by the use of the tank for approximately 87 years.Keywords: Tank, Rolling, welding.
Studi Karakteristik Etanol Singkong: Efek Temperatur dan Tekanan Reaktor Yuspian Gunawan; La Ode Ahmad Barata; Budiman Budiman; Salman Muslimin
Enthalpy : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 9, No 1 (2024): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin
Publisher : Teknik Mesin Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh temperatur dan tekanan terhadap kadar ethanol hasil distilasi menggunakan evaporator. pada penelitian ini fermentasi singkong didistilasi menggunakan vacuum rotary evaporator dengan 3 variasi tekanan dan 3 variasi temperatur untuk memperoleh presentase bioetanol yang tinggi. penelitian dilakukan pada Tekanan 300 mbar, 450 mbar dan 600 mbar, dan temperature 50˚C, 60˚C, dan 70˚C. Bioethanol dengan kadar tertinggi diperoleh pada tekanan 450 mbar dengan temperatur 60˚C yaitu sebesar 43%. Sedangkan pada tekanan 300 mbar dengan temperatur 70˚ C diperoleh kadar etanol terendah yaitu sebesar 19%. Kadar etanol tertinggi digunakan pada pengujian dan analisa nyala api campuran B0, B10, B20, dan B30. Didapatkan Nilai tertinggi temperatur terdapat pada posisi pengambilan data 2cm campuran bioethanol B10 dengan nilai temperatur rata rata pada 5 kali pengujian yaitu 208,6°C. Pada pertalite murni (B0) memiliki nilai lama pembakaran nyala api tertinggi yaitu 801s. Nilai kalor tertinggi terdapat hasil distilasi pada tekanan 450 mbar dengan temperatur 60oC dengan nilai kalor 2576,62 cal/g.

Filter by Year

2016 2024


Filter By Issues
All Issue Vol 9, No 1 (2024): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 8, No 4 (2023): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 8, No 3 (2023): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 8, No 2 (2023): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 8, No 1 (2023): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 7, No 4 (2022): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 7, No 3 (2022): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 7, No 2 (2022): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 7, No 1 (2022): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 6, No 4 (2021): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 6, No 3 (2021): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 6, No 2 (2021): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 6, No 1 (2021): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 5, No 4 (2020): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 5, No 3 (2020): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 5, No 2 (2020): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 5, No 1 (2020): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 4, No 4 (2019): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 4, No 3 (2019): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 4, No 2 (2019): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 4, No 1 (2019): Enthalpy-Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 3, No 4 (2018): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 3, No 3 (2018): ENTHALPY-Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 3, No 3 (2018): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 3, No 2 (2018): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 3, No 1 (2018): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 2, No 4 (2017): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 2, No 3 (2017): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 2, No 2 (2017): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 2, No 1 (2017): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 1, No 2 (2016): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin Vol 1, No 1 (2016): Enthalpy: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin More Issue