Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Pengaruh Konflik Interaktif dan Stres Kerja Terhadap Kinerja Karyawan di Rumah Sakit Umum Daerah “X” Suasnawa, I Gede; Saputra, I Gusti Ngurah Made Yudhi
Jurnal Kesehatan Bali Vol 2 No 1 (2018): Bali Health Journal
Publisher : LP2M Institut Ilmu Kesehatan Medika Persada Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh konflik interaktif dan stres kerja terhadap kinerja karyawan di Rumah Sakit Umum Daerah "X". Penelitian ini termasuk jenis penelitian kausal karena penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kausal antara variabel konflik interaktif dan stres kerja dan kinerja karyawan. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling pada personil administrasi rumah sakit dengan 88 responden. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Regresi Linier Berganda dengan menggunakan bantuan program komputer yaitu SPSS (software Statistics Product for Social Science). Hasil dari penelitian ini adalah konflik interaktif berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Variabel stres kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan Rumah Sakit Umum Daerah "X". Saran yang diberikan kepada Manajemen Rumah Sakit adalah untuk dapat mengenali, mengamati, mengantisipasi dan mengatasi sumber konflik dan stres organisasi. Untuk peneliti lain disarankan untuk memeriksa lebih lanjut faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan dan indikator yang berbeda tidak ditemukan dalam penelitian ini.
Pengaruh Ambiguitas Peran Terhadap Kepuasan Kerja Pada Pegawai Administrasi Rumah Sakit Di Salah Satu Rumah Sakit Di Kabupaten Karangasem Saputra, I Gusti Ngurah Made Yudhi; Rudiartha, I Gusti Lanang Made
Jurnal Kesehatan Bali Vol 2 No 1 (2018): Bali Health Journal
Publisher : LP2M Institut Ilmu Kesehatan Medika Persada Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Background: Role ambiguity occurs when the employee does not have clear information, direction and objectives about the role or tasks that he or she has to perform which can affect job satisfaction. Objective: To know the significance of the influence of role ambiguity on the job satisfaction of the Hospital Administration Officer in one hospital in Karangasem regency. This study took a case study at one of the hospitals in Karangasem regency. Method: The sampling technique used is the saturated sample (total sampling). This study uses a simple linear regression analysis. Result: Based on the analyzed model, it is known that Fcount is 159.13, the significance (p-value) is 0.000 and Adjusted R Square is 0.622 or 62.2 percent. Based on the given tolerance that is α = 5 percent with a significance value of 0.000 <α (0.05) then Ho is rejected and Hi accepted. The test result shows that role ambiguity has negative and significant effect to job satisfaction which means that the fifth hypothesis is accepted. Conclusion: Role ambiguity has a negative and significant effect on employee job satisfaction on one hospital in Karangasem regency. Suggestions to be conveyed are: The management may attempt to provide periodic guidance in explaining the short, medium, and longterm work plans. Leaders need to consider the amount of salary given to employees to adjust to the needs and economic situation. Compensation in accordance with the needs will make employees focus on their work.
Pengelompokan Rumah Sakit Berdasarkan Indikator Kinerja Rumah Sakit Reganata, Gde Palguna; Saputra, I Gusti Ngurah Made Yudhi
Jurnal Kesehatan Bali Vol 3 No 2 (2019): Bali Health Journal
Publisher : LP2M Institut Ilmu Kesehatan Medika Persada Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34063/bhj.v3i2.81

Abstract

Latar belakang: Kinerja dan service quality yang tinggi merupakan faktor terpenting tercapainya kepuasan pasien. Indikator kinerja rumah sakit disamping memberikan gambaran tingkat efisiensi juga dapat memberikan gambaran mutu pelayanan Tujuan: Mengetahui pengelompokan rumah sakit di Provinsi Bali berdasarkan indikator kinerja pelayanan rumah sakit tahun 2016. Metode: Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif yang bersifat observasional (penjelasan) dengan pendekatan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini diambil dengan teknik total sampling untuk seluruh rumah sakit di Provinsi Bali. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis cluster. Hasil: Rata-rata BOR seluruh rumah sakit di Provinsi Bali 57,8 dimana nilai paling kecil 1,8 dimiliki oleh RS Graha Asih dan nilai paling besar 100,0 dimiliki oleh RSUP Sanglah. Rata-rata BTO seluruh rumah sakit di Provinsi Bali 59,9, rata-rata TOI 2,8, rata-rata ALOS sebesar 3,4. Proses klasterisasi dimulai dengan penentuan jarak menggunakan Euclidean dilanjutkan dengan proses aglomerasi sehingga diperoleh kombinasi 2-4 cluster rumah sakit. Simpulan: RSUP Sanglah menjadi rumah sakit dengan karakteristik indikator kinerja yang paling berbeda dibanding rumah sakit lainnya, selanjutnya RS Graha Asih dan RS Tk. IV TNI AD Singaraja menjadi satu kelompok, RSU Bunda dan RS BIIMC Nusa Dua menjadi satu kelompok, dan 38 rumah sakit lainnya menjadi kelompok paling besar (anggota paling banyak).
PENGARUH HARGA, PROMOSI, DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN APLIKASI GRABFOOD SELAMA COVID-19 Kadek Riyan Putra Richadinata; Ni Luh Putu Surya Astitiani; I Gusti Ngurah Made Yudhi Saputra Yudhi Saputra
E-Jurnal Manajemen Vol 11 No 4 (2022)
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/EJMUNUD.2022.v11.i04.p11

Abstract

Perkembangan dunia menciptakan persaingan yang ketat. Berbagai cara dilakukan agar dapat memperoleh pelanggan dan mempertahankannya. Salah satu strategi yang dipakai perusahaan untuk bisa memenangkan persaingan adalah dengan kualitas layanan yang baik, Pelanggan tertarik membeli sebuah produk atau jasa karena kualitas layanan yang baik. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui pengaruh harga, promosi dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian konsumen aplikasi GrabFood selama masa Covid19 di lingkungan Universitas Bali Internasional. Sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswa Universitas Bali Internasional sebanyak 72 orang dimana hasil pengumpulan data diolah menggunakan teknik analisis faktor konfirmatori/Confirmatory Factor Analysis (CFA). Hasil penelitian membuktikan bahwa Grabfood masih menjadi pilihan terbaik oleh mahasiswa Universitas Bali Internasional karena harga, promosi dan kualitas pelayanannya. Promosi menjadi tujuan utama mahasiswa untuk bertahan menggunakan Grabfood. Selain itu, kualitas pelayanan para driver juga salah satu manfaat baik yang diterima oleh mahasiswa Universitas Bali Internasional. Pelaku usaha diharapkan untuk memberikan harga yang terjangkau dan memperhatikan manfaat yang diterima oleh konsumen serta peningkatan dalam kualitas pelayanan. Kata Kunci: harga, promosi, kualitas pelayanan, keputusan pembelian, Covid19
Workload and Performance of Nurses During The Covid-19 Pandemic: A Meta Analysis Study Gde Palguna Reganata; I Gusti Ngurah Made Yudhi Saputra
Jurnal Varian Vol 5 No 2 (2022)
Publisher : Universitas Bumigora

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30812/varian.v5i2.1657

Abstract

The surge in Covid-19 cases has caused hospitals and health workers to experience functional collapse. The high workload in handling Covid-19 cases by nurses is happening everywhere. Many studies have been conducted to look at the effect of workload on nurse performance during a pandemic. This research was conducted to determine the effect of workload on the performance of nurses with a meta- analysis approach. This type of research is observational with a retrospective approach. This research conducted through secondary data obtained from relevant sources related to the workload of nurses and nurse performance in various journals. The population and samples were taken from studies that met the criteria. Data analysis using meta-analysis. The result showed that there is a negative correlation between workload and performance of nurses, with ρ= 0 .334 are in the reception area of the 95% (0.334±0.219) confidence interval with p-value < 0.0001. Workload has a contradictory effect on performance, where when the workload of nurses is high, nurses tend to experience a decrease in performance. This needs to be a serious concern, because nurses are at the forefront of health services. If the nurse’s performance has started to decline, then the patient’s handling becomes not optimal and can increase the risk of death for the patient.