Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search

RENCANA ZONASI KAWASAN KONSERVASI MANGROVE DI DESA SUNGAI DUALAP KECAMATAN KUALA BETARA KABUPATEN TANJUNG JABUNG BARAT PROPINSI JAMBI Djunaidi Djunaidi; Rangga Bayu Kusuma Haris; Perdana Putra Kelana; Tyas Dita Pramesthy; Arumwati Arumwati
Jurnal Ilmu-ilmu Perikanan dan Budidaya Perairan Vol 14, No 2 (2019): Jurnal Ilmu-ilmu Perikanan dan Budidaya Perairan
Publisher : University of PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/jipbp.v14i2.3465

Abstract

Keberadaan hutan mangrove di Desa Sungai Dualap memiliki potensi yang cukup besar mempunyai luas lebih kurang 450 ha dengan ketinggian tegakan 3-20 meter telah memberikan kontribusi kesuburan perairan laut Kecamatan Kuala Betara Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Keadaan ini telah menjadikan Desa Sungai Dualap sebagai salah satu sentra produksi perikanan (ikan, udang, kepiting bakau, kerang dan lain sebagainya) di Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Penelitian ini bertujuan untuk menelaah potensi dan kondisi mangrove serta menyusun rencana zonasi kawasan konservasi mangrove di Desa Sungai Dualap Kecamatan Kuala Betara Kabupatan Tanjung Jabung Barat Propinsi Jambi. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah melakukan kajian terhadap potensi dan kondisi mangrove yang ada di sepanjang wilayah pesisir Desa Sungai Dualap dan tersusunnya zonasi kawasan konservasi mangrove dalam mendukung konservasi dan rehabilitasi kawasan hutan mangrove di Desa Sungai Dualap. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Rencana zonasi kawasan konservasi mangrove di Desa Sungai Dualap adalah seluas 601.49 ha yang terdiri dari zona inti dengan luas 432.35 ha, zona penyangga dengan luas 81.27 ha dan zona pemanfaatan/ekonomi seluas 87.87 ha. Jenis vegetasi mangrove yang ditemukan baik mangrove sejati maupun mangrove ikutan. Mangrove sejati meliputi jenis api-api (Avicennia marina), pidada (Sonneratia alba), bakau minyak (Rhizophora apiculata), bakau merah (Rhizophora stylos) nipah (Nypa fruticans), jeruju (Achantus ilicifolius), kalimuntung (Carbera mingas) dan lain sebagainya. Sedangkan mangrove ikutan yang dapat ditemui di sepanjang kawasan pesisir Desa Sungai Dualap seperti : nibung (Anchupermatrgillaria), paku laut (Agrostichum aereum), tuba laut (Derris trifoliate), pandan (Pandanus tectorius) dan seduduk (Melastomacandidum). Kata Kunci: Ekosistem, Mangrove, Zonasi, Konservasi
SEBARAN DAERAH PENANGKAPAN ALAT TANGKAP SONDONG DI SELAT RUPAT PERAIRAN KOTA DUMAI Deni Sarianto; Suci Asrina Ikhsan; Rangga bayu Kusuma Haris; Djunaidi Djunaidi
Jurnal Ilmu-ilmu Perikanan dan Budidaya Perairan Vol 14, No 1 (2019): Jurnal Ilmu-ilmu Perikanan dan Budidaya Perairan
Publisher : University of PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/jipbp.v14i1.3363

Abstract

Selat Rupat merupakan selat perairan penghubung transportasi dari kota Dumai ke pulau Rupat. Aktifitas kapal transportasi yang menggunakan Selat Rupat membuat aktivitaspenangkapan ikan terganggu. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi sumberdaya ikan dengan alat tangkap sondong dan mengkaji sebaran daerah penangkapan ikan dengan alat tangkap Sondong di perairan Kota Dumai. Hasil penelitian menunjukkan hasil tangkapan utama sondong berupa Udang putih (Pennaeus sp) dan  udang merah (Panaeus monodon). Penangkapan  ikan dengan sondong hanya terdapat di kecamatan Sungai Sembilan yaitu pada perairan Tanjung Ketam, Tanjung Bakau Tua sampai tanjung Senapies. Kegiatan dilakukan pada saatair bergerak pasang dan pada saat air bergerak surut dengan kedalaman perairan 1.5 meter sampai 4 meter. Perairan Selat Rupat sudah tidak berpotensial sebagai daerah penangkapan ikan terutama untuk daerah penangkapan sondong dimana perairan ini telah banyak beralih fungsi menjadi tempat berlabuh kapal-kapal niaga. Kata Kunci: Selat Rupat, Sondong, Daerah Penangkapan Ikan
PENGARUH PERBEDAAN UMPAN TERHADAP HASIL TANGKAPAN IKAN PADA ALAT TANGKAP PANCING TAJUR DI RAWA LEBAK JAUH KABUPATEN BUNGO M.Sargawi SK; Syafrialdi Syafrialdi; Djunaidi Djunaidi
SEMAH Jurnal Pengelolaan Sumberdaya Perairan Vol 2, No 2: Agustus 2018
Publisher : Universitas Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36355/semahjpsp.v2i2.185

Abstract

ABSTRAK                Rawa Lebak Jauh merupakan tempat para nelayan untuk menambah penghasilan yang mana salah satunya menggunakan pancing tajur, namun hasil tangkapan sampai saat sekarang masih sangat rendah. Hal tersebut belum diketahui umpan apa yang paling efektif dan efisien untuk meningkatkan hasil penangkapan di rawa tersebut. Maka perlu dilakukan penelitian menggunakan umpan yang bebeda terhadap hasil tangkapan dengan menggunakan alat tangkap pancing Tajur dengan hipotesis awal (H0), tidak ada pengaruh jenis umpan yang berbeda terhadap hasil tangkapan ikan pada alat tangkap pancing tajur dan hipotesis alternatif (H1), ada pengaruh jenis umpan yang berbeda terhadap hasil tangkapan ikan pada alat tangkap pancing tajurPenelitian ini dilaksanakan selama selama 3 bulan yang dimulai dari tanggal 05 Maret sampai 05 Mei 2018 di Rawa Lebak Jauh Dusun Sungai Mancur Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas Kabupaten Bungo. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis umpan yang berbeda terhadap hasil tangkapan ikan dan mengetahui umpan yang terbaik dalam menghasilkan hasil tangkapan ikan di Rawa Lebak Jauh Dusun Sungai Mancur Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas.Metode yang digunakan dalam peneltian ini adalah metode Eksperimen yakni dengan langsung mengadakan penelitian dilapangan dan Rancangan yang di gunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK ) dengan 5 ulangan dan 4 perlakuan umpan yang berbeda yaitu Cacing tanah, Katak, Usus ayam dan Ikan kecil, dengan alat tangkap berupa pancing Tajur dengan ukuran mata kail 10 dimana setiap jenis umpan ada 5 pancing. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisa sidik ragam terhadap jumlah (ekor) dan berat (gram). Dari hasil tangkapan kemudian di uji dengan menggunakan tabel ANOVA.Hasil penelitian menunjukan bahwa Jenis umpan yang berbeda berpengaruh nyata terhadap hasil tangkapan (jumlah (ekor), total berat (gram) dan panjang (cm) ikan yang tertangkap pancing Tajur dan umpan katak merupakan jenis umpan yang terbaik dalam menghasilkan hasil tangkapan ikan di Rawa Lebak Jauh Dusun Sungai Mancur Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas Kata Kunci : Rawa Lebak, Jenis Umpan, Pancing Tajur dan Hasil Tangkapan
LANGUAGE AS A THINKING TOOL AND ITS APPLICATIONS IN LIBRARY Djunaidi Djunaidi
PROSIDING SEMINAR NASIONAL PROGRAM PASCASARJANA UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG 2021: SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN 21 AGUSTUS 2021
Publisher : PROSIDING SEMINAR NASIONAL PROGRAM PASCASARJANA UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Tulisan ini bertujuan untuk mendeskripsikan penggunaan bahasa sebagai alat berpikir. Bahasa dalam kehidupan digunakan sebagai alat komunikasi dan berpikir dalam melakukan suatu tindakan. Metode yang digunakan dalam penulisan ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif untuk menggambarkan atau menggambarkan sesuatu, seperti keadaan, kondisi, situasi, peristiwa, kegiatan, dan lain-lain. Tulisan ini menggunakan sumber data sekunder berupa artikel dan kutipan dari buku-buku teori yang mendukung tulisan ini. Analisis data dalam tulisan ini adalah menganalisis data dengan melihat kejadian nyata dalam kehidupan sehari-hari yang berkaitan dengan bahasa sebagai alat berpikir. Setelah dilakukan analisis data, hasil yang diperoleh adalah adanya bahasa yang melahirkan proses berpikir teoretis, berpikir etis, berpikir menggunakan sains dan menerapkan bahasa sebagai alat berpikir dalam dunia perpustakaan. Kata kunci: Bahasa, alat berpikir, perpustakaan Abstract This paper aims to describe the use of language as a thinking tool. Language in life is used as a means of communication and thinking in carrying out an action. The method used in this paper is a descriptive method with a qualitative approach to describe or describe something, such as circumstances, conditions, situations, events, activities, and others. This paper uses secondary data sources in the form of articles and quotes from theoretical books that support this paper. Data analysis in this paper is to analyze data by looking at real events in everyday life related to language as a thinking tool. After analyzing the data, the results obtained are the existence of language that gives birth to a process of theoretical thinking, thinking ethically, thinking using science and applying language as a thinking tool in the library world. Keywords: Language, thinking tool, library
Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Kinerja Guru Djunaidi Djunaidi
Tarbiyatuna: Jurnal Pendidikan Ilmiah Vol. 2 No. 1 (2017): Januari - Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Ibnu Sina Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (119.219 KB)

Abstract

Education is the most strategic way to enhance the quality of human resources. The improvement of education is also determined by principals leadership. As a part of the management function, leadership also determine the goal achievement. Successful principals leadership activity is affected many factors, including the good relationship between staff and leader, leader background, maturity and latitude in social relationship, and human attitudes. Thus, effective school leader is who competent to be the role model of their subordinate. Beside that, principals must be understood with four leadership styles: authoritarian; pseudo-democratic; laizes faire (freestyle) and democratic. Principals need to have competencies: flexibility, change implementation, interpersonal understanding, empowering, team facilitation, dan portability.
Analisis Hasil Tangkapan dan Laju Tangkap Sondong Di Kota Dumai Provinsi Riau Djunaidi Djunaidi; Deni sarianto; Zalmirosano Zalmirosano
Pena Akuatika Jurnal Ilmiah Perikanan Dan Kelautan Vol 21, No 1 (2022): PENA AKUATIKA JURNAL ILMIAH PERIKANAN DAN KELAUTAN
Publisher : Fakultas Perikanan Universitas Pekalongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31941/penaakuatika.v21i1.1549

Abstract

Pantai Timur Sumatera merupakan perairan yang terlindung dari ganasnya Samudera Hindia. Banyaknya sungai yang mengalir membuat perairan pesisir memiliki unsur hara yang tinggi. Selat Rupat merupakan salah satu sentral daerah penangkapan udang dengan menggunakan alat tangkap sondong. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menginformasikan komposisi hasil tangkapan (jumlah dan jenis) dan laju  tangkap dari alat tangkap sondong yang terdapat di Kelurahan Pangkalan Sesai, Kecamatan Dumai Barat, Kota Dumai, Provinsi Riau. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan metode survei dan wawancara serta studi literatur. Analisis laju tangkap menggunakan interpretasi formulasi Shindo. Hasil penelitian menunjukan bahwa alat tangkap sondong sangat efektif digunakan pada penangkapan udang dengan hasil tangkapan utama (HTU) 700,2 kg dengan laju tangkap 10,002 kg/jam berupa udang putih (Panaeus merguensis), udang belang (Paneus sp), udang merah (Panaeus monodon), dengan proporsi sebesar 85,07% dan hasil tangkapan sampingan (HTS) sebesar 122,8 kg dengan laju tangkap 1,754 kg/jam berupa ikan sebelah (Psettodes evumei), ikan tenggiri (Cybium commersonil), ikan lidah (Cynoglossus lingua), cumi-cumi (Loligo sp), belut laut (Macrotema aligans) dan rajungan (Portunus pelagicus) dengan proporsi 14,93%.Kata kunci: Hasil Tangkapan Sampingan, Hasil Tangkapan Utama, Sondong
Pengaruh Citra Perusahaan Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Di Tm Group Travel Putri Mawar Sari; Ariadi Santoso; Djunaidi Djunaidi
RISK : Jurnal Riset Bisnis dan Ekonomi Vol. 1 No. 2 (2020)
Publisher : Universitas Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30737/risk.v1i2.1323

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh atribut produk dan word of mouth terhadap keputusan pembelian produk Eiger studi kasus pada UKM Mahasiswa Pecinta Alam Kota Kediri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh atribut produk terhadap keputusan pembelian produk Eiger studi kasus pada UKM Mahasiswa Pecinta Alam Kota Kediri. (2) Pengaruh word of mouth terhadap keputusan pembelian produk eiger studi kasus pada UKM Mahasiswa Pecinta Alam Kota Kediri. (3) Untuk mengetahui pengaruh yang signifikan secara simultan antara atribut produk dan word of mouth terhadap keputusan pembelian produk Eiger studi kasus pada UKM Mahasiswa Pecinta Alam Kota Kediri. Dalam menganalisa menggunakan analisa deskriptif, kemudian menggunakan analisis regresi linier berganda dan pengujian hipotesis. Dari hasil pengujian dengan regresi linier berganda, Uji validitas, Uji reliabilitas, Uji t, Uji F, dan Uji Determinasi menunjukan variabel atribut produk (X1) dan WoM (X2) berpengaruh positif signifikan secara parsial terhadap Keputusan Pembelian (Y) yang ditunjukan oleh nilai R Square. Angka ini menunjukan bahwa variabel atribut produk (X1) dan WoM (X2) yang digunakan dalam persamaan regresi linier berganda ini memberikan kontribusi terhadap Keputusan Pembelian (Y). Berdasarkan hasil penelitian ini disimpulkan bahwa Atribut Produk dan WoM terhadap Keputusan Pembelian berpengaruh signifikan dan positif secara parsial terhadap keputusan pembelian produk Eiger studi kasus pada UKM Mahasiswa Pecinta Alam Kota Kediri.
Pengaruh Pelaksanaan Advertising Dalam Upaya Meningkatkan Jumlah Nasabah Bank Pada BPR Artha Samudera Kediri Evi Liana; Kartika Yuliari; Gandung Satriyono; Djunaidi Djunaidi
RISK : Jurnal Riset Bisnis dan Ekonomi Vol. 1 No. 2 (2020)
Publisher : Universitas Kadiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30737/risk.v1i2.1324

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh advertising dalam upaya meningkatkan jumlah nasabah bank pada BPR Artha Samudera Kediri. Perkembangan yang demikian ini menciptakan masalah yaitu bagaimana perusahaan dapat memenangkan persaingan tersebut atau paling tidak dapat mempertahankan kelangsungan hidupnya. Dalam memasarkan produk yang mempunyai banyak pesaing, maka perusahaan akan selalu dituntut untuk berusaha sekeras mungkin agar dapat menarik konsumen. Hal ini yang menyebabkan timbulnya persaingan yang semakin tajam. Sebaiknya di pihak konsumen bebas menentukan pilihan terhadap produk sejenis, maka bagi perusahaan yang ingin mendapatkan pasaran yang baik harus mampu mempertahankan posisi dalam persaingan, bagi perusahaan yang tidak dapat menyesuaikan diri terhadap perkembangan persaingan maka sulit untuk mengembangkan usahanya. Kegiatan advertising adalah kegiatan yang sangat penting yang dapat dilakukan oleh perusahaan karena kegiatan advertising dapat memperkenalkan produk yang dihasilkan dan  dapat dikenal oleh konsumen. Dalam penelitian ini menitik beratkan pada promosi khususnya advertising dalam usaha meningkatkan jumlah nasabah bank. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif dan juga secara kuantitatif menggunakan teknik analisis regresi linier sederhana. Dari hasil penelitian diketahui bahwa  advertising mempunyai pengaruh dalam meningkatkan jumlah nasabah, baik nasabah tabungan, deposito maupun nasabah kredit.