Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

TINJAUAN KRIMINOLOGI TENTANG TINDAK PIDANA PERJUDIAN SABUNG AYAM DI KABUPATEN BONE (STUDI PADA POLRES BONE) KARMILA .; HERI TAHIR
Jurnal Tomalebbi Volume III, Nomor 2, Juni 2016
Publisher : Jurusan Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (293.311 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya Tindak Pidana Perjudian Sabung Ayam di masyarakat Kabupaten Bone dan untuk mengetahui upaya-upaya penanggulangan Kejahatan Perjudian Sabung Ayam yang terjadi di masyarakat  Kabupaten Bone. Penelitian ini dilakukan di Kabupaten Bone dengan memilih instansi yang terkait dengan perkara ini yakni penelitian ini dilaksanakan di Polres Kabupaten Bone. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah Metode Kepustakaan dan Metode Wawancara kemudian data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif kualitatif sehingga mengungkapkan hasil yang diharapkan dan kesimpulan atas permasalahan. Hasil penelitian menunjukan bahwa faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya kejahatan perjudian sabung ayam adalah faktor kebiasaan, faktor pendidikan, faktor lingkungan, faktor ekonomi, dan faktor lemahnya penegakan hukum. Untuk upaya penanggulangan kejahatan perjudian sabung ayam ditempuh melalui tindakan preventif  yang harus dilakukan oleh setiap elemen, diantaranya adalah individu, masyarakat, dan kepolisian,  dan melalui tindakan represif yang dilakukan oleh aparat penegak hukum yaitu kepolisian, kejaksaan dan pengadilan.Kata Kunci: Perjudian Sabung Ayam, Faktor-Faktor Penyebab, Upaya Penanggulangan This study aims to determine the factors that cause the Crime of Gambling cockfighting in Bone regency society and to identify mitigation efforts cockfighting Gambling Crimes that occur in society, Bone regency. This research was conducted in Bone regency with select institutions associated with the case is that the research was conducted at the District Police Bone. Data collection method used is the method of literature and interview method and then the data were analyzed by descriptive qualitative that express the expected results and conclusions on the issue. The results showed that the factors that led to the crime of cockfighting gambling is a habit factors, educational factors, environmental factors, economic factors, and factors of weak law enforcement. For crime prevention efforts cockfight gambling pursued through preventive measures that must be done by each element, including the individual, the community and the police, and through repressive measures undertaken by law enforcement officials, namely the police, prosecutors and courts.Keywords: Gambling cockfighting, Factors Cause, Prevention Efforts
Perspektif Agama Islam Dan Kesehatan Tentang Penggunaan Alat Kontrasepsi (Akjp) Implant Di BPM Keluarga Sehat Kecamatan Darul Hasanah Kabupaten Aceh Tenggara Provinsi Aceh Tahun 2019 Karmila .; Fatma Sylvana Dewi Harahap; Rapida Saragih
JOURNAL OF HEALTHCARE TECHNOLOGY AND MEDICINE Vol 6, No 2 (2020): OKTOBER 2020
Publisher : Universitas Ubudiyah Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33143/jhtm.v6i2.1086

Abstract

ABSTRAK Menurut WHO (World Health Organization)  penggunaan kontrasepsi telah meningkat di banyak bagian Dunia, terutama di Asia dan Amerika Latin dan terendah di Afrika. Secara global, penggunaan kontrasepsi modern telah meningkat dari 54% pada tahun 1990 menjadi 63,4% pada tahun 2017. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis persfektip Agama Islam dan Kesehatan Tentang Penggunaan Alat Kontrasepsi Jangka Panjang Implant di BPM Keluarga Sehat Kabupaten Aceh Tenggara. Jenis penelitian ini menggunakan Mix Methods.Populasi dalam penelitian ini berjumlah wus yang berkunjung ke Klinik dan sampel sebanyak 42 responden, sedangkan untuk informan kualitatif 2 wanita usia subur yang tidak memakai alat kontrasepsi implant, 2 suami, 1 bidan dan 1 kepala Desa dan 1 Ustad Kampung. Berdasarkan hasil uji chi-square diperoleh pada variabel umur p = 0,648 pendidikan p = 0,012, pengetahuan p = 0,000, Jarak pelayanan kesehatan p = 1,000, paritas p = 0,571, dukungan suami p = 0,005, sikap = 0,012, dengan faktor yang paling berpengaruh adalah jarak tempat kesehatan dan dukungan suami. Secara kualitatif berdasarkan wawancara mendalam terhadap informan didapatkan  bahwa yang menyebabkan wanita usia subur tidak ingin memakai alat KB implant adalah kurangnya dukungan yang diberikan oleh suami, pengetauan. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah ada pengaruh umur, pendidikan, pengetahuan, sikap dan dukungan suami dengan persfektip Agama Islam dan kesehatan tentang penggunaan alat kontrasepsi implant di BPM Keluarga sehat Kecamatan Darul Hasanah Kabupaten Aceh Tenggara Tahun 2019. Kata Kunci : Persfektip Islam, Kesehatan, Penggunaan Alat Kontrasepsi Implant.