Megawati, Lydia
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Al-Hikmah

The Influence of The Example of Ummul Mukminin Aisyah (Radhiyallahu Anha) in Accompanying The Apostolic Mission of The Prophet Muhammad Saw on Women Mardhiyah, Ainun; Susmihara; Megawati, Lydia
Al-Hikmah Journal for Religious Studies Vol 26 No 01 (2024): Juni
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/al-hikmah.v26i01.48367

Abstract

Skripsi ini bertujuan untuk menggali lebih dalam tentang sejarah hidup ummul mukminin Aisyah radhiyallahu anha dimana kajian ini melihat dari sisi keteladanan yang dimiliki oleh sosok Aisyah terhadap Muslimah dalam mendampingi misi kerasulan Nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam. Mengkaji bentuk keteladanan yang dilakukan oleh Aisyah radhiyallahu anha sebagai seorang istri Rasulullah shallallahu alaihi wasallam. Selanjutnya menganalisis pengaruh keteladanan Aisyah radhiyallahu anha dalam mendampingi misi kerasulan Nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam terhadap Muslimah. Penelitian ini disusun dengan menggunakan jenis penelitian Pustaka atau library research yaitu mengumpulkan berbagai data dan fakta sejarah melalui literatur-literatur yang ada baik berupa buku, jurnal, maupun skripsi. Peneliti menggunakan langkah-langkah penelitian yaitu heuristik, kritik sumber, interpretasi dan historiografi. Hasil akhir dari telaah Pustaka yang dilakukan peneliti ialah 1) Aisyah radhiyallahu anha menguasai berbagai bidang disiplin ilmu yang dapat menjadi teladan bagi Muslimah dalam menjalani kehidupannya agar lebih bermanfaat diantaranya Al-Qur’an, hadits, fikih, akidah, juga ilmu-ilmu umum seperti ilmu pengobatan, sejarah dan sastra. 2) Aisyah juga sangat penting diteladani dari sisi akhlak yang dimilikinya yaitu lemah lembut, tawadhu, rendah hati, tidak cinta dunia, dermawan, sederhana, dan akhlak mulia lainnya. 3) Pengaruh keteladanan perempuan terhadap Aisyah ini diantaranya ialah menjadi perempuan berilmu, menjadi perempuan yang memanfaatkan masa muda dengan produktif, menjadi perempuan yang senantiasa menjaga ketaatan, menjadi perempuan yang berakhlak mulia sebagaimana Aisyah. Kata Kunci : Aisyah, keteladanan, peranan