Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Multidisiplin Indonesia

Pengaruh Persepsi Dukungan Organisasi Dan Tuntutan Pekerjaan Terhadap Stres Kerja Pegawai Dengan Motivasi Kerja Sebagai Variabel Mediasi Siti Hartina S. Gurugala; Achmad Sobirin
Jurnal Multidisiplin Indonesia Vol. 2 No. 10 (2023): Jurnal Multidisiplin Indonesia
Publisher : Riviera Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58344/jmi.v2i10.678

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh persepsi dukungan organisasi dan tuntutan kerja terhadap stres kerja dengan motivasi kerja sebagai variabel mediasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Sampel yang digunakan adalah perawat yang bekerja di RS PKU Muhammadiyah Gamping Sleman, RS PKU Muhamamdiyah Kota Yogya dan RS PKU Muhammadiyah Bantul dengan jumlah 242 perawat yang dipilih dengan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda dan analisis jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Persepsi dukungan organisasi berpengaruh negatif signifikan terhadap stress kerja perawat, ditunjukkan oleh nilai sig sebesar 0,002 < 0,05, 2) Tuntutan pekerjaan berpengaruh positif signifikan terhadap stress kerja perawat, ditunjukkan oleh nilai sig sebesar 0,000 < 0,05, 3) Persepsi dukungan organisasi berpengaruh positif signifikan terhadap motivasi kerja perawat, ditunjukkan oleh nilai sig sebesar 0,000 < 0,05, 4) Tuntutan pekerjaan berpengaruh negatif tapi tidak signifikan terhadap motivasi kerja perawat, ditunjukkan oleh nilai sig sebesar 0, 581 > 0,05, 5) Motivasi kerja berpengaruh positif signifikan terhadap stress kerja perawat, ditunjukkan oleh nilai sig sebesar 0,015 < 0,05, 6) Motivasi kerja tidak mampu memediasi pengaruh persepsi dukungan organisasi terhadap stress kerja perawat dan 7) Motivasi kerja tidak mampu memediasi pengaruh tuntutan pekerjaan terhadap stress kerja perawat.