Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

Layanan Bimbingan Kelompok dalam Meningkatkan Kedisiplinan Belajar Siswa Ajeng Nuraliyah Azhar; Aep Kusnawan; Sugandi Miharja
Irsyad : Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 5 No 1 (2017): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam
Publisher : Department of Islamic Guidance and Counseling, Faculty of Dakwah and Communication, UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (220.811 KB)

Abstract

This study aims to determine the implementation, evaluation, and follow-up of group guidance services in improving student learning discipline in SMAN 1 Tambun Utara Bekasi. This research uses descriptive method, because the researcher trying to describe the subject or object of research as it is, the problems and the object of research in class XI SMAN 1 Tambun Utara.Digambarkan plainly and actual, it can be described from the current phenomena status at the time.Teknik data collection used is observation and interview. The findings show that despite the limitations of religious knowledge and some obstacles, the counselor strives to play a role in the effort to tackle students who violate school rules based on group guidance approaches in collaboration with religious teachers and homeroom teachers. And also insert religious approaches any material presented by the tutor can successfully cope with some cases and reduce the case of undisciplined students in SMAN 1 Tambun Utara especially class XI. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan, evaluasi, dan tindak lanjut layanan bimbingan kelompok dalam meningkatkan kedisiplinan belajar siswa di SMAN 1 Tambun Utara Bekasi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif, karna peneliti berusaha menggambarkan subjek atau objek penelitian apa adanya, permasalahan dan objek penelitian di kelas XI SMAN 1 Tambun Utara. Digambarkan secara gamblang dan aktual, hal tersebut dapat kita gambarkan dari status fenomena yang ada pada waktu sekarang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan wawancara. Hasil penelitian yang ditemukan menunjukkan bahwa meskipun dengan keterbatasan pengetahuan agama dan terdapat beberapa hambatan, namun pembimbing berusaha untuk melakukan perannya dalam upaya menanggulangi siswa yang melanggar aturan sekolah berbasis pendekatan bimbingan kelompok dengan bekerja sama dengan guru agama dan wali kelas. Dan juga menyisipkan pendekatn agama di setiap materi yang di sampaikan oleh pembimbing dapat berhasil menanggulangi beberapa kasus dan mengurangi kasus siswa yang tidak disiplin di SMAN 1 Tambun Utara khususnya kelas XI.
Bimbingan Behavioral dalam Pengembangan Kreativitas Menulis Santri Rina Rachmawati; Dindin Solahudin; Sugandi Miharja
Irsyad : Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam Vol 9 No 1 (2021): Irsyad: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, Konseling, dan Psikoterapi Islam
Publisher : Department of Islamic Guidance and Counseling, Faculty of Dakwah and Communication, UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15575/irsyad.v9i1.1982

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses dan dinamika kegiatan bimbingan behavioral dalam pengembangan kreativitas menulis santri di Yayasan Pesantren Yatim Al-Kasyaf. Penelitian ini menggunakan teori bimbingan behavioral dari Albert Bandura. Metode yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa, kegiatan proses bimbingan behavioral dalam pengembangan kreativitas menulis santri dilakukan dengan teknik modelling dan untuk mengatasi dinamika yang terjadi selama proses bimbingan ditangani dengan penggunaan teknik terapi aversi (pemberian reward dan punishment) terhadap para santri, di kalangan santri, menulis menjadi suatu kegiatan yang membudaya, setiap santri berhasil menciptakan karya tulis berupa satu buah buku dalam waktu satu bulan. Bimbingan behavioral terbukti efektif dalam mengembangkan dan meningkatkan kreativitas literasi bagi para santri. This study aims to determine the process and dynamics of behavioral guidance activities in developing students' writing creativity at the Al-Kasyaf Yatim Islamic Boarding School Foundation. This study uses the behavioral guidance theory of Albert Bandura. The method used is descriptive with a qualitative approach. The results showed that the behavioral guidance process activities in developing students' writing creativity were carried out using modeling techniques (imitation). To overcome the dynamics that occurred during the guidance process, it was handled by using aversion therapy techniques (giving rewards and punishments) to students; among students, Writing has become a cultured activity, each student succeeds in creating a written work in the form of one book within one month. Behavioral guidance has proven to be effective in developing and increasing literacy creativity for students. Keywords: Behavioral Guidance; Writing Creativity; Students.
PENGARUH BIMBINGAN KARIER PADA KEMATANGAN KARIER DAN EFIKASI DIRI Sugandi Miharja
Al-Isyraq: Jurnal Bimbingan, Penyuluhan, dan Konseling Islam Vol 2, No 2 (2019)
Publisher : PABKI (Perkumpulan Ahli Bimbingan dan Konseling Islam) Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59027/alisyraq.v2i2.24

Abstract

Penelitian ini untuk menjawab  format perlakuan bimbingan karier yang sesuai pada perguruan tinggi agama Islam. Penerapan layanan bimbingan karier dapat mengalisis pengaruh bimbingan karier terhadap efikasi diri dan kematangan karier dengan penajaman pada aspek gender dan latar belakang studi. Bentuk Penelitian berupa metode kombinasi  antara metode kualitatif dan kuantitatif secara bersamaan. Penelitian kualitatif untuk mengetahui aspek-aspek kebutuhan bimbingan karier, sedangkan penelitian kuantitatif untuk mengetahui derajat dan hubungan antar variabel yang diteliti. Hasil penelitian menunjukan (1) pelayanan bimbingan karier Islam dapat memberikan hasil yang baik, berkualitas, dan bermanfaat, (2) terdapat respons antusias dari mahasiswa (konseli) atas pelaksanaan bimbingan karier Islam, (3) pengaruh bimbingan karier pada kematangan karier 0,66 (p0,01), bimbingan karier Islam pada kematangan karier melalui efikasi diri 0,50 (p0,01), bimbingan karier Islam terhadap keseluruhan aspek karier sebesar 0,72 (sangat kuat). Analisis pengaruh pada aspek gender wanita 0,55 (p0,01), lelaki 0,14 (p022). Analisis latar belakang pendidikan, mahasiswa dengan latar belakang pendidikan agama mempunyai pengaruh 0,52 (p0,01), latar belakang pendidikan umum 0,39 (p0,01). Program bimbingan karier Islam menunjukkan optimisme pada kematangan karier dan efikasi diri, terlebih pada mahasiswa wanita dan mahasiswa yang berlatar belakang sekolah agama.
Paradigma Teori Bimbingan Religi Islami Sugandi Miharja
Al Irsyad : Jurnal Bimbingan Konseling Islam Vol 13, No 1 (2022): Volume 13 Nomor 1 Tahun 2022
Publisher : Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/jbki.v13i1.3983

Abstract

Studi ini memiliki tiga tujuan penelitian. Pertama, merumuskan kedudukan dan aspek paradigmatik dalam struktur teori keimuan. Kedua, memetakan hubungan paradigma dengan teori keilmuan religi. Ketiga, menegaskan paradigma psikologis islamis yang melandasi teori keilmuan konseling Islam. Metode penelitian menggunakan teknik kepustakaan (library research). Hasil penelitian menunjukkan bentangan konsepsi yang abstrak dan realistis tentang paradigma teori keilmuan bimbingan religi. Pertama kedudukan paradigma dalam struktur teori keilmuan mengacu pada paradigma yang terpolakan dengan kerangka, model, sampel yang legitimid dan terdefinitisikan; aspek paradigma mencakup representasi, hasil analisis teori, prosedur analitis, metodologi penelitian, konsep, masalah yang diteliti, model, asumsi dasar, nilai, atau etos. Kedua, hubungan paradigma dengan teori keilmuan religi sebagai landasan menyusun keilmuan yang kontemporer religious yang tidak statis, berkembang dalam perbaikan menuju pemahaman dan pengamalan agama. Ketiga, paradigma psikologis Islamis dalam melandasi teori keilmuan konseling Islam mengikuti jalur epistemologi struktural-filosofis-teologis secara ilahiyah maupun nabawiyah.