Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search

PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI PADI (Oryza sativa L) MENGGUNAKAN BERBAGAI SISTEM TANAM PADA VARIETAS YANG BERBEDA Putra, Heriyansah Dwi; Muhanniah, Muhanniah; Hasanuddin, Fenny
Agroplantae: Jurnal Ilmiah Terapan Budidaya dan Pengelolaan Tanaman Pertanian dan Perkebunan Vol 13 No 2 (2024): Agroplantae: Jurnal Ilmiah Terapan Budidaya dan Pengelolaan Tanaman Pertanian da
Publisher : Jurusan Budidaya Tanaman Perkebunan, Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51978/agro.v13i2.830

Abstract

Rice is the most important food crop in Indonesia. Indonesian people use rice as a daily staple, because rice contains a source of sugar and energy. The aim of the research is to determine the planting systems, varieties and interactions between planting systems and varieties that provide the highest growth and production in rice plants. This research uses a 2 factor factorial design, the first factor is the planting system which consists of 3 treatments: 20 x 20 cm tile planting system, 25 x 25 cm tile planting system, and 2 row legowo planting system: 1, the second factor is Variety (V) which consists of 2 treatments, namely the Ciherang Variety and the Mekongga Variety. The observation parameters are plant height, number of tillers, number of productive tillers, number of perennial seeds, weight of permalai seeds, weight of 1000 grains, and weight of grain per unit. The research results showed that the Jajar Legowo 2:1 planting system gave the highest average number of tillers, namely 24.8 stems, and the highest number of productive saplings with an average of 18.9 stems. The Ciherang variety has a higher plant height and number of perennial seeds than the Mekongga variety
PENGARUH PERILAKU KONSUMEN (FAKTOR PSIKOLOGIS DAN PRIBADI) TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN TEMPE Haryono, Iranita; R, Fitriani; Hasanuddin, Fenny; Hartina, Hartina; Jasmawati, Jasmawati; Jumariah, Jumariah; Asma, Asma; Upri, Ali
Jurnal Sains Agribisnis Vol 1 No 2 (2021)
Publisher : Program Studi Agribisnis, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (450.152 KB) | DOI: 10.55678/jsa.v1i2.490

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor- faktor yang mempengarui keputusan pembelian tempe di Pasar Rappang dan faktor dominan. Populasi penelitian ialah pembeli tempe dipasar Rappang, dan teknik pengambilan sampel menggunakan rumus slovin yaitu orang yang sudah membeli tempe. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuisioner. Responden yang memenuhi syarat ditetapkan sebanyak 67 orang yang dianalisis dengan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dan psikologis dan pribadi, berpengaruh secara simultan dan parsial terhadap keputusan pembelian tempe di Pasar Rappang. Variabel psikologis merupakan variabel yang paling dominan.
IDEOTYPE CORRELATIONS TO THE PRODUCTION OF FOUR SUPERIOR RICE VARIETIES: KORELASI IDEOTIPE TERHADAP PRODUKSI EMPAT VARIETAS UNGGUL PADI Samba; Hasanuddin, Fenny; Syarifuddin, Rifni Nikmat; Khaerana, Khaerana
Jurnal Agriovet Vol. 6 No. 1 (2023): JURNAL AGRIOVET
Publisher : LPPM UNIVERSITAS KAHURIPAN KEDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51158/agriovet.v6i1.988

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu, mengetahui ideotipe pada empat varietas unggul padi, mengetahui korelasi ideotipe empat varietas unggul padi di Desa Timoreng Panua Kecamatan Panca Rijang. Kegiatan penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok ( RAK) dengan 4 varietas yaitu Inpari 30,42,36 dan Inpari pandan serta diulang sebanyak 3 kali. Hasil penelitian menunjukkan ideotipe pada varietas 42 memiliki produksi padi sawah 9 ton/ha dibandingkan dengan varietas Inpari 30, pandan wangi dan 36. Hal ini disebabkan tinggi tanaman padi inprari 42 yaitu 110.0 cm, jumlah anakan sedang 24 anakan, panjang daun 38 cm, serta berat gabah isi 175 g. Sedangkan korelasinya tinggi tanaman, jumlah anakan, lebar daun, panjang malai, jumlah malai, jumlah gabah isi, dan berat produksi
EDUKASI KONSERVASI LINGKUNGAN HIDUP MELALUI PEMANFAATAN TANAMAN OBAT DI SEKITAR LINGKUNGAN SMKN 4 SIDRAP Tang, Jusman; Sadapotto, Andi; Buhari, Buhari; Manda, Ibrahim; Hasanuddin, Fenny; Zulaikha, Izni
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 6 (2023): Volume 4 Nomor 6 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i6.19775

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk mengembangkan program pengabdian masyarakat dengan judul "Edukasi Konservasi Lingkungan Hidup Melalui Pemanfaatan Tanaman Obat di Sekitar Lingkungan SMKN 4 Sidrap." Program ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat, khususnya siswa SMKN 4 Sidrap, tentang pentingnya konservasi lingkungan hidup dan manfaat dari tanaman obat yang ada di sekitar lingkungan sekolah. Metode yang digunakan dalam program ini melibatkan penyuluhan, pelatihan, dan praktik langsung dalam menanam, merawat, dan menggunakan tanaman obat. Selain itu, program ini juga mengajak partisipasi aktif siswa dalam kegiatan konservasi lingkungan seperti penghijauan, pemilahan sampah, dan praktik penggunaan bahan alami sebagai alternatif produk komersial. Hasil dari program pengabdian ini menunjukkan peningkatan pemahaman siswa tentang pentingnya menjaga lingkungan hidup dan memanfaatkan sumber daya alam secara berkelanjutan. Mereka juga mampu mengidentifikasi dan memanfaatkan berbagai tanaman obat yang tumbuh di sekitar lingkungan sekolah untuk keperluan medis dan kecantikan. Selain itu, program ini juga mendorong kesadaran akan kebersihan lingkungan sekolah dan keterlibatan siswa dalam upaya konservasi. Program "Edukasi Konservasi Lingkungan Hidup Melalui Pemanfaatan Tanaman Obat di Sekitar Lingkungan SMKN 4 Sidrap" diharapkan dapat menjadi contoh bagi sekolah lain dalam upaya meningkatkan kesadaran lingkungan dan keterlibatan aktif masyarakat dalam pelestarian sumber daya alam lokal. Dengan demikian, upaya ini berpotensi memberikan dampak positif dalam menjaga keberlanjutan lingkungan hidup di wilayah tersebut.
PERBANDINGAN HASIL UBINAN PADI BERDASARKAN PEMBAGIAN WILAYAH DI KECAMATAN PANCA RIJANG KABUPATEN SIDENRENG RAPPANG TAHUN 2023 Salfiana, Salfiana; Surianti, Surianti; Khalik, Abdul; Anas, Fauziah; Inayah, Astrina Nur; Nurwidah, Andi; Hasanuddin, Fenny
J-PEN Borneo : Jurnal Ilmu Pertanian Vol 7, No 1 (2024)
Publisher : FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS BORNEO TARAKAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35334/jpen.v7i1.5159

Abstract

Ubinan merupakan salah satu cara untuk memperoleh data produktivitas suatu tanaman. Data produktivitas ubinan biasanya digunakan untuk memberikan potensi hasil tanaman dari suatu luasan tertentu. Pada ilmu statistika, ubinan merupakan sampel/contoh. Pendekatan untuk memperoleh nilai produktivitas pertanian adalah dengan Survei Ubinan. Survei ubinan digunakan untuk memperkirakan produksi yang dihasilkan oleh lahan sawah 1 hektar. Survei ubinan ini mengambil sampel plot seluas 2,5 m x 2,5 m secara acak dengan metode statistik tertentu. Data produktivitas hasil ubinan banyak digunakan baik oleh peneliti/pengkaji atau Badan/Instansi yang bertugas mengumpulkan data produktivitas terutama tanaman padi. Di Kecamatan Panca Rijang Kabupaten Sidenreng Rappang telah dilakukan pengambilan 17 sampel ubinan padi di tiga desa yaitu Desa Bulo, Bulo Timoreng dan Timoreng Panua yang dilakukan dengan tujuan untuk mendapatkan informasi tentang produksi tanaman padi yang akurat. Berdasarkan data hasil pengambilan sampel ubinan padi di Kecamatan Panca Rijang menunjukkan berat ubinan tertinggi terdapat di Desa Bulo dengan berat ubinan 5.625 kg, sedangkan berat ubinan terendah terdapat pada Desa Bulo dengan berat ubinan 2.390 kg.  Dari 17 sampel plot ubinan padi di Kecamatan Panca Rijang, dapat dilihat rata-rata produktivitas hasil ubinan yang dihasilkan yakni sebesar 4.827 kg. Berdasarkan hasil pengambilan sample ubinan padi di tiga desa tersebut dapat dilakukan kegiatan evaluasi bersama untuk perbaikan usahatani yang akan datang.
PENGARUH CARA PEMBERIAN Trichoderma harzianum DAN DOSIS YANG BERBEDA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN BAWANG MERAH (Allium cepa. L) Ruslan, Muh; Muhanniah, Muhanniah; Hasanuddin, Fenny
J-PEN Borneo : Jurnal Ilmu Pertanian Vol 7, No 1 (2024)
Publisher : FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS BORNEO TARAKAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35334/jpen.v7i1.5155

Abstract

Pemanfaatan T. harzianum menguntungkan, baik secara langsung maupun tidak langsung dalam membantu pertumbuhan tanaman merupakan peluang yang sangat besar dalam melestarikan kesuburan dan produktivtas tanah. Tujuan penelitian ini mengetahui pengaruh cara pemberian T. harzianum pada pertumbuhan dan produksi tanaman bawang merah dan mengetahui pengaruh dosis T. harzianum pada pertumbuhan dan produksi tanaman bawang merah. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei sampai Juli 2023 yang berlokasi di desa Bulo, kecamatan Panca Rijang, kabupaten Sidrap, adapun perlakuan dari penelitian ini yaitu c1 pemberian T. harzianum dengan cara penyemprotan, c2 pemberian T. harzianum dengan cara penyiraman, k0 tanpa T. harzianum (control), k125 gram T. Harzianum, k2 30gram T. harzianum. Hasil penelitian menunjukkan pemberian T. harzianum dengan cara penyemprotan memberikan hasil terbaik terhadap panjang daun, jumlah daun, dan bobot umbi dan pemberian T. harzianum dengan dosis 30 gram memberikan hasil terbaik terhadap panjang daun, jumlah daun, dan bobot umbi
ANALISIS TINGKAT KEPUASAN KELOMPOK TANI TERHADAP PENYULUH PERTANIAN DI KECAMATAN MARITENGNGAE Hasanuddin, Fenny; Salfiana, Salfiana; Tang, Jusman; Jaya, Asri; Hidayat, Arnur; putra, Heriansyah Dwi; Rusdianto, Rusdianto
J-PEN Borneo : Jurnal Ilmu Pertanian Vol 7, No 1 (2024)
Publisher : FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS BORNEO TARAKAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35334/jpen.v7i1.5156

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan kelompok tani di Kecamatan Maritengngae terhadap penyuluh pertanian. Manfaat dari penelitian ini adalah sebagai bahan evaluasi kinerja penyuluh pertanian terhadap petani di Kecamatan Maritengngae dan untuk menambah wawasan pengetahuan individu dalam meningkatkan hasil usaha pertanian. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April-Juni 2023 di Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidenreng Rappang Provinsi Sulawesi Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus (case study),  dengan menggunakan metode simple random sampling (acak). Metode pengumpulan data yang digunakan dalam  penelitian ini adalah observation participant dan wawancara mendalam (in depth interview) kepada  responden yang telah ditentukan, selain itu jenis data yang dikumpulkan yaitu data primer. Selanjutnya pengolahan dan analisis data dalam penelitian ini yaitu secara deskriptif  kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian, bahwa didapatkan hasil tujuan : tingkat kepuasan kelompok tani di Kecamatan Maritengngae terhadap penyuluh pertanian sangat memuaskan dengan rata-rata penilaian petani dari hasil penelitian yaitu di atas 4,20 yang dikategorikan sangat puas. Hal ini menunjukkan bahwa kinerja penyuluh pertanian sangat membantu petani dalam meningkatkan hasil pertaniannya
Development of Interactive Teaching Materials for Excretory System Materials Using Smart Apps Creator Tang, Jusman; Hasanuddin, Fenny
Edumaspul: Jurnal Pendidikan Vol 7 No 2 (2023): Edumaspul: Jurnal Pendidikan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Enrekang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of this research is to develop interactive teaching materials using valid Smart Apps Creator Apps. This type of research is research and development (Research and Development), while the procedure for implementing research follows the stages of the ADDIE development model, in research only to the third stage, namely the development stage (Development). The instrument used is a validation sheet for experts, which consists of a validation sheet for material experts and a validation sheet for media experts. The data analysis technique used is validity data analysis. The data is analyzed quantitatively. The results of the material expert validator assessment of interactive teaching materials using Smart Apps Creator Applications are in the valid category with an average validity of 4.5 and the results of the media expert validator assessment of teaching materials are in the average valid category of 4.5 validity. The assessment results of the two validators show that interactive teaching materials using Smart Apps Creator that were developed are suitable for use or implementation in class as one of the teaching materials.