Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Terapan Abdimas

WORKSHOP PEMBUATAN ONLINE ASSESSMENT UNTUK MENGHINDARKAN SISWA DARI PENYALAHGUNAAN CHATGPT BAGI GURU-GURU SEJARAH SMA/MA KOTA SOLOK Syafril, Syafril; Rahmi, Ulfia; Ofianto, Ofianto; Azrul, Azrul
Jurnal Terapan Abdimas Vol 9, No 1 (2024)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/jta.v9i1.17536

Abstract

 Abstract. Teachers' concerns about the development of AI, especially chatGPT, which provides opportunities for students to cheat, prompted the organization of an assessment workshop for teachers. Teachers' skills to design and conduct assessments of chatGPT abuse in history learning need to be improved. The goal is to prevent students from misusing chatGPT. The workshop training implementation activities were held in August 2023. The target audience in community service activities in the workshop for making online assessments are Solok city history teachers totaling 13 people. The problem found is that Solok City SMA/MA history teachers do not yet have the skills to design online assessments to avoid misuse of chatGPT by students. The problem was overcome by providing a workshop on making online assessments to prevent students from misusing chatGPT for teachers in the SMA/MA history MGMP of Solok City. The activity scenario consists of three steps. The first step is the introduction of AI technology in general. Second, the introduction of Chat GPT platform and technology and its function and online assessment application. The third step, designing an online assessment to minimize cheating with chatGPT. The success indicator of this workshop for MGMP history teachers is seen from the results of the pre and post-tests, as well as the results of the design of the online evaluation questions. Through this training, teachers have knowledge about AI and are able to design online assessments that minimize the misuse of chatGPT.  Abstrak. Kekhawatiran guru-guru terhadap perkembangan AI terutama chatGPT yang memberikan peluang untuk siswa melakukan kecurangan mendorong untuk menyelenggarakan workshop pembuatan assessment bagi guru. Keterampilan guru untuk merancang dan melakukan penilaian terhadap penyalahgunaan chatGPT dalam pembelajaran sejarah perlu ditingkatkan. Tujuannya agar siswa terhidar dari penyalahgunaan chatGPT. Kegiatan pelaksanaan pelatihan workshop diselenggarakan pada bulan Agustus 2023. Khalayak sasaran dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat pada workshop pembuatan online assessment adalah Guru-guru sejarah kota solok yan berjumlah 13 orang. Permasalahan yang ditemukan bahwa guru-guru sejarah SMA/MA Kota Solok belum memiliki keterampilan untuk merancang online assessment untuk menghindarkan penyalahgunaan chatGPT oleh siswa. Permasalahan tersebut diatasi dengan memberikan workshop pembuatan online assessment untuk menghindarkan siswa dari penyalahgunaan chatGPT bagi guru-guru di mgmp sejarah SMA/MA Kota Solok. Skenario kegiatan terdiri dari tiga langkah. Langkah pertama adalah pengenalan teknologi AI secara umum. Kedua, pengenalan platform dan teknologi chatGPT dan fungsinya dan aplikasi online assessment. Langkah ketiga, merancang online assesmnet untuk meminimalisir kecurangan dengan chatGPT. Indikator keberhasilan workshop bagi guru MGMP sejarah ini dilihat dari hasil pre-test dan post-test, serta hasil rancangan soal evaluasi online yang dirancang. Melalui pelatihan ini, guru-guru mempunyai pengatahuan tentang AI dan mampu merancang online assessment yang memiminalisir penyalahgunaan chatGPT. 
PELATIHAN WIRAUSAHA DIGITAL DENGAN SISTEM BLENDED LEARNING PADA KOMUNITAS BELAJAR DARON LABS DI KOTA PADANG Rahmi, Ulfia; Bentri, Alwen; Azrul, Azrul
Jurnal Terapan Abdimas Vol 4, No 2 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS PGRI MADIUN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (780.196 KB) | DOI: 10.25273/jta.v4i2.4798

Abstract

Abstract. Nowadays, Indonesia is preparing for a crucial and profitable period, namely the demographic bonus which is expected to reach the point in the years of 2025-2030, but the number of unemployed are increase every year. Regarding the problem, the government has also encouraged the public to open employment opportunities with entrepreneurship. Daron Labs is a group of people who form a learning community to develop beginner entrepreneurial skills. Entrepreneurial skills transmitted by Daron Labs to prepare the community to become digital entrepreneurs, including: video makers, web designers, graphic design, and programmers. Members of this learning community are free to choose the material of interest according to the needs of each member. In this Community Service, the learning community of Daron Labs chose the location of Padang City with the consideration that the city of Padang represented the people of West Sumatra. The Daron Labs Padang community accepts members of the learning community from all community groups to develop their entrepreneurial skills. The methods offered for organizing the Daron Labs learning community through a blended learning for three months. Face-to-face meetings are twice a month and material is sent every week. Participants' responses indicate that this program is expected to continue and provide debriefing in other fields of digital entrepreneurship. Abstrak. Indonesia pada saat ini mempersiapkan diri untuk masa yang krusial sekaligus menguntungkan yaitu bonus demografi yang diperkirakan akan terjadi puncaknya pada tahun 2025-2030, namun jumlah pengangguran terus meningkat. Terkait masalah tersebut, pemerintah mendorong masyarakat membuka lapangan pekerjaan dengan berwirausaha. Daron Labs merupakan sekelompok masyarakat yang membentuk komunitas belajar untuk mengembangkan keterampilan wirausaha. Keterampilan berwirausaha yang dilakukan oleh Daron Labs untuk mempersiapkan wirausahawan digital meliputi videomaker, webdesigner, desain grafis, dan programer. Anggota komunitas belajar ini bebas memilih materi yang diminati sesuai dengan kebutuhan anggota. Pada Pengabdian kepada Masyarakat ini komunitas belajar Daron Labs memilih lokasi Kota Padang dengan pertimbangan bahwa kota Padang merepresentasikan masyarakat Sumatera Barat. Komunitas Daron Labs Padang menerima anggota komunitas belajar dari seluruh kalangan masyarakat. Metode yang ditawarkan untuk penyelenggaraan komunitas belajar Daron Labs melalui sistem blended learning yang diselenggarakan selama tiga bulan. Pertemuan tatap muka diselenggarakan dua kali dalam satu bulan dan setiap minggunya dikirimkan materi kepada peserta belajar. Respon peserta menunjukkan bahwa program ini diharapkan terus berlanjut dan memberikan pembekalan pada bidang wirausaha digital lainnya.