Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal EduBio Tropika

PENGARUH VARIASI JENIS DAN KOMPOSISI SUBSTRAT TERHADAP PERTUMBUHAN JAMUR TIRAM PUTIH (Pleurotus ostreatus) Yunizar Hendri; Samingan Samingan; Zairin Thomy
Jurnal Edubio Tropika Vol 4, No 1 (2016): Jurnal EduBio Tropika
Publisher : Jurnal Edubio Tropika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (59.142 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kombinasi dan komposisi substrat jerami padi, ampas tebu, dan tandan kosong kelapa sawit untuk meningkatkan pertumbuhan jamur tiram putih. Penelitian dilakukan dengan 10 perlakuan dan 10 kali ulangan yaitu media serbuk gergaji yang dikombinasikan dengan jerami padi sebanyak 25% (B), 50% (C), 75% (D), ampas tebu sebanyak 25% (E), 50% (F), 75% (G) dan tandan kosong kelapa sawit sebanyak 25% (H), 50% (I), 75% (J). Kontrol (A) serbuk gergaji sebanyak 83%. Data meliputi waktu munculnya miselium (hari), waktu munculnya pin head (hari). Penelitian menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap non faktorial, data dianalisis dengan Anova, dilanjutkan uji DMRT pada taraf 5%. Rata-rata paling cepat munculnya miselium perlakuan B (3,70), D (3,80), C (3,90) hari. Munculnya pin head paling cepat pada perlakuan B (34) hari, D (35) dan C (36) hari. Kesimpulan pada penelitian ini adalah substrat kombinasi jerami padi dan serbuk gergaji merupakan substrat yang paling cepat munculnya miselium dan munculnya pin head. Dengan komposisi media sebesar 25% media tambahan jerami padi mampu meningkatkan pertumbuhan jamur tiram putih.
Pengaruh beberapa komposisi media tumbuh terhadapkandungan protein, lipid dan karbohidrat pada tubuh buah jamur merang (Volvariella volvacea) Amalia Amalia; Samingan Samingan; Zairin Thomy
Jurnal Edubio Tropika Vol 5, No 2 (2017): Jurnal EduBio Tropika
Publisher : Jurnal Edubio Tropika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (105.439 KB)

Abstract

Penelitian mengenai pengukuran kadar protein, lipid dan karbohidrat dalam jamur merang telah dilakukan pada Desember 2015 hingga Februari 2016 di desa Lamkeuneueng, kecamatan Darussalam, AcehBesar dan di laboratorium penguji Balai Riset dan Standarisasi Industri (BARISTAND), Banda Aceh.Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan metode eksperimen. Objek yangdikaji berupa jamur merang yang diinokulasikan pada 9 kombinasi media dan dengan 3 kali ulangan. Sampel yang dianalisis pada stasium telur. Analisis protein menggunakan metode Kjeldahl, analisis lipid dengan metode soxhlet dan analisis karbohidrat dengan metode Luff-Schoorl. Data dianalisis dengan menggunakan analisis of varians (ANOVA). Kadar protein jamur merang tertinggi diperoleh pada perlakuan menggunakan media kombinasi 68% tandan kosong kelapa sawit, 5% jerami dan 15% ampas tebu. Kadar lipid tertinggi diperoleh pada perlakuan menggunakan 98% ampas tebu, sedangkan kadar karbohidrat tertinggi terdapat pada perlakuan 98% jerami. Hasil analisis varian (α = 95%) diketahui bahwa perlakuan perbedaan komposisi media tumbuh yang diberikan tidak memberikan pengaruh nyata terhadap kandungan protein, lipid dan juga karbohidrat dalam jamur merang.Kata Kunci: Jamur Merang (Volvariella volvacea), Kombinasi Media, Protein, Lipid dan Karbohidrat
PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMECAHKAN MASALAH PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGANMELALUI PROJECT BASED LEARNING Fatemah Rosma; Hafnati Rahmatan; Zairin Thomy
Jurnal Edubio Tropika Vol 3, No 2 (2015): Jurnal EduBio Tropika
Publisher : Jurnal Edubio Tropika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (82.444 KB)

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang Upaya Peningkatan Keterampilan Memecahkan Masalah pada Materi Pencemaran Lingkungan Melalui pembelajaran berbasis proyek pada bulan Mei 2014 di MAN ModelBanda Aceh.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan keterampilan memecahkan masalah siswa sebelum dengan sesudah diajarkan dengan model pembelajaran berbasis proyek.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan desain kontrol grup tes awal dan tes akhir. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X yang berjumlah 240 siswa, sampelnya dipilih secara acak sebanyak 30 siswa. Instrumen yang digunakan adalah soal tes uraian untuk keterampilan memecahkan masalah.Pengumpulan data dilakukan dengan memberikan tes kemampuan awal (pretes) dan tes kemampuan akhir (postes).Data di analisis dengan menggunakan uji-t.Kesimpulan dari penelitian ini adalah model pembelajaran berbasis proyek berpengaruh secara signifikan terhadap peningkatan keterampilan memecahkan masalah siswa pada materi pencemaran lingkungan di MAN Model Banda Aceh.