Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Elkawnie

Aplikasi Hydrogen Rich Water Pada Modifikasi Tepung Kentang Dengan Pengering Gelombang Mikro Sebagai Alternatif Substitusi Gandum Gita Indah Budiarti; Endah Sulistiawati
Elkawnie: Journal of Islamic Science and Technology Vol 5, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/ekw.v5i2.4704

Abstract

Kentang merupakan umbi tinggi mineral dapat digunakan sebagai bahan alternatif substitusi gandum. Namun, kentang memiliki daya kembang yang rendah dibandingkan gandum. Sehingga dilakukan modifikasi menggunakan hydrogen rich water yang aman untuk makanan dibantu dengan pengering gelombang mikro. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh hydrogen rich water terhadap sifat fisikokimia tepung kentang yaitu swelling power, kelarutan, viskositas dan morfologi tepung kentang. Variasi waktu perendaman modifikasi pati dan pH yang digunakan adalah 10, 20, 30, dan 40 menit dan 9, 5. Dari hasil yang diperoleh, perlakuan yang direkomendasikan adalah waktu perendaman 30 menit dan pH 5  dengan nilai swelling power, kelarutan dan viskositas masing-masing 12,51 g/g, 2,28%, dan  1,14 cP. Analisis Scanning Electron Microsopy (SEM) menunjukkan morfologi pati yang telah dimodifikasi kasar dan menyatu. Hasil yang diperoleh lebih tinggi daripada nilai dari tepung terigu. Sehingga kentang dapat dipertimbangkan sebagai bahan alternatif substitusi terigu.