Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran

PENINGKATAN AKTIVITAS PESERTA DIDIK MENGGUNAKAN PENDEKATAN SAINTIFIK DI KELAS I SEKOLAH DASAR 17 KETAPANG Maemunah, Siti; Hasjmy, Maridjo Abdul; Sabri, Tahmid
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa Vol 3, No 12 (2014): Desember 2014
Publisher : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah peningkatan aktivitas peserta didik dalam pembelajaran tematik terpadu dengan menggunakan pendekatan saintifik di kelas I Sekolah Dasar Negeri 17 Ketapang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peningkatan aktivitas peserta didik dalam pembelajaran tematik terpadu dengan menggunakan pendekatan. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif sedangkan bentuk penelitian yang digunakan adalah survai dengan jenis Penelitian Tindakan Kelas Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik observasi langsung dengan lembar observasi. Indikator kinerja yang diteliti adalah aktivitas fisik, aktivitas mental, dan aktivitas emosional.Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan aktivitas fisik dari base line 47,22% ke siklus 3 88,89% adalah 41,67%. Peningkatan aktivitas mental dari base line 43,33% ke siklus 3 90,00% adalah 46,67%. Peningkatan aktivitas emosional dari base line 47,92% ke siklus 3 89,59% adalah 41,67%. Kemampuan guru dalam melaksanakan pembelajaran tematik dengan menggunakan pendekatan saintifik di kelas I sesuai dengan perencanaan. Pendekatan saintifik dalam pembelajaran tematik berdampak positif dan bermakna bagi peserta didik di kelas I Sekolah Dasar Negeri 17 Ketapang.   Kata kunci : aktivitas belajar, tematik terpadu, pendekatan saintifik Abstract: The problem in this research is how the increase in the activity of learners in an integrated thematic learning by using a scientific approach in State Elementary School first grade 17 Ketapang. The purpose of this study was to describe the increase in the activity of learners in learning integrated thematic approach.The method used is descriptive method while the shape of the research is a survey with the type of classroom action research data collection technique used is the technique of direct observation by observation sheet. Performance indicators studied were physical activity, mental activity, and emotional activity. The results showed an increase in physical activity from baseline 47.22% to 88.89% 3 cycle is 41.67%. Increased mental activity from baseline 43.33% to 90.00% 3 cycle is 46.67%. Increased emotional activity from baseline 47.92% to 89.59% 3 cycle is 41.67%.The ability of teachers in implementing the thematic learning by using the scientific approach in class I in accordance with the planning. Scientific approach in thematic learning and meaningful positive impact for students in first grade State Elementary School 17 Ketapang.   Keywords: learning activities, thematic integrated, scientific approach