Fannidya Hamdani Zeho
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Faktor Individual dengan Work Pressure Karyawan Rumah Sakit Pada Masa Pandemi COVID-19 Suryono Suryono; Bambang Wiseno; Fannidya Hamdani Zeho
JURNAL ILKES : Jurnal Ilmu Kesehatan Vol 12 No 2 (2021): Jurnal Ilkes (Jurnal Ilmu Kesehatan)
Publisher : STIKES Karya Husada Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35966/ilkes.v12i2.244

Abstract

Pandemi Covid-19 yang sedang berlangsung saat ini memberikan dampak yang sangat besar bagi setiap bidang terutama bidang kesehatan. Dampak yang di alami salah satunya timbul Tekanan kerja yang dirasakan oleh karyawan khususnya rumah sakit. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis work pressure yang dialami oleh karyawan rumah sakit dilihat dari tuntutan atau stressor yang dialami pegawai selama pandemic covid-19 berdasarkan faktor individual seperti jenis jenis kelamin, usia, pendidikan terakhir, status pernikahan, masa kerja, dan kategori karyawan. Jenis dan rancangan penelitian menggunakan observasional analitik dan cross-sectional dengan uji chi-squere untuk mengetahui hubungan antar variabel (nilai p <0,05). Jumlah responden sebanyak 40 subyek. Didapatkan hasil karakteristik karyawan RS Amelia Pare mayoritas tenaga kesehatan, perempuan, usia ≤35 tahun, lama kerja ≤10 tahun, tingkat pendidikan di bawah S1, status pernikahan sudah menikah. Hasil tingkat work pressure menunjukkan tingkat work pressure rendah sebanyak 1 responden (2%), dengan tingkat sedang sebanyak 19 (47%), tinggi 13 (33%), dan sangat tinggi 7 responden (18%). Tidak terdapat hubungan antara, jenis kelamin, usia, masa kerja, tingkat pendidikan, status pernikahan dengan work pressure. Hanya faktor individual pekerjaan atau kategori karyawan yang berhubungan signifikan dengan work pressure pegawai atau karyawan (p=0,007). Penyebab tingginya work pressure adalah adanya tuntutan organisasi dalam kaitannya tingginya peran tugas yang meningkat selama masa pandemic.