Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

INTEGRASI SOSIAL MASYARAKAT KEWARGAAN (KAJIAN PADA KELOMPOK TANI) DI WILAYAH PEMUKIMAN TRANSMIGRASI DESA PEDANDA KECAMATAN PEDONGGA KABUPATEN MAMUJU UTARA Ikra, Ikra
EDU CIVIC Vol 4, No 1 (2016): JURNAL EDU-CIVIC
Publisher : EDU CIVIC

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (77.679 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proses integrasi sosial kelompok tani sebagai masyarakat kewargaan di Desa Pedanda, untuk mengetahui bentuk-bentuk integrasi sosial kelompok tani sebagai masyarakat kewargaan di Desa Pedanda dan untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat integrasi sosial  kelompok tani sebagai masyarakat kewargaan di Desa Pedanda. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat dan kelompok tani yang terdapat di Desa Pedanda. Teknik penarikan sampel yang dilakukan menggunakan teknik Purposive Sampling yaitu memilih dan menentukan informan secara sengaja. Adapaun informan yang ditetapkan yakni Aparat desa, tokoh masyarakat, ketua atau anggota kelompok tani serta kepala dusun. Teknik pengumpulan data yang penulis lakukan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan tiga tahap yakni :reduksi data, penyajian data, kemudian penarikan kesimpulan/Validitas data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses integrasi sosial di Desa Pedanda berlangsung ketika para transmigran yang berasal dari Banyuwangi pada tahun 1990 menempati Desa Pedanda dan disusul oleh etnis Mamasa, Toraja, Bugis, Mandar, Kaili, Flores dan Bali kemudian terjadi proses integrasi seperti kerjasama, koordinasi dan akomodasi. Bentuk integrasi sosial yang terjadi yakni adanya keseragaman aktivitas dalam yakni bertani serta adanya tujuan yang sama. Faktor yang mendukung integrasi tersebut karena adanya persamaan kepentingan, sikap toleransi, jenis usaha, serta norma yang disepakati. Faktor penghambat integrasi yaitu petani yang tidak mematuhi aturan serta penyalahgunaan kekuasaan oleh pengurus kelompok.   Kata kunci : Integrasi Sosial, Masyarakat Kewargaan, Kelompok Tani
Dampak Mobilitas Buruh Migran Terhadap Peningkatan Ekonomi Keluarga dan Pendidikan Anak: Studi Kasus Pada Buruh Migran Di Bima Yamin, Muhammad; Atmaja, Jessy Parmawati; Ikra, Ikra
Pendikdas: Pendidikan Dasar Vol 4, No 1 (2023): Mei 2023
Publisher : STKIP HARAPAN BIMA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56842/pendikdas.v4i1.181

Abstract

Artikel ini untuk mengetahui sejauh mana dampak mobilitas buruh migran terhadap peningkatan ekonomi keluarga dan pendidikan anak di Bima. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif, teknik pengambilan sampel mengunakan Snowbal Sampling dengan pengumpulan data melalui wawancara langsung kepada unit analisis, yaitu: Mantan Buruh Migran, Anak Para Buruh Migran, Keluarga Buruh Migran, Kepala Disnakestrans, Kepala Dikpora, Pimpinan Perguruan Tinggi, Kepala Sekolah, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat, BP3TKI, Agen PJTKI, Petugas Desmigratif dan Pimpinan LSM. artikel inipula memberikan gambaran tentang dampak mobilitas buruh migran terhadap peningkatan ekonomi keluarga dan pendidikan anak di Bima dengan tolak ukur dampak mobilitas buruh sebagai; (1) gambaran kondisi ekonomi buruh migran dan pendidikan anak; (2) penanganan buruh migran dilakukan pemerintah; (3) persepsi masyarakat terhadap pendidikan anak; dan (4) psikologis anak serta kecenderungan terhadap harmonisasi rumah tangga.
Pemberdayaan Masyarakat Pengolah Gula Aren Menuju Kemadirian Ekonomi dan Berdaya Saing di Desa Lamondape Kecamatan Polinggona Kabupaten Kolaka Purbaningsih, Yuli; Rahman, Irsan; Neks Triani; Baba, Syahdar; Dagong, Muhammad Ihsan Andi; Hasrin; Zulkhar Naim; Aulia Uswa Noor Khasanah; Arizal Hatam; Muhammad Rizal; Gustia; Rahmat Ari. F; Ikra, Ikra; Sagista, Aminah; La Sisi
Jurnal Pengabdian Multidisiplin Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Pengabdian Multidisiplin
Publisher : Kuras Institute & Scidac Plus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51214/japamul.v3i2.676

Abstract

Kegiatan perekonomian masyarakat tergantung sarana prasarana sebagai pendukung dan ketrampilan yang dimiliki. Kegiatan perekonomian masyarakat yang tidak stabil menimbulkan pendapatan masyarakat dibawah garis kemiskinan. Potensi sumberdaya alam dan potensi sosial ekonomi yang dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan pendapatan masyarakat. Salah satu potensi sumber daya alam yaitu tanaman aren yang diolah menjadi gula aren. Mitra sasaran yang dilibatkan adalah Kelompok Pengolah Gula Aren Desa Lamondape (produktif secara ekonomi) dan Kelompok Karang Taruna Malitutue (non produktif secara ekonomi). Permasalahan kelompok pengolah gula aren yaitu pada bidang produksi, pemasaran dan manajemen usaha. Permasalahan kelompok karang taruna malitutue yaitu pada bidang pendidikan dan ekonomi. Kegiatan pemberdayaan Kosabangsa melakukan pelatihan dan pendampingan terkait perancangan model bisnis marketplace melalui pemanfataan teknologi digital, Model Kelembagaan Quadruple Helix, dan model pengembangan usaha melalui diversifikasi produk dan rekayasa cetakan serta kemasan. Hal ini dapat memberikan dampak peningkatan jumlah penjualan gula aren, peningkatan pendapatan pelaku usaha gula aren dan memperluas wilayah penjualan produk gula aren dan sebagai pengembangan Produk Unggulan Desa (PUD) khususnya untuk komoditi aren dan produk olahan gula aren. Upaya ini bertujuan untuk produktifitas pengolah gula aren dan kelompok karang taruna dalam rangka meningkatkan pendapatan menuju ekonomi mandiri serta memiliki daya saing.
Manajemen Pemeliharaan Ayam Kampung dan Ayam Potong Pada Masa Pandemik (Covid 19) Di Kota Bima Rahmaniya, Nita; Ikra, Ikra
Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam (JP-IPA) Vol 3, No 2 (2022): JP-IPA: Nov 2022
Publisher : STKIP HARAPAN BIMA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56842/jp-ipa.v3i2.153

Abstract

Pembangunan peternakan pada era globalisasi di masa pandemik (Covid 19) sangat menurun pemasaukan pupukya karna serba terbatas dan harga pakan sangat mahal, populasi untuk mewujudkan masyarakat yang sehat pada era pandenik ini sangar bagus untuk di terapkan dimasyarakat dengan adaya populasi ayam kampung, ayam kampung sangat bagus untuk di konsumsi, lebih sehat dan  produktif peternakan yang tangguh berbasis sumber daya lokal. Penelitian ini bertuan untuk mencari kuntungan dengan penerapan dan sistem menejemn pemeliharaan yang produktif pada masa era pandemik. Metode penelitian ini adalah Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tiga macam cara yaitu: observasi parsipatif, wawancara tak terstruktur dan studi dokumentasi serta data-data lain, Hasil penelitian Lingungan pelita Kelurahan Jatiwagi Kota Bima. Peternakan ayam KUB ini memiliki satu ketua kelompok dan beberapa tenaga kerja lainnya. Kelompok peternak NS makapori sudah berupaya untuk memanfaatkan sumber daya lokal yang berlimpah seperti jenis hijauan antara lain daun papaya, daun mengkudu, daun bayam, kangkung dan sayuran lain sisa dapur dalam membuat pakan alternatif. Kesimpulan dari penelitian ini adalah Factor-Faktor yang mempengaruhi produktifitas dalam membudidayakan ayam KUB antara lain : Kemampuan peternak dalam membudidayakan ayam kub sangat baik, namun dalam pelaksanaanya masih terbentur dengan kondisi sarana dan prasarana yang seadanya