Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Kontrol Angle of Attack untuk Optimasi Daya padaVertical Axis Wind Turbine Tipe Darrieus WAHYU AULIA NURWICAKSANA; BUDHY SETIAWAN; IKA NOER SYAMSIANA; SEPTYANA RISKITASARI
ELKOMIKA: Jurnal Teknik Energi Elektrik, Teknik Telekomunikasi, & Teknik Elektronika Vol 8, No 3 (2020): ELKOMIKA: Jurnal Teknik Energi Elektrik, Teknik Telekomunikasi, & Teknik Elektro
Publisher : Institut Teknologi Nasional, Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26760/elkomika.v8i3.492

Abstract

ABSTRAKVAWT (Vertical Axis Wind Turbine) tipe Darrieus NACA0015 merupakan salah satu model dari turbin angin yang bekerja dengan menggunakan angin sebagai sumber penggerak. Namun dari hasil pengamatan, kecepatan angin yang ada tidak konstan setiap saat. Sehingga dari permasalahan ini perlu suatu kontrol yaitu dengan mengendalikan sudut kerja blade VAWT yang dikenal dengan kontrol angle of attack (AoA). Prinsip kerja kontrol AoA yaitu sudut blade diatur agar VAWT bekerja secara optimum dan dapat meningkatkan efisiensi. Metode kontrol AoA menggunakan PID (Proportional–Integral–Derivative) dengan memberikan nilai trial and error pada Kp, Ki, Kd. VAWT ini menggunakan konstanta TSR (Tip Speed Ratio) yaitu 4. Hasil dari penelitian ini yaitu daya yang dihasilkan VAWT dengan kontrol AoA mendapatkan rata-rata efisiensi sebesar 5.16%, sedangkan VAWT tanpa kontrol mendapatkan efisiensi sebesar 3.49%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa dengan kontrol AoA, rata-rata efisiensi dayanya naik sebesar 1.67% dari yang tanpa kontrol.Kata Kunci: Kontrol Angle of Attack (AoA), VAWT, TSR, Efisiensi ABSTRACTVAWT (Vertical Axis Wind Turbine) type Darrieus NACA0015 is one model of a wind turbine that works by using wind as a source of propulsion. Conditions from observations, wind speeds that are not constant every time. So from this problem needs control VAWT by controlling the working angle of the VAWT blade is the angle of attack control (AoA). The principle AoA control is that the blade angle adjusted so that the VAWT works optimally and can improve the efficiency. AoA control method uses PID (Proportional-Integral-Derivative) by providing trial and error values for Kp, Ki, Kd. VAWT uses TSR (Tip Speed Ratio) constant which is 4. The results of this research, VAWT with AoA control get an average efficiency of 5.16%, while without control gets an average efficiency of 3.49%. So it can be concluded that with AoA control, the average power efficiency increases by 1.67% from those without control.Keywords: Angle of Attack (AoA) Control, VAWT, TSR, Efficiency
MIKROKONTROLLER-BASE SMART INTERACTIVE TRASH CAN Wahyu Aulia Nurwicaksana; Supriatna Adhisuwignjo; Danang Rahmad Setyawan; Ervina Aprilia Saputra; Mulia Titah Klarista
Purifikasi Vol 15 No 2 (2015): Jurnal Purifikasi
Publisher : Department of Environmental Engineering-Faculty of Civil, Environmental and Geo Engineering. Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12962/j25983806.v15.i2.28

Abstract

Membuang sampah pada tempatnya belum menjadi budaya di masyarakat. Alasannya yaitu tidak suka dengan tempat sampah, karena harus menyentuh tutup tempat sampah sebelum membuang sampah. Masyarakat juga kurang peduli terhadap pemilahan sampah organik dan anorganik meskipun memahami akan mempermudah proses pengolahan sampah. Disamping itu masih seringnya sampah menumpuk tetapi tidak segera diangkut menyebabkan sampah berserakan keluar dari tempat sampah. Tujuan penelitian ini adalah untuk merancang ”Smart Interactive Trash Can Berbasis Mikrokontroler” yang bisa membuka dan menutup secara otomatis. Tempat sampah ini juga mengarahkan orang saat membuang sampah organik atau anorganik. Metode yang digunakan adalah metode observasi, eksperimen, dan rekayasa. Sensor PIR untuk mendeteksi keberadaan manusia yang akan membuang sampah, sensor PING untuk mendeteksi penuhnya tempat sampah. Mikrokontroller digunakan untuk membaca input dari sensor PIR dan PING serta mengendalikan Motor Servo sebagai penggerak tutup tempat sampah dan LCD untuk mengarahkan orang dalam pemilahan sampah. Dari pengujian sensor PIR, jarak deteksi maksimal adalah 1,5m pada sudut 0o. Dari pengujian sensor PING, ketinggian maksimum sudah sesuai set point yaitu 4cm dari tutup tempat sampah. Semua Port AT mega 8535 berfungsi baik saat tes. Pengujian motor servo menunjukkan bahwa sudut untuk membuka dan menutup tutup tempat sampah adalah 90o. Pulsa motor servo menggunakan 1700 untuk membuka dan 890 untuk menutup.