Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : JIK- JURNAL ILMU KESEHATAN

Buah Kurma (Phoenix Dactylifera) dan Kadar Hemoglobin Pada Remaja Putri di SMAN 2 Rejang Lebong Levimah Levimah; Lydia Febrina; Kurniyati Kurniyati; Indah Fitri Andini; Wenny Indah Purnama Eka Sari
JIK-JURNAL ILMU KESEHATAN Vol 8, No 1 (2024): JIK-April Volume 8 Nomor 1 Tahun 2024
Publisher : STIKes ALIFAH PADANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33757/jik.v8i1.847

Abstract

Keadaan di mana jumlah eritrosit atau kadar HB dalam darah kurang dari normal (kurang dari 12 g%) dikenal sebagai anemia. Di Indonesia. tingkat anemia adalah 21.7%. dengan 26.4% pada usia 5–14 tahun dan 18.4% pada usia 15–24. Remaja putri lebih rentan terhadap anemia. Salah satu dampak anemia pada remaja adalah penurunan produktivitas kerja dan kemampuan akademik karena kurangnya gairah dan konsentrasi untuk belajar. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah buah kurma dapat meningkatkan kadar hemoglobin. Penelitian ini menggunakan Quasi eksperimen dengan rancangan penelitian two group pretest-posttest design with control group. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 36 remaja putri diambil dengan teknik purposive sampling. dimana 18 kelompok intervensi dan 18 kontrol dengan instrument penelitian alat ukur HB Digital. Data analisis menggunakan uji mann whitney. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan pada pemberian buah kurma. Nilai p value 0.006 < 0.05 menunjukkan bahwa peningkatan kadar hemoglobin pre-test sebesar 1.18 gram lebih besar dari peningkatan kadar hemoglobin post-test sebesar 0.56 gram pada kelompok kontrol artinya ada pengaruh yang signifikan pemberian buah kurma (phoenix dactylifera) terhadap kadar hemoglobin pada remaja putri di SMA N 2 Rejang Lebong.
Edukasi Seks Dini Menggunakan Media Puzzle Terhadap Pengetahuan Pencegahan Kekerasan Seksual Anak Usia Sekolah Mella Afri Santi; Derison Marsinova Bakara; Lydia Febrina; Indah Fitri Andini; Wenny Indah Purnama Eka Sari
JIK-JURNAL ILMU KESEHATAN Vol 8, No 1 (2024): JIK-April Volume 8 Nomor 1 Tahun 2024
Publisher : STIKes ALIFAH PADANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33757/jik.v8i1.854

Abstract

Pendidikan seks dianggap tabu terutama di Indonesia, tidak hanya tabu bahkan dianggap hal yang menyimpang. Pendidikan seksualitas yang tepat diperlukan selama masa anak usia sekolah, karena ini adalah periode penting dalam pengembangan emosi.. Dampak dari kurangnya pendidikan seks dini pada anak salah satunya adalah kekerasan seksual, penelitian ini bertujuan melihat pengaruh pendidikan seks (sex education) menggunakan media Puzzle terhadap tingkat pengetahuan tentang cara mencegah kekerasan seksual pada anak-anak usia sekolah di SDN 09 Kepahiang tahun 2023. Jenis penelitian menggunakan Pra-Eksperimental dengan rancangan one group pretest-postest. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh anak usia sekolah berusia 10 tahun di SDN 09 Kepahiang.  Sampel dalam penelitian diambil dengan tekhnik purposive sampling. Untuk memperoleh jumlah anak yang sama pada setiap kelas maka peneliti menggunakan rumus proporsional random sampling yang terdiri dari 34 responden. instrument penelitian mengunakan Puzzle sex education yang hasil pengembangan media pembelajaran oleh peneliti dan kuesioner yang telah tervalidasi, analisis data menggunakan uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh terhadap pengetahuan anak tentang pencegahan kekerasan seksual, ini dibuktikan dengan nilai P-value 0.000 <0,005 berarti ada pengaruh signifikan pemberian sex education menggunakan media puzzle terhadap pengetahuan pencegahan kekerasan seksual pada anak usia sekolah di SDN 09 Kepahiang. Penelitian ini bertujuan agar anak usia sekolah di SDN 09 Kepahiang dapat terhindar dari kejadian kekerasan seksual melalui pemberian pendidikan sex dengan puzzle sex education.