Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS NARASI SISWA KELAS IV MELALUI MODEL EXAMPLES NON EXAMPLES Rahmawati, Adiani; Samadhy, Umar; Susilaningsih, Sri
Joyful Learning Journal Vol 2 No 3 (2013): Joyful Learning Journal
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/jlj.v2i3.2072

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar keterampilan menulis narasi siswa melalui model Examples Non Examples. Rancangan penelitian menggunakan penelitian tindakan kelas yang terdiri atas tiga siklus. Setiap siklus terdiri atas tahapan perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah guru dan 33 siswa SDN Gajahmungkur 02 Semarang tahun pelajaran 2012/ 2013. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes dan nontes. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Dari hasil penelitian melalui model Examples Non Examples pada pembelajaran keterampilan menulis narasi ditemukan bahwa keterampilan guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar keterampilan menulis narasi siswa mengalami peningkatan pada setiap siklusnya. Hasil belajar keterampilan menulis narasi pada siklus I memperoleh rata-rata skor 60,15 dan ketuntasan belajar klasikal 52,5%. Pada siklus II perolehan rata-rata skor siswa meningkat menjadi 74,09 dan ketuntasan belajar klasikal 72,7%. Kemudian pada siklus III mengalami peningkatan dengan perolehan rata-rata skor siswa 78,18 dan ketuntasan belajar klasikal 84,8%. Hal tersebut sudah mencapai indikator keberhasilan yang telah ditetapkan. Simpulan penelitian ini adalah model Examples Non Examples dapat meningkatkan keterampilan guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar keterampilan menulis narasi siswa kelas IV SDN Gajahmungkur 02 Semarang.  The purpose of this research is to enhance teacher skill, student activity, and outcome study of student’s narrative writing skill, through examples non examples model. This research layout is using class action observation, consisting of three cycles. Each cycle consists of planning step, action execution, observation, and reflection. Subject of this research are the teacher and 33 students of Gajahmungkur 02 Semarang Public Elementary School on 2012/2013 academic year. The data are collected by using test and non test technique. The data are analyzed by using descriptive quantitative and descriptive qualitative  technique analyses. From this research, the writer finds that through example non example model applied to narrative writing skill; the teacher skill, student activity, and outcome study of students’ narrative writing skill has been increasing on each cycle step. On first cycle, outcome study of narrative writing skill gains score 60.15 in average, and 52.5% completeness of classical study. On second cycle, students’ score is increasing to 74.09 in average, and 72.7% completeness of classical study. The last, third cycle, students’ score is increasing to 78.18 in average, and 84.8% completeness of classical study. Those all proof that the models have reached appointed success indicator. The conclusion of this research is: examples non examples model can help to enhance teacher skill, student activity, and outcome study of 4th grade students’ narrative writing skill on Gajahmungkur 2 Semarang Public Elementary School.