Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Bagaimana pengaruh corporate governance terhadap praktik fraud? Nurhidayati Nurhidayati; Fajar Hidayat
Jurnal Akuntansi Aktual VOLUME 9, NOMOR 1, FEBRUARI 2022
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um004v9i12022p065

Abstract

AbstractThe separation of wealth from the owner raises the issue of agency. One form of the agency problem is financial statements fraud. Financial statement fraud has been shown to have a negative impact on businesses and the economy. Previous studies indicate that good corporate governance can help to reduce financial statement fraud. This research aims to confirm that corporate governance has an effect on financial statement fraud. The Dechow Fscore, a model to forecast the occurrence of fraud, is to measured financial statement fraud. The ASEAN Corporate Governance Scorecard (ACGS) is used to assess corporate governance (ACGS). The ACGS is a tool for measuring corporate governance implementation in ASEAN countries. The research focuses on non-financial companies that were listed on the Indonesia Stock Exchange in 2018. According to the findings of this study, corporate governance as evaluated by ACGS has a significant negative effect on the likelihood of non-financial companies committing financial statement fraud.AbstrakPemisahan kekayaan dari pemilik memunculkan adanya agency problem. Salah satu bentuk agency problem adalah kecurangan laporan keuangan. Praktik kecurangan laporan keuangan memiliki dampak yang buruk bagi perusahaan dan perekonomian. Penelitian terdahulu menunjukkan bahwa kecurangan laporan keuangan dapat diminimalkan dengan penerapan corporate governance yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengonfirmasi bahwa corporate governance memiliki pengaruh terhadap kecurangan laporan keuangan. Kecurangan laporan keuangan diukur dengan menggunakan Dechow Fscore. Dechow Fscore adalah model yang dikembangkan untuk memprediksi keterjadian kecurangan laporan keuangan. Corporate governance diukur dengan menggunakan ASEAN Corporate Governance Scorecard (ACGS). ACGS adalah scorecard yang berfungsi untuk mengukur penerapan corporate governance di negara ASEAN. Objek penelitian adalah perusahaan non-keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2018. Hasil penelitian ini menunjukkan corporate governance yang diukur dengan ACGS memiliki pengaruh signifikan negatif terhadap kecenderungan melakukan kecurangan laporan keuangan pada perusahaan nonkeuangan.
Determinan Kepatuhan Wajib Pajak Bendahara Desa: Studi Empiris pada Wilayah KPP Pratama Klaten Sigit Tri Utomo; Nurhidayati Nurhidayati
Jurnal Pajak dan Keuangan Negara (PKN) Vol 4 No 1 (2022): Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat
Publisher : Politeknik Keuangan Negara STAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31092/jpkn.v4i1.1311

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pengetahuan, pelayanan, kompensasi, komitmen, dan moral pajak terhadap kepatuhan pajak bendahara desa. Penelitian dilakukan dengan mensurvei bendahara desa di wilayah kerja KPP Klaten, karena kepatuhan bendahara desa di wilayah Klaten relatif rendah jika dibandingkan dengan wilayah kerja KPP sekitarnya. Kuesioner disebarkan sepanjang Januari sampai dengan Maret 2020. Dari kuesioner yang disebar ke 200 bendahara desa, sebanyak 130 responden dinyatakan valid. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan, pelayanan, kompensasi, komitmen, dan moral pajak ini berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan pajak bendahara desa. implikasi dari hasil penelitian ini antara lain Ditjen Pajak harus mencari strategi baru yang lebih efektif dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan moral pajak karena metode sosialisasi sudah sering dilakukan. Fiskus juga didorong lebih baik dalam pelayanan kepada wajib pajak, terutama kepada bendahara desa.
Pelaporan Keuangan BUM Desa, Wujud Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan (Pendampingan pada BUM Desa Berkah Sae Kedak Kediri) Nurhidayati Nurhidayati; Dyah Purwanti; Luhur Priyantoko Aji
KUAT : Keuangan Umum dan Akuntansi Terapan Vol 5 No 1 (2023): Edisi Maret
Publisher : Politeknik Keuangan Negara STAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31092/kuat.v5i1.2167

Abstract

Laporan keuangan Badan Usaha Milik Desa (BUM Desa) menduduki peran penting dalam menjaga keberlangsungan usaha dan sebagai wujud akuntabilitas pengelolaan keuangan BUM Desa. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang disajikan dalam tulisan ini memfokuskan pada pendampingan penyusunan laporan keuangan BUM Desa Berkah Sae Kedak Kediri. Kegiatan pendampingan dilaksanakan secara daring dan luring pada November 2022 sampai dengan Maret 2023. Kegiatan dilaksanakan dengan tahapan identifikasi dan profiling BUM Desa, pelatihan dan peningkatan literasi pengelola BUM Desa, pendampingan penyusunan laporan keuangan secara intensif, diakhiri dengan evaluasi kegiatan dan review laporan keuangan yang telah dihasilkan. Laporan keuangan disusun menggunakan aplikasi berbasis Excel agar lebih efisien. Dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, BUM Desa Berkah Sae telah berhasil menyusun laporan keuangan dalam format Excel. Laporan keuangan yang dihasilkan yaitu laporan laba rugi, laporan perubahan ekuitas, laporan posisi keuangan, dan laporan arus kas. Selain itu, laporan keuangan BUM Desa tahun 2022 yang telah disusun tersebut telah disampaikan kepada seluruh pemangku kepentingan.
Penguatan Sustainable Development Goals Desa di Kabupaten Belu Nurhidayati Nurhidayati; Dyah Purwanti; IGMA Dharmakarja
JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) VOL. 8 NOMOR 1 MARET 2024 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/jppm.v8i1.20904

Abstract

Sustainable Development Goals (SDGs) Desa merupakan konsep “think global act local” dari SDGs global yang menjadi tujuan pembangunan negara-negara di dunia. Nawacita Pembangunan Indonesia adalah membangun Indonesia dari daerah tertinggal, terdepan, dan terluar. Kabupaten Belu sebagai salah satu daerah tertinggal, terdepan, dan terluar Indonesia perlu mendapat perhatian khusus dari pemerintah. Capaian SDGs Desa Kabupaten Belu masih tergolong rendah dan perlu ditingkatkan. Untuk meningkatkan dan menguatkan SDGs Desa memerlukan peran semua pihak, terutama dari perangkat desa itu sendiri. Oleh karena itu program pengabdian yang ditujukan kepada perangkat desa terutama kepala desa dan kepala urusan keuangan desa dalam rangka penguatan SDGs Desa. Metode pengabdian yang digunakan berupa pelatihan karena metode ini memang paling cocok untuk identifikasi dan penguatan awal literasi SDGs Desa. Setelah kegiatan pelatihan, pengetahuan peserta pelatihan terkait penerapan program SDGs Desa mengalami peningkatan. Akan tetapi keberlanjutan program pengabdian berupa monitoring implementasi dari kegiatan pelatihan perlu dilakukan agar tujuan kegiatan pelatihan tercapai secara paripurna.
APLIKASI KURVA PERTUMBUHAN LATEN PADA DATA INDEKS PEMBANGUNAN GENDER DI JAWA TIMUR Pardomuan Robinson Sihombing; Ade Marsinta Arsani; I Gede Heprin Prayasta; Ida Ayu Candrawati; Nurhidayati Nurhidayati; Sigit Budiantono
Jurnal Bayesian : Jurnal Ilmiah Statistika dan Ekonometrika Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Bayesian : Jurnal Ilmiah Statistika dan Ekonometrika
Publisher : LPPM Universitas Bina Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46306/bay.v4i1.75

Abstract

In the context of human development, gender equality is considered an important basic dimension, and one way to measure it is with the achievement of the Gender Development Index (GDI). East Java is one of the provinces in Indonesia whose GDI value consistently increases from year to year. This study aims to model GDI growth with latent growth models. The data used was sourced from the Statistics Indonesia of East Java with the research unit of regency in East Java in the 2017-2021 period. The results obtained were sustainable GDI growth in East Java City District. Modelling in latent growth curve method showed that the variation in growth was explained by 99 percent over the 5-year study period. Implementation in this study requires comprehensive and targeted efforts from policy makers in maintaining and increasing IPG growth in East Java