Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JOURNAL OF BUSINESS STUDIES

PENGARUH E-COMMERCE DAN STRATEGI PEMASARAN TERHADAP PENINGKATAN PENJUALAN PADA SOPHIE PARIS BUSINESS CENTER NOVIA DWI AYUNING DI JONGGOL KABUPATEN BOGOR Asim Asim
JOURNAL OF BUSINESS STUDIES Vol 4, No 2 (2019): VOL 4, NO 2 (2019): JOURNAL OF BUSINESS STUDIES
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKDunia bisnis di era globalisasi persaingan yang semakin ketat, salah satu faktor yang mendorong globalisasi ini adalah kemajuan pesat dalam bidang teknologi. Perkembangan teknologi tersebut menyebabkan terbentuknya sebuah dunia baru yang lazim disebut dengan dunia maya. E-commerce adalah suatu jenis dari mekanisme bisnis secara elektronik yang memfokuskan diri pada transaksi bisnis berbasis individu dengan menggunakan internet. Dengan adanya E-commerce akan merubah semua kegiatan marketing dan juga memangkas biaya – biaya operasional. Diharapkan e-commerce dan strategi pemasaran yang baik dapar meningkatkan penjualan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menjelaskan pengaruh E-commerce dan Strategi Pemasaran Terhadap Peningkatan Penjualan Pada Sophie Paris Business Center Novia Dwi Ayuning. Lokasi penelitian berada di Bogor. Teknik Pengambilan sampel adalah sensus, yaitu mengumpulkan data dari seluruh elemen dalam populasi. Jumlah sampel adalah 109 responden. Kuesioner merupakan instrumen utama untuk mengumpulkan data primer. Analisis penelitian menggunakan SPSS. Untuk mempertahankan usahanya dari pesaing dan pengusaha lainnya maka pemilik usaha harus selalu mencari info terbaru  mengenai kebijakan yang dikeluarkan Perusahaan serta akses pembiayaan eksternal. Pemilik usaha harus berusaha mengimplementasikan strategi pemasaran agar usahanya dapat bertahan dan semakin berkembang dengan cara mempelajari perusahaan lain atau melalui kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan oleh Perusahaan.Kata Kunci : E-commerce, Strategi Pemasaran, Peningkatan Penjualan