Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

APLICATION OF CATFISH FLOUR ON TEXTURE AND HEDONIC PROFILES OF PEMPEK LENJER Aminullah Aminullah; Siti Wiwi Marwiyah; Intan Kusumaningrum
AGROINTEK Vol 15, No 2 (2021)
Publisher : Agroindustrial Technology, University of Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/agrointek.v15i2.8566

Abstract

African catfish flour can be used for making pempek from premix flour. The objective was to study the effect of the catfish flour and compare tapioca and wheat flour to the texture and hedonic profiles of pempek lenjer from premix flour. The methods consisted of making catfish flour and pempek from premix flour. The treatments were catfish flours of 15%, 20%, and 25% and a comparison of tapioca and wheat flours of 1:1, 2:1, and 3:1, respectively. Analysis on catfish flour was yield and proximate characteristics, as well as analysis on pempek lenjer, were texture profiles of hardness, springiness, and stickiness, and hedonic profiles of color, aroma, taste, and springiness texture. A complete two-factor random design and Duncan’s post hoc analysis were used in the research. The results showed that catfish flour has a yield of 20%, moisture of 6,6%, ash of 1,54%, protein of 50,94%, fat of 16,75%, and carbohydrate of 24,17%. In addition, the more the catfish flour and the less the tapioca used led to the lower the hardness and the higher the springiness of pempek lenjer. However, it did not significantly affect the stickiness. The hedonic analysis showed that this pempek has a high preference value on all parameters. The texture profiles and hedonic test produced a combination of catfish flour of 20% and a comparison of tapioca and wheat flour of 2:1 as the chosen product in this research.
PENGARUH LOGO HALAL DAN KESADARAN HALAL TERHADAP PREFERENSI KONSUMEN PRODUK NUGGET AYAM DI CIAWI BOGOR Intan Kusumaningrum; Riyanda Apriliana; Rosy Hutami; Distya Riski Hapsari
Jurnal Pertanian Vol. 12 No. 1 (2021): APRIL
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jp.v12i1.4226

Abstract

Halal telah menjadi gaya hidup konsumen muslim di dunia. Seiring meningkatnya populasi muslim, kesadaran untuk mengonsumsi makanan halal juga meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh logo halal dan kesadaran halal terhadap preferensi konsumen pada produk nugget ayam di Ciawi, Bogor. Pengumpulan data dilakukan menggunakan angket kuesioner yang diisi oleh 100 responden dan dipilih melalui metode purposive sampling. Analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dan analisis linear berganda. Seluruh analisis data statistika dilakukan menggunakan SPSS 22. Kemudian, penelitian dilanjutkan dengan menguji boraks dan formalin secara kualitatif untuk 12 sampel nugget ayam yang dijual di sekitar wilayah Ciawi, Bogor. Hasil penelitian menunjukan pada uji pengaruh parsial variabel logo halal dan variabel kesadaran halal berpengaruh positif terhadap variabel preferensi konsumen. Uji simultan menyimpulkan pengaruh logo halal dan kesadaran halal terhadap preferensi konsumen secara positif terbukti signifikan mempengaruhi preferensi konsumen. Pengaruh yang diberikan yaitu sebesar 47%, hasil tersebut diperoleh dari nila R square. Berdasarkan hasil uji kandungan boraks dan formalin, dari 12 sampel yang telah diteliti menunjukan bahwa tidak ada nugget yang mengandung Boraks dan formalin.
PEMANFAATAN SEREH (Cymbopogon citratus) DAN STEVIA (Stevia rebaudiana Bertoni) UNTUK MENINGKATKAN KANDUNGAN ANTIOKSIDAN PRODUK COKELAT YANG RENDAH GULA Intan Kusumaningrum; Mira - Suprayatmi
JURNAL AGROINDUSTRI HALAL Vol. 5 No. 1 (2019): Jurnal Agroindustri Halal
Publisher : Lembaga Riset dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Djuanda Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (584.302 KB) | DOI: 10.30997/jah.v5i1.1586

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari pengaruh penambahan pemanis stevia (Stevia rebaudiana Bertoni) yang paling disukai konsumen pada produk cokelat serta mempelajari pengaruh penambahan rempah sereh terhadap produk cokelat rempah sereh. Penelitian dilakukan dalam 2 (dua) tahap. Tahap I yaitu untuk mengetahui konsentrasi terpilih stevia dengan uji organoleptic (ranking hedonic dan deskripsi mutu sensori) selanjutnya tahap II produk terpilih dilakukan uji lanjut meliputi uji aktivitas anitioksidan, profil antioksidan, uji kimia dan uji fisik. Hasil pengujian antioksidan dengan metode DPPH menunjukan bahwa dengan adanya penambahan rempah akan meningkatkan kandungan antioksidan produk cokelat rempah dengan nilai IC50 sebesar 260 ppm.Kata kunci: antioksidan, stevia, sereh, cokelat, DPPH 
Studi Kasus Pengaruh Logo Halal dan Kesadaran Halal terhadap Keputusan Pembelian Bakso Sapi di Ciawi - Bogor Distya Riski Hapsari; Intan Kusumaningrum; Siti Aminah; Sri Dewi Puspitasari
JURNAL AGROINDUSTRI HALAL Vol. 5 No. 2 (2019): Jurnal Agroindustri Halal
Publisher : Lembaga Riset dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Djuanda Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (337.688 KB) | DOI: 10.30997/jah.v5i2.1965

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh logo halal dan kesadaran halal terhadap keputusan pembelian dengan metode survei menggunakan kuesioner pada masyarakat muslim di kecamatan Ciawi-Bogor. Sampel diambil dengan metode purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Dari hasil penelitian menemukan bahwa: (1) Logo Halal berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian dengan nilai regresi 0,472 dan tingkat signifikansinya 0,001. (2) Kesadaran Halal berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian dengan nilai regresi 0,469 dan tingkat signifikansinya 0,000. (3) Logo halal dan kesadaran halal  berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian dengan tingkat signifikansinya 0,000, lebih kecil dari 0,05 (p<0,05). Persamaan regresi yang diperoleh adalah Y= 20,269 + 0,472X1 + 0,469X2. Pada penelitian tahap 2 dilakukan uji keamanan pangan boraks dan formalin pada produk bakso dalam kemasan dengan menggunakan tes kit dengan 2 kali ulangan, hasil penelitian dari 12 sampel tidak terdeteksi adanya formalin maupun boraks.Kata Kunci: Logo halal, kesadaran halal,uji boraks, uji formalin
Analisis Keaman Pangan Melalui Identifikasi Kandungan Boraks, Formalin dan Escherichia coli Pada Bakso Ikan di Kota Tanjungpinang Zusi Eka Fitri; Muhammad Fakih Kurniawan; Intan Kusumaningrum
JURNAL AGROINDUSTRI HALAL Vol. 7 No. 2 (2021): Jurnal Agroindustri Halal 7(2)
Publisher : Lembaga Riset dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Djuanda Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (227.098 KB)

Abstract

Kota Tanjungpinang merupakan kota yang letaknya berdekatan dengan laut dan memiliki banyak hasil perikanan. Maka dari itu, banyak makanan yang diolah dari hasil perikanan salah satunya ialah bakso ikan. Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi keberadaan boraks, formalin, dan Escherichia coli pada bakso ikan yang dijual di kota Tanjungpinang. Uji boraks dan formalin dengan rapid test kit dan uji Escherichia coli dengan uji indol (Kovacs). Pengambilan sampel penelitian menggunakan prosedur simple random sampling dengan jumlah sampel bakso ikan sebanyak 25 sampel dari 4 kecamatan. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sampel tidak mengandung 100% boraks. Pada uji formalin, 24% sampel positif mengandung formalin dan pada uji Escherichia coli, 88% sampel positif terkontaminasi Escherichia coli. Pada penelitian ini sebagian besar sampel bakso ikan positif mengandung formalin dan Escherichia coli, serta tidak menggunakan boraks pada sampel bakso di Kota Tanjungpinang.