Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika

Pengembangan LKPD Pada Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TTW untuk Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Siswa Damelyana Sagita; Sugeng Sutiarso; Asmiati Asmiati
Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 4 No 2 (2020): Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Mathematics Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cendekia.v4i2.309

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang bertujuan untuk menghasilkan Pengembangan LKPD pada model pembelajaran kooperatif tipe Think Talk Write (TTW) yang dapat meningkatkan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan atau dikenal juga sebagai Research and Development (R&D). Penelitian pengembangan ini bersifat terbatas, tahapan R&D hanya dilakukan hingga langkah 3. Develop preliminary from produk atau mengembangkan desain. Tahapan pengembangan ini dimulai dari studi pendahuluan, penyusunan pengembangan model pembelajaran dan sampai dengan validasi uji ahli dan praktisi. Penelitian dilaksanakan di SMK Negeri Pertanian Pembangunan Lampung pada Semester Genap Tahun pelajaran 2019/2020. Pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan angket validasi perangkat pembelajaran dan LKPD yang divalidasi oleh ahli pakar materi, pakar media dan praktisi pendidikan. Selanjutnya perangkat pembelajaran dan LKPD direvisi sesuai pendapat para ahli. Perangkat pembelajaran dan LKPD divalidasi oleh 2 pakar ahli media dan materi, 2 praktisi guru dan 5 praktisi siswa. Hasil validasi para ahli diperoleh bahwa perangkat pembelajaran dan LKPD layak digunakan dan diimplementasikan setelah memenuhi kriteria valid dan praktis. Hal ini dapat dilihat dari hasil skor penilaian validator adalah diatas 85% yang memiliki kriteria valid dan kategori sangat praktis
Pengembangan Model Creative Problem Solving (CPS) Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Reflektif Siswa Ayu Devita Sari; Sri Hastuti; Asmiati Asmiati
Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 4 No 2 (2020): Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Mathematics Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cendekia.v4i2.318

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model Creative Problem Solving berupa buku model dan perangkat pembelajaran untuk mengembangkan kemampuan berpikir reflektif siswa. Penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian pengembangan atau R&D ( reseacrch and development). Namun penelitian dibatasi sampai pada tahap uji ahli, sehingga tahapan pengembangan ini dimulai dari studi pendahuluan, penyusunan pengembangan pembelajaran, validasi ahli. Subjek penelitian ini adalah 2 orang guru dan 2 orang dosen. Instrumen Penelitian ini berupa lembar validasi untuk ahli dan praktisi. Hasil penelitian ini adalah (1) desain model Creative Problem Solving (CPS), (2) perangkat pembelajaran berupa silabus, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) dengan topik operasi SPLTV kelas X SMA Negeri 15 Bandar Lampung semester ganjil. Adapun hasil validasi meliputi: skor penilaian desain pengembangan model sebesar 92,5% oleh ahli model dan 95% untuk ahli materi; skor Silabus sebesar 98% untuk ahli materi 1 dan 94% untuk ahli materi 2; skor RPP sebesar 97% untuk ahli materi 1 dan 95% untuk ahli materi 2; Skor LKPD sebesar 91,67% untuk ahli materi 1 dan 94,44% untuk ahli materi 2; Skor Media sebesar 95% untuk ahli media dan 94% untuk ahli materi. Hasil validasi para ahli diperoleh bahwa pengembangan model Creative Problem Solving dan perangkat pembelajaran layak digunakan dan diimplementasikan setelah memenuhi kriteria valid dan praktis. Hal ini dapat dilihat dari hasil skor penilaian validator yang memiliki kriteria valid dan kategori sangat praktis. Berdasarkan penilaian para ahli, maka secara teoritis produk pengembangan Model Creative Problem Solving (CPS) dapat digunakan untuk meningkatkan Keteramplilan berpikir reflektif siswa.