Claim Missing Document
Check
Articles

Found 18 Documents
Search

Pengembangan Bahan Ajar Interaktif Mata Kuliah Fisika Lanjutan untuk Meningkatkan Hasil Belajar Mahasiswa Sitinjak, Erni Kusrini; Siahaan, Fine Eirene
Mimbar Ilmu Vol 26, No 2 (2021): Augustus
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/mi.v26i2.38458

Abstract

Kendala yang ditemukan diawal pelaksanaan pembelajaran online adalah mahasiswa masih mengalami kesulitan mengikuti perkuliahan, kurang memahami materi perkuliahan, antusias mengikuti perkuliahan online masih rendah, dan interaksi dalam kegaitan perkuliahan masih terbatas. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan menggunakan model ADDIE yang dikembangkan oleh Dick and Carry. Penelitian ini bertujuan mengembangkan bahan ajar interaktif berbasis media power point menggunakan teknik rekam layar. Teknik pengumpulan data menggunakan angket untuk validasi bahan ajar yang diberikan kepada ahli materi, angket uji coba kelayakan kepada mahasiswa untuk kelompok kecil dan kelompok besar serta intrumen tes untuk mengukur hasil belajar mahasiswa. Hasil uji validitas bahan ajar yang diberikan kepada dua orang ahli materi sebagai validator materi sebesar 3,5 kategori sangat layak, hasil uji coba kelompok kecil dan kelompok besar masing – masing dengan rerata skor 3,74 dan 3,53 kategori sangat layak, serta hasil belajar mahasiswa dengan nilai gain skor 0,71 kategori tinggi. Bahan ajar interaktif untuk mahasiswa pendidikan fisika yang mengambil mata kuliah fisika lanjutan khususnya materi pemabahasan arus listrik dan rangkaian hambatan layak, efisien dan efektif dijadikan sebagai sumber referensi bahan ajar karena dapat meningkatkan hasil belajar.
UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOGNITIF SISWA DENGAN METODE TUTOR SEBAYA PADA POKOK BAHASAN ANALISIS VEKTOR UNTUK GERAK Fine Eirene Siahaan; Erni Kusrini Sitinjak
QUANTUM: Jurnal Inovasi Pendidikan Sains Vol 12, No 2 (2021): Oktober 2021
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/quantum.v12i2.11569

Abstract

Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa pada pokok bahasan Analisis Vektor Untuk Gerak di tingkat SMA dengan penerapan metode pembelajaran Tutor Sebaya. (2) Untuk mengetahui bagaimana aktivitas belajar siswa dengan penerapan metode pembelajaran Tutor Sebaya. Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas XI di SMA Muhammadiyah 07 Dolok Batu Nanggar. Penelitian ini merupakan jenis penelitian tindakan kelas yang menekankan pada kegiatan (tindakan) dengan mengujicobakan suatu ide kedalam praktek atau situasi nyata dalam mikro, yang diharapkan kegiatan tersebut mampu memperbaiki dan meningkatkan proses belajar mengajar. Instrument yang dilakukan pada penelitian ini berupa test (dipakai untuk mengukur kemampuan siswa baik kemampuan awal maupun peningkatan kemampuan siswa pada akhir siklus tindakan). Tes yang digunakan disusun dalam bentuk pilihan berganda dengan lima pilihan yang terdiri dari 10 soal. Data yang diperoleh rata-rata hasil belajar siswa pada pretes adalah 45,6096 dan pada postes I rata-rata hasil belajar siswa adalah 71,7073 sehingga persentase peningkatan hasil belajar siswa adalah 57,2190 %. Untuk data postes II juga diperoleh rata-rata hasil belajar siswa adalah 81,4634 sehingga presentasi peningkatan hasil belajar siswa adalah 13,61%. Oleh karena itu metode pembelajaran Tutor Sebaya dengan alur penelitian tidakan kelas dapat menjadi pedoman bagi guru untuk membantu proses belajar mengajar di kelas. Bagi siswa, metode pembelajaran Tutor Sebaya dengan alur penelitian tidakan kelas dapat meningkatkan hasil belajar.
Penggunaan Video Pembelajaran untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Fisika Erni Kusrini Sitinjak
Jurnal Penelitian dan Pengembangan Pendidikan Vol. 6 No. 1 (2022): April
Publisher : LPPM Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jppp.v6i1.45006

Abstract

Kegiatan pembelajaran daring mahasiswa mengalami kesulitan dalam menyelesaikan soal–soal perhitungan fisika yang kompleks. Mahasiswa tidak memahami konsep sehingga kesulitan dalam memecahkan masalah fisika. Kesulitan yang dialami mahasiswa disebabkan oleh media pembelajaran yang digunakan oleh dosen cenderung biasa dan tidak interaktif. Penelitian ini bertujuan untuk menganaisis efektifitas penggunaan video pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah fisika. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen dengan rancangan one group pre test – post test design. Sampel penelitian ini adalah mahasiswa pendidikan matematika yang mengikuti mata kuliah Fisika berjumlah 50 orang sebagai kelas eksperimen. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik tes dan non tes. Teknik analisis data menggunakan analisis kuantitatif dengan menggunakan persamaan N-Gain. Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikansi (2-tailed) sebesar .000 < 0.005 artinya bahwa Ha diterima.  Karena Ho ditolak dan Ha diterima artinya bahwa terdapat hasil yang signifikan dari penggunaan video pembelajaran terhadap kemampuan pemecahan masalah fisik. Sehingga penggunaan video pembelajaran efektif untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah fisika mahasiswa. Implikasi penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah mahasiswa selama proses pembelajar.
EFEK MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY TRAINING TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA SISWA SMA ERNI KUSRINI SITINJAK
JURNAL ILMIAH MAKSITEK Vol 4 No 3 (2019): JURNAL ILMIAH MAKSITEK
Publisher : LP2MTBM MAKARIOZ

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (628.51 KB)

Abstract

The purpose of this research was to analyze students learning outcomes taught by Inquiry Training model is better thanstudent learning outcomes taught with conventional learning.The population of this research were all studenst in class XSMA Swasta Bersama Berastagi. The sample of this research was taken by using cluster random sampling from around3 classes of SMA Bersama Berastagi consisting of 78 students. The X-1 as Experimental class using a model InquiryTraining as many as 30 peoples . X-3 as a control class using conventional teaching models 30 peoples. The result ofdata analysis using t test show that t test = 752, 8 dan t table = 1,673 so that ttest > ttable. It can be concluded that there isan influence on student learning outcomes using Inquiry Training Models.
ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI (HIGH ORDER THINGKING SKILLS) MAHASISWA DALAM MEMECAHKAN MASALAH MATERI SUHU DAN KALOR PADA MATA KULIAH FISIKA UMUM T.A 2019/2020 ERNI KUSRINI SITINJAK
JURNAL ILMIAH SIMANTEK Vol 4 No 3 (2020): JURNAL ILMIAH SIMANTEK
Publisher : LP2MTBM MAKARIOZ

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research aims to determine the ability to think high level of student education study Program of physics Universits HKBPNommensen Pematangsiantar school year 2109/2020. This type of research is quantitative research. The population in thisstudy is the entire education student at the University of HKBP Nommensen Pematangsiantar semester 1 year 2019/2020,amounting to 82 people consisting of A class of 42 people and class B a number of 40 people. The research sample is classB a number of 40 people. In the study samples provided cognitive instrument test categories C4 (analyze), C5 (Evaluate)and C6 (create) are included in the category of Test High Order Thinking Skills (HOTS). The results gained from the studythat the mathematics education students have the ability of HOTS level analyze, evaluate and create are in category enoughwith a percentage achievement of 51%-75%.
Pengembangan Bahan Ajar Interaktif Mata Kuliah Fisika Lanjutan untuk Meningkatkan Hasil Belajar Mahasiswa Erni Kusrini Sitinjak; Fine Eirene Siahaan
Mimbar Ilmu Vol. 26 No. 2 (2021): Augustus
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/mi.v26i2.38458

Abstract

Kendala yang ditemukan diawal pelaksanaan pembelajaran online adalah mahasiswa masih mengalami kesulitan mengikuti perkuliahan, kurang memahami materi perkuliahan, antusias mengikuti perkuliahan online masih rendah, dan interaksi dalam kegaitan perkuliahan masih terbatas. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan menggunakan model ADDIE yang dikembangkan oleh Dick and Carry. Penelitian ini bertujuan mengembangkan bahan ajar interaktif berbasis media power point menggunakan teknik rekam layar. Teknik pengumpulan data menggunakan angket untuk validasi bahan ajar yang diberikan kepada ahli materi, angket uji coba kelayakan kepada mahasiswa untuk kelompok kecil dan kelompok besar serta intrumen tes untuk mengukur hasil belajar mahasiswa. Hasil uji validitas bahan ajar yang diberikan kepada dua orang ahli materi sebagai validator materi sebesar 3,5 kategori sangat layak, hasil uji coba kelompok kecil dan kelompok besar masing – masing dengan rerata skor 3,74 dan 3,53 kategori sangat layak, serta hasil belajar mahasiswa dengan nilai gain skor 0,71 kategori tinggi. Bahan ajar interaktif untuk mahasiswa pendidikan fisika yang mengambil mata kuliah fisika lanjutan khususnya materi pemabahasan arus listrik dan rangkaian hambatan layak, efisien dan efektif dijadikan sebagai sumber referensi bahan ajar karena dapat meningkatkan hasil belajar.
Sosialisasi Peran Orang Tua Terhadap Pendidikan Anak Selama Pembelajaran Daring di Nagori Siantar Estate Erni Kusrini Sitinjak; Ninin Saragih
Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia Vol 1 No 1 (2021): JAMSI - September 2021
Publisher : CV Firmos

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (478.906 KB) | DOI: 10.54082/jamsi.45

Abstract

Virus Covid-19 yang melanda dunia ditetapkan sebagai pandemic global oleh WHO (World Health Organization). Pemerintah Indonesia memutuskan untuk bekerja, belajar dan beribadah dari rumah guna memutus rantai penyebaran Covid-19. Sehingga kegiatan pembelajaran harus dilakukan secara daring. Perubahan pola pembelajaran ini menuntut peran serta orang tua untuk aktif mendampingi anak dalam proses pembelajaran daring. Dimana kebiasaan ini menjadi sesuatu yang baru sekaligus menjadi tantangan bagi orang tua. Orang tua merasa mendampingi anak belajar menjadi masalah karena mereka harus meluangkan waktu khusus untuk mendampingi anak, keterbatasan pengetahuan mereka akan penggunaan media pembelajaran online serta tidak memahami perannya sebagai orang tua dalam pendidikan anak. Hal ini mebuat orang tua semakin terbebani. Melihat permasalahan yang dirasakan orang tua maka tim pengabdian mengadakan kegiatan sosialisasi kepada masyarakat nagori Siantar Estate tentang peran orang tua terhadap pendidikan anak. Hasil kegiatan yang diperoleh yaitu masyarakat Nagori Siantar Estate  memahami peran serta dirinya, tugas dan tanggung jawab sebagai orang tua terhadap pendidikan anak, memahami upaya yang dapat mereka lakukan untuk mengatasi kendala atau kesulitan yang mereka alami saat menjalankan perannya mendampingi anak dalam pembelajaran. Dengan adanya kegiatan sosialisasi ini masyarakat merasa senang, mendapat pengetahuan dan pemahaman baru, serta mendapatkan solusi dan edukasi.
Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning Berbasis Hots Terhadap Hasil Belajar Kognitif Fisika Siswa SMA negeri 5 Pematang Siantar Ruth Angelya Hutapea; Apriani Sijabat; Erni Kusrini Sitinjak
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 6 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v4i6.8831

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning berbasis HOTS terhadap hasil belajar kognitif fisika siswa SMA Negeri 5 Pematang Siantar dan untuk mengetahui keterlaksanaan model pembelajaran Problem Based Learning berbasis HOTS terhadap hasil belajar kognitif fisika siswa SMA Negeri 5 Pematang Siantar. Metode penelitian yang digunakan Quasi Experimental dengan desain Nonequivalent Control Group Design. Populasi penelitian yaitu seluruh siswa kelas X PMIA SMA Negeri 5 Pematang Siantar dengan teknik Purposive Sampling, diperoleh kelas X PMIA-5 sebagai kelas eksperimen dan kelas X PMIA- 1sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan tes hasil belajar kognitif fisika siswa bentuk soal essay berbasis HOTS sebanyak 10 soal dan lembar keterlaksanaan model pembelajaran Problem Based Learning. Berdasarkan analisis data menggunakan uji-t diperoleh nilai t(hitung )>ttabel yaitu 4,245 > 1,99547 disimpulkan bahwa Ha diterima dan H0 ditolak maka terdapat Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning Berbasis HOTS Terhadap Hasil Belajar Kognitif Fisika Siswa SMA Negeri 5 Pematang Siantar dan lembar observasi keterlaksanaan model pembelajaran Problem Based Learning dilakukan dengan tiga kali pertemuan dimana diperoleh nilai rata-rata sebesar 3,13 termasuk kategori baik.
Pengembangan Instrumen Hasil Belajar Fisika Berbasis E-Learning Menggunakan Wondershare Quiz Creator Pada Mata Kuliah Listrik Dan Magnet Erni Kusrini Sitinjak
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 6 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling: Special Issue (General)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v4i6.9672

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan menggunakan model ADDIE yang dikembangkan oleh Dick and Carry (1996). Penelitian ini bertujuan mengembangkan instrument hasil belajar Fisika berbasis e-learning menggunakan aplikasi wondershare quiz creator. Intrumen yang digunakan pada panelitian ini adalah intrumen tes berupa soal dan non tes berupa angket yang terlebih dahulu di validasi oleh validator ahli materi dan validator ahli media. Hasil uji coba lapangan awal diperoleh rata – rata skor respon mahasiswa terhadap aplikasi yang digunakan dan hasil belajar pada uji coba lapangan awal sebesar 86,29 dan 81,25. Hasil ini menunjukkan aplikasi dan soal yang diberikan layak untuk dilanjutkan untuk uji coba lapangan utama. Hasil uji coba lapngan utama terhadap 15 orang mahasiswa yang mengikuti mata kuliah Listrik dan Magnet diperoleh persentase respon mahasiswa sebesar 86,29% dan persentase ketuntasan sebesar 93,33%. Sehingga pengembangan instrument hasil belajar berbasis e-learning menggunakan aplikasi wondershare Quiz Creator ini valid dan layak digunakan.
Penerapan Media Berbasis Wordwall Dalam Belajar Di SMA Swasta Bersama Brastagi Erni Kusrini Sitinjak; Lidia Natalia Br Marpaung; Atri Novela Simanungkalit; Wahyu Simanullang; Debora Magdalena Sihite
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Sistem Informasi dan Teknologi (Sisfokomtek)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v5i2.2978

Abstract

Media pembelajaran merupakan salah satu perangkat pembelajaran yang harus dikembangkan seorang guru untuk mempermudah dalam penyampaian materi. Salah satu media Wordwall merupakan aplikasi yang bisa dijadikan sebagai media belajar, sumber belajar, serta alat penilaian bagi guru dan siswa. Wordwall juga menyediakan beberapa contoh hasil kreasi guru yang dapat membantu pengguna baru dalam berkreasi. Pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan di sekolah SMA Negeri 14 Medan pada sekolah ternyata sudah menggunakan model pembelajaran berbasis wordwall, Media pembelajaran ini juga dapat diartikan website aplikasi yang digunakan untuk membuat game berbasis kuis yang menyenangkan. Selain itu, wordwall juga dapat digunakan untuk merancang sertamereview penilaian dalam pembelajaran (Pradani, 2022). Namun keberadaanya belum bisa di optimalkan oleh siswa. Ada siswa yang kurang percaya diri untuk menjawab soal yang sudah disediakan oleh guru. Padahal dengan adanya media pembelajaran berbasis wordwall dapat menumbuhkan keberani dan kepercayaan diri. Tujuan dari penelitian memiliki manfaat seperti dalam mengikuti kegiatan pramuka dan masuk ke kelas menerapkan Media berbasis Wordwall yang dapat meningkatkan pengetahuan dan kerja sama antar anak maka perlu adanya mediap Wordwall.