Daputra, Afrian
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENERAPAN GOOD MANUFACTURING PRACTICE DAN WORK IMPROVEMENT IN SMALL ENTERPRISE PADA USAHA KECIL DAN MENENGAH SEBAGAI PEMENUHAN STANDAR KESEHATAN Daputra, Afrian; Wahyudi, Tri; Uslianti, Silvia
Jurnal TIN Universitas Tanjungpura Vol 4, No 2 (2020): Jurnal Teknik Industri Universitas Tanjungpura
Publisher : Jurnal TIN Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UKM Sari Mandiri merupakan UKM yang bergerak dalam indusri pangan dengan mengasilkan aneka macam keripik. Permasalahan yang ditemui antara lain yaitu kurangnya hygiene dan sanitasi yang terdapat pada UKM tersebut, baik dari kebersihan mesin yang digunakan maupun para pekerja yang melakukan proses produksi dengan tidak menggunakan sarung tangan serta masker. Selain itu UKM Sari Mandiri juga belum memiliki tata letak ruang yang sesuai dengan urutan proses, sehingga dapat membuat proses produksi menjadi lama dan tidak efisien. Dari permasalahan tersebut akan dilakukan perbaikan sistem kerja dengan menggunakan penerapan daftar periksa Good Manufacturing Practice (GMP) dan Work Improvement  In Small Enterprise (WISE) yang bertujuan untuk mengetahui aspek apa saja yang belum diterapkan oleh UKM tersebut pada saat melakukan proses produksi, dimana dari aspek yang belum dilakukan penerapan tersebut akan dilakukan perbaikan sistem kerja. Berdasarkan hasil penelitian pada daftar periksa penilaian GMP ditemukan beberapa penyimpangan aspek yang belum diterapkan oleh UKM tersebut antara lain yaitu aspek bangunan, fasilitas sanitasi, lokasi dan lingkungan, mesin dan peralatan, pemeliharaan program sanitasi, serta karyawan. Selain itu untuk hasil dari penilaian daftar periksa WISE diolah dengan bantuan kuesioner AHP oleh beberapa expert judgment, dimana hasil dari penilaian tersebut menunjukan bahwa ditemukan beberapa subkriteria yang belum terlaksana antara lain menyediakan alat pemadam kebakaran, penyediaan wadah untuk sampah, lantai tidak licin, ventilasi alami, pemeriksaan mesin secara teratur, melampirkan prosedur kerja, pembersihan mesin secara berkala, penggunaan rak bertingkat, menetapkan kebijakan K3 dan menyediakan pelatihan keselamatan dan kesehatan kerja yang memadai bagi semua pekerja, ruangan produksi luas nyaman, memiliki ruang penyimpanan tersendiri, pemberian jarak cukup lebar antara mesin dan dinding, dan melindungi tempat kerja dari panas luar yang berlebihan. Sedangkan untuk perancangan fasilitas hasil dari penilitian tersebut didapatkan urutan proses produksi yang sesuai dengan kebutuhan UKM dan standar keamanan Kata Kunci: Good Manufacturing Practice, Perancangan Fasilitas, UKM Keripik, Work Improvement  In Small Enterprise