Arifah Prima Satrianingrum
Universitas Negeri Yogyakarta

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

RESIKO PENGASUHAN PERMISIF ORANG TUA DAN NENEK PADA PENCAPAIAN BAHASA ANAK Arifah Prima Satrianingrum; Erna Andriyanti
Jurnal Ilmu Keluarga & Konsumen Vol. 13 No. 3 (2020): JURNAL ILMU KELUARGA DAN KONSUMEN
Publisher : Department of Family and Consumer Sciences, Faculty of Human Ecology, IPB University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (555.038 KB) | DOI: 10.24156/jikk.2020.13.3.239

Abstract

Pencapaian bahasa anak dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya adalah pengasuhan orang tua. Penelitian ini mengkaji pencapaian bahasa anak usia 2 tahun pada sebuah keluarga di Samirono, Yogyakarta yang diasuh oleh orang tua dan nenek dengan pola asuh permisif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan resiko pengasuhan permisif yang diterapkan orang tua dan nenek pada pencapaian bahasa anak. Penelitian ini menggunakan model kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Pengumpulan data menggunakan wawancara dan observasi. Informan dalam penelitian berjumlah empat orang yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Data dianalisis menggunakan model Miles dan Hubberman. Hasil penelitian menunjukkan peran nenek dalam pengasuhan lebih besar karena orang tua anak dalam penelitian ini mencari nafkah. Orang tua dan nenek kurang memberi stimulasi untuk perkembangan bahasa anak. Orang tua dan nenek juga membatasi anak untuk belajar berkomunikasi. Akibatnya, anak belum mampu untuk melakukan komunikasi sederhana dan baru dapat mengucapkan beberapa kata, seperti "emoh", "dah", "ma", "um", "a". Penelitian ini menggambarkan resiko dari penerapan pengasuhan permisif orang tua dan anak terhadap perkembangan bahasa anak.
PERBEDAAN POLA PENGASUHAN ORANG TUA PADA ANAK USIA DINI DITINJAU DARI BERBAGAI SUKU DI INDONESIA: KAJIAN LITERATUR Arifah Prima Satrianingrum; Farida Agus Setyawati
Jurnal Ilmiah Visi Vol 16 No 1 (2021): VISI : Jurnal Ilmiah Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Non Formal
Publisher : Direktorat Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Anak Usia Dini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan bekerjasama dengan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/JIV.1601.3

Abstract

Berbagai faktor memengaruhi setiap keluarga dalam mengaplikasikan pola asuh yang diterapkan untuk anaknya. Salah satu faktor yang memengaruhi pola pengasuhan adalah suku dan budaya yang dipegang teguh oleh orang tua. Tujuan penelitian ini ialah memaparkan kajian tentang adanya perbedaan pola asuh yang dilakukan oleh orang tua dengan latar belakang suku yang berbeda kepada anaknya. Penelitian ini menggunakan kajian literatur yang bersumber dari hasil-hasil penelitian yang sudah dilakukan, buku, dokumen yang tertera secara daring maupun cetak. Hasil studi literatur ini menunjukkan bahwa perbedaan pola asuh di setiap suku di Indonesia dipengaruhi oleh faktor-faktor, seperti adat, kebiasaan, dan lain sebagainya. Every family is influenced by various factors in applying the pattern of parenting to their children. One of the factors that influence pattern of parenting is the ethnicity and culture that parents adhere to. This study purpose is to report differences in parenting patterns that were influenced by the ethnicity of parents towards their children. This is a literature review sourced from secondary sources from several research results that have been carried out, books, documents that are listed online and in print. This study shows that differences in parenting styles in each ethnic group in Indonesia are influenced by factors in each tribe such as customs and habits.