Claim Missing Document
Check
Articles

Found 22 Documents
Search
Journal : JAKU (Jurnal Akuntansi

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Efektifitas Penyusunan Laporan Keuangan SKPD di Kota Jambi Yudi Yudi
Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja Vol. 3 No. 1 (2018): Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja
Publisher : Magister Ilmu Akuntansi Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (317.26 KB) | DOI: 10.22437/jaku.v3i1.4848

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis secara empiris faktor-faktor sumber daya manusia, motivasi, sarana pendukung, komitmen organisasi, dan komunikasi terhadap efektivitas penyusunan laporan keuangan SKPD di Kota Jambi. Populasi penelitian adalah SKPD di Kota Jambi. Metode pemilihan sampel menggunakan purposive sampling. Jenis data penelitian adalah data primer yang dikumpulkan melalui kuesioner dan hasil data diproses melalui alat statistik yaitu SPSS. Model penelitian diperoleh melalui hasil analisis statistik multiple linear regression. Pengujian hipotesis dilakukan melalui pengujian signifikan simultan, signifikan parsial, dan koefisien determinan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel sumber daya manusia, motivasi, sarana pendukung, komitmen organisasi, dan komunikasi mampu menjelaskan pengaruh terhadap penyusunan laporan keuangan SKPD sebesar 62,26.%. Faktor-faktor tersebut secara bersama-sama mempengaruhi penyusunan laporan keuangan. Secara parsial variabel sumber daya manusia, motivasi, sarana pendukung, komitmen organisasi, dan komunikasi tidak memberikan pengaruh secara signifikan terhadap penyusunan laporan keuangan SKPD. Kata Kunci: Sumber daya manusia, motivasi, sarana pendukung, komitmen organisasi, komunikasi, efektivitas penyusunan laporan keuangan.
Analisis Komparasi Penerapan Green Accounting (Studi Kasus Pada Industri Batubara dan Industri Logam Tahun 2014-2016) Endah Sri W; zamzami zamzami; Yudi Yudi
Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja Vol. 3 No. 4 (2018): Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja
Publisher : Magister Ilmu Akuntansi Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (310.097 KB) | DOI: 10.22437/jaku.v3i4.5585

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan kesadaran, tanggung jawab, pelaporan, dan pengauditan antara industri batubara dengan industri logam di Indonesia terkait permasalahan green accounting. Dalam penelitian ini peneliti mengambil subjek penelitian pada 17 perusahaan yang tergabung dalam industri batubara dan 13 perusahaan yang tergabung dalam industri logam yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Tahun penelitian mulai dari tahun 2014 sampai tahun 2016. Pengujian data menggunakan uji independent sample t test atau uji beda terhadap independent variabel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam pengujian pada tahun 2014 dan tahun 2015 kesadaran, tanggung jawab, pelaporan, dan pengauditan green accounting tidak terdapat perbedaan antara industri batubara dengan industri logam, dan tahun 2016 kesadaran, tanggung jawab dan pengauditan green accounting tidak terdapat perbedaan antara industri batubara dengan industri logam sedangkan, pelaporan green accounting terdapat perbedaan antara industri batubara dengan industri logam. Kata Kunci: Green accounting, kesadaran green accounting, tanggung jawab green accounting, pelaporan green accounting, pengauditan green accounting
Analisis Perbandingan Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten di Provinsi Jambi Sebelum dan ‎Setelah Pemekaran Wilayah Zesmi Kusmila; H Mukhzarudfa; Yudi Yudi
Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja Vol. 3 No. 5 (2018): Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja
Publisher : Magister Ilmu Akuntansi Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (313.374 KB) | DOI: 10.22437/jaku.v3i5.6026

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah di Provinsi Jambi sebelum dan setelah pemekaran wilayah. Kinerja keuangan telah menjadi ukuran keberhasilan atas kebijakan divisi yang telah diambil oleh pemerintah lokal. Kinerja keuangan dibandingkan melalui Rasio Kemandirian daerah, rasio desentralisasi fiskal, rasio efektivitas dan rasio efesiensi. terkandung dalam Laporan Realisasi Anggaran masing-masing kabupaten, yang menjadi objek peniliti disini yaitu Kabupaten Pemekaran yang ada di Provinsi Jambi yakni Kabupaten Kerinci, Kabupaten Merangin, Kabupaten Bungo, Kabupatenbatanghari dan Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Metode penelitian yang digunakan adalah uji beda dengan Paired Sample t-test untuk menganalisis lima Kabupaten di Provinsi Jambi selama periode pemekaran wilayah dari masing-masing kabupaten. Hasil pengujian menunjukkan bahwa seluruh kabupaten tidak terdapat perbandingan pada kinerja keuangan yang di ukur dengan rasio kemandirian daerah, rasio desentralisasi fiskal, rasio efektivitas dan rasio efisiensi kabupaten antara sebelum dan setelah pemekaran wilayah. Kata Kunci: Kinerja Keuangan, Rasio Kemandirian, Rasio Desentralisasi , Rasio Efektivitas, Rasio Efesiensi.
Pengaruh Rasio Keuangan Terhadap Perubahan Laba (Studi Empiris Pada Bank Pembangunan Daerah ‎Se-Sumatera) Tahun 2011-2017‎ Bambang Hermanto; Sri Rahayu; Yudi Yudi
Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja Vol. 3 No. 5 (2018): Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja
Publisher : Magister Ilmu Akuntansi Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (424.287 KB) | DOI: 10.22437/jaku.v3i5.6027

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh rasio keuangan terhadap Perubahan Laba pada Bank Pembangunan Daerah Se-Sumatera Tahun 2011-2017. Analisis data penelitian ini menggunakan teknik Statistik Deskriptif, dan pengujiannya menggunakan Uji Asumsi Klasik, Analisis Regresi Berganda, Uji Hipotesis dan Koefisien Determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan NPL, CAR, BOPO, NIM, LDR dan ROA berpengaruh positif terhadap Perubahan Laba, secara parsial NPL berpengaruh positif terhadap Perubahan Laba, NIM berpengaruh negatif terhadap Perubahan Laba, ROA berpengaruh positif terhadap Perubahan Laba, dan CAR, BOPO dan LDR tidak berpengaruh terhadap Perubahan Laba. Kata Kunci: Bank Pembangunan Daerah, Perubahan Laba, NPL, CAR, BOPO, NIM, LDR, ROA.
Pengaruh Karakteristik Perusahaan dan Kepemilikan Manajerial Terhadap Kualitas Pengungkapan Sustainability Report Pada Perusahaan yang Terdaftar di BEI Periode 2014-2017 Hanna Septiani; Mukhzarudfa Mukhzarudfa; Yudi Yudi
Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja Vol. 3 No. 6 (2018): Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja
Publisher : Magister Ilmu Akuntansi Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (748.549 KB) | DOI: 10.22437/jaku.v3i6.7415

Abstract

ABSTRACT This study aims to determine the effect of company characteristics consisting of profitability, liquidity, leverage, company size, company activity and the influence of managerial ownership on sustainability report disclosures in companies listed on the IDX for the 2014-2017 period. The sample selection in this study uses purposive sampling method and in the implementation of testing the data using the classical assumption test and multiple regression analysis to analyze the hypothesis in this study. The results of this study are the variables of profitability, leverage, company size, company activity and managerial ownership do not have an influence on sustainability report disclosure, while the liquidity variable has an influence on the sustainability report. In addition, the results of the study also show that the variables of profitability, liquidity, leverage, company size, company activity, and managerial ownership simultaneously influence the sustainability report disclosure of the company. Keywords: Sustainability Report, Profitability, Liquidity, Leverage, Company Size, Company Activity, Managerial Ownership ABSTRAK. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh karakteristik perusahaan yang terdiri dari profitabilitas, likuiditas, leverage, ukuran perusahaan, aktivitas perusahaan dan pengaruh kepemilikan manajerial terhadap pengungkapan sustainability report di perusahaan yang terdaftar di BEI periode 2014-2017. Pemilihan sampel pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dan dalam pelaksanaan pengujian datanya menggunakan uji asumsi klasik serta analisis regresi berganda untuk menganalisis hipotesis pada penelitian ini. Hasil dari penelitian ini adalah variabel profitabilitas, ukuran perusahaan, aktivitas perusahaan dan kepemilikan manajerial tidak memiliki pengaruh terhadap pengungkapan sustainability report. Untuk variabel likuiditas berpengaruh positif terhadap pengungkapan sustainability report sedangkan variabel leverage berpengaruh negatif terhadap sustainability report. Kata Kunci: Sustainability Report, Profitabilitas, Likuiditas, Leverage, Ukuran Perusahaan, Aktivitas Perusahaan, Kepemilikan Manajerial
Analisis Komparatif Kinerja Puskesmas Putri Ayu dan Puskesmas Pakuan Baru dengan Menggunakan Metode Balanced Scorecard Zulkifli; Zamzami; Yudi
Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja Vol. 4 No. 2 (2019): Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja
Publisher : Magister Ilmu Akuntansi Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (887.506 KB) | DOI: 10.22437/jaku.v4i2.7793

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bersifat deskriptif komparatif yaitu membandingkan kinerja Puskesmas Putri Ayu dan Puskesmas Pakuan Baru dengan menggunakan metode balanced scorecard. Puskesmas Putri Ayu dan Puskesmas Pakuan Baru dipilih sebagai lokasi penelitian karena dari 20 puskesmas yang ada di Kota Jambi, kedua puskesmas ini sudah menerapkan sistem manajemen mutu sesuai dengan standar Dinas Kesehatan dan memiliki pelayanan yang beroperasi 24 jam juga fasilitas rawat inap (perawatan) pada masing-masing kecamatan sehingga pelayanan lebih optimal dibandingkan dengan puskesmas lainnya. Penelitian ini menggunakan data primer berupa jawaban kuesioner yang diberikan responden dan data sekunder berupa data keuangan puskesmas. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji paired sample t-test dan Mann Whitney U yang merupakan pengujian dua sampel independen yang diambil dari kedua populasi untuk mengetahui perbedaan nyata antara rata-rata dua populasi yang distribusinya sama. Hasil penelitian ini menunjukan pengukuran kinerja Puskesmas Putri Ayu dan Puskesmas Pakuan Baru dengan menggunakan metode balanced scorecard dilihat dari empat perspektif yaitu perspektif keuangan, perspektif kepuasan pelanggan, perspektif proses bisnis dan internal dan perspektif pembelajaran dan pertumbuhan, ternyata dari hasil pengujian perspektif keuangan dan perspektif bisnis internal tidak terdapat perbedaan yang signifikan, sedangkan perspektif proses pembelajaran dan pertumbuhan, proses kepuasan pelanggan terdapat perbedaan. Kata Kunci: Balanced Scorecard, Kinerja, Puskesmas
Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Manajerial (Studi Pada Kecamatan Pemekaran di Provinsi Jambi) Muhammad Iqbal; Afrizal; yudi
Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja Vol. 4 No. 2 (2019): Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja
Publisher : Magister Ilmu Akuntansi Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (648.11 KB) | DOI: 10.22437/jaku.v4i2.7795

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor – faktor yang mempengaruhi kinerja manajerial pada Kecamatan Pemekaran di Provinsi Jambi. Sampel yang digunakan sebanyak 73 responden yang merupakan para camat, sekretaris camat, kepala seksi atau kasubag. Teknik pengambilan sampel yaitu sampel jenuh. Jenis data yang digunakan adalah data primer melalui penyebaran kuisioner. Metode analisis data yang digunakan adalah uji instrumen, uji asumsi klasik, uji analisis jalur, uji nilai selisih mutlak dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan partisipasi penyusunan anggaran, kejelasan sasaran anggaran, komitmen organisasi dan gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap kinerja manajerial. Secara parsial, komitmen organisasi tidak berpengaruh terhadap kinerja manajerial. Sedangkan partisipasi penyusunan anggaran, kejelasan sasaran anggaran dan gaya kepemimpinan masing-masing berpengaruh terhadap kinerja manajerial. Budaya organisasi hanya memoderasi pengaruh kejelasan sasaran anggaran dan gaya kepemimpinan terhadap kinerja manajerial. Kata Kunci: Partisipasi Penyusunan Anggaran, Kejelasan Sasaran Anggaran, Komitmen Organisasi, Gaya Kepemimpinan, Budaya Organisasi, Kinerja Manajerial.
Pengaruh Ukuran Pemerintah Daerah, Tingkat Kekayaan Daerah, Tingkat Ketergantungan Daerah, Belanja Modal dan Temuan Audit BPK Terhadap Akuntabilitas Kinerja Pemerintah Daerah (Studi Pada Pemerintah Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi) Kusnadewi Lestari; Sri Rahayu; Yudi
Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja Vol. 4 No. 2 (2019): Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja
Publisher : Magister Ilmu Akuntansi Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (700.059 KB) | DOI: 10.22437/jaku.v4i2.7796

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris Pengaruh Ukuran Pemerintah Daerah, Tingkat Kekayaan Daerah, Tingkat Ketergantungan Daerah, Belanja Modal dan Temuan Audit BPK RI terhadap Akuntabilitas Kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi. Populasi dalam penelitian ini adalah 11 kabupaten/kota ( 9 kabupaten dan 2 kota ) pada Provinsi Jambi Tahun 2014-2017, jumlah pengamatan penelitian ini sebanyak 44. Metode analisis yang digunakan adalah analisis kuantitatif, dengan model regresi data panel dengan menggubakan Eviews9 . Hasil penelitian menunjukkan: (1) Ukuran Pemerintah Daerah, Tingkat Kekayaan Daerah, Tingkat Ketergantungan Daerah, Belanja Modal dan Temuan Audit BPK RI berpengaruh secara simultan terhadap Akuntabilitas Kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi, (2) Ukuran Pemerintah Daerah berpengaruh secara parsial terhadap Akuntabilitas Kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi, (3) Tingkat Kekayaan Daerah berpengaruh secara parsial terhadap Akuntabilitas Kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi, (4) Tingkat Ketergantungan Daerah berpengaruh secara parsial terhadap Akuntabilitas Kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi, (5) Belanja Modal tidak berpengaruh secara parsial terhadap Akuntabilitas Kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi, dan (6) Temuan Audit BPK RI tidak berpengaruh secara parsial terhadap Akuntabilitas Kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi. Kata Kunci : Ukuran Pemerintah Daerah, Tingkat Kekayaan Daerah, Tingkat Ketergantungan Daerah, Belanja Modal, Temuan Audit BPK RI, Akuntabilitas Kinerja.
Pengaruh Pengungkapan Corporate Social Responsibility dan Profitabilitas Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Media Exposure Sebagai Variabel Moderating (Studi Pada Perusahaan Perkebunan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia, Malaysia dan Singapura Periode Meri Novita Sari; Mukhzarudfa; Yudi
Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja Vol. 4 No. 2 (2019): Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja
Publisher : Magister Ilmu Akuntansi Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (693.884 KB) | DOI: 10.22437/jaku.v4i2.7797

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan bukti empiris tentang (1) Pengaruh Pengungkapan Corporate social responsibility secara parsial terhadap nilai perusahaan perkebunan, (2) pengaruh profitabilitas secara parsial terhadap nilai perusahaan perkebunan, (3) pengaruh pengungkapan Corporate social responsibility dan profitabilitas dimoderasi oleh pengungkapan media secara simultan terhadapnilai perusahaan perkebunandan (4) perbedaan pengaruh pengungkapan Corporate social responsibility dan profitabilitas yang dimoderasi oleh pengungkapan media pada nilai perusahaan perkebunan yang go public di Indonesia, Malaysia, dan Singapura. Jenis penelitian ini yaitu causal explanatory dengan populasi penelitian sebanyak 37 perusahaan.Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Sampel penelitian ini berjumlah 10 perusahaan. Metode analisis data dilakukan menggunakan regresi sederhana dan regresi berganda dengan MRA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Pengungkapan Corporate social responsibility secara parsial berpengaruh terhadap nilaiperusahaan perkebunan, (2) Profitabilitas secara parsial berpengaruh terhadap nilai perusahaan perkebunan, (3) Pengungkapan Corporate social responsibility dan profitabilitas dimoderasi oleh pengungkapan media berpengaruh secara simultan terhadap nilai perusahaan perkebunan, dan (4) Terdapat perbedaan pengaruh pengungkapan Corporate social responsibility dan profitabilitas yang dimoderasi oleh pengungkapan media pada perusahaan perkebunan yang terdaftar di bursa efek indonesia, malaysia dan singapura. Keterbatasan dalam penelitian ini adalah perbedaan sudut pandang peneliti dalam membaca laporan pengungkapan pertanggungjawaban karena perusahaan memiliki sudut pandang yang berbeda-beda dalam pelaporan. Kata Kunci : CSR, Profitabilitas, Media Exposure, Nilai perusahaan
Pengaruh Corporate Social Responsibility, Kepemilikan Institusional dan Asimetri Informasi Terhadap Cost of Equity Capital Dengan Nilai Buku Ekuitas Sebagai Variabel Moderasi (Studi Pada Perusahaan Non Lembaga Keuangan Dalam Indeks Lq-45 Tahun 2015 - 201 Edison Vain S; Afrizal; Yudi
Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja Vol. 5 No. 2 (2020): Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja
Publisher : Magister Ilmu Akuntansi Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jaku.v5i2.10262

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh corporate social responsibility, kepemilikan institusional dan asimetri informasi terhadap cost of equity capital dengan nilai buku ekuitas sebagai variabel moderasi pada perusahaan non lembaga keuangan dalam indeks LQ-45 tahun 2015 – 2018. Penelitian ini bertujuan mengetahui pola hubungan kausal antara variabel independen dan variabel dependen pada 26 perusahaan non lembaga keuangan yang tergabung dalam LQ-45 dari tahun 2015 – 2018, dengan menggunakan data sekunder, pendekatan kuantitatif dan analisis menggunakan regresi data panel. Pengungkapan Corporate Social Responsibility tidak berpengaruh terhadap Cost of Equity Capital. Kepemilikan institusional tidak berpengaruh terhadap cost of equity capital. Asimetri informasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap cost of equity capital. Interaksi antara nilai buku ekuitas dengan corporate social responsibility tidak berpengaruh terhadap cost of equity capital. Interaksi antara nilai buku ekuitas dengan kepemilikan institusional berpengaruh positif dan signifikan terhadap cost of equity capital. Interaksi antara nilai buku ekuitas dengan asimetri informasi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap cost of equity capital. Kata Kunci: Cost of Equity Capital, Corporate Social Responbility, Kepemilikan Institusional, Asimetri Informasi, Nilai Buku Ekuitas.